Anda di halaman 1dari 2

1

KEGIATAN RUTIN PEKERJAAN

No Waktu Pekerjaan
1 05.30 Menyiapkan sarapan pagi
Hangatkan nasi, hangatkan makanan jika ada, jika tidak ada yang perlu
dihangatkan, maka perlu membuat makanan baru. Tanyakan kepada anak-anak
& majikan mau sarapan pagi apa.
Jika ketersediaan bahan habis, segera infokan

Membantu menyiapkan pakaian anak


Siapkan seraagam sekolah anak, dan bantu joiya untuk mandi. Cek buku sesuai
jadwal sekolah anak anak

2 06.30 Membersihkan kamar mandi


Sikat dan bersihkan kamar mandi,
• Sikat lantai jangan sampai kuning / licin
• Lubang kloset yang sampai terlihat kuning/kotor
• Dinding kamar mandi di sikat supaya kerak hilang
• Kaca pembatas disikat supaya kerak hilang (gunakan spon cuci piring
bagian yang kasar)
• Buang sampah dari kamar mandi & dan ganti plastikanya

Membersihkan Rumah
• Lantai 1 & 2 disapu dan di pel setiap pagi & sore
• Lantai 3 disapu dan buang sampah ke laur rumah setiap hari
• Pegangan tangga dan kaca tangga di lap setiap pagi dan sore
• Karpet & sofa di vakum setiap pagi
• Tong sampah dibuang keluar setiap sore ganti plastiknya

Mengganti Sprey
Pergantian sprey diilakukan 2 hari sekali wajib diganti.

3 08.00 Membuat Masakan Untuk Makan Siang


Masak makanan untuk makan siang, menu diganti setiap hari dan tanyakan jika
persediaan kurang atau habis di sore hari.

Untuk masakan seperti pepes pepesan, selalu bikin yang tidak pedasnya
(khusus buat anak anak)

Mencuci Baju
• Pisahkan baju putih dengan baju warna lainya supaya tidak
kelunuturan
• Pakain yang tipis jangan gunakan mesin, tapi kucek aja pakai tangan
• Takaran detergen adalah 1 sachet untuk 1x cuci

Menyetrika Baju
Setrika baju yang sudah kering dan masukan kedalam lemari sesuai dengan
asalnya masing-masing. Gunakan pewangi untuk menyetrika. Satukan setelan
baju atau speri dengan sarung bantal agar tidak tercecer.
Catatan :
Baju / pakaian yang tipis harus di kasih alas diatasnya supaya tidak rusak
2

4 14.00 Membersihkan Rumah


Sapu dan pel setiap ruangan dan kamar , lantai 1 sampai lantai 3 harus bersih
dari debu. Setiap tong sampah dibuang keluar ditempat yang sudah
disediakan. Ganti plastik tong sampah di kamar mandi dengan yang baru. Cuci
piring dan perabotan jika ada. Pastikan pegangan tangga dan anak tangga
selalu bersih,

Melayani anak
Mandikan joiya dan ganti pakaianya. Cek apakah anak sudah makan atau
belum, jika belum tanyakan mau makan apa dan buatkan jika tidak ada.

5 16.30 Buang Sampah


Cek semua tempat sampah, buang keluar jika terlihat penuh.

Periksa Kamar
Cek semua jendela kamar, tutup semua dan rapihkan hordeng, Nyalakan
semua lampu.

6 19.00 Periksa Dapur Pintu


Periksa dapur, jika ada perabotan kotor cuci, periksa semua kunci pintu
kordinasikan dengan pegwai laiinya.
Catatan :
✓ Jika ada tamu atau ada acara keluarga , pastikan semua bisa dilayani baik kopi atau makanan kecil,
tunggu sampai tamu selesai baru boleh istirahat.
✓ Selama bertugas, usahakan pakaian rapih dan sopan, biasakan ramah dan senyum.
✓ Jika anak meminta bantuan, maka prioritaskan untuk menangani anak terlebih dahulu. Tinggalkan dulu
pekerjaan yang sedang dijalani.
✓ Setiap malam tanyakan besok mau ada kegiatan apa, catat bahan yang habis dan infokan. Persiapan
besok pagi sarapan dan makan apa.
✓ SELALU CEK KONDISI KAMAR MANDI, JANGAN SAMPAI LICIN
✓ Jika air habis, maka cek sanyo di dapur, buka sedikit kran lalu cepat tutup lagi.
✓ Jika sakit informasikan segera, agar bisa segera diobati.
✓ Usahakan sarapan pagi terlebih dahulu sebelum bekerja full.
✓ JANGAN PERNAH SALING MENGANDALKAN, PRIORITASKAN KEBERSAMAAN DAN KERJASAMA.
HINDARI KUMPUL DITEMPAT YANG SAMA, JIKA MASIH ADA PEKERJAAN LAIN YANG HARUS
DISELESAIKAN.
✓ HINDARI RUMPI DENGAN TETANGGA, JANGAN BIASAKAN ANAK DISUAPIN DILUAR RUMAH.
✓ HINDARI KONFLIK ANTAR PEGAWAI, UTAMAKAN KEKELUARGAAN.
✓ JANGAN BUANG PEMBALUT DIKLOSET, BERSHKAN PEMBALUT SEBELUM DIBUANG (JANGAN ADA
DARAH) BUNGKUS YANG RAPIH DENGAN KRESEK JANGAN SAMPAI TERLIHAT PEMBALUT KOTOR
SEBELUM DIBUANG.
✓ JANGAN PERNAH AMBIL BARANG APAPUN TANPA IJIN.
✓ HINDARI TIDUR DISAAT JAM KERJA. WAKTU ISTIRAHAT ADALAH OPSIONAL, UMUMNYA ADALAH JAM
12.00 s.d 13.00.
✓ Jangan makan makanan/masakan yang dibuat khusus untuk majikan / anak anak kecuali dikasih

Anda mungkin juga menyukai