Anda di halaman 1dari 7

TUGAS TUTORIAL ONLINE 1

MATA KULIAH :

PENGANTAR BISNIS

OLEH :
NAMA : WANDA HAMIDAH
NIM : 049941324

UNIVERSITAS TERBUKA
2023
1. Kewirausahaan merupakan salah satu komponen yang mampu membantu
percepatan pertumbuhan ekonomi di Indonesia. Seorang sosiolog
bernama David McCleland pernah mengatakan jika sebuah negara ingin
makmur, maka minimal 2% dari penduduk negara tersebut harus menjadi
wirausaha. Rasio kewirausahaan menjadi prasyarat Indonesia untuk
menjadi negara maju pada 2045, sehingga Indonesia harus memiliki rasio
entrepreneur atau wirausaha minimal sebesar 4% dari populasi penduduk.
Dibandingkan negara lain, rasio kewirausahaan Indonesia masih rendah,
yakni hanya 3,47% dari total penduduk. Sebagai perbandingan saat ini
Singapura rasio kewirausahaannya sudah mencapai 8,6% dan Thailand
memiliki rasio kewirausahaan di atas 4%. Bahkan di negara maju rata-
rata sudah 10-12%. Berdasarkan pernyataan tersebut diatas, dalam
mendukung pertumbuhan ekonomi di Indonesia, jika Saudara ingin
memulai bisnis atau berwirausaha, bagaimana Saudara membuat konsep
bisnis dan kewirausahaan. (Skor 40)
2. Pada jaman sekarang ini memungkinkan industri kecil menjadi industri
multinasional mikro yang memberikan kesempatan yang lebih tinggi bagi
para wirausaha pemula untuk terlahir secara global dan digitalisasi. Jika
Saudara adalah seorang wirausahawan yang sukses, bagaimana Saudara
menghadapi perkembangan bisnis global yang sangat pesat saat
ini? (Skor 30)
3. Dalam perusahaan, etika bisnis dapat membentuk suatu nilai, norma dan
perilaku karyawan serta pimpinan untuk menciptakan suasana hubungan
yang adil dan sehat baik itu dengan sesama rekan kerja maupun
konsumen. Dari etika bisnis itulah secara tidak langsung akan mendorong
adanya sikap tanggung jawab dalam menjalankan bisnis. Sehingga segala
aktivitas bisnis dapat berjalan dengan baik dan lancar jika etika
bisnis dapat dipegang teguh dan praktiknya diatur oleh perusahaan. Bagi
sebuah perusahaan, etika bisnis merupakan hal penting dalam
membangun kiprah perusahaan. Jelaskan mengapa menerapkan etika
bisnis dalam bisnis sangat penting? (Skor 30)

JAWABAN :

1. jika Saudara ingin memulai bisnis atau berwirausaha, bagaimana


Saudara membuat konsep bisnis dan kewirausahaan?
Memulai bisnis atau berwirausaha perlu memiliki pemikiran kreatif atau
konsep bisnis yang yang baik dan memahami prinsip-prinsip
kewirausahaan, dalam mendukung pertumbuhan ekonomi indonesi
melalui kewirausahaan sangat penting untuk membangun konsep bisnis
kuat dan strategi kewirausahaan yang berkualitas dan berkelanjutan.
Berikut cara untuk cepat membentuk pertumbuhan kewirausahaan.
a. Mulailah tentukan peluang bisnis yang sesuai dengan kebutuhan
pasar, melakukan penelitian untuk memahami tren konsumen,
kebutuhan konsumen, dan celah kebutuhan pasar yang dapat
dimanfaatkan.
b. Membuat model bisnis yang jelas untuk mencakup sumber
pendapatan, struktur biaya, target pasar, dan proporsi nilai yang unik,
dan juga memastikan model bisnis yang memungkinkan
pertumbuhan yang stabil dan berkelanjutan.
c. Melakukan analisis tentang pesaing pasar agar dapat membedakan
bisnis, memproses kelebihan dan menawarkan nilai yang unik kepada
konsumen.
d. Pertimbangkan inovasi produk, proses, atau model bisnis yang bisa
mengubah industry dan menciptakan nilai bagi konsumen.
e. Membuat rencana bisnis yang luas meliputi banyak hal yang
mencakup analisis pasar, strategi pemasaran, proyeksi keuangan, dan
bisnis jangka Panjang. Dan harus memasktikan kita membuat scenario
yang berbeda untuk menghadapi tantangan persaingan yang terjadi
di pasar.
f. Harus membuat strategi bisnis pemasaran yang efektif memilih
saluran pemasaran yang sesuai dengan produk dan menggunakan
strategi kombinasi pemasaran online dan offline untuk menjangkau
lebih luas.
g. Untuk mengoptimalkan bisnis bisa juga menggunakan teknologi
digital melalui situs web, media social untuk menjangkau konsumen
yang lebih luas di Indonesia.
h. Membangun kemitraan strategis dengan pemangku bisnis, organisasi
industry, dan Lembaga pemerintah untuk membangun bisnis,
membantu mendapatkan nakses sumberdaya, pengetahuan, dan
peluang bary di pasar Indonesia.
i. Selain focus pada pertumbuhan bisnis kita juga jangan melupakan
tanggung jawab social Perusahaan dalam mempertimbangkan praktik
bisnis yang berkelanjtan, dukungan terhadap komunitas local yang
dapat memberikan dampak positif pada lingkungan pasar.
j. Dalam kewirausahaan kita juga harus mengenbangkan keterampilan
kewirausahaan untuk mengikuti pelatihan, seminar, dan program
pengembangan kewirausahaan untuk meningkatkan pengetahuan
dan tren terhadap pasar.
k. Menjaga etika bisnis yang tinggin dalam persaingan yang ketat dan
melakukan bisnis dengan jujur dan bertanggung jawab untuk
membangun moral yang tinggi membangun kepercayaan konsumen.
Dengan konsep bisnis dan strategi kewirausahaan focus pada inovasi, tanggung
jawab social, dan pengembangan keterampilan usaha kitab isa menjadi bagian
dari perubahan positif dalam perekonomian Indonesia dan memajukan negara
maju pada tahun 2045.
2. Jika Saudara adalah seorang wirausahawan yang sukses, bagaimana
Saudara menghadapi perkembangan bisnis global yang sangat pesat
saat ini?
Menghadapi perkembangan bisnis global yang sangat pesat saat ini
adalah tantangan dan penuh peluang bagi wirausaha yang sukses, dunia
bisnis telah mengalami banyak factor sperti globalisasi, adopsi teknologi
digital, perubahan dalam perilaku konsumen. Sebagai wirausaha yang
sukses, kita harus punya Langkah kunci yang tepat untuk menghadapi
perkembangan bisnis global yang pesat dengan sukses.
Terus berinovasi kuncinya adalah menghadapi perubahan bisnis global.
Terus memperbarui produk, layanan, atau proses untuk tetap memenuhi
kebutuhan pelanggan yang terus berubah. Untuk mengembangkan
teknologi adalah meningkatkan efektivitas bisnis, teknologi digital juga
telah mengubah cara bisnis yang dijalankan, manfaatnya teknologi ini
bisa mencapai pasar global dengan cara yang lebih cepat. Untuk
berkembangnya kewirausahaan kita harus tau tren pasar global jangan
hanya tergantung pada pemikiran tetap, untuk menyesuaikan strategi
bisnis kita agar tetap bagus dan berdaya saing. Kita bisa memanfaatkan
peluang global dalam bentuk bisnis seperti berikut:
a. Strategi Pemasaran yang Efektif
Pemasaran digital adalah alat yang sangat efektif dalam bisnis global.
Kita bisa membuat video,iklan, yang menari untuk memasarkan
produk kita dan upload ke media social, iklan online, tiktok, untuk
menarik pelanggan agar penjualan lebih banyak dan lebih luas dan
juga bisa membangun citra merek global yang kuat.
b. Mengembangkan Jaringan Bisnis
Jaringan bisnis yang kuat adalah salah satu asset terbesar bagi
wirausaha yang sukses. Membangun hubungan bisnis yang baik dan
pelanggan kita dapat membantu memperluas bisnis secara global.
Jaringan ini dapart membuka bisnis baru dan memberi wawasan luas
tentang pasar global. Selain itu, kita juga bisa bergabung dengan
organisasi bisnis atau forum bisnis global yang dapat membantu
memperluas jaringan bisnis dan menjadi konferensi bisnis yang besar.
Menghadapi perkembangan bisnis global ini sangat pesat saat ini merupakan
tantangan tetapi juga bisa menjadi peluang besar bagi para wirausahawan yang
sukses. Dengan mengikuti teknologi ini kitab isa mengembangkan strategi
pemasaran yang efektif, membangun jaringan bisnis, mengikuti perkembangan
pasar, berinovasi dan beradaptasi dalam menghadapi dinamika bisnis globak
yang berubah.

3. Jelaskan mengapa menerapkan etika bisnis dalam bisnis sangat


penting?
Menerapkan etika bisnis dalam bisnis sangatlah penting dan
memengaruhi berbagai aspek bisnis, mulai dari reputasi Perusahaan
hingga lanjut ke jangka Panjang.
a. Mempertahankan Reputasi yang Baik
Reputasi Perusahaan adalah salah satu asset yang paling berharga,
dan Ketika Perusahaan dikenal dengan perilaku etis dapat
meningkatkan kepercayaan terhadap pelanggan dan mitra bisnis.
b. Meningkatkan Kepercayaan Pelanggan
Kepercayaan pelanggan adalah sangat penting dalam kesuksesan
bisnis. Perusahaan beroperasi dengan integritas dan etika yang
membuat peanggan merasa nyaman. Perusahaan yang
menerapkan etika bisnis dalam sehari-harinya dapat menciptakan
hubungan yang sangatkuat dengan pelanggan. Apalagi
memberikan layanan yang sesuai dengan janji atau kemauan
konsumen, menghormati hak-hak pelanggan dan menangani
masalah dengan sangat adil. Etika bisnis seperti bisa menciptakan
ikatan yang positif antara Perusahaan/karyawan dengan
pelanggan yang berdampak loyalitas jangka Panjang.
c. Meningkatkan Kepuasan Karyawan
Sebagai atasan kita juga harus meningkatkan kepuasan terhadap
karyawan kita dengan memperlakukan adil dan hormat,
memberikan lingkungan kerja yang aman, mendukung
keseimbangan kerja, dan memberi upah yang adil. Dengan car aini
maka karyawan akan bersemangat untuk berkontribusi pada
kesuksesan Perusahaan dan mendapatkan tingkat produktivitas.
d. Menjaga kepatuhan Hukum
Perusahaan yang beroperasi secara etis cenderung mematuhi
semua hukum dan peraturan yangbberlaku agar tidak terlibat
dengan praktik-praktik illegal dan korupsi. Ketika Perusahaan
melanggar hukum atau terlibat dalam prkatik illegal bisnis maka
mereka akan menghadapi resiko Tindakan hukum, sanksi, dan
denda yang sudah ditentukan dalan UUD. Oleh karena itu,
menerapkan etika bisnis adalah cara yang baik untuk suatu
Perusahaan agar menjaga kepatuhan hukum.
e. Meningkatkan keberlanjutan bisnis
Etika bisnis ini juga berdampat pada keberlanjutan perushaan.
Perusahaan yang hanya mementingkan euntungan jangka pendek
tidak memperhatikan dampak jangka Panjang pada lingkungan
atau social seringkali berkelanjutan dan dapat merusak reputasi
Perusahaan, menciptakan konflik dengan Masyarakat/konsumen
dan akhirnya terputuslah bisnis menjadi tidak laku.
f. Mengurangi Risiko
Menerapkan etika bisnis dapat mengurangi risiko dalam
Perusahaan, praktik bisnis yang tidak etis seringkali berisiko dan
dapat mengakibatkan kerugian terhadap Perusahaan. Jadi kita
harus mematuhi prinsip-prinsip etika.
g. Membangun Hubungan dengan Mitra Bisnis
Membangun dengan mitra bisnis. Mitra bisnis cenderung lebih
suka bermitra dengan Perusahaan yang etis dan dapat membuka
peluang yang berharga, kolaborasi, dan pertumbuhan bisnis.
Memiliki etika yang kuat mitra bisnis akan merasa lebih nyaman
dan akan mematuhi komitmen.
h. Tanggung Jawab Sosial
Perusahaan banyak menganggapnya sebaga tanggung jawab untuk
mentibusikan positif pada Masyarakat dan mereka terlibat dalam
kegiatan social, mendukung amal, dan berusaha memecahkan
masalah yang ada pada social.
i. Tantangan dalam menerapkan etika Bisnis
Banyak alas an mengapa etika bisnis sangat penting, ada
tantangan dalam menerapkannya yaitu seperti Tekanan
keuntungan, Konflik nilai, Ketidakpastian etika, Korupsi dan
kecurangan.

Jadi, Menerapkan etika bisnis dalam bisnis sangat penting karena


memiliki dampak postif berbagai aspek bisnis termasuk reputasi,
kepercayaan pelanggan, kepuasan karyawan dan inovasi. Selain
tiu, etika bisnis juga membantu Perusahaan agar terhindar dari
risiko, membangun hubungan yang kuat dengan mitra bisnis dan
menciptakan perbedaan positif meskipun banyak tantangannya
bahwa pentingnya etika bisnis ini adalah pondasi yang sangat
mendukung kesuksesan dalam jangka Panjang untuk dunia
perbisnisan.

Anda mungkin juga menyukai