Anda di halaman 1dari 5

Sekretariat : Gedung PWNU Lt. 3, Jl. Dr. Cipto No.

180 Semarang Kode Pos 50125


Telp 085290701139 | email: pwpagarnusa.jateng@gmail.com
PIMPINAN WILAYAH
PAGAR NUSA
PROVINSI JAWA TENGAH

PETUNJUK PELAKSANAAN
PENERIMAAN, PENGESAHAN DAN PEMBERHENTIAN ANGGOTA
PENCAK SILAT NAHDLATUL ULAMA PSNU PAGAR NUSA
PROVINSI JAWA TENGAH

BAB I
KETENTUAN UMUM
Pasal 1
1. Penerimaan Anggota adalah proses mendaftar dan menerima keikutsertaan
dalam pencak silat pagar nusa.
2. Pengesahan anggota adalah proses menetapkan anggota pencak silat pagar
nusa.
3. Pemberhentian anggota adalah proses pencabutan keanggotaan pencak
silat pagar nusa.

BAB II
ANGGOTA PAGAR NUSA
Pasal 2
Anggota Pagar Nusa terdiri dari:
1. Anggota biasa, yaitu setiap warga NU yang menyatakan diri setia kepada
PD/PRT Pencak Silat Nahdlatul Ulama Pagar Nusa
2. Anggota kelembagaan, perguruan pencak silat dan kelompok-kelompok seni,
tradisi, kebudayaan, ketabiban, beladiri di berbagai daerah sebagai aset
Nahdlatul Ulama serta wajib menguasai jurus baku Pagar Nusa
3. Anggota luar biasa, setiap warga negara asing beragama Islam dan menyatakan
diri setia kepada PD dan PRT organisasi.
4. Anggota kehormatan, setiap orang yang bukan anggota biasa atau anggota luar
biasa yang berjasa kepada Pencak Silat Nahdlatul Ulama Pagar Nusa dan
ditetapkan dalam keputusan Pimpinan Pusat atas usulan dari cabang maupun
wilayah

BAB III
TATA CARA PENERIMAAN, PENGESAHAN
DAN PEMBERHENTIAN ANGGOTA
Pasal 3
Anggota Biasa
1. Anggota biasa diterima melalui Pimpinan Anak Cabang atas rekomendasi
Pimpinan Ranting setempat dan disahkan oleh Pimpinan Cabang Pagar Nusa.
2. Apabila tidak ada Pimpinan Ranting dan atau Pimpinan Anak Cabang di tempat
tinggalnya, maka penerimaan anggota dilakukan di Pimpinan Cabang setempat.
3. Anggota biasa yang berdomisili di luar negeri diterima melalui Pimpinan Cabang
Istimewa Pagar Nusa dan disahkan oleh Pimpinan Pusat
4. Anggota biasa yang berdomisili di Pondok Pesantren/atau yayasan diterima
melalui Pimpinan Rayon Pencak Silat Nahdlatul Ulama Pagar Nusa Pagar Nusa
dan disahkan oleh Pimpinan Cabang Pencak Silat Nahdlatul Ulama Pagar Nusa.

Sekretariat : Gedung PWNU Lt. 3, Jl. Dr. Cipto No. 180 Semarang Kode Pos 50125
Telp 085290701139 | email: pwpagarnusa.jateng@gmail.com
Pasal 4
Anggota Yang Bersifat Kelembagaan/Perguruan
1. Anggota yang bersifat kelembagaan (perguruan) ditetapkan keanggotaanya oleh
Pimpinan Pusat atas usulan Pimpinan Cabang dan rekomendasi Pimpinan
Wilayah atau usulan Pimpinan Wilayah jika belum terbentuk pimpinan cabang

Pasal 5
Anggota Luar Biasa
1. Anggota luar biasa di dalam negeri diterima dan disahkan oleh Pimpinan
Cabang Pagar Nusa setempat.
2. Anggota luar biasa yang berdomisili di luar negeri diterima dan disahkan oleh
Pimpinan Cabang Istimewa.
3. Apabila tidak ada Pimpinan Cabang Istimewa ditempat tinggalnya maka
penerimaan dan pengesahan dilakukan di Pimpinan Cabang Istimewa terdekat.

Pasal 6
Anggota Kehormatan
1. Anggota kehormatan ditetapkan oleh Pimpinan Pusat atas usulan pimpinan
Cabang, Pimpinan Cabang Istimewa, atau Pimpinan Wilayah.
2. Pimpinan Pusat menilai dan mempertimbangkan usulan sebagaimana tersebut
dalam ayat satu pasal ini untuk memberikan persetujuan atau penolakan.
3. Dalam hal Pimpinan Pusat Pencak Silat Nahdlatul Ulama Pagar Nusa
memberikan persetujuan, maka kepada yang bersangkautan diberikan surat
keputusan sebagai anggota kehormatan.

Pasal 7
Penerimaan Anggota
1. Syarat penerimaan anggota biasa, dan luar biasa:
a. Mengisi formulir pendafataran.
b. Membayar iuran pendaftaran
c. Melengkapi identitas diri (fotocopy KTP/KK/Akte Kelahiran).
d. Membuat surat pernyataan sanggup mengikuti pendidikan dan latihan
dengan diketahui oleh orang tua bagi anggota yang masih menjadi
tanggungan orang tua dan guru pengampu/pengasuh bagi anggota
yang masih menjadi tanggungan yayasan atau lembaga pendidikan.
e. Membeli atribut pencak silat pagar nusa berupa celana, baju dan
sabuk.
2. Syarat penerimaan anggota kelembagaan/perguruan:
a. Mengisi formulir pendafataran.
b. Membayar iuran pendaftaran
c. Melengkapi identitas lembaga/perguruan (susunan pengurus, AD/ART).
d. Membuat surat pernyataan sanggup mengikuti pendidikan dan latihan
Pagar Nusa.
e. Membeli atribut pencak silat pagar nusa berupa celana, baju dan
sabuk.
3. Syarat penerimaan anggota kehormatan:
a. Mengisi formulir pendafataran.
b. Membayar iuran pendaftaran
c. Melengkapi identitas diri (fotocopy KTP/KK/Akte Kelahiran).

Sekretariat : Gedung PWNU Lt. 3, Jl. Dr. Cipto No. 180 Semarang Kode Pos 50125
Telp 085290701139 | email: pwpagarnusa.jateng@gmail.com
Pasal 8
Pengesahan Anggota
1. Pengesahan Anggota biasa, anggota luar biasa, anggota
kelembagaan/perguruan ditetapkan oleh pimpinan cabang atau pimpinan
wilayah dengan surat keputusan dengan ketentuan sudah dinyatakan
lulus dalam pendidikan dan latihan Pagar Nusa.
2. Pengesahan Anggota Kehormatan ditetapkan oleh Pimpinan Pusat dengan surat
keputusan
3. Pimpinan Cabang atau Pimpinan Wilayah dalam mengesahkan anggota
dapat melaksanakan sekurang-kurangnya sekali dalam setahun.
4. Setiap anggota yang sudah disahkan berhak mendapatkan Kartu Tanda
Anggota dan sertifikat anggota Pencak Silat Nahdlatul Ulama Pagar Nusa.
Pasal 9
Pemberhentian
1. Seseorang dinyatakan berhenti dari keanggotaan Pagar Nusa karena:
a. Permintaan sendiri
b. Diberhentikan
2. Seseorang berhenti dari keanggotaan Pagar Nusa karena permintaan sendiri
yang diajukan kepada Pimpinan Cabang atau Pimpinan Wilayah secara tertulis
dengan tembusan kepada Pimpinan Anak Cabang atau Ranting.
3. Seseorang diberhentikan dari keanggotaan Pencak Silat Nahdlatul Ulama Pagar
Nusa karena dengan sengaja tidak memenuhi kewajibannya sebagai anggota
atau melakukan perbuatan yang mencemarkan nama baik Pencak Silat
Nahdlatul Ulama Pagar Nusa.
4. Seseorang dapat diberhentikan keanggotaannya setelah mendapatkan
peringatan tertulis sampai dengan tiga kali.
5. Seseorang yang diberhentikan keanggotaannya akan ditarik kartu tanda
anggota, sertifikat dan atribut pagar nusa.
6. Seseorang yang diberhentikan dilarang menggunakan atribut dan mengikuti
kegiatan-kegiatan Pagar Nusa.
7. Pemberhentian anggota hanya dapat dilakukan oleh Pimpinan Cabang,
Pimpinan Wilayah dan Pimpinan Pusat berdasarkan usulan dari kepengurusan
di bawahnya.
8. Pemberhentian anggota diputuskan melalui rapat pleno pengurus dengan surat
keputusan.
9. Seseorang yang menyatakan mengundurkan diri atau diberhentikan dari
keanggotaan pagar nusa wajib membayar kontribusi yang ditetapkan pimpinan
cabang.
BAB IV
KEWAJIBAN DAN HAK ANGGOTA
Pasal 10
Kewajiban Anggota
Anggota Pagar Nusa berkewajiban:
1. Senantiasa meningkatkan keimanan dan ketaqwaan, memperkokoh komitmen
kebangsaan, menjunjung tinggi akhlakul karimah, setia, taat, dan patuh pada
PD/PRT Pagar Nusa.
2. Menjaga ukhuwah Islamiyah, ukhuwah wathoniyah, ukhuwah basyariah,
ukhuwah nahdliyah di setiap pengabdian masyarakat.
3. Senantiasa berkomitmen dan membela Perjuangan Nahdlatul Ulama, Pancasila,
Bhineka Tunggal Ika, UUD 45 dan NKRI.
4. Bersungguh-sungguh menjaga nama baik Organisasi, mendukung dan
membantu segala langkah Organissi serta bertanggung jawab atas segala
sesuatu yang diamanahkan kepadanya.
5. Membayar uang pangkal dan iuran tetap yang jenis dan jumlahnya ditetapkan
oleh Pimpinan Pagar Nusa di semua tingkatan.

Sekretariat : Gedung PWNU Lt. 3, Jl. Dr. Cipto No. 180 Semarang Kode Pos 50125
Telp 085290701139 | email: pwpagarnusa.jateng@gmail.com
Pasal 11
Hak Anggota
Anggota biasa berhak:
1. Mengikuti Permusyawaratan yang diselenggarakan oleh pimpinan organisasi di
seluruh tingkatan, mengemukakan pendapat dan memberikan suara.
2. Memilih dan dipilih menjadi pengurus atau menduduki jabatan lain sesuai
dengan ketentuan yang berlaku.
b. Mengikuti kegiatan-kegiatan yang diselenggarakan oleh Organisasi.
c. Memberikan usulan dan masukan sesuai ketentuan yang berlaku.
d. Membela diri dan mendapatkan pembelaan, perlindungan dan pelayanan
Organisasi.
3. Anggota yang bersifat kelembagaan berhak mempertahankan dan
mengembangkan ciri khas masing-masing sesuai karakter perguruan.
4. Anggota luar biasa dan anggota kehormatan mempunyai hak sebagaimana hak
anggota biasa kecuali hak memilih dan dipilih.
5. Anggota Biasa dan Luar Biasa Pagar Nusa tidak diperkenankan merangkap
menjadi anggota organisasi sosial keagamaan lain yang mempunyai aqidah,
asas, dan tujuan yang bertentangan dan atau merugikan Pagar Nusa.

BAB IV
PELAKSANAAN PENGESAHAN ANGGOTA
Pasal 12
1. Waktu pelaksanaan pengesahan Anggota ditetapkan pimpinan cabang/pimpinan
wilayah/pimpinan pusat.
2. Tempat pelaksanaan pengesahan Anggota adalah tempat yang ditunjuk oleh Pimpinan
Cabang/ Pimpinan wilayah/Pimpinan pusat.

BAB V
BIAYA PENGESAHAN ANGGOTA
Pasal 13
Anggota yang akan disahkan diharuskan membayar kontribusi biaya
pengesahan ditetapkan Pimpinan Cabang/Pimpinan wilayah/Pimpinan pusat.

BAB VI
KETENTUAN LAIN
Pasal 14
1. Hal-hal yang belum diatur dalam petunjuk pelaksanaan ini akan
ditetapkan oleh pimpinan cabang, pimpinan wilayah dan pimpinan pusat.
2. Petunjuk pelaksanaan ini berlaku sejak ditetapkan dan akan dilakukan
perubahan jika petunjuk pelaksanaan ini bertentangan dengan peraturan
organisasi yang lebih tinggi.

Ditetapkan di Semarang
Pada tanggal 20 Agustus 2022

PIMPINAN WILAYAH
PAGAR NUSA
PROVINSI JAWA TENGAH

H. ARIEF ROHMAN GHUFRON


Ketua Sekretaris

Sekretariat : Gedung PWNU Lt. 3, Jl. Dr. Cipto No. 180 Semarang Kode Pos 50125
Telp 085290701139 | email: pwpagarnusa.jateng@gmail.com

Anda mungkin juga menyukai