Anda di halaman 1dari 2

SPO PENGIRIMAN SPESIMEN DAHAK SUSPEK TB

No.Dokumen No. Revisi Halaman


003/SPO/PN/RSUTK/XI/2023 0 2

Ditetapkan di Grobogan
Direktur RSU Trimedika Ketapang
Tanggal Terbit
1 November 2023
STANDAR
PROSEDUR OPERASIONAL

dr.Aris Setyawan, MPH,


M.Ked.Klin. Sp.BMM,TM-TMJ (K)

PENGERTIAN Pengiriman specimen dahak adalah proses untuk merujuk spesimen


dahak dari RSU Trimedika Ketapang ke laboratorium yang memiliki
TCM maupun pemeriksaan mikroskopis BTA

TUJUAN  Sebagai acuan penerapan langkah-langkah untuk melakukan


pengiriman dahak
 Menurunkan risiko penularan TB
 Memastikan spesimen dahak sampai ke laboratorium

KEBIJAKAN Peraturan Direktur Rumah Sakit Umum Trimedika Ketapang No.


001/PER/DIR/RSUTK/XI/2023 tentang Pelayanan Penanggulangan
Tuberculosis di RSU Trimedika Ketapang

PROSEDUR 1. Petugas laboratorium menyiapkan alat dan bahan untuk


pengiriman specimen
2. Petugas laboratorium mencuci tangan 7 langkah
3. Petugas laboratorium memakai APD
4. Petugas laboratium menerima specimen dahak dari pasien
5. Petugas laboratorium memastikan volume & kualitas dahak
cukup
6. Petugas laboratorium membersihkan bagian luar pot dengan
menggunakan alcohol sambil mengencangkan tutup pot
7. Petugas laboratorium melepaskan sarung tangan dilanjutkan
dengan cuci tangan 7 langkah
8. Petugas laboratorium merekatkan tutup pot dengan
menggunakan parafilm
9. Petugas laboratorium menulis identitas pada pot dahak
menggunakan label/ spidol permanen
10. Petugas laboratorium mencatat data pasien di buku register
pasien
11. Petugas laboratorium memasukkan pot kedalam plastic yang
sudah dialasi tissue
12. Petugas laboratorium melipat plastic dengan rapih dan ikat
dengan menggunakan karet gelang
13. Specimen dahak yang sudah siap & identitas pasien (KTP,
KK, BPJS) akan diantar oleh petugas RSU Trimedika
Ketapang menuju Fasyankes Rujukan

UNIT TERKAIT 1. Rawat jalan


2. Ruang Gawat Darurat
3. Ruang DOTS
4. Rawat Inap

Anda mungkin juga menyukai