Anda di halaman 1dari 10

SOAL LATIHAN PRAKARYA

1. Bahan keras yang telah mengalami pengolahan kembali dan bukan dari alam adalah ...

A. Bahan keras hutan C. Bahan keras natural

B. Bahan keras alami D. Bahan keras buatan

2. Perhatikan bahan kerajinan di bawah ini!

1) Logam

2) Batu

3) Tanah liat

4) Kayu

5) Bambu

6) Bubur kertas

Yang merupakan teknik dalam pembuatan kerajinan bahan keras adalah ...

A. 1, 2, 3 C. 4, 5, 6

B. 3, 4, 5 D. 1, 2, 4

3. Perhatikan tujuan di bawah ini!

1) Menjaga agar uang tidak habis

2) Menjaga agar persediaan tidak habis

3) Menjaga agar tidak mengecewakan konsumen

4) Menjaga agar tidak terlambat dalam menyelesaikan tugas

5) Menjaga kesehatan dan keoptimalan tubuh

6) Menjaga agar barang yang ada tidak kekurangan maupun kelebihan

Yang merupakan tujuan dari dikelolanya persediaan barang adalah ...

A. 1, 2, 3 C. 2, 3, 6

B. 3, 4, 6 D. 1, 2, 4

4. Dalam perancangan promosi produk penjualan, untuk menentukan tujuan promosi, perlu
diperhatikan ...

A. 6M

B. Modifikasi tingkah laku, memberi tahu, membujuk, mengingatkan

C. Bahan keras alami dan buatan

D. Kemasan produk
5. Dalam aspek organisasi, tenaga kerja yang berasal dari lingkungan keluarga yang umumnya dalam
melaksanakan pekerjaannya tidak diupah adalah ...

A. Tenaga buruh

B. Tenaga kerja upahan

C. Tenaga kerja keluarga

D. Tenaga kerja gratis

6. Dalam menganalisis titik impas (Break Even Point), kita harus mengerti arti dari titik impas.
Pengertian dari titik impas adalah ...

A. Suatu keadaan di mana usaha memperoleh laba sehingga semua usaha impas

B. Suatu keadaan di mana usaha tidak memperoleh laba sehingga usaha sia-sia

C. Suatu keadaan di mana usaha tidak memperoleh laba dan tidak menderita kerugian

D. Suatu keadaan di mana kegiatan usaha mengalami kerugian modal

7. Dalam aspek organisasi, tenaga kerja yang terikat hubungan kerja dengan perusahaan, di mana
masing-masing memiliki hak dan kewajiban adalah ...

A. Tenaga buruh

B. Tenaga kerja upahan

C. Tenaga kerja keluarga

D. Tenaga kerja gratis

8. Perhatikan tujuan di bawah ini!

1) Meningkatkan permintaan dari pada pemakai industrial dan konsumen akhir

2) Mencari eksistensi yang diperlukan

3) Meningkatkan kinerja perusahaan

4) Mendukung dan mengkoordinasikan kegiatan personal selling dan iklan

5) Mencari pengikut instagram yang banyak

6) Meningkatkan likes pada produk

Yang merupakan tujuan promosi penjualan produk adalah ...

A. 1, 2, 3

B. 3, 4, 6

C. 2, 3, 6

D. 1,3,5
9. Kerajinan yang dalam tahap pembuatannya menggunakan bahan yang bersifat keras disebut ...

A. Kerajinan bahan lunak

B. Kerajinan bahan besi

C. Kerajinan bahan keras

D. Kerajinan bahan campuran

10. Bahan keras yang berasal dari alam ataupun mengalami pengolahan tanpa merubah wujud
bahan tersebut, mudah didapatkan dan relatif murah karena berada di sekitar kita adalah ...

A. Bahan keras hutan

B. Bahan keras alami

C. Bahan keras natural

D. Bahan keras buatan

11. Perhatikan teknik kerajinan di bawah ini!

1) Teknik etsa

2) Teknik pilin

3) Teknik slab

4) Teknik bubut

5) Teknik ukir tekan

6) Teknik pijit

Yang merupakan teknik dalam pembuatan kerajinan bahan keras adalah ...

