Anda di halaman 1dari 5

TUGAS 5

LAB. PPN dan PPnBM/ PAJA3355.15

Disusun Oleh:

ZAGA ZANGGRIA FITRAHUTONO

NIM 043822648

UPBJJ – UT SURABAYA

PROGRAM STUDI D-III PERPAJAKAN

FAKULTAS HUKUM, ILMU SOSIAL, DAN ILMU POLITIK

UNIVERSITAS TERBUKA

TAHUN 2023

1
Soal.
1. Transaksi PT Jaya Komputer pada bulan Agustus 2022 adalah:
1. Pembelian 20 pcs laptop @Rp.12.500.000 belum PPN faktur tanggal 10 Agustus 2022
2. Pembelian 20 pcs keyboard Rp.8.150.000 (sudah PPN) faktur tanggal 15 Agustus 2022
3. Penjualan 15 perangkat komputer Rp132.000.000 (sudah PPN) faktur 08 Agustus 2022
4. Penjualan Mouse 25 pcs @ Rp.250.000 belum PPN Faktur tanggal 17Agustus 2022
5. Penjualan laptop 15 pcs @ Rp.14.200.000 belum PPN Faktur tanggal 30 Agustus 2022
a. Hitung PPN yang dapat dikreditkan dan PPN yang harus dibayar pada bulan tersebut!
b. Kapan batas maksimal faktur pajak masukan dapat dikreditkan?

Jawaban:

a. Hitung PPN yang dapat dikreditkan dan PPN yang harus dibayar pada bulan tersebut!

Asumsi menggunakan tarif PPN setelah UU HPP sebesar 11%

i. Pembelian 20 Pcs Laptop (belum PPN) tanggal 10 Agustus 2022

Pajak Masukan (PPN)

= 20 x (Rp 12.500.000 x Tarif PPN)

= 20 x (Rp 12.500.000 x 11%)

= 20 x Rp 1.375.000

= Rp 27.500.000

ii. Pembelian 20 pcs keyboard Rp 8.150.000 (sudah PPN) faktur tanggal 15 Agustus 2022

Harga sebelum PPN

= 100/111 x Rp 8.150.000

= Rp 7.342.342

Pajak Masukan (PPN)

= Rp 7.342.342 x 11%

= Rp 807.658

2
iii. Penjualan 15 perangkat komputer Rp 132.000.000 (sudah PPN) faktur 08 Agustus 2022

Harga sebelum PPN

= 100/111 x Rp 132.000.000

= Rp 118.918.919

Pajak Keluaran (PPN)

= Rp 118.918.919 x 11%

= Rp 13.081.081

iv. Penjualan Mouse 25 pcs laptop Rp 250.000 belum PPN Faktur tanggal 17 Agustus 2022
(asumsi harga laptop per pcs bukan harga seluruh)

Pajak Keluaran (PPN)

= 25 x (Rp 250.000 x Tarif PPN)

= 25 x (Rp 250.000 x 11%)

v. Penjualan Mouse 15 pcs laptop Rp 14.200.000 belum PPN Faktur tanggal 30 Agustus 2022
(asumsi harga laptop per pcs bukan harga seluruh)

Pajak Keluaran (PPN)

= 15 x (Rp 14.200.000 x Tarif PPN)

= 15 x (Rp 14.200.000 x 11%)

= 15 x Rp 1.562.000

= Rp 23.430.000

Total Pajak Masukan

= Rp 27.500.000 + Rp 807.658

= Rp 28.307.658

Total Pajak Keluaran

= Rp 13.081.081 + Rp 687.500 + Rp 23.430.000

= Rp 37.198.581

PPN yang dapat dikreditkan

3
= Total Pajak Masukan

= Rp 28.307.658

PPN yang harus disetor/dibayar

= Total Pajak Keluaran – Total Pajak Masukan

= Rp 37.198.581– Rp 28.307.658

= Rp 8.890.923

b. Berdasarkan UU No 42 Tahun 2009 tentang Pajak Pertambahan Nilai dan Jasa dan Pajak Penjualan
Atas Barang Mewah, faktur pajak masukan dapat dikreditkan dengan pajak keluaran dalam masa
pajak yang sama dan dapat dilakukan paling lama 3 (tiga) Masa Pajak setelah berakhirnya Masa
Pajak saat faktur pajak dibuat sepanjang belum dibebankan sebagai biaya atau belum ditambahkan
(dikapitalisai) dalam harga perolehan BPK atau JKP.
2. PT Cahaya Indah baru didirikan pada tanggal 13 Januari 2022. Pengukuhan sebagai Pengusaha
Kena Pajak diberikan pada tanggal 20 Maret 2022 Pada bulan Februari melakukan penjualan
Rp.200.000.000 dan pembelian bahan baku Rp. 75.000.000, pada bulan Maret membeli aktiva
tetap senilai Rp.3.250.000.000 , omset penjualan Rp.270.000.000 dan pengeluaran pembelian
bahan baku Rp.120.000.000. Hitunglah pajak keluaran dan masukan yang dapat dikreditkan
untuk masa Maret 2022!
Jawaban:
Asumsi menggunakan tarif PPN setelah UU HPP yaitu sebesar 11%
Pajak Masukan (PPN) atas pembelian bahan baku :
= Rp. 120.000.000 x 11%
= Rp. 13.200.000
Pajak Masukan (PPN) atas pembelian aktiva :
= Rp. 3.250.000.000 x 11%
= Rp. 357.500.000
Pajak Keluaran atas penjualan
= Rp. 270.000.000 x 11%
= Rp. 29.700.000
Pajak masukan yang dapat dikreditkan untuk masa Maret 2022 adalah sebesar
= Rp. (13.200.000 + 357.500.000) - 29.700.000
= Rp 341.000.000

4
3. CV Seken Mobil bergerak di bidang jual beli mobil bekas dan sparepart. Pada bulan April 2022
berhasil menjual 4 buah mobil dengan total harga Rp.725.000.000, Pada bulan yang sama telah
membayar PPN Rp.32.000.000 kepada pihak barang dan jasa yang berhubungan dengan
usahanya. Hitunglah berapa PPN (kurang/lebih bayar) yang harus dibayar pada bulan April
2022!
Jawaban:
Asumsi menggunakan tarif PPN sebelum UU HPP yaitu sebesar 11%
Pajak Keluaran (PPN) atas mobil yang dijual 4 buah
= Rp. 725.000.000 x 11%
= Rp. 79.750.000
Pajak Masukan kepada pihak barang dan jasa usahanya
= Rp. 32.000.000
PPN yang kurang/lebih bayar pada bulan April 2022:
= Pajak Keluaran – Pajak Masukan
= Rp. 79.750.000 – Rp. 32.000.000
= Rp. 47.750.000

Referensi:

https://www.pajakonline.com/batas-waktu-penerbitan-faktur-pajak/

Anda mungkin juga menyukai