Anda di halaman 1dari 6

PROPOSAL

RENCANA PEMBANGUNAN MASJID KALIJAGA DI WILAYAH


PERBATASAN DESA KUDU DAN DESA LANGENHARJO

MAJELIS TA’LIM DAN DZIKIR RATIB AL – HADDAD


LANGENHARJO SOLO BARU
2021
PROPOSAL
PEMBANGUNAN MASJID KALIJAGA
Tlobong Rt 03/06 Langenharjo, Grogol, Sukoharjo Telp. 081274414858/081548378001

No : 1/MJK/1/111/2020 Kepada

Lampiran : 3 Lembar Yth.

Perihal : Permohonan Bantuan Di Tempat

Dana Pembangunan

Masjid Kalijaga

Dengan hormat,

Bersama ini, Kami selaku Panitia Pembangunan Masjid Kalijaga di perbatasan Desa
Langenharjo, Kec. Grogol dan Desa Kudu, Kec. Baki, Kab. Sukoharjo mohon bantuan kepada Bapak
Gubernur untuk memberikan bantuan dana. Anggaran dana yang kami butuhkan sebesar Rp.
188.680.250 ( Seratus Delapan Puluh Delapan Juta Enam Ratus Delapan Puluh Ribu Dua Ratus Lima
Puluh Rupiah ), dengan rincian anggaran biaya terlampir.

Sedangkan dana tersebut akan kami gunakan untuk pembangunan Masjid Kalijaga dengan
luas 20 x 15 M ( 300 M persegi ).

Demikian permohonan ini kami buat, besar harapan kami untuk dikabulkannya permohonan
tersebut. Atas perhatian Bapak/Ibu, kami ucapkan terima kasih.

NB : No. Rekening : 1063-01-004581-53-0

A/N Bp. Sudjadi ( BANK BRI KC Solo Baru )

Sukoharjo, 20 Januari 2021

Ketua Sekretaris

Sudjadi Sudaryanto
PROPOSAL
PEMBANGUNAN MASJID KALIJAGA
Tlobong Rt 03/06 Langenharjo, Grogol, Sukoharjo Telp. 081274414858/081548378001

Pendahuluan

Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Alhamdulillah segala puji hanya bagi Allah, Rabb sekalian alam yang telah memberikan
karunia hidayah taufiq kepada hamba-Nya, baik berupa ilmu, iman dan amal shaleh. Shalawat dan
salam semoga senantiasa tercurah kepada Nabi kita Muhammad SAW, keluarga, serta para
sahabatnya.

Bersama ini kami sampaikan proposal kepada Bapak/Ibu/Saudara dengan maksud sebagai
media untuk menjelaskan rencana pembangunan Masjid Kalijaga di wilayah perbatasan Desa Kudu,
Kec. Baki dengan Desa Langenharjo, Kec. Grogol Kab. Sukoharjo. Yang berfungsi sebagai pusat
sarana ibadah dan pembinaan ke-islaman di lingkungan masyarakat sekitar kampung Tlobong, Desa
Langenharjo, Kec. Grogol serta Dusun Demalang, Desa Kudu, Kec. Baki.

Kami berharap, partisipasi nyata berupa dukungan moriil dan materiil, sebagai salah satu
waqaf, infaq dan shadaqah jariyah bagi Bapak/Ibu/Saudara. Semoga keikhlasan Bapak/Ibu/Saudara
menjadi jalan menuju ketaqwaan dan Insya Allah Bapak/Ibu/Saudara termasuk golongan orang-orang
yang sesuai dengan hadits Nabi yaitu : “Barangsiapa yang membangun masjid, maka Allah akan
bangunkan baginya semisalnya di Surga.” (HR.Bukhori 450 dan Muslim 533)

Demikian proposal ini kami buat, besar harapan kami agar rencana pembangunan Masjid
Kalijaga dapat terlaksana dengan baik. Teriring do’a jazakumullahahsanaljaza’,Semoga Amal Baik
Bapak/Ibu/Saudara diterima oleh Allah SWT.

Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh


PENUTUP
Demikian proposal pembangunan Masjid Kalijaga ini kami sampaikan dengan harapan
semoga rencana pembangunan Masjid Kalijaga yang dicita-citakan bisa terwujud tepatnya di
perbatasan kampung Tlobong, Desa Langenharjo, Kec. Grogol serta Dusun Demalang, Desa Kudu,
Kec. Baki, Kabupaten Sukoharjo, Semoga amal jariyah Bapak Gubernur Jawa Tengah diterima oleh
Allah SWT.

Mengetahui,
Kepala Desa Langenharjo Kepala Desa Kudu

( Sunarwan, SE ) ( Sugiyono )

Ketua RT. 03/06 Ketua RW. VI

( Tri Antoro ) ( Joko Santoso )

Ketua Panitia Bendahara Sekretaris

( Sudjadi ) ( Sampurno ) ( Sudaryanto )

Camat Grogol Departemen Agama

( Bagas Windaryatno, SP ) ( Bp. Slamet Toha )


NIP : 19670115 198902 1 003
LAMPIRAN I

SUSUNAN PANITIA

Penasehat : 1. Habib Nuh Al-Haddad

2. Sumarna

3. Rahmat Tugiyanto

Pelindung : 1. Kepala Desa Kudu

2. Kepala Desa Langenharjo

Ketua : Sudjadi

Wakil Ketua : MN. Marom

Sekretaris : Sudaryanto

Bendahara : Sampurno

Sie Pembangunan : 1. Jumanto SW

2. Heri

Koordinator Penggalangan Dana : 1. Sumarno

2. Sudjadi

Dibantu Seluruh Jama’ah Masjid Kalijaga


PROPOSAL
PEMBANGUNAN MASJID KALIJAGA
Tlobong Rt 03/06 Langenharjo, Grogol, Sukoharjo Telp. 081274414858/081548378001

SURAT PERNYATAAN

Yang bertanda tangan di bawah ini :

Nama : Sudjadi

Nama Organisasi : Majelis Dzikir Ratibul Haddad Langenharjo - Solo Baru

Jabatan : Ketua Pembangunan Masjid Kalijaga.

Menyatakan dengan sesungguhnya bahwa :

1. Saya belum pernah dan/atau tidak pernah menerima bantuan sosial / bantuan keuangan / hibah

dengan nama organisasi Kelompok Masyarakat.

2. Saya tidak menjadi Ketua dan/atau pengurus pada Kelompok / Organisasi Kemasyarakatan

dengan nama yang berbeda untuk keperluan pengajuan proposal bantuan sosial / bantuan

keuangan / hibah.

3. Apabila Permohonan Bantuan Sosial / Bantuan keuangan / hibah ini dikabulkan, saya akan

menggunakan dengan penuh tanggung jawab.

Demikian Surat Penyataan ini saya buat dengan Sebenarnya, Saya akan Bertanggung jawab Apabila
di kemudian hari terjadi permasalahan hukum.

Sukoharjo, 20 Januari 2021

Ketua

( Sudjadi )

Anda mungkin juga menyukai