A. 1, 2, 3 C. 4, 5, 6

B. 3, 4, 5 D. 1, 4, 5

12. Barang-barang yang dibeli atau diperoleh dari sumber lain sebagai bahan mentah untuk
selanjutnya diolah menjadi produk jadi adalah ...

A. Barang jadi

B. Barang jual

C. Barang bahan

D. Bahan baku

13. Untuk membuat batas cetakan gips yang berbentuk lingkaran maka alat yang digunakan adalah

A. Gelas ukur

B. Banding wheel

C. Whirler
D. Linoleum

14. Pembuatan kosmetik dengan metode destilasi biasanya digunakan untuk menghasilkan zat
kimia yang sudah menguap, seperti?

A. Parfum

B. Sabun

C. Masker

D. Lulur

15. Dibawah ini yang merupakan alat-alat dalam pembuatan keramik, kecuali ….

A. Jigger Jolley

B. Kain

C. Alat putar

D. Tanah liat

16. Contoh kerajinan bahan keras alami ialah ...

A. Rotan dan karet

B. Kayu , Biji - Bijian , Bambu , Batu , Kerang,Tulang , Rotan , Pasir

C. Karet dan kertas

D. Salah semua

17. Yang termasuk kedalam bahan keras buatan adalah …

A. Bambu

B. Rotan

C. Logam

D. Kayu

18. Fungsi bahan keras yaitu ...

A. Benda pakai dan benda hias

B. Benda pakan dan benda tak berguna

C. Benda benda kayu dan benda batu

D. Benda alami dan benda buatan

19. Serat gelas berupa kaca cair yang ditarik menjadi serat tipis adalah pengertian dari ...

A. Logam

B. Serat Kayu

C. Fiberglass
D. Batu

20. Yang tidak termasuk bahan keras alami yaitu ...

A. Kayu C. besi

B. Batu D. Fiberglass

21. Bahan-bahan yang diolah menjadi keras sehingga dapat digunakan untuk membuat barang-
barang kerajinan seperti berbagai jenis logam, fiberglass dan lain-lain merupakan pengertian
dari ...

A. Kerajinan dari bahan keras

B. Kerajinan dari bahan keras alami

C. Kerajinan dari bahan keras buatan

D. Kerajinan dari bahan keras agregat

22. Kerajinan yang menggunakan bahan logam yaitu ...

A. Kayu

B. Batu

C. Plastik

D. Emas dan Perunggu

23. Berikut merupakan teknik pembuatan kerajian bahan alam dari bambu …….

A. Teknik tempa C. Teknik cor

B. Teknik iris D. Teknik sambung

24. Daerah yang terkenal dengan ukiran atau pahatannya yaitu ...

A. Bandung

B. Sulawesi

C. Jakarta

D. Yogyakarta

25. Dibawah ini adalah Pulau yang banyak menghasilkan rotan ....

A. Nusa tenggara

B. Bali

C. Kalimantan

D. Karimun Jawa

26. Kerajinan bahan keras adalah?


A. Kerajinan yang memiliki fungsi hias
B. Kerajinan yang keras
C. Kerajinan dari alat keras
D. Kerajinan dari bahan keras
27. Kerajinan yang mengalami pengolahan tanpa mengakibatkan perubahan wujud benda
itu dinamakan?
A. Kerajinan keras alami
B. Kerajinan alamiah
C. Kerajinan keras buatan
D. Kerajinan keras
28. Berikut bahan yang termasuk kerajinan bahan keras alami adalah?
A. Kayu ; Kaca ; Tulang
B. Kayu ; Tulang ; Pasir
C. Bambu ; Logam ; Rotan
D. Batu ; Kerang ; Semen
29. Berikut yang bukan kerajinan bahan keras yang bahan dasarnya tulang adalah?
A. Model hiasan
B. Gantungan kunci
C. Sepatu
D. Aksesoris
30. Daerah di Jawa Tengah yang terkenal dengan kerajinan ukiran adalah?
A. Jepara
B. Surabaya
C. Yogyakarta
D. Bandung
31. Kerajinan yang bahannya telah mengalami pengolahan kembali adalah?
A. Kerajinan keras alami
B. Kerajinan alamiah
C. Kerajinan keras buatan
D. Kerajinan keras
32. Berikut ini merupakan kelompok kerajinan dari bahan keras buatan dapat berupa ...
A. Jati, peralon, rotan, kertas
B. Fiber, PVC, Kaleng, Kaca
C. Pipa, beton, gypsum, tanah liat
D. Intan, Kristal, Permata, Mutiara

