Paket 2 Kesehatan Prin

Anda mungkin juga menyukai

Anda di halaman 1dari 25

PAKET 2 KESEHATAN

1. Beberapa detik setelah bayi lahir, maka intervensi apa yang segera dilakukan perawat?
A. Hisap lendir
B. IMD
C. Memotong tali pusar
D. Injeksi oksitosin
E. memandikannya

Pembahasan :

Jawaban : C

Kata kunci : intervensi, setelah bayi lahir

Setelah bayi baru lahir memiliki resiko tinggi berhubungan dengan terputusnya kontinuitas jaringan
akibat pemotongan tali pusar, bila tidak segera mendapatkan perawatan bayi baru lahir dapat
menyebabkan terjadinya infeksi bahkan sampai sepsis.

2. Stranger anxiety merupakan masalah keperawatan anak dengan Hospitalisasi pada usia?

A. 6-12 bulan
B. 0-12 bulan
C. 2-3 bulan
D. 6 bulan pertama
E. Lebih dari 1 tahun

Pembahasan :

Jawaban : D

Kata kunci : stranger anxiety

Reaksi terhadap Hospitalisasi yaitu reaksi anak terhadap hospitalisasi kecemasan anak karena
perpisahan, kehilangan, perlukaan tubuh dan rasa nyeri masa bayi (0-1 tahun), perpisahan dengan orang
tua dan gangguan pembentukan rasa percaya dan kasih sayang terjadi stranger anxiety (6 bulan) dengan
reaksi menangis, gelisah dan banyak melakukan Gerakan.

3. gejala anak dengan penyakit Bronchopneumonia adalah?

A. Pusing, panas dan muntah


B. Demam, nyeri dan batuk
C. Muntah, diare dan pusing
D. Diare, batuk dan panas
E. Diare, Batuk, Muntah
Pembahasan :

Jawaban : B

Kata kunci : Bronchopneumonia

Bronchopneumonia adalah radang pada paru-paru yang mempunyai penyebaran berbercak, teratur
dalam satu area atau lebih yang berlokasi di dalam bronkitis dan meluas ke parenkim paru. Dengan
keluhan utama demam kadang disertai dengan kejang, nyeri pada dada seperti tertusuk-tusuk dan
batuk.

4. Di bawah ini, manakah yang bukan merupakan komponen apgar score?

A. Denyut jantung
B. Berat badan
C. Pernapasan
D. Tonus otot
E. Tinggi badan

Pembahasan :

Jawaban : B

Kata kunci : komponen apgar score

Apgar score adalah sebuah metode sederhana untuk secara cepat untuk menilai kondisi Kesehatan bayi
baru lahir setelah dilahirkan.

Adapun kriteria apgar score meliputi:

• Warna kulit
• Denyut jantung
• Respon refleks
• Tonus otot
• Pernapasan

5. Seorang Wanita Ny. S 45 tahun dibawa ke rumah sakit setelah ditemukan oleh keluarganya sedang
mengerang kesakitan di daerah dada bagian atas, menjalar ke Pundak kiri, dan lengan bawah kiri.
Setelah diistirahatkan selama 30 menit, sakitnya tidak berkurang di IGD setelah dilakukan pemeriksaan
pasien disarankan untuk rawat inap.

Diagnosa perawat terhadap kasus tersebut adalah?

A. Acute myocardial infarction


B. Cardiac arrest
C. Cardiac tamponade
D. Angina pectoris
E. Tidak ada yang benar
Pembahasan :

Jawaban : D

Kata kunci : sedang mengerang kesakitan di daerah dada bagian atas, menjalar ke Pundak kiri,

dan lengan bawah kiri.

Gejala yang ditimbulkan Angina pektoris yang sering muncul antara lain rasa tidak nyaman di dada baik
ringan maupun berat, sesak dada, rasa nyeri atau dada terasa berat dimulai dari dada dan kadang
menyebar, leher, bahu kiri, dan lengan bawah (terutama sebelah kiri)

6. seorang perawat melakukan konseling di sebuah klinik Kesehatan tentang imunisasi. Manakah dari
informasi berikut tentang imunisasi yang paling akurat?

A. Program imunisasi memberikan kekebalan dari beberapa penyakit tertentu


B. Semua penyakit menular dapat dicegah dengan imunisasi yang tepat
C. Imunisasi harus rutin diberikan
D. Memberikan kekebalan alami dari penyakit
E. Berjemur dibawah sinar matahari

Pembahasan :

Jawaban : A

Kata kunci : konseling imunisasi

Imunisasi adalah suatu proses meningkatkan sistem kekebalan tubuh dengan cara memasukan vaksin,
yakni virus atau bakteri yang sudah dibunuh, dilemahkan atau bagian-bagian dari bakteri (virus) tersebut
telah dimodifikasi untuk mencegah penyakit tertentu masuk ke dalam tubuh. Vaksin dapat dimasukan
kedalam tubuh baik melalui suntikan ataupun oral.

7. Seorang perempuan berusia 45 tahun dirawat di bangsal penyakit dalam sedang diberikan transfusi
darah whole blood 500 ml. Tiba-tiba pasien mengatakan sesak napas, dada terasa berat, dan terlihat
gelisah. Pasien memiliki riwayat DM, dan hipertensi sejak 5 tahun yang lalu.

Manakah tindakan utama yang paling tepat untuk dilakukan?

A. Observasi tanda-tanda vital


B. Hentikan aliran transfusi darah
C. Posisikan tidur semi fowler
D. Berikan oksigen dengan nasal kanul
E. Berikan obat tidur

Pembahasan :

Jawaban : A
Kata kunci : sesak napas, dada terasa berat, dan terlihat gelisah

Pemeriksaan tanda-tanda vital adalah sebuah proses dari seorang ahli medis memeriksa tubuh pasien
untuk menemukan tanda klinis penyakit. Adapun jenis pemeriksaan tanda-tanda klinis meliputi:

• Pemeriksaan suhu tubuh


• Pemeriksaan nadi
• Pemeriksaan tekanan darah
• Pemeriksaan pernapasan
• Pemeriksaan neurologi

Tanpa melihat riwayat penyakit pasien seperti kasus diatas, tenaga Kesehatan harus terlebih dahulu
melakukan observasi tanda-tanda vital.

8. sebelum memberikan pengobatan phenazopyridine hydrochloride ( pyridium ), pada klien dengan


infeksi saluran kemih, perawat perlu menjelaskan efek samping obat yaitu?

