Anda di halaman 1dari 82

PANDUAN

PENULISAN SKRIPSI MAHASISWA

PROGRAM STUDI TEKNIK INFORMATIKA


FAKULTAS TEKNIK DAN KOMPUTER
UNIVERSITAS PUTERA BATAM
TAHUN 2020

i
PANDUANPENULISAN Kode : 0l/07/UPB/IV/2020
1
flUPB SKRIPSI MAHASISWA
PROGRAM STUD!
Unfyc,,rrlto,Pulera llalam TEKNIK INFORJ\1ATIKA
TamHJ,al : I3 April 2020
Revisi :9
Tanggal Berlak'l.l : 20 April 2020

PANDUAN
PENULISAN SKRIPSI MAHASISWA
PROGRAM STUDI TEKNIK INFORMATIKA

Penanv11,m11iawab
Proses Nama Jabatan Tanda tan2an Tanggal
J. Perumusan Andi Maslan, Kaprodi Teknik 3 April 2020
S.T., M.St Infonnatika

2. Pemeriksaan Welly Sugianto,


S.T.,M.M.
Dekan Fakultas
Teknikdan.
Komputer
c.il 7 April 2020

3. Persetujuan Dr, Yvonne WakiJ Rektor 8 April 2020


Wangdra, Bidang Akademik
B.Com,, M.Com Universitas Putera
Batam
4. Penetapan Dr, Nur Elfi Rektor Universitas 9 Apri.l 2020
Husda, S.Kom,, Putera Batam
M.SI.

5. Pengendalian Dr. Realize, Ketua Pusat 13 April


S.Kom,, M.Sl Jaminan Mutu
Universitas Putera
Batam
A 2020

11
KATA PENGANTAR

Perkembangan ilmu pengetahuan harus didukung dengan kualitas penelitian terutama


bagi perguruan tinggi yang diharapkan menghasilkan sumber daya manusia yang
mempunyai kemampuan akademis, professional, etis dan kepemimpinan, serta
tanggap dalam menjawab kebutuhan ilmu pengetahuan dan teknologi.
Dalam penulisan skripsi diperlukan aturan tata cara pelaksanaan penyusunan skripsi
mulai dari proses bimbingan sampai terciptanya laporan penelitian dalam bentuk
skripsi.
Panduan ini berisi aturan dan tata cara penulisan dan penyusunan skripsi yang
berguna bagi mahasiswa untuk menyusun skripsi dalam memenuhi standar penelitian
yang berkualitas sesuai dengan waktu penyelesaian yang ditetapkan.
Panduan ini dibuat sesuai dengan kebijakan yang ditetapkan Universitas Putera
Batam dan telah dijabarkan ke dalam panduan penelitian untuk program studi teknik
Informatika agar dosen pembimbing dapat menjadikan panduan ini sebagai panduan
dalam membimbing.