33. Fiberglass adalah?


A. Serat kaca
B. Kaca film
C. Kaca mata
D. Bahan kaca

34. Fungsi produk kerajinan bahan keras adalah?


A. Benda pakai ; benda model
B. Benda pakai ; benda hias
C. Benda hias ; benda model
D. Benda hias ; benda mati
35. Hasil dari kerajinan bahan keras alami?
A. Miniatur kayu
B. Mebel
C. A & B benar
D. A,B,C salah
36. Kerajinan bahan keras buatan apa bedanya dengan bahan keras alami?
A. Beda bahan
B. Beda warna
C. Beda ukuran
D. Beda tekstur
37. Apakah mebel termasuk kerajinan bahan keras?
A. Ya
B. Tidak
C. A & B benar
D. A & B salah
38. Rata-rata tahap pembuatan kerajinan bahan keras adalah?
A. 3 tahap
B. 6 tahap
C. 5 tahap
D. 4 tahap
39. Tahap pertama dalam pembuatan kerajinan bahan keras adalah?
A. Menyiapkan alat & bahan
B. Membuat rancangan
C. Membuat model
D. Menghitung gradiennya
40. Ada berapa teknik yang dapat dilakukan dalam pembuatan kerajinan bahan keras?
A. 8
B. 9
C. 10
D. 11
41. Teknik etsa disebut juga dengan teknik?
A. Ukir
B. Anyam
C. Etchant
D. Jahit
42. Contoh kerajinan logam adalah?
A. Kasur
B. Kursi
C. Perhiasan
D. Aksesoris
43. Alat musik angklung berasal dari?
A. Kerajinan bahan keras alami ; bambu
B. Kerajinan bahan keras alami ; kayu
C. Kerajinan bahan keras buatan ; bambu
D. Kerajinan bahan keras buatan ; kayu
44. Tahap membuat benda sesuai rancangan merupakan tahap dalam pembuatan ke?
A. Ke-3
B. Ke-4
C. Ke-5
D. Ke-6
45. Perhatikan gambar berikut!

Gambar tersebut merupakan contoh dari hasil kerajinan bahan keras?


A. Logam
B. Bambu
C. Plastik
D. Rotan
46.

Gambar tersebut merupakan contoh dari hasil kerajinan bahan keras?


A. Bahan alami ; rotan
B. Bahan buatan ; kayu
C. Bahan alami ; kayu
D. Bahan buatan ; rotan
47. Teknik etsa adalah salah satu teknik pembuatan kerajinan bahan keras. Teknik etsa
adalah?
A. Teknik celup
B. Teknik gambar
C. Teknik lukis
D. Teknik merendam bahan-bahan logam dalam larutan etsa
48. Relief pada candi dibuat menggunakan teknik ...
A. Patri
B. Pahat
C. Cetak
D. Sulap
49. Perhatikan tahapan berikut ini !
1). Membuat benda sesuai rancangan
2). Membuat rancangan
3) Tahap penyelesaian
4) Siapkan alat dan bahan
Urutan tahap membuat kerajinan bahan keras adalah?
A. 1,2,3,4
B. 2,4,1,3
C. 4, 3, 2, 1
D. 2,4,3,1
50. Teknik ukir dilakukan pada objek?
A. Kayu
B. Logam
C. Perak
D. Semen

Anda mungkin juga menyukai