A. Konstipasi
B. Urine berwarna kemerahan
C. Mengantuk
D. Inkontinensia
E. Batuk

Pembahasan :

Jawaban : B

Kata kunci : efek samping obat ( pyridium ), infeksi saluran kemih.

Phenazopyridine (pyridium) bukan merupakan antibiotik

9. Seorang laki-laki berumur 40 tahun datang ke UGD dengan keluhan sejak seminggu ini, kedua kaki
bengkak, terasa nyeri bila digerakkan, sering terjadi pada pagi hari , nyeri terjadi di sendi lutut dan ibu
jari berwarna kemerahan. Klien mempunyai kebiasaan makan melinjo. Ekspresi wajah meringis saat
digerakkan. Skala nyeri 7. Tekanan darah 153/80 mmHg, nadi 86 x/menit. Respiratory rate 17 x/menit.

Apakah data yang bisa melengkapi pengkajian nyeri pada kasus tersebut?

A. Provokatif/paliatif
B. Severity
C. Region
D. Qualitatif
E. Quantitatif

Pembahasan :

Jawaban : A
Provokatif/paliatif , apa kira-kira penyebab timbulnya rasa nyeri…? Apakah karena terkena ruda paksa /
benturan? Akibat penyayatan…?dll.

10. Tn. A 50 tahun, di rumah sakit dengan keluhan, mual, muntah sejak 4 hari lalu. Klien mengatakan
nyeri ulu hati, dan terlihat warna sklera dan kulit berwarna kuning. Dari hasil pemeriksaan fisik ada
pembesaran hati dan nyeri tekan pada area hati. Dari data tersebut pasien didiagnosa hepatitis.

Apakah pemeriksaan Lab yang paling menunjang untuk diagnosa kasus diatas?

A. HB
B. Bilirubin
C. SGPT dan SGOT
D. LED
E. Tidak ada jawaban

Pembahasan :

Jawaban : C

Pemeriksaan SGOT dan SGPT sering dilakukan untuk mendeteksi adanya gangguan fungsi hati yang
sebenarnya, enzim GOT dan GPT mencerminkan keutuhan atau integrasi sel-sel hati. Adanya
peningkatan enzim hati tersebut dapat mencerminkan tingkat kerusakan sel-sel hati. Makin tinggi
peningkatan kadar enzim GPT dan GOT, semakin tinggi tingkat kerusakan sel-sel hati, kadar enzim AST
(GOT) akan meningkat apabila terjadi kerusakan sel yang akut seperti nekrosis hepatoseluler seperti
gangguan fungsi hati dan saluran empedu, penyakit jantung dan pembuluh darah serta gangguan fungsi
ginjal dan pankreas.

11. Seorang perawat sedang merawat klien stroke dengan hemiparese dextra yang masuk fase
rehabilitasi. Saat ini perawat sedang mengajarkan klien agar dapat makan dengan tangan kirinya dan
berjalan dengan menggunakan tripod. Apakah teori utama yang mendasari tindakan perawat dalam
asuhan keperawatan tersebut?

A. Adaptasi
B. Caring
C. Kebutuhan
D. Self care
E. Keinginan

pembahasan :

jawaban : D

Keperawatan mandiri (selfcare) menurut orem adalah suatu pelaksaan kegiatan yang di Prakarsa dan
dilakukan oleh individu itu sendiri untuk memenuhi kebutuhan guna mempertahankan kehidupan,
Kesehatan dan kesejahteraanya sesuai keadaan. Baik sehat maupun sakit. Membantu klien yang
mengalami kelumpuhan antara lain makan dengan menggunakan tangan yang sehat dan membantu
klien berjalan dengan menggunakan tripod adalah upaya yang dilakukan perawat agar klien dapat
mandiri dengan keterbatasan yang ada pada dirinya. Perawat berupaya memandirikan klien sehingga dia
dapat melaksanakan aktivitas tanpa bantuan setelah pulang dari rumah sakit.

12. Seorang Wanita hamil berusia 27 tahun datang ke UGD RS dengan keluhan sesak napas sudah 10
menit dan batuk sambil memegangi leher. Pasien tersedak saat makan bakso 5 menit yang lalu. Warna
bibir kebiruan, tekanan darah: 120/80 mmHg, nadi : 80 x/menit, pernapasan 32 x/menit, suhu 36,50C.

Apakah yang harus segera dilakukan pada pasien tersebut?

A. Tindakan back blow


B. Melakukan heimlich maneuver
C. Melakukan jaw trust maneuver
D. Melakukan head tilt maneuver
E. Memberikan obat

Pembahasan :

Jawaban : B

Tersedak (choking) merupakan suatu keadaan masuknya suatu benda asing (makanan, mainan, dll) ke
dalam jalan napas atas sehingga menimbulkan gawat napas. Jika hal ini tidak ditangani segera maka
korban akan meninggal. Pada dasarnya kita mengenal 2 jenis tersedak. Tersedak Sebagian (partial/mild)
artinya benda asing yang masuk hanya menyumbat Sebagian dari jalan napas, masih ada sedikit celah
untuk masuknya udara. Yang paling berat adalah tersedak total (total blockage/severe) dimana benda
asing yang masuk sudah menutup semua bagian jalan napas korban, sehingga korban menjadi jatuh
tidak sadarkan diri.

Abdominal thrust (juga disebut maneuver Heimlich atau Heimlich) adalah prosedur pertolongan
pertama yang digunakan untuk mengobati obstruksi jalan napas ( atau tersedak ) oleh benda asing.
Prinsip Heimlich maneuver adalah penyelamat berdiri dibelakang pasien dan menggunakan tangannya
untuk memberikan tekanan pada bagian bawah diafragma. Ini mengkompres paru-paru dan memberi
tekanan pada setiap objek yang bersarang di trakea, dengan harapan bisa membuangnya.

13. Seorang laki-laki berusia 38 tahun mengalami luka bakar dimuka dan leher dikarenakan akibat dari
kebakaran rumah. Hasil pengkajian didapatkan batuk dengan sputum berwarna hitam, suara serak,
rambut nasal terbakar, data laboratorium P02 80% PC02 50%.

Apakah masalah utama keperawatan pada pasien diatas?

