Anda di halaman 1dari 1

PENETAPAN

Nomor 254/PenPid.B-SITA/2023/PN Mdl

DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA


Ketua Pengadilan Negeri Mandailing Natal;
Membaca surat permohonan Penyidik Nomor B/1365/XII/RES.4.1/2023/
Resnarkoba tanggal 19 Desember 2023 tentang persetujuan penyitaan terhadap :
- 1 (satu) buah plastik klip transparan yang diduga berisikan narkotika jenis shabu
dengan berat Brutto : 0,15 (nol koma satu lima) gram:
- 1 (satu) unit sepeda motor merk Honda Supra X warna hitam dengan Nopol BB
3728 RG;
- 1 (satu) buah handphone android merk Xiaomi warna silver.;
yang diperlukan untuk kepentingan penyidikan dalam perkara Tersangka:

Nama lengkap : ARIEF FAHMI Alias BABEL


Tempat lahir : Panyabungan
Umur/tanggal lahir : 29 Tahun/ 12-06-1994
Jenis kelamin : Laki-Laki
Kebangsaan : Indonesia
Tempat tinggal : Jalan Utama No .01 Sipolu-Polu Kel. Sipolu-Polu
Kec. Panyabungan Kab. Madina
Agama : Islam
Pekerjaan : Wiraswasta

Menimbang, bahwa berdasarkan laporan dari Penyidik DOLLY M.


SIHOTANG Nomor LP / A / 92 / XII / 2023 / SPKT SATRESNARKOBA / POLRES
MADINA / POLDA SUMUT tanggal 09 Desember 2023 telah dilakukan penyitaan
dengan alasan keadaan yang sangat perlu dan mendesak;
Menimbang, bahwa setelah mempelajari uraian singkat kejadian perkara dan
Berita Acara Penyitaan Nomor SP-Sita / 134 / XII / RES.4.1 / 2023 / Resnarkoba
tanggal 09 Desember 2023 maka penyitaan tersebut cukup alasan untuk disetujui;
Memperhatikan Pasal 38 ayat (2) Undang-Undang Nomor 8 tahun 1981
tentang Hukum Acara Pidana;
MENETAPKAN
Memberi persetujuan penyitaan terhadap barang bukti berupa :
- 1 (satu) buah plastik klip transparan yang diduga berisikan narkotika jenis shabu
dengan berat Brutto : 0,15 (nol koma satu lima) gram:
- 1 (satu) unit sepeda motor merk Honda Supra X warna hitam dengan Nopol BB
3728 RG;
- 1 (satu) buah handphone android merk Xiaomi warna silver.;
yang telah dilakukan oleh Penyidik di Polres Mandailing Natal sesuai Berita Acara
Penyitaan Nomor SP-Sita / 134 / XII / RES.4.1 / 2023 / Resnarkoba tanggal 09
Desember 2023

Ditandatangani secara elektronik pada tanggal 22


Desember 2023 oleh
Ketua
Pengadilan Negeri Mandailing Natal

Arief Yudiarto, S.H.,M.H.

Pengadilan Negeri Mandailing Natal


Ketua Pengadilan Pengadilan Negeri Mandailing Natal
Arief Yudiarto SH,.MH. - 197610222002121003
Digital Signature

Keterangan :
- Surat/dokumen ini tidak memerlukan tanda tangan basah karena telah ditandatangani secara elektronik (digital signature) dengan dilengkapi sertifikat elektronik.
- Dokumen ini telah ditandatangani secara digital menggunakan sertifikat elektronik yang diterbitkan oleh Balai Sertifikasi Elektronik (BSrE) BSSN.

Powered by TCPDF (www.tcpdf.org)

Anda mungkin juga menyukai