Anda di halaman 1dari 10

MATERI INTI SENI TARI

Tri Fatmawati, M.Pd


PROPERTY/PERLENGKAPAN TARI JENISNYA ADA 2 :
1. DANCE PROPERTY : PERLENGKAPAN / PERALATAN YANG BERKAITAN LANGSUNG DENGAN PENARI.
CONTOH : KIPAS, TONGKAT, TOPENG, SELENDANG, KUKU YANG PANJANG, POM-POM, TOPI, PIRING,
PAYUNG, DLL.

2. STAGE PROPERTY : PERLENGKAPAN / PERALATAN YANG BERKAITAN LANGSUNG DENGAN PENTAS.


CONTOH : BACK DROP, OBOR, POHON, BATU, PATUNG YANG TERBUAT DARI STEREOFOAM, DLL.
LEVEL TARI
ARTINYA PENGATURAN TINGGI RENDAH PENARI UNTUK MEMBERIKAN KESATUAN DINAMIS.
LEVEL TARI DIBAGI MENJADI TIGA YAITU : LEVEL TINGGI, MEDIUM/SEDANG, DAN RENDAH.
CONTOH :

LEVEL TINGGI LEVEL MEDIUM LEVEL RENDAH


POLA LANTAI (FLOOR DESIGN)
ARTINYA GARIS-GARIS LINTASAN KAKI YANG TERBENTUK DARI GERAK SEORANG PENARI DI ATAS
PANGGUNG
GARIS UNTUK MEMBENTUK POLA LANTAI DIBEDAKAN MENJADI 2 YAITU
1. GARIS LURUS
CONTOH BENTUK DIAGONAL, VERTIKAL, DAN HORIZONTAL.
GARIS LURUS MEMILIKI ARTI SIMBOLIS KUAT DAN TEGAS
BIASANYA DIGUNAKAN UNTUK TARIAN YANG MENGUNGKAPKAN KEGEMBIRAAN.
2. GARIS LENGKUNG
CONTOH BENTUK LINGKARAN, SETENGAH LINGKARAN DAN SEBAGAINYA.
GARIS LENGKUNG MEMILIKI ARTI SIMBOLIS LEMBUT, LEMAH, DAN ROMANTIS.
BIASANYA DIGUNAKAN DALAM TARI-TARIAN RELIGIUS KARENA DIANGGAP MAMPU MENYATUKAN
TUJUAN / KEINGINAN TARI.
TARI BERDASARKAN JUMLAH PENARI
1. TUNGGAL , YAITU TARI YANG DILAKUKAN SEORANG PENARI
2. KELOMPOK, DIBEDAKAN MENJADI 3 :
A. BERPASANGAN, TARI YANG DILAKUKAN 2 ORANG PENARI, BISA BERJENIS KELAMIN:
* PUTRA DAN PUTRA, CONTOH TARI BOGIS KEMBAR
* PUTRA DAN PUTRI, CONTOH TARI KARONSIH
* PUTRI DAN PUTRI, CONTOH TARI SRIKANDHI MUSTAKAWENI

B. MASSAL , DIBEDAKAN :
MASSAL KECIL : TARI YANG DILAKUKAN 3-5 ORANG PENARI
MASSAL : TARI YANG DILAKUKAN LEBIH DARI 5 ORANG PENARI

C. DRAMATARI, ADALAH TARI YANG MENGANDUNG SAJIAN CERITA.


CONTOH SENDRATARI RAMAYANA DI CANDI PRAMBANAN
TARI BERDASARKAN POLA GARAPNYA
1. TRADISI, DIBAGI 2:
A. KLASIK : TARI YANG TUMBUH DAN BERKEMBANG DI DALAM LINGKUNGAN KRATON.
PEDOMAN GERAK BAKU, GERAKAN HALUS DAN MENGALUN, BERNILAI ADILUHUNG.
CONTOH: TARI BEDHAYA, SRIMPI, GOLEK, DLL

B. RAKYAT : TARI YANG TUMBUH DAN BERKEMBANG DI LUAR LINGKUNGAN KRATON/RAKYAT JELATA.
PEDOMAN GERAK TIDAK BAKU, GERAKAN MENGHIBUR.
CONTOH : TARI JATHILAN, JARAN KEPANG, TAYUB, DLL

2. KREASI : KOREOGRAFER BEBAS BEREKSPRESI


TARI BERDASARKAN TEMANYA
1. PANTOMIM, BERISI MENIRU :
AKTIVITAS BINATANG. CONTOH TARI MERAK, KELINCI, KIJANG
AKTIVITAS MANUSIA, CONTOH TARI BATIK, NELAYAN.
AKTIVITAS ALAM, CONTOH TARI OMBAK SAMUDRA
2. EROTIK, BERISI PERCINTAAN, CONTOH TARI KARONSIH, ENGGAR-ENGGAR

3. HEROIK, BERISI KEPAHLAWANAN/PERANG, CONTOH TARI BANDAYUDA, EKO PRAWIRA


IRINGAN TARI
IRINGAN TARI BERDASARKAN SUMBER SUARANYA DIBAGI 2 :
1. IRINGAN INTERNAL, IRINGAN YANG BERASAL DARI TUBUH PENARI SEPERTI SUARA PENARI,
TERIAKAN MULUT, TEPUKAN TANGAN DENGAN TANGAN, TANGAN DENGAN DADA, TANGAN DENGAN
PAHA, TANGAN DENGAN LANTAI, MAUPUN SUARA DARI PROPERTY YANG DIBAWA PENARI.
CONTOH : TARI SAMAN DARI ACEH, TARI KECAK DARI BALI

2. IRINGAN EKSTERNAL, IRINGAN YANG BERASAL DARI LUAR TUBUH PENARI, YANG DITIMBULKAN
DARI INTRUMEN MUSIK SECARA LANGSUNG MAUPUN TIDAK LANGSUNG (MELALUI REKAMAN/KASET).
CONTOH : SEMUA TARI DENGAN ALAT MUSIK SECARA LANGSUNG MAUPUN REKAMAN
IRINGAN TARI
FUNGSI IRINGAN TARI :
1. SEBAGAI PENGIRING TARI
BIASANYA PADA TARI YANG TIDAK MENGANDUNG CERITA, SEPERTI TARIAN LEPAS.
2. UNTUK MENDUKUNG SUASANA TARI
BIASANYA PADA TARI YANG MENGANDUNG CERITA/DRAMATARI.
CONTOH SENDRATARI RAMAYANA
3. SEBAGAI ILUSTRASI/PENGANTAR TARI
BIASANYA DIGUNAKAN SEBELUM SAJIAN TARI DIMULAI, KALAU DALAM ISTILAH PEWAYANGAN
" TALU ",
YAITU SAJIAN MUSIK PENGANTAR WAYANG SEBELUM PERTUNJUKKAN WAYANG DIMULAI
CONTOH JENIS IRINGAN TARI :
GAMELAN JAWA, GAMELAN SUNDA, GAMELAN BALI, GAMELAN SUMATRA {TALEMPONG), DLL.

JAWA SUNDA BALI SUMATRA


TATA PANGGUNG (STAGE)
ARTINYA TEMPAT UNTUK PEMENTASAN KARYA SENI
PANGGUNG ADA 2 MACAM :
1) PANGGUNG TERBUKA/DI LUAR RUANGAN (OUT DOOR)
CONTOH : LADAM, PENDAPA, ARENA, DLL

2) PANGGUNG TERTUTUP/DI DALAM RUANGAN (IN DOOR)


CONTOH : PROSCENIUM

Anda mungkin juga menyukai