A. Gangguan pertukaran gas


B. Perubahan perfusi jaringan
C. Nyeri akut
D. Kerusakan integrasi kulit
E. Luka bakar
Pembahasan :

Jawaban : A

Gangguan pertukaran gas adalah kelebihan atau kekurangan dalam oksigenasi dan atau pengeluaran
karbondioksida di dalam membran kapiler alveoli. Dalam kasus diatas ditandai dengan sputum batuk
berwarna hitam, suara serak dan hasil laboratorium yang kurang baik. Sedangkan hasil pengkajian untuk
jawaban B, C, D dan E tidak ada penjelasan yang lebih lengkap dan terperinci seperti jawaban A.
meskipun ada luka bakar dimuka leher dan rambut nasal bukan masalah kerusakan integritas kulit dan
masalahnya utama dalam kasus diatas.

14. Pada hemoroid didapatkan pembesaran hemoroid tonjolan keluar dari anus waktu defekasi dan
masuk sendiri setelah defekasi. Merupakan hemoroid interna derajat ke?

A. Interna derajat 4
B. Interna derajat 3
C. Interna derajat 2
D. Interna derajat 1
E. Tidak ada jawaban

Pembahasan :

Jawaban : C

Kata kunci : pembesaran hemoroid tonjolan keluar dari anus waktu defekasi dan masuk sendiri

setelah defekasi.

Hemoroid atau wasir diklasifikasikan menjadi 4 derajat:

Klasifikasi Keterangan
Derajat 1 Tonjolan masih di lumen rektum, biasanya keluhan penderita adalah pendarahan.
Derajat 2 Tonjolan keluar dari anus waktu defakasi dan masuk sendiri setelah selesai
defakasi.
Derajat 3 Tonjolan keluar waktu defekasi, harus didorong masuk setelah defekasi selesai
karena tidak dapat masuk sendiri.
Derajat 4 Tonjolan tidak dapat didorong masuk /inkarserasi.

15. Kegiatan penyuluhan tentang masalah gizi, tumbuh kembang anak, Kesehatan reproduksi remaja,
kenakalan remaja dan konsultasi perkawinan adalah contoh kegiatan?

A. Diagnosis dini, dan pengobatan segera


B. Pembatasan kecacatan (disability limitation)
C. Peningkatan Kesehatan (health promotion)
D. Perlindungan umum, dan khusus (general, dan spesifik protection)
E. Penanganan masalah gizi

Pembahasan :
Jawaban : C

Kata kunci : Penyuluhan masalah Kesehatan

Promosi Kesehatan untuk meningkatkan kemampuan individu, keluarga, kelompok masyarakat untuk
hidup sehat dan mengembangkan upaya Kesehatan yang bersumber dari masyarakat serta terciptanya
lingkungan yang kondusif untuk terdorong terbentuknya masyarakat sehat jasmani dan rohani.

16. Tn. K 45 tahun, seorang pimpinan di perusahaan terkenal, sudah 4 bulan ini di PHK karena kerugian
perusahaan. Setiap hari dia hanya diam tanpa melakukan aktivitas apapun. Semakin lama badanya
terlihat sangat kurus, mata cowong, malam jarang tidur, dia berbicara hanya apabila ditanya, dan
menjawab sangat singkat. Hal ini membuat istrinya harus bekerja. Hal ini sudah berlangsung 3 minggu
terakhir.

Tn. K mengalami masalah pada alam perasaan yaitu?

A. Berduka
B. Represi
C. Depresi
D. Supresi
E. Dendam

Pembahasan :

Jawaban : C

Kata kunci : Setiap hari dia hanya diam tanpa melakukan aktivitas apapun. Semakin lama badanya
terlihat sangat kurus, mata cowong, malam jarang tidur, dia berbicara hanya apabila ditanya, dan
menjawab sangat singkat.

Depresi adalah suasana hati yang buruk dan berlangsung selama kurun waktu tertentu. Ketika
mengalami depresi kita akan merasa sedih berkepanjangan, putus harapan, tidak punya motivasi untuk
beraktivitas, kehilangan ketertarikan pada hal-hal yang dulunya menghibur, dan menyalahkan diri
sendiri.

17. Seorang perempuan berusia 28 tahun datang ke pelayan kebidanan dengan keluhan terlambat haid
sudah 2 minggu. Klien mengeluh badan terasa lemas, sedikit pusing, dan tidak nafsu makan, mual,
riwayat perkawinan menikah setahun yang lalu, belum mempunyai anak, dan tidak ada riwayat abortus.
Pemeriksaan fisik tekanan darah 110/70 mmHg, nadi 88 x/menit, suhu 36,70 C.

Sebagai seorang perawat pengkajian pertama apa yang harus dilakukan untuk klien diatas?

A. Hasil tes urin


B. Tes ballottement
C. Tanda chadwick
D. Hari menstruasi terakhir
E. Tes darah
Pembahasan :

Jawaban : D

Kata kunci : terlambat haid sudah 2 minggu. Klien mengeluh badan terasa lemas, sedikit pusing ,
dan tidak nafsu makan, mual.

Dengan melihat siklus menstruasi hari terakhir dari pasien, perawat dapat mendiagnosa keadaan pasien
apakah sedang mengalami kelainan menstruasi ataupun sedang pada masa kehamilan. Tetapi ternyata
harus dilakukan tindakan yang lebih menyeluruh untuk mengetahui keluhan yang dialami.

18. Seorang laki-laki usia 37 tahun masuk IGD dengan luka bakar pada tangan, muka, mata, telinga, kaki,
dan perineum dan terdapat trauma inhalasi dan multiple injuri tanpa memperhitungkan derajat dan
luasnya luka. Berdasarkan persentasi luka bakar yang dialami pasien tersebut berdasarkan “rule of nine”
termasuk kategori apakah menurut American burn association?

A. Luka bakar derajat III


B. Luka bakar minor
C. Luka bakar mayor
D. Luka bakar moderat
E. Luka bakar sederhana

Pembahasan :

Jawaban : C

Kata kunci : luka bakar pada tangan, muka, mata, telinga, kaki dan perineum dan terdapat

trauma inhalasi dan multiple injuri tanpa memperhitungkan derajat dan luasnya luka.

American burn association menggolongkan luka bakar menjadi tiga kategori, yaitu:

A. Luka bakar mayor


Luka bakar dengan luas lebih dari 25% pada orang dewasa dan lebih dari 20% pada anak-anak,
luka bakar full thickeness lebih dari 20% terdapat luka bakar pada tangan, muka, mata, telinga,
kaki dan perineum, terdapat trauma inhalasi dan multiple injuri tanpa memperhitungkan derajat
dan luasnya luka, terdapat luka bakar listrik bertegangan tinggi.

B. Luka bakar moderat


Luka bakar dengan luas 15-25% pada orang dewasa dan 10-20% pada anak-anak, luka bakar full
thickness kurang dari 10%. Tidak terdapat luka bakar pada tangan, muka, mata, telinga, kaki,
dan perineum.

C. Luka bakar minor


luka bakar dengan luas kurang dari 15% pada orang dewasa dan kurang dari 10% pada anak-
anak, luka bakar full thickness kurang dari 2%. Tidak terdapat luka bakar di daerah wajah,
tangan, dan kaki, luka tidak sirkumfer. Tidak terdapat trauma inhalasi, elektrik, fraktur.
19. Seorang laki-laki 48 tahun korban bencana gempa bumi ditemukan tim Kesehatan di bawah
reruntuhan bangunan dalam kondisi tidak sadar dan tampak jelas di wajah, leher dan bahu.

Apakah teknik manajemen airway yang digunakan untuk menolong korban?

A. Cross finger
B. Head tilt
C. Chin lift
D. Jaw thrust
E. Chin tilt

Pembahasan :

Jawaban : A

Kata kunci : dalam kondisi tidak sadar dan tampak jelas di wajah, leher dan bahu.

Cross finger dilakukan bila jalan nafas tersumbat karena adanya benda asing dalam rongga mulut
belakang atau hipofaring (gumpalan darah, muntahan, benda asing lainya) dan hembusan sapas hilang.
Head tilt (dorong kepala ke belakang). chin lift maneuver (perasat angkat dahu), Jaw Thrust Maneuver
(perasat tolak rahang).

20. Seorang laki-laki berusia 28 tahun mengeluh pernah timbul tukak pada daerah kelamin, tetapi hilang
sendiri tanpa berobat. Tiba-tiba 1 minggu kemudian muncul bintik-bintik menyebar keseluruh tubuh.
Ada riwayat kontak seksual ± dua minggu yang lalu. Pada pemeriksaan fisik didapatkan tekanan darah
110/80 mmHg, nadi 80 x/menit, frekuensi napas 20 x/menit, dan suhu 36,5°𝐶

Diagnosis apa yang tepat pada pasien ini?

A. Gonorrhoe
B. Limfogranuloma venereum
C. Sifilis
D. Ulkus mole
E. Diabetes

Pembahasan :

Jawaban : C

Kata kunci : Tiba-tiba 1 minggu kemudian muncul bintik-bintik menyebar keseluruh tubuh. Ada

riwayat kontak seksual ± dua minggu yang lalu.

Sifilis adalah infeksi menular seksual yang disebabkan oleh bakteri spiroset treponema pallidum sub-
spesies pallidum. Rute utama penularanya melalui kontak seksual; infeksi ini juga dapat ditularkan dari
ibu ke janin selama kehamilan atau saat kelahiran, yang menyebabkan terjadinya sifilis kongenital.
Penyakit lain yang diderita manusia yang disebabkan oleh Treponema pallidum termasuk yaws (sub-
spesies pertenue). Pinta (sub-spesies carateum), dan bejel (sub-spesies endemicum).

21. Saat perawat berkunjung kerumah keluarga Bp. A, ditemukan anak berusia 1 tahun sedang
mengalami diare hari pertama, sudah 6 kali BAB dalam sehari. Nenek sangat marah dan mempunyai
prinsip anak harus dipuaskan hingga diarenya sembuh, kecuali minum ASI. Permintaan nenek tidak
disetujui oleh menantunya yang merupakan ibu dari anak tersebut. Ketika perawat ada dalam situasi
tersebut, intervensi apakah yang tepat diberikan kepada keluarga?

A. Menjelaskan ASI sebagai sumber cairan dan nutrisi yang aman


B. Memberikan oralit kepada keluarga
C. Mengajarkan cara membuat larutan gula garam
D. Mendiskusikan dengan nenek tentang kebutuhan cairan
E. Memberikan buah-buahan

Pembahasan :

Jawaban : A

Kata kunci: sudah 6 kali BAB dalam sehari, anak harus dipuaskan hingga diarenya sembuh,
kecuali minum ASI.

Karena untuk mengembalikan cairan yang keluar dari anak yang mengalami diare agar tidak terjadi
dehidrasi. Sehingga keluarga harus diberi penjelasan yang jelas dan benar mengenai kandungan dan
manfaat nutrisi dari ASI. Sehingga tidak ada salah persepsi antara menantu dan nenek dalam keluarga
tersebut.

22. Perbandingan kompresi dada dan bantuan napas pada pasien dewasa berdasarkan AHA 2005
tentang resusitasi jantung paru adalah?

A. 15 : 2
B. 30 : 2
C. 10 : 1
D. 5:1
E. 10 : 3

Pembahasan :

Jawaban : B

Kata kunci : panduan AHA 2005

AHA selalu mengadakan review “guidelines” CPR setiap 5 tahun sekali. Perubahan dan review terakhir
dilakukan pada tahun 2005 dimana terjadi perubahan perbandingan kompresi dari 15 : 2 menjadi 30 : 2.
Dengan perubahan ini AHA merekomendasikan agar segera mensosialisasikan perubahan ini kepada
petugas medis, instruktur pelatihan, petugas p3k dan masyarakat umum.
23. An. S, 10 tahun dibawa ke IGD rumah sakit karena mengalami asma bronkial dengan pernapasan
cepat dan terdengar wheezing. Kemudian diprogramkan untuk pemberian epinephrine dengan tujuan?

A. Pencegahan produksi histamin


B. Relaksasi otot bronkus
C. Mengencerkan sekresi bronkus
D. Menurunkan inflamasi bronkial
E. Menurunkan demam

Pembahasan :

Jawaban : B

Kata kunci : tujuan pemberian epinephrine.

Epinefrin mempengaruhi pernapasan terutama dengan cara merelaksasi otot bronkus melalui reseptor
𝛽2.

24. Seorang laki-laki usia 37 tahun masuk IGD dengan keluhan luka bakar pada dada dan abdomen
bagian depan serta seluruh tangan kanan, bagian genitalia.

Berapa persenkah luka bakar yang dialami pasien tersebut berdasarkan “Rule of nine”?

A. 9%
B. 18%
C. 21%
D. 28%
E. 40%

Pembahasan :

Jawaban : B

Kata kunci : perhitungan luas luka bakar berdasarkan “Rule of nine”.

Perhitungan luas luka bakar oleh polaski dan tennison dari Wallace :

A. Kepala dan leher : 9%


B. Ekstremitas atas : 2 x 9% (kiri dan kanan)
C. Paha dan betis-kaki : 4 x 9% (kiri dan kanan)
D. Dada, perut, punggung, bokong : 4 x 9%
E. Perineum dan genitalia : 1%

25. Anak laki-laki usia 10 tahun masuk bagian IGD dengan keluhan nyeri leher. Dari wawancara dengan
orang tua, pasien jatuh dari sepeda setelah diserempet oleh mobil. Hasil pemeriksaan fisik: GCS 456,
pasien berteriak sakit saat leher digerakkan, frekuensi napas 32 x/menit, suhu 370 C, terdapat sisa
muntahan di dalam mulut.

Apakah tindakan paling tepat yang dilakukan untuk membebaskan jalan napas pada pasien?

A. Jaws trust
B. Head tilt
C. Chin lift
D. Neck lift
E. Neck tilt

Pembahasan :

Jawaban : A

Kata kunci : keluhan nyeri leher, berteriak sakit saat leher digerakkan.

Chin lift maneuver (tindakan mengangkat dagu)

Jaw thrust maneuver (tindakan mengangkat sudut rahang bawah)

Head tilt maneuver (tindakan menekan dahi)

26. Seorang laki-laki berusia 52 tahun dibawa ke IGD rumah sakit dengan keluhan mendadak nyeri dada
kiri sejak 4 jam yang lalu. Nyeri dirasakan seperti ditusuk-tusuk jarum, menjalar ke punggung, dan
lengan kiri. Keluhan disertai keringat dingin, dan kesulitan bernapas. Pasien mempunyai riwayat tekanan
darah tinggi sejak 8 tahun yang lalu tetapi minum obat tidak teratur. Pasien merokok satu bungkus
perhari. Pada pemeriksaan fisik didapatkan tekanan darah 180 mmHg, nadi 110 x/menit, frekuensi
napas 28 x/menit, suhu afebris.

Pemeriksaan penunjang apakah yang paling tepat pada kasus diatas?

A. Radiologi toraks
B. Echokardiografi
C. Elektrokardiografi
D. Ultrasonografi toraks
E. Cek darah

Pembahasan :

Jawaban : C

Kata kunci : Nyeri dirasakan seperti ditusuk-tusuk jarum, menjalar ke punggung, dan lengan kiri.
Keluhan disertai keringat dingin, dan kesulitan bernapas.

Elektrokardiografi (EKG) adalah alat bantu diagnostik yang digunakan untuk mendeteksi aktivitas listrik
jantung. Sangat keliru bila EKG diidentikkan sebagai alat pendeteksi kontraksi jantung.
27. Seorang anak berusia 6 tahun dibawa ke IGD karena pingsan beberapa saat setelah jatuh dari
sepeda. Tidak terdapat pendarahan dari telinga, hidung, atau tenggorokan. Pemeriksaan fisik didapatkan
penurunan kesadaran, kejang fokal, dilatasi pupil unilateral, dan hemiplegia.

Pemeriksaan penunjang apakah yang paling tepat dilakukan pada pasien tersebut?

A. CT scan
B. Rontgen kepala
C. USG
D. Pungsi lumbal
E. Cek darah

Pembahasan :

Jawaban : A

Kata kunci : Pemeriksaan fisik didapatkan penurunan kesadaran, kejang fokal, dilatasi pupil
unilateral, dan hemiplegia.

CT scan adalah mesin pemindai berbentuk lingkaran yang besar, cukup untuk dimasuki orang dewasa
dengan posisi berbaring. Alat ini digunakan untuk mendiagnosis dan memonitor beragam kondisi
Kesehatan. Kemungkinan dokter akan merekomendasikan CT scan untuk dilakukan pada saat-saat
tertentu, seperti: melakukan diagnosis kelainan otot dan tulang, seperti tumor atau retak pada tulang.
Menentukan lokasi tumor, infeksi, atau bekuan darah. Memandu prosedur medis Ketika melakukan
operasi, biopsy, atau terapi radiasi. Mendeteksi dan memonitor kondisi dan penyakit tertentu, seperti
kanker, sakit jantung, nodul pada paru-paru, dan massa pada hati. Mencari tahu cedera atau
pendarahan internal.

28. Seorang bayi berusia 4 bulan dibawa ke posyandu untuk mendapatkan imunisasi. Ibu pasien
mengatakan bahwa sebelumnya bayinya sudah mendapatkan imunisasi lengkap dari saat lahir sampai 4
bulan, meliputi Hepatitis, Polio, BCG, DPT dan Hib.

Imunisasi apakah yang seharusnya diberikan kepada bayi tersebut saat ini?

A. DPT II, Polio II, dan Hib-ii


B. Hepatitis B III, BCG II, DPT II
C. Hepatitis B III, FPT III
D. DPT II, Polio III
E. Vaksin

Pembahasan :

Jawaban : A

Kata kunci : Imunisasi Hepatitis B. BCG, DPT, Polio

Berikut ini adalah jadwal Imunisasi anak rekomendasi Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) Periode 2004 :
Saat lahir Hepatitis B – 1 HB-1 harus diberikan dalam waktu 12 jam setelah lahir.
Polio – 0 Polio – 0 diberikan saat kunjungan pertama. Untuk bayi yang
lahir di RB/RS polio oral diberikan saat bayi dipulangkan (untuk
menghindari transmisi virus vaksin kepada bayi lain)
1 bulan Hepatitis B – 2 Hb-2 diberikan pada bayi umur 1 bulan, interval HB-1 dan HB-2
adalah 1 bulan
0-2 bulan BCG BCG dapat diberikan sejak lahir. Apabila BCG akan diberikan
pada umur > 3 bulan sebaiknya dilakukan uji tuberkulin terlebih
dahulu dan BCG diberikan apabila uji tuberkulin negatif
2 bulan DPT-1 DPT-1 diberikan pada umur lebih dari 6 minggu, dapat
dipergunakan DTwp atau DTap. DTP-1 diberikan secara
kombinasi dengan Hib-1 (PRP-T)
Hib-1 Hib-1 diberikan mulai umur 2 bulan dengan interval 2 bulan.
Polio-1 Polio-1 dapat diberikan bersamaan dengan DTP-1
4 Bulan DTP-2 DTP-2 (DTwp atau DTap) dapat diberikan secara terpisah atau
dikombinasikan dengan Hib-2 (PRP-T)
Hib-2 Hib-2 dapat diberikan terpisah atau dikombinasikan dengan
DPT-2
Polio-2 Polio-2 diberikan bersamaan dengan DPT-2

29. Tindakan Emergency apakah untuk mengatasi gagal napas?

A. Resusitasi jantung paru


B. Pemberian adrenalin
C. Pemberian epinephrine
D. Ventilasi mekanik
E. Memberikan obat

Pembahasan :

Jawaban : A

Kata kunci : Emergency gagal napas

Tujuan terapi gagal nafas adalah memaksimalkan pengangkutan oksigen dan membuang 𝐶𝑂2 . Hal ini
dilakukan dengan meningkatkan kandungan oksigen arteri dan menyokong curah jantung serta ventilasi.
Karena itu, dalam tatalaksana terhadap gagal nafas, yang perlu segera dilakukan adalah: resusitasi
jantung dan paru dengan perbaikan ventilasi dan pemberian oksigen, tetapi terhadap penyakit primer
penyebab gagal nafas, tatalaksana terhadap komplikasi yang terjadi, dan terapi supportif.

30. Pada pasien gagal napas akan ditandai dengan?

A. Hiperventilasi
B. Disfungsi
C. Disritmia
D. Hipoventilasi
E. Demam

Pembahasan :

Jawaban : D

Kata kunci : Gagal nafas.

Hipoventilasi adalah kurangnya ventilasi dibandingkan dengan kebutuhan metabolik, sehingga terjadi
peningkatan PC02 dan asidosis respiratorik. Hipoventilasi merupakan penyebab hiperkapnia yang paling
sering. Gagal nafas (yang menyebabkan hipoksemia dan hiperkapnia), dapat juga disebabkan karena
obstruksi saluran napas, disfungsi parenkim paru dan ventilatory pump failure.

31. Fungsi utama dari glomerulus adalah?

A. Reabsorpsi
B. Filtrasi
C. Sekresi
D. Ultralimm
E. Penyaringan

Pembahasan :

Jawaban : A

Kata kunci : fungsi utama glomerulus.

fungsi utama glomerulus adalah sebagai menyaring protein dan menyerapnya Kembali agar dapat
digunakan oleh tubuh.

32. Ny. A umur 21 tahun, baru melahirkan anak yang pertama 2 minggu yang lalu rencana ingin
memberikan ASI eksklusif pada bayinya. Pada waktu kontrol ke rumah sakit dia menyampaikan ingin
menggunakan kontrasepsi yang tidak mengganggu ASI, dan tidak menggunakan obat maupun alat.

Metode apakah yang paling tepat sesuai kasus diatas?

A. Pil mini
B. Pil kombinasi
C. Senggama terputus
D. Metode amenore laktasi
E. Tidak ada jawaban

Pembahasan :

Jawaban : D

Kata kunci : kontrasepsi yang tidak mengganggu ASI, dan tidak menggunakan obat maupun alat.
Metode kontrasepsi sementara yang mengandalkan pemberian air susu ibu (ASI) secara eksklusif,
artinya hanya diberikan ASI saja tanpa tambahan makanan dan minuman lainya. Efektifitas MAL sangat
tinggi sekitar 98% apabila digunakan secara benar dan memenuhi persyaratan sebagai berikut:
digunakan selama enam bulan pertama setelah melahirkan, belum mendapat haid pasca melahirkan dan
menyusui secara eksklusif. (tanpa memberikan makanan atau minuman tambahan).

33. Seorang Wanita berumur 24 tahun 𝐺1 𝑃0 𝐴0 dengan usia kehamilan 4 bulan, datang ke tempat
praktek dokter umum dengan keluhan demam tinggi selama 7 hari. Keluhan demam disertai dengan
keluhan pusing, pegal-pegal, dan susah buang air besar. Dokter melakukan pemeriksaan vital sign, dan
didapatkan data tekanan darah 110/70 mmHg, nadi 95 x/menit, frekuensi napas 20 x/menit, dan suhu
39,10 𝐶. Pada pemeriksaan fisik ditemukan lidah kotor dengan tepi hiperemis, hati dalam batas normal,
dan splenomegaly.

Terapi antibiotic apakah yang tepat untuk pasien tersebut?

A. Ampicillin
B. Cotrimoxazole
C. Ciprofloxacin
D. Chloramphenicol
E. Penisilin

Pembahasan :

Jawaban : A

Kata kunci : Keluhan demam disertai dengan keluhan pusing, pegal-pegal, dan susah buang air besar.

Ampicillin digunakan secara luas untuk mengobati infeksi tertentu seperti infeksi kulit, radang
tenggorokan, infeksi dada dan infeksi saluran kemih.

34. Sebagai perawat tindakan mandiri apakah untuk mengatasi dispnea?

A. Posisi semi fowler


B. Pemberian injeksi aminofillin
C. Ventilasi mekanik
D. Pemberian terapi bronkodilator
E. Cek darah

Pembahasan :

Jawaban : A

Kata kunci : Mengatasi dispnea.

Semi fowler adalah sikap dalam posisi setengah duduk 15-60 derajat dan bertujuan untuk mobilisasi dan
memberikan perasaan lega pada klien sesak nafas. Posisi semi fowler dimana kepala dan tubuh
dinaikkan 45 derajat membuat oksigen didalam paru-paru semakin meningkat sehingga memperingan
kesukaran nafas. Penurunan sesak nafas tersebut didukung juga dengan sikap pasien yang kooperatif,
patuh saat diberikan posisi semi fowler sehingga pasien dapat bernafas.

35. Ny. F umur 22 tahun 𝐺1 𝑃0 𝐴0 hamil 40 minggu, datang di rumah sakit dengan riwayat DM. Saat ini
sedang dalam proses persalinan kala II. Setelah kepala janin lahir tidak terjadi putaran paksi luar.

Sebelum tindakan pertolongan persalinan, apakah yang perlu dilakukan?

A. Perbaikan KU
B. Episiotomy luas
C. Periksa USG
D. Kosongkan kandung kemih
E. Berjemur

Pembahasan :

Jawaban : B

Kata kunci : setelah kepala janin lahir, tidak terjadi putaran paksi luar.

Episiotomi adalah pengguntingan kulit dan otot antara vagina dan anus, tujuannya untuk melebarkan
jalan lahir.

36. Dalam asuhan keperawatan kritis perawat dituntut memahami konsep dibawah ini, kecuali. . .

A. Psikologi
B. Humaisme
C. Patofisiologi
D. Fisiologi
E. Urologi

Pembahasan :

Jawaban : B

Kata kunci : keperawatan kritis perawat, kecuali?

Humanisme adalah istilah umum untuk berbagai jalan pikiran yang berbeda yang memfokuskan dirinya
ke jalan keluar umum dalam masalah-masalah atau isu-isu yang berhubungan dengan manusia.
Humanisme telah menjadi sejenis doktrin beretika yang cakupannya diperluas hingga mencapai seluruh
etnisitas manusia, berlawanan dengan sistem-sistem beretika tradisional yang hanya berlaku bagi
kelompok-kelompok etnis tertentu.

37. Mengumpulkan informasi merupakan tahap…dalam asuhan keperawatan kritis.

A. Intervensi
B. Implementasi
C. Evaluasi
D. Pengkajian
E. Pengamalan

Pembahasan :

Jawaban : D

Kata kunci : mengumpulkan informasi.

Pengkajian meliputi proses pengumpulan data, informasi, validasi data, menginterpretasikan data dan
memformulasikan masalah atau diagnosa keperawatan sesuai hasil pembahasan data. Pengkajian awal
dalam keperawatan intensif sama dengan pengkajian umumnya yaitu dengan pendekatan sistem yang
meliputi aspek bio-psiko-sosial-kultural-spiritual, namun Ketika klien yang dirawat telah menggunakan
alat-alat bantu mekanik seperti alat bantu napas (ABN), hemodialisa, pengkajian juga diarahkan ke hal-
hal yang lebih khusus yakni terkait dengan terapi dan dampak dari penggunaan alat-alat tersebut.

38. Menilai Kembali keberhasilan dari tindakan yang telah dilakukan merupakan tahap…dalam asuhan
keperawatan kritis.

A. Pengkajian
B. Evaluasi
C. Intervensi
D. Implementasi
E. Analisis

Pembahasan :

Jawaban : B

Kata kunci : menilai Kembali keberhasilan.

Evaluasi merupakan dasar pertimbangan yang sistematis untuk menilai Kembali keberhasilan tindakan
keperawatan dan sekaligus dan merupakan alat untuk melakukan pengkajian ulang dalam upaya
melakukan modifikasi/revisi diagnosa dan tindakan. Evaluasi dapat dilakukan setiap akhir tindakan
pemberian asuhan yang disebut sebagai evaluasi proses dan evaluasi hasil yang dilakukan untuk menilai
keadaan Kesehatan klien selama dan pada akhir perawatan. Evaluasi catatan perkembangan klien.

39. Kepala puskesmas kecamatan X gagal dalam melaksanakan satu program Kesehatan masyarakat.
Setelah dilakukan evaluasi salah satu penyebabnya adalah karena tidak adanya keterlibatan dari dinas
Kesehatan, camat, dan lurah setempat.

Strategi apakah yang harus diambil pada keadaan ini?

A. Kemitraan
B. Advokasi
C. Pemberdayaan masyarakat
D. Komunikasi
E. Evaluasi

Pembahasan :

Jawaban : D

Kata kunci : karena tidak adanya keterlibatan dari dinas Kesehatan. Camat, dan lurah setempat.

Komunikasi adalah “suatu proses dalam mana seseorang atau beberapa orang, kelompok, organisasi,
dan masyarakat menciptakan dan menggunakan informasi agar terhubung dengan lingkungan dan orang
lain”.

40. Ada beberapa laki-laki dan perempuan dalam kriteria 55-65 tahun dalam sebuah desa yang terpencil,
merasakan linu pada persendian, rasa linu tersebut lebih terasa pada malam hari. Dari pihak puskesmas
telah memeriksa, dan mengobati dari gejala penyakit tersebut. Dari hasil observasi awal jenis penyakit
tersebut adalah osteoarthritis, tetapi Ketika obat habis pasien tersebut Kembali merasakan gejala
tersebut.

Sebagai perawat di sebuah komunitas, tindakan apa yang paling tepat untuk mengatasi masalah klien
tersebut?

A. Kompres dengan air hangat


B. Menganjurkan klien untuk lebih banyak mengkonsumsi obat-obatan
C. Menganjurkan klien tetap mengkonsumsi obat-obatan
D. Melaporkan kepada pihak puskesmas
E. Berikan obat

Pembahasan :

Jawaban : D

Kata kunci : tetapi Ketika obat habis pasien tersebut Kembali merasakan gejala tersebut.

Melihat kasus diatas seharusnya perawat komunitas melapor ke pihak puskesmas untuk dilakukan
observasi lebih lanjut. Ditakutkan observasi pertama yang dilakukan tenaga Kesehatan puskesmas
belum sempurna dan menyeluruh sehingga penyakit tidak dapat diobati secara tuntas.

41. Undang-udang nomor 36 tahun 2014 yang mengatur tentang hak tenaga Kesehatan memperoleh
perlindungan hukum terdapat pada pasal berapa?

A. Pasal 57
B. Pasal 27
C. Pasal 74
D. Pasal 72
E. Pasal 77

Pembahasan :

Jawaban : A Pasal 57

UU Nomor 36 tahun 2014 pasal 57 :

1. Tenaga Kesehatan dalam menjalankan praktik berhak:


2. Memperoleh perlindungan hukum sepanjang melakukan tugas sesuai dengan standar profesi,
standar pelayanan profesi, dan standar pelayanan operasional;
3. Memperoleh informasi yang lengkap dan benar dari penerima pelayanan Kesehatan atau
keluarganya;
4. Menerima imbalan jasa;
5. Memeperoleh perlindungan atas keselamatan dan Kesehatan kerja, perlakuan yang sesuai
dengan harkat dan martabat manusia, moral, kesusilaan, serta nilai-nilai agama;
6. Mendapatkan kesempatan untuk mengembangkan profesinya;
7. Menolak keinginan penerima pelayanan Kesehatan atau pihak lain yang bertentangan dengan
standar profesi, kode etik, standar pelayanan, standar prosedur operasional, atau ketentuan
peraturan perundang-undangan; dan
8. Memperoleh hak lain sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan.

42. Berikut ini yang merupakan jenis tenaga Kesehatan yang harus dimiliki oleh puskesmas terdiri dari,
kecuali . . .

A. Dokter
B. Perawat
C. Bidan
D. Nutrisionis
E. Radiologi

Pembahasan :

Jawaban : E. Radiologi

Puskesmas harus memiliki :

➢ Dokter
➢ Dokter gigi
➢ Perawat
➢ Bidan
➢ Tenaga promosi Kesehatan
➢ Tenaga sanitasi lingkungan
➢ Nutrisionis
➢ Tenaga apoteker dan/atau kefarmasian
➢ Ahli teknologi laboratorium medik
43. Apakah kepanjangan dari SJSN?

A. Sistem Jaminan Sosial Nasional


B. Sistem Jaminan Sehat Nusantara
C. Sistem Jaminan Sosial Negara
D. Sistem Jaminan Sehat Nasional
E. Sistem Jaminan Sehat Negara

Pembahasan :

Jawaban : A. Sistem Jaminan Sosial Nasional.

Kepanjangan dari SJSN adalah ( Sistem Jaminan Sosial Nasional ).

44. Arah kebijakan nawacita yang mendukung RPJMN 2015-2019 adalah ?

A. Meningkatkan kualitas hidup


B. Meningkatkan pengendalian penyakit dan penyehatan lingkungan
C. Meningkatkan revolusi karakter
D. Meningkatkan produktivitas rakyat dan daya saing
E. Meningkatkan peran masyarakat dalam pembangunan Kesehatan

Pembahasan :

Jawaban : B. Meningkatkan pengendalian penyakit dan penyehatan lingkungan

Sasaran RPJMN 2015-2019 adalah :

1. Meningkatnya status Kesehatan dan gizi ibu dan anak;


2. Meningkatnya pengendalian penyakit dan penyehatan lingkungan;
3. Meningkatnya akses dan mutu pelayanan Kesehatan dasar dan rujukan terutama di daerah
terpencil, tertinggal dan perbatasan;
4. Meningkatnya cakupan pelayanan Kesehatan universal melalui kartu Indonesia sehat dan
kualitas pengelolaan SJSN Kesehatan;
5. Terpenuhinya kebutuhan tenaga Kesehatan, obat dan vaksin;
6. Serta meningkatkan responsivitas sistem Kesehatan.

45. Yang merupakan tujuan pembangunan berkelanjutan Goals SDGs kesehatan gender adalah?

A. Goals ke-2
B. Goals ke-5
C. Goals ke-7
D. Goals ke-8
E. Goals ke-9
Pembahasan :

Jawaban : B. Goals ke-5

17 Goals SDGs /tujuan pembangunan berkelanjutan adalah :

1. Menghapus kemiskinan
2. Mengakhiri kelaparan
3. Kesehatan yang baik dan kesejahteraan
4. Pendidikan bermutu
5. Kesehatan gender
6. Akses air bersih dan sanitasi
7. Energi bersih dan terjangkau
8. Pekerjaan layak dan pertumbuhan ekonomi
9. Infrastruktur industri dan inovasi
10. Mengurangi ketimpangan
11. Kota dan komunitas yang berkelanjutan
12. Konsumsi dan produksi yang bertanggungjawab
13. Penanganan perubahan iklan
14. Menjaga ekosistem laut
15. Menjaga ekosistem darat
16. Perdamaian, keadilan, dan kelembaban yang kuat
17. Kemitraan untuk mencapai tujuan

46. Undang-undang Kesehatan nomor 36 tahun 2009 yang mengatur tentang berkewajiban
menghormati hak orang lain dalam upaya memperoleh lingkungan yang sehat adalah, baik fisik, biologi
maupun sosial terdapat dalam pasal berapa?

A. Pasal 10
B. Pasal 12
C. Pasal 66
D. Pasal 75
E. Pasal 57

Pembahasan:

Jawaban : A. Pasal 10

UU Kesehatan nomor 36 tahun 2009 pasal 10 : setiap orang berkewajiban menghormati hak orang lain
dalam upaya memperoleh lingkungan yang sehat, baik fisik, maupun sosial.

47. Program Indonesia sehat dilaksanakan dengan 3 pilar utama salah satunya adalah paradigma sehat
yang dilakukan dengan?

A. Preventif
B. Rehabilitative
C. Promotif
D. Opsi A benar
E. A dan C benar

Pembahasan :

Jawaban : E. A dan C benar

Program Indonesia sehat dilaksanakan dengan 3 pilar utama yaitu paradigma sehat, penguatan
pelayanan Kesehatan dan jaminan Kesehatan nasional:

1. Pilar paradigma sehat dilakukan dengan strategi pengaruh utama Kesehatan dalam
pembangunan, penguatan promotif preventif dan pemberdayaan masyarakat.
2. Penguatan pelayanan Kesehatan dilakukan dengan strategi peningkatan akses pelayanan
Kesehatan, optimalisasi sistem rujukan dan peningkatan mutu pelayanan Kesehatan,
menggunakan pendekatan continuum of care dan intervensi berbasis risiko Kesehatan.
3. Sementara itu jaminan Kesehatan nasional dilakukan dengan strategi perluasan sasaran dan
benefit serta kendali mutu dan kendali biaya.

48. Tujuan SDGs yang berkaitan dengan Nawacita Presiden ke-5 yaitu meningkatkan kualitas hidup
manusia Indonesia adalah tujuan ke?

A. 4
B. 6
C. 9
D. 10
E. 16

Pembahasan :

Jawaban : B.6

Tujuan SDGs yang berkaitan dengan Nawacita ke-5 adalah tujuan yang berhubungan dengan Kesehatan :

➢ Tujuan 2 : mengakhiri kelaparan


➢ Tujuan 3 : kehidupan sehat dan sejahtera
➢ Tujuan 5 : kesetaraan gender
➢ Tujuan 6 : sanitasi dan air bersih

49. Hari AIDS se-Dunia jatuh pada tanggal ?

A. 15 Januari
B. 4 Februari
C. 9 Oktober
D. 1 Desember
E. 12 November

Pembahasan :
Jawaban : D. 1 Desember

Hari AIDS se-Dunia jatuh pada tanggal 1 Desember.

50. Fleksi merupakan Gerakan apa?

A. Gerakan memutar
B. Gerakan menjauh
C. Gerakan menekuk
D. Gerakan mendekat
E. Gerakan berbalik

Pembahasan :

Jawaban : C. Gerakan menekuk

Fleksi adalah Gerakan menekuk.

Anda mungkin juga menyukai