Batam, April 2020

Penyusun

iii
DAFTAR ISI

Halaman
HALAMAN PENGESAHAN........................................................................................ii
KATA PENGANTAR...................................................................................................iii
DAFTAR ISI..................................................................................................................iv
BAB I PENDAHULUAN................................................................................................1
1.1 Pengertian..............................................................................................................1
1.2 Tujuan...................................................................................................................2
1.3 Tema Unggulan Program Studi.............................................................................2
BAB II ETIKA PENULISAN SKRIPSI.......................................................................3
2.1 Etika Umum dalam Mengerjakan Tugas Akhir (Skripsi).....................................3
2.2 Etika Pengambilan Data........................................................................................3
2.3 Force Majeure.......................................................................................................4
BAB III KERANGKA SKRIPSI...................................................................................5
BAB IV PENJELASAN KERANGKA SKRIPSI........................................................6
4.1 Halaman Sampul...................................................................................................6
4.2 Halaman Judul.......................................................................................................6
4.3 Surat Pernyataan Orisinalitas................................................................................6
4.4 Halaman Pengesahan............................................................................................7
4.5 Abstrak (Abstract).................................................................................................7
4.6 Kata Pengantar......................................................................................................7
4.7 Daftar Isi...............................................................................................................7
4.8 Daftar Gambar.......................................................................................................8
4.9 Daftar Tabel..........................................................................................................8
4.10 Daftar Rumus....................................................................................................8
4.11 Kerangka Utama Tema Unggulan Program Studi Teknik Informatika............9
4.11.1 Jaringan Komputer Dan Internet...................................................................9
4.11.2 Sistem Pakar................................................................................................13
4.11.3 Fuzzy Logic................................................................................................17
4.11.4 Data Mining................................................................................................20
4.11.5 Penelitian Terapan (Produk).......................................................................24
4.11.6 Jaringan Saraf Tiruan (JST)........................................................................42
4.11.7 Topik Software Development (Seperti Game dan IMK)............................45
BAB V TATA CARA PENGETIKAN SKRIPSI.......................................................52
5.1 Ketentuan Penulisan............................................................................................52
5.2 Penomoran..........................................................................................................53
5.3 Format Tabel dan Gambar..................................................................................54
5.4 Bahasa.................................................................................................................55
5.5 Istilah Baru/Kata Asing.......................................................................................56
5.6 Jenis Kertas.........................................................................................................56
5.7 Penjilidan............................................................................................................56
LAMPIRAN...................................................................................................................57
Lampiran 1. Contoh layout batas tepi.........................................................................57
Lampiran 2. Halaman sampul depan...........................................................................58
Lampiran 3. Halaman judul........................................................................................59
Lampiran 4. Format surat pernyataan.........................................................................60
Lampiran 5. Format halaman pengesahan..................................................................61
Lampiran 6. Abstrak/Abstract.....................................................................................62

iv
Lampiran 7. Format kata pengantar............................................................................63
Lampiran 8. Format daftar isi.....................................................................................64
Lampiran 9. Format daftar gambar.............................................................................65
Lampiran 10. Format daftar tabel...............................................................................66
Lampiran 11. Format daftar rumus.............................................................................67
Lampiran 12. Warna sampul dan kertas pembatas.....................................................68
Lampiran 13. Ketentuan kertas pembatas...................................................................69
Lampiran 14. Ketentuan punggung softcover.............................................................70

v
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Pengertian
Skripsi adalah karya tulis ilmiah yang harus disusun oleh mahasiswa Program
Studi Sarjana Teknik Informatika (S-1) untuk menyelesaikan studinya. Skripsi ini
ditulis setelah mahasiswa melakukan penelitian ilmiah dengan pengarahan dosen
pembimbing. Skripsi yang merupakan suatu karya ilmiah wajib ditulis dengan
sistematika dan isi yang dapat dipertanggungjawabkan. Keharusan setiap mahasiswa
Program Sarjana Universitas Putera Batam mampu merancang, menyusun dan
melaksanakan penelitian untuk tujuan menulis skripsi. Proses penulisan skripsi
melibatkan banyak pihak. Selain mahasiswa yang bersangkutan, pihak pembimbing,
bahkan pihak program studi pun terkait dalam proses tersebut. Keterlibatan berbagai
pihak dalam proses penulisan dan penelitian itu, memberi peluang terjadinya berbagai
variasi dalam struktur maupun format penulisan skripsi. Sehingga sering terjadi
beberapa hal atau unsur dalam penulisan skripsi tidak mendapatkan kesepakatan antara
mahasiswa dengan pembimbing.
Ketidaksepakatan terjadi misalnya dalam hal format penulisan, jenis dan metode
penelitian yang dipilih, teknik analisis data, cara merancang, teknik penulisan, teknik
pengutipan, sistematika pelaporan hasil penelitian, sampai kepada teknik pengetikan.
Ketidaksepakatan yang terjadi, menimbulkan dampak pada keterlambatan penyelesaian
skripsi, akhirnya menyebabkan keterlambatan penyelesaian studi.
Panduan penulisan skripsi ini disusun berdasarkan referensi yang selama ini
dijadikan acuan perguruan tinggi. Persyaratan minimal kualitas akademik, khususnya
dalam penulisan skripsi, diharapkan dapat terpenuhi. Suatu penelitian ilmiah, tentu
mengacu kepada fokus permasalahan yang dipilih sesuai dengan disiplin ilmu peneliti,
menggunakan landasan teoritis, dan epistemologi dari substansi disiplin ilmu tersebut.
Mahasiswa yang akan melakukan penulisan skripsi, harus mempunyai wawasan
yang cukup berkaitan dengan perkembangan paradigma penelitian. Dengan demikian,
mereka dapat memilih pendekatan yang tepat sesuai dengan substansi permasalahan
yang diteliti, epistemologi teori yang mendukung untuk pemecahan masalah, dan
hasil atau produk penelitian yang diharapkan. Sesuai dengan ketentuan, skripsi
mahasiswa calon sarjana, diharapkan memiliki standar kualitas minimal. Dalam rangka

1
mewujudkan harapan tersebut, dipandang perlu diterbitkan suatu panduan penulisan
skripsi Teknik Informatika Universitas Putera Batam.

1.2 Tujuan
Buku pedoman penulisan skripsi ini disusun dengan tujuan:
1. Sebagai pedoman dan petunjuk teknis bagi mahasiswa dalam menulis skripsi.
2. Menyeragamkan pokok-pokok format penulisan skripsi di Program Studi
Teknik Informatika Fakultas Teknik dan Komputer Universitas Putera Batam
3. Menyediakan bahan panduan dasar untuk dapat digunakan rujukan bagi para
mahasiswa dan bagi para pembimbing dalam rangka proses penyusunan atau
penulisan skripsi.
4. Menyediakan kemudahan teknis dan praktis berupa panduan penulisan
skripsi bagi para mahasiswa dalam rangka penyelesaian studi akhir.

1.3 Tema Unggulan Program Studi


Jenis penelitian didalam Program Studi Teknik Informatika dapat dikelompokkan
menjadi tujuh tema unggulan penelitian yaitu Jaringan Komputer dan Internet, Sistem
Pakar, Fuzzy Logic, Jaringan Saraf Tiruan (JST), Augmented Reality, Data Mining,
Teknologi Terapan dan Interaksi Manusia dan Komputer (Game, Software
Development).

2
BAB II
ETIKA PENULISAN SKRIPSI

Etika bimbingan skripsi di Universitas Putera Batam khususnya program studi


teknik informatika, bahwa semua mahasiswa harus mengikuti panduan yang telah
dibuat secara rinci yang tergambar pada bab 2 sampai dengan bab 5. Semua yang
berkaitan dengan skripsi juga terdapat dalam buku kode kehormatan mahasiswa. Etika
penyusunan skripsi yang harus dipatuhi salah satunya tentang plagiarisme.

2.1 Etika Umum dalam Mengerjakan Tugas Akhir (Skripsi)


Mahasiswa wajib menguasai dan memahami materi disetiap sub bab yang
ditampilkan dalam draft skripsi yang dikerjakan baik dari sisi latar belakang penelitian,
proses pengerjaan, metode penelitian dan teori serta hasil penelitian yang
dikembangkan sebagai topik penelitian, dan penjelasan makna disetiap bab telah
tertuang di (Bab 4) pada panduan. Adapun rinciannya sebagai berikut:
1. Mahasiswa wajib menemui dosen pembimbing secara rutin di kelas yang
telah ditentukan.
2. Mahasiswa wajib menggunakan pakaian dan bahasa komunikasi yang pantas
saat melakukan pembimbingan baik langsung ataupun secara daring.
3. Data merupakan sesuatu yang digunakan untuk menganalisis variabel-
variabel dalam penelitian. Data dapat diambil dari sumber primer (langsung
dari responden) atau dari sumber sekunder (misal data yang diunduh dari
internet). Syarat data yang dapat digunakan dalam analisis penelitian adalah
data yang akurat dan relevan dengan tujuan penelitian. Sehingga, data yang
dimasukkan dalam laporan penelitian (skripsi) adalah data yang sebenar-
benarnya dan tidak diperbolehkan untuk dimanipulasi hanya untuk mencapai
tujuan penelitian. Data tersebut harus memiliki legalitas. Segala akibat yang
ditimbulkan dari hasil penelitian merupakan tanggung jawab mahasiswa.
4. Tidak diperbolehkan untuk melakukan plagiat, sesuai aturan yang telah
dibuat oleh universitas putera Batam.

2.2 Etika Pengambilan Data


Data merupakan bagian penting dari penelitian dan digunakan untuk menganalisis
variabel-variabel dalam penelitian. Data dapat berupa data primer dan data sekunder.

3
Data primer merupakan data yang langsung diambil oleh peneliti dari sumber data.
Data sekunder merupakan data yang diambil secara tidak langsung. Data yang disajikan
dan diolah dalam penelitian adalah data yang benar, akurat, relevan dan tidak boleh
direkayasa dan data tersebut harus memiliki legalitas atau dikeluarkan oleh organisasi
yang menjadi objek penelitian. Segala akibat yang timbul dari data, pengolahan data
dan hasil penelitian merupakan tanggung jawab mahasiswa.

2.3 Force Majeure


Apabila dalam proses pembimbingan skripsi terdapat suatu kondisi eksternal
(bencana alam, virus dan lain sebagainya) di mana proses bimbingan tidak dapat
dilakukan secara tatap muka, maka perlu diperhatikan hal-hal sebagai berikut :
1. Proses pembimbingan skripsi tidak dilakukan secara tatap muka melainkan
melalui media daring seperti microsoft teams dan lain sebagainya. Presensi
kehadiran mahasiswa dilakukan secara daring dengan mempertimbangkan
juga keaktifan mahasiswa selama proses pembimbingan skripsi secara daring.
Pelaksanaan pembimbingan secara daring juga harus memperhatikan dan
melaksanakan seluruh ketentuan mengenai skripsi yang ada dalam Kode
Kehormatan.
2. Proses pengambilan data tidak dilakukan secara langsung ke sumber data
melainkan dengan memanfaatkan media daring seperti whatsapp, telegram
dan lain sebagainya.
3. Pencarian bahan pustaka dan jurnal juga harus dilakukan secara daring melalui
elibrary dan ejournal.

4
BAB III
KERANGKA SKRIPSI

Kerangka skripsi di lingkungan Universitas Putera Batam adalah sebagai berikut:


Halaman sampul
Halaman judul
Surat Pernyataan Orisinalitas
Halaman Pengesahan
Abstrak
Abstract
Kata Pengantar
Daftar Isi
Daftar Gambar
Daftar Tabel
Daftar Rumus (jika ada)
Bab I Pendahuluan
Bab II Tinjauan Pustaka
Bab III Metode Penelitian
Bab IV Hasil dan Pembahasan
Bab V Simpulan dan Saran
Daftar Pustaka
Lampiran
Lampiran 1. Pendukung Penelitian
Lampiran 2. Daftar Riwayat Hidup
Lampiran 3. Surat Keterangan Penelitian

5
BAB IV
PENJELASAN KERANGKA SKRIPSI

4.1 Halaman Sampul


Halaman sampul depan memuat judul skripsi, logo Universitas Putera Batam,
nama dan NPM mahasiswa, nama program studi, nama perguruan tinggi, tahun
penyelesaian skripsi. Untuk ketentuan penulisan halaman sampul dapat dilihat pada:
Lampiran 2. Halaman sampul depan.

4.2 Halaman Judul


Judul penelitian berisi pernyataan yang secara spesifik mencerminkan isi
penelitian yang dilakukan. Jumlah kata pada judul 5-18 kata. Penulisan nama objek
penelitian dan/atau nama tempat tidak dihitung. Misalnya contoh judul skripsi:
1. Rancang Bangun Sistem Informasi Perpajakan Berbasis Mobile pada PT
Pajakku Bayar Selalu di Kota Batam. Jumlah kata pada judul adalah 7 kata,
sedangkan jumlah kata pada nama objek “PT Pajakku Bayar Selalu” dan nama
tempat penelitian “di Kota Batam” tidak dihitung.
2. Strategi Peningkatan Jumlah Wisatawan Asing di Kota Batam. Jumlah kata
pada judul adalah 5 kata, sedangkan jumlah kata pada nama objek “di Kota
Batam” tidak dihitung.
Beberapa hal yang perlu dihindari pada penulisan judul: Format dapat dilihat
pada: Lampiran 3. Halaman judul.
1. Hindari menuliskan nama alamat objek penelitian secara spesifik. Contoh:
Kelurahan Tiban Indah, Kecamatan Sekupang, Kota Batam;
2. Hindari menyebutkan data penelitian secara spesifik. Contoh: Pada Remaja
dengan Rentang Usia 15 sampai dengan 18 tahun.

4.3 Surat Pernyataan Orisinalitas


Berdasarkan Peraturan Rektor Nomor: 001/PR-Rektor/UPB/I/2018 tentang
Pencegahan dan Penanggulangan Plagiarisme di Lingkungan Universitas Putera Batam,
maka diperlukan pernyataan dari mahasiswa tentang orisinalitas tugas akhir/skripsi.
Format Surat Pernyataan Orisinalitas dapat dilihat pada: Lampiran 4. Format surat
pernyataan

6
4.4 Halaman Pengesahan
Bagian ini memuat pengesahan dari dosen pembimbing terhadap tugas
akhir/skripsi yang telah diselesaikan oleh mahasiswa. Format halaman pengesahan
dapat dilihat pada: Lampiran 5. Format halaman pengesahan.

4.5 Abstrak (Abstract)


Abstrak merupakan ikhtisar/ringkasan dari tugas akhir/skripsi yang ditulis dalam
2 (dua) bahasa, yaitu: Bahasa Indonesia dan Inggris. Abstrak menguraikan:
Pendahuluan; Tujuan Penelitian; Metode; Hasil Penelitian; Kesimpulan. Yang
diuraikan dalam 200- 300 kata dengan Jarak 1 spasi (no spacing). Pada bagian akhir
abstrak mencantumkan kata kunci. Kata kunci merupakan poin utama/poin penting dari
tugas akhir/skripsi. Jumlah kata kunci yang digunakan minimal 2 (dua), maksimal 5
(lima). Bentuk format abstrak dapat dilihat pada Lampiran 6. Abstrak/Abstract.

4.6 Kata Pengantar


Bagian ini mengemukakan fenomena atau gejala serta pokok-pokok persoalan
yang diteliti secara umum. Selain itu juga menguraikan tentang kesulitan pada waktu
melaksanakan penelitian, serta ungkapan rasa terima kasih kepada berbagai pihak atas
terlaksananya penelitian dan laporan penelitian (skripsi). Format penulisan kata
pengantar dapat dilihat pada Lampiran 7. Format kata pengantar.

4.7 Daftar Isi


Daftar isi digunakan untuk memberikan gambaran secara menyeluruh tentang isi
skripsi dan sebagai petunjuk bagi pembaca yang ingin langsung melihat suatu bab atau
sub subjudul. Di dalam daftar isi tertera urutan judul, subjudul, dan sub subjudul
disertai dengan nomor halaman. Daftar isi wajib dibuat secara otomatis dengan
menggunakan fungsi Table of Content pada aplikasi pengolah kata (word processing).
Ditulis jarak 1 spasi (no spacing).
Ukuran font yang digunakan adalah 12. Tulisan judul DAFTAR ISI dicetak
tebal (bold). Dalam daftar isi bagian Halaman Sampul sampai pada Daftar Rumus
(jika ada), Bab I – Bab V, Daftar Pustaka, dicetak tebal (bold). Dicetak rata kiri
kanan (justify). Sesuai dengan contoh Format daftar isi dapat dilihat pada Lampiran 8.
Format daftar isi.

7
4.8 Daftar Gambar
Halaman ini memuat urutan penomoran dan nama gambar beserta nomor halaman
di mana gambar tersebut tercantum. Daftar gambar wajib dibuat secara otomatis dengan
menggunakan fungsi Caption pada aplikasi pengolahan kata (word processing). Ditulis
jarak 1 spasi (no spacing).
Ukuran font yang digunakan adalah 12. Tulisan judul DAFTAR GAMBAR
dicetak tebal (bold). Dalam daftar gambar bagian penomoran/keterangan (caption)
seperti : Gambar 3.1, Gambar 4.2 dicetak tebal (bold). Sehingga bentuknya menjadi
Gambar 3.1 Metode Penelitian………………………….25. Dicetak rata kiri kanan
(justify). Format daftar gambar dapat dilihat pada Lampiran 9. Format daftar gambar.

4.9 Daftar Tabel


Halaman ini memuat urutan penomoran dan nama tabel beserta nomor halaman di
mana tabel tersebut tercantum. Daftar tabel wajib dibuat secara otomatis dengan
menggunakan fungsi Caption pada aplikasi pengolaha kata (word processing). Ditulis
jarak 1 spasi (no spacing).
Ukuran font yang digunakan adalah 12. Tulisan Judul DAFTAR TABEL
dicetak tebal (bold). Dalam daftar tabel bagian penomoran/keterangan (caption)
seperti Tabel 2.1, Tabel 3.6 dicetak tebal (bold). Sehingga bentuknya menjadi: Tabel
2.1 Penelitian Terdahulu…..........................25. Dicetak rata kiri kanan (justify). Format
daftar tabel dapat dilihat pada Lampiran 10. Format daftar tabel.

4.10 Daftar Rumus


Daftar rumus tidak wajib dicantumkan, jika dalam penulisan skripsi terdapat
rumus-rumus, maka daftar rumus wajib dicantumkan. Bagian daftar rumus memuat
urutan penomoran dan nama rumus beserta nomor halaman di mana rumus tersebut
tercantum. Daftar rumus wajib dibuat secara otomatis dengan menggunakan fungsi
Caption pada aplikasi pengolahan kata (word processing). Ditulis jarak 1 spasi (no
spacing).
Ukuran font yang digunakan adalah 12.Tulisan judul DAFTAR RUMUS
dicetak tebal (bold). Dalam daftar rumus bagian penomoran/keterangan (caption)
seperti Rumus 3.1, Rumus 3.2 dicetak tebal (bold). Sehingga bentuknya menjadi:
Rumus 3.1 Taro Yamane……………………….25. Dicetak rata kiri kanan (justify).
Format penulisan daftar rumus dapat dilihat pada Lampiran 11. Format daftar rumus.

8
4.11 Kerangka Utama Tema Unggulan Program Studi Teknik Informatika
Berikut terlampir uraian kerangka utama untuk setiap topik atau tema unggulan
prodi teknik informatika. Mahasiswa harus memperhatikan dan mengikuti panduan
kerangka utama.

4.11.1 Jaringan Komputer Dan Internet


4.11.1.1 Bab 1 Pendahuluan
Bagian pendahuluan wajib memuat: latar belakang, identifikasi
masalah, batasan masalah, rumusan masalah, tujuan penelitian,
manfaat penelitian.
1. Latar Belakang
Latar belakang diuraikan dimulai dengan menjelaskan permasalahan
yang bersifat umum, fenomena/pernyataan masalah pada objek yang akan
diteliti, justifikasi penelitian terdahulu. Memuat fakta-fakta relevan dengan
masalah penelitian sebagai titik tolak merumuskan masalah penelitian,
alasan-alasan (empiris, teknis) mengapa masalah yang dikemukakan dalam
usulan penelitian itu dipandang penting untuk diteliti. Mengemukakan hal-
hal yang menjadi latar belakang pemilihan topik penelitian, termasuk
signifikasi pemilihan topik penelitian tersebut; penelitian dapat diangkat
dari gejala/permasalahan empiris dan/atau permasalahan teoretis.
Mengemukakan dan meletakkan penelitian yang akan dilakukan dalam peta
keilmuan yang menjadi perhatian peneliti; menunjukkan penelitian-
penelitian terdahulu yang dilakukan oleh peneliti dan peneliti-peneliti lain
yang relevan dengan penelitian yang akan dilakukan.
2. Identifikasi Masalah
Identifikasi masalah, menguraikan masalah-masalah apa saja yang
terjadi pada objek secara ringkas. Bagian identifikasi masalah tidak
menjelaskan lagi fenomena tetapi fokus pada masalah. Merupakan suatu
cara melihat, menduga, menguraikan dan menjelaskan apa yang menjadi
permasalahan. Identifikasi masalah memuat pendefenisian masalah dari
pemilihan permasalahan yang akan menjadi rumusan masalah.

9
3. Batasan Masalah
Batasan masalah, menuliskan apa yang menjadi fokus kajian peneliti
saat ini berdasarkan pada masalah-masalah yang terjadi pada objek
penelitian. Hindari menulis ulang kalimat judul penelitian ke dalam batasan
masalah.
4. Rumusan Masalah
Rumusan masalah, merumusan masalah/fokus apa yang akan diteliti dari
identifikasi masalah serta faktor-faktor yang membatasi penelitian.
Dicantumkan dalam bentuk kalimat tanya yang menggunakan kata kerja
operasional yang ada pada taksonomi bloom (ranah
kognitif/afektif/psikomotorik) tergantung pada jenis penelitiannya.
Perumusan masalah memuat proses penyederhanaan masalah yang rumit
dan kompleks dirumuskan menjadi masalah yang dapat diteliti
(researchable problems), atau merumuskan kaitan antara kesenjangan
pengetahuan ilmiah atau teknologi yang akan diteliti dengan kesenjangan
pengetahuan ilmiah yang lebih luas. Di dalam menyampaikan perumusan
masalah harus relevan dengan judul dan perlakuan yang akan diteliti.
Perumusan masalah dapat berupa kalimat tanya. Merumuskan masalah
penelitian (research problem) dan mengemukakan pernyataan masalah
(problem statement) dan/atau pertanyaan penelitian (research question).
5. Tujuan Penelitian
Tujuan penelitian mengacu pada uraian rumusan masalah, jika pada
rumusan masalah “Bagimana menganalisis ” pada pada tujuan dituliskan
“Untuk menganalisis.....”. Dalam tujuan penelitian harus menyebutkan
secara spesifik tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian.
6. Manfaat Penelitian
Manfaat penelitian menjelaskan 2 (dua) hal, manfaat teoritis dan
manfaat praktis dari hasil penelitian. Setelah hasil penelitian
didapatkan/diterapkan, maka apa manfaat (benefit) yang dirasakan pihak
terkait seperti: penulis, universitas putera batam, peneliti selanjutnya, objek
penelitian. Bukan menuliskan “sebagai salah satu syarat lulus S1”.

10
4.11.1.2 Bab 2 Tinjauan Pustaka
1. Teori Dasar
Bab ini menjelaskan teori jaringan secara umum. Teori yang dijabarkan
harus didukung dengan referensi, yaitu jurnal resmi yang telah
dipublikasikan/memiliki ISSN, dan buku yang memiliki ISBN
(Buku/Ebook)
a. Jaringan Komputer
b. Standar Jaringan Komputer
c. Jenis Jaringan Komputer
d. Model OSI Layer
2. Teori Khusus
Menjelaskan teori khusus penelitian yang diangkat, yaitu teori dari Sub-
Topik yang dibahas. Teori Khusus yang dijabarkan harus didukung dengan
referensi, yaitu jurnal resmi yang telah dipublikasikan/memiliki ISSN, dan
buku yang memiliki ISBN (Buku/Ebook)
3. Tools/software/aplikasi/system
Semua tools/software/aplikasi/system yang digunakan dalam penelitian
yang diangkat harus dijelaskan yang didukung dengan “screen shoot” yang
diperlukan.
4. Penelitian Terdahulu
Memasukan uraian penelitian terdahulu yaitu sumber dari jurnal resmi
yang telah dipublikasikan/memiliki ISSN. Jurnal yang dipakai adalah jurnal
yang terkait dengan judul, metode dan masalah penelitian yang diambil oleh
peneliti. Penulisan dalam bentuk paragraph dan berurutan dari tahun
terlama sampai jurnal terbaru.
5. Kerangka Pemikiran (dengan gambar, kerangka pemikiran dari
buku/jurnal)
Konsep kerangka pemikiran yang dibuat dalam bentuk gambar dan juga
diberikan penjelasan dari gambaran kerangka pemikiran, dan
mencantumkan referensi yang terkait.

11
4.11.1.3 Bab 3 Metode Penelitian
1. Desain Penelitian
Berupa gambaran desain keseluruhan langkah-langkah yang dikerjakan
pada penelitian ini, dan berikan uraian penjelasan dari langkah-langkah
tersebut.
2. Analisis Jaringan Lama/ yang Sedang Berjalan
Menjelaskan sistem jaringan yang sedang berjalan, termasuk
diantaranya: topologi jaringan, detail hardware jaringan yang sedang
dipakai (dalam tabel), detail software yang sedang dipakai (OS dan
aplikasi), Policy/ Kebijakan bidang jaringan yang sedang berjalan, SOP
tentang Jaringan yang sedang diterapkan, Tata kelola jaringan yang sedang
berjalan, dan lain sebagainya yang dianggap perlu.
3. Rancangan Jaringan yang Dibangun/ Diusulkan
Menjelaskan sistem jaringan yang akan dibangun atau
diimplementasikan. Poin-poin dalam bab ini di antaranya: topologi jaringan
yang baru, spesifikasi hardware dan software, Tahapan rencana
implementasi, deskripsi perbedaan jaringan yang lama/sedang berjalan
dengan jaringan baru yang ditawarkan/ akan diimplementasikan.
4. Lokasi dan Jadwal Penelitian
Mencantumkan lokasi penelitian dan jadwal penelitian dalam bentuk tabel
4.11.1.4 Bab 4 Hasil Penelitian Dan Pembahasan
1. Hasil Penelitian
Hasil penelitian harus disesuaikan dengan metode yang telah diterapkan
di bab 3.
2. Pembahasan
Yang bahas pada sub bab pembahasan ini adalah hasil dari penelitian itu
sendiri yang menggambarkan kesimpulan yang akan ditarik pada penelitian.
Jika penelitian memiliki hipotesis maka pembahasan hasil dijelaskan secara
rinci di sub bab ini.

12
4.11.2 Sistem Pakar
4.11.2.1 Bab I Pendahuluan
Bagian pendahuluan wajib memuat: latar belakang, identifikasi
masalah, batasan masalah, rumusan masalah, tujuan penelitian,
manfaat penelitian.
1. Latar Belakang
Latar belakang diuraikan dimulai dengan menjelaskan permasalahan
yang bersifat umum, fenomena/pernyataan masalah pada objek yang akