Anda di halaman 1dari 4

MAKALAH INTERNET OF THINGS AND ARTIFICIAL INTELLIGENCE

“APLIKASI TAG RFID ATAU SENSOR GPS” DALAM PENERAPAN DI BIDANG


RETAIL
Dosen Pengampu : Dwi Riyadi Hartono, ST, MT.

Disusun Oleh :
Kelompok 6
1. Dita Fadaradiba Salsabilla (30402200099)
2. Dwi Yulianti Nur Halizah (30402200102)
3. Eka Aulia Nur Sulistyani (30402200104)
4. Eka Yulianti (30402200105)
5. Fadilla Novitasari (30402200108)

PROGRAM STUDI MANAJEMEN


FAKULTAS EKONOMI
UNIVERSITAS ISLAM SULTAN AGUNG SEMARANG
TAHUN 2023/2024
LATAR BELAKANG
Internet of Things (IoT) di bidang ritel adalah penggelaran jaringan perangkat dan sensor yang
saling terhubung untuk meningkatkan pertumbuhan bisnis ritel. Jaringan Retail IoT diberdayakan
dengan perangkat lunak khusus yang mengumpulkan, memproses, dan mengelola data. Pendataan
barang pada toko ritel penting untuk mengetahui status ketersediaan barang, dengan adanya pendataan
stok barang, maka pencarian barang akan lebih mudah. Proses pendataan barang yang akan masuk
gudang dilakukan dengan cara mengecek dan mencatat barang di setiap supplier pengirim barang.
Sistem pendistribusian dan pergudangan pada retailer dalam iot dapat menggunakan contoh teknologi
seperti RFID untuk mengidentifikasi barang yang masuk dan keluar. Sistem ini dirancang untuk
mempermudah masuk dan keluarnya barang dari gudang dan penjualan barang di retailer.
Teknologi RFID (radio frequency identification) yang berkembang saat ini memberikan
penawaran dalam beberapa keunggulan, terutama dalam pendistribusian barang-barang, supply chain
dan logistik. Teknologi ini berupa peletakan chip di suatu barang sebagai pengganti barcode yang sudah
banyak dipakai saat ini. Dengan adanya teknologi RFID, proses identifikasi barang menjadi sangat
mudah dan cepat. Oleh karena itu beberapa perusahaan besar sudah mulai mengimplementasikan dan
mempercayai sistem ini, khususnya retailer untuk supermarket walaupun masih ada beberapa masalah
yang dihadapi dalam penerapan sistem ini, terkait masalah privasi dan masalah integritas data.
Teknologi RFID banyak dimanfaatkan untuk membantu permasalahan dalam mengidentifikasi
objek/barang, juga dalam mengidentifikasi lokasi suatu barang. RFID dapat digunakan dalam
supermarket untuk update stok dan mengidentifikasikan stok tersebut. Teknologi RFID dapat
mempermudah dan mempercepat pengidentifikasian stok dalam sebuah supermarket. Kemudahan yang
didapat antara lain: (1) smart shelf yang berbasis RFID dapat mengidentifikasi keberadaan setiap item
pada sebuah rak. Ketika item diambil, sistem akan mendeteksi item yang diambil oleh pelanggan,
memberi tanda dan mencatat item yang diambil, sehingga dapat dilakukan real-time shelf inventory;
(2) laporan tentang inventory dapat diketahui secara real-time, maka retailer bisa mendapatkan laporan
yang up-to-date mengenai stok barang; (3) retailer dapat mengurangi masalah kekurangan stok yang
dapat mengakibatkan ‘lost sales’; (4) meningkatkan keamanan barang dengan adanya RFID tag.

DESAIN
Desain IoT untuk Ritel dengan RFID melibatkan beberapa komponen kunci:
1. RFID Tags : Terpasang pada setiap produk untuk pelacakan stok secara akurat.
2. RFID Readers : Ditempatkan di berbagai titik untuk membaca tag dan mentransfer data.
3. Sensor IoT : Digunakan untuk memantau suhu, kelembaban, atau kondisi lingkungan lainnya.
4. Gateway IoT : Menghubungkan perangkat RFID dan sensor ke platform cloud.
5. Cloud Platform : Tempat di mana data dikirim dan dianalisis.
6. Analytics Tools : Untuk menganalisis data stok, perilaku pembelian, dan tren konsumen.
7. Aplikasi Pelanggan : Memberikan informasi stok dan promosi kepada pelanggan.

CARA KERJA
RFID tag ditempelkan atau dilekatkan pada suatu objek, yang umumnya berupa sebuah kartu. RFID tag
ini yang akan dibaca data yang tersimpan di dalamnya oleh RFID reader. RFID reader akan
memancarkan dan mengirimkan sinyal frekuensi radio, untuk disesuaikan oleh RFID tag. Ketika RFID
tag dan RFID reader memiliki frekuensi gelombang yang sama, maka data dan informasi pada tag akan
bisa dibaca oleh reader. Transmisi gelombang radio yang dilakukan menyebabkan kedua komponen-
tag dan reader- ini berkomunikasi secara wireless atau tanpa penggunaan kabel, dengan hanya
mendekatkan tag kepada reader-nya. Data yang telah dibaca tersebut akan dikirimkan ke sistem pusat
identifikasi.

MANFAAT
66% ritel menyatakan bahwa IoT memberikan dampak positif terhadap proses pengalaman
konsumen. 88% responden menyatakan bahwa menggunakan IoT pada ritel akan memberikan insight
dari konsumen yang lebih baik dibandingkan metode pengumpulan data lainnya. Dengan demikian,
ritel akan terus bergerak dengan memanfaatkan IoT. Pemanfaatan teknologi ini akan digunakan untuk
mengumpulkan data guna mengetahui perilaku konsumen. Oleh karena itu, berikut ini adalah beberapa
manfaat yang diperoleh dari RFID di bidang retail yaitu;

• Peningkatan Supply Chain Management


Penggunaan IoT pada ritel, seperti tag RFID atau sensor GPS, bisa memberikan
gambaran lengkap mengenai pergerakan barang, dari manufaktur ke tiap rak toko, hingga
sampai ke pelanggan. Ritel juga bisa mendapatkan informasi terperinci, seperti analisis
penghabisan barang dalam suatu transit atau suhu penyimpanan.
• Real Time Inventory Information
pengaplikasian smart inventory management berbasis tag RFID, sensor rak toko, label
harga digital, dan pemantauan video juga bisa meningkatkan perencanaan pengadaan pada
setiap rantai pasokan. Ketika produk mulai habis, secara otomatis sistem akan menyusun ulang
item yang diperlukan berdasarkan analitik data IoT.
• Mengurangi Pencurian
RFID dapat membantu mengurangi pencurian, karena dengan sensornya dapat
memberi peringatan kepada staff jika barang dipindahkan secara ilegal atau jika barang telah
dipindahkan ke tempat yang salah. Persediaan juga dapat diberi peringatan jika barang tidak
lagi layak untuk dikonsumsi, tidak diminati konsumen atau barang rusak.
• Checkout Otomatis
IoT menawarkan kesempatan untuk mengotomatisasi sistem chekout. Maksudnya
adalah, tag dapat terbaca secara otomatis pada setiap item yang dibeli oleh konsumen.
Setelahnya, secara otomatis toko Anda akan melakukan penagihan pembayaran melalui
smartphone pelanggan.

REFERENSI
https://media.neliti.com/media/publications/166300-ID-dampak-rfid-pada-stok-barang-
retailer.pdf
https://te.umtas.ac.id/2021/07/05/rfid/
https://inteliot.synnexmetrodata.com/article/8/iot-dan-industri-ritel-manfaat-dan-
contoh-penggunaannya
https://www.researchgate.net/publication/270742269_Internet_of_Things_in_Industries
_A_Survey

Anda mungkin juga menyukai