Anda di halaman 1dari 1

Alphy shahri maulana

0101203118

Analisis Gaya Komunikasi Politik Ganjar Pranowo

Bapak Ganjar pranowo merupakan politikus yang kerap dikenal sebagai sosok yang “blusukan” yang
terjun langsung membaur bersama masyarakat. Seringkali dalam berinteraksi dengan masyarakat
menggunakan bahasa yang fun dan tidak kaku namun sopan, serta di iringi dengan guyonan guyonan
dalam bahasa jawa. Karna memang sekarang beliau menjabat sebagai Gubenur Jawa Tengah.
Adapun jika dilihat dari partai, beliau merupakan salah seorang kader PDI yang sudah diusulkan
secara resmi menjadi calon Presiden oleh PDI. Ramabut putih beliau yang menjadi ciri khas seorang
Ganjar Pranowo menunjukkan bahwa beliau sudah “Tua” dalam arti sebagai simbol orangtua yang
bijak dalam berfikir dan memutuskan. Sehingga ini menjadi hal yang unik dari seorang Ganjar
Pranowo. Gaya komunikasi yang “blusukan” yang dibangun dan di branding oleh Ganjar Pranowo
kerap dibagikan dan sebar melalui media sosial beliau, sehingga sesiapa saja bisa dengan mudah
melihat aksi beliau terjun langsung ditengah masyarakat.

Analisis Gaya Komunikasi Politik Anies Baswedan

Bapak Anies Baswedan merupakan mantan Gubernur DKI jakarta yang dikenal sebagai sosok yang
cerdas dan pintar. Beliau juga dikenal sebagai pegiat akademisi yang mumpuni. Gaya bahasa politik
yang dipakai oleh bapak Anis Baswedan ini adalah beliau selalu memberikan arahan dan berinterkasi
dengan bahasa yang santun, sopan serta dengan retorika bahasa yang tidak memecah ummat. Kerap
kali setiap beliau di undang ke sebuah acara ataupun wawancara beliau selalu menegaskan untuk
melihat “rekam jejak” sebagai hal yang bisa disimpulkan dan dinilai sendiri oleh masyarakat. Beliau
diusulkan oleh Partai Nasdem sebagai calon Presiden, ada yang menarik bahwa beliau sebelumnya
bukanlah kaden partai Nasdem akan tetapi ditunjuk dan diusulakam oleh bapak Surya Paloh yang
merupakan Ketua Umum Partai Nasdem saat ini.

Anda mungkin juga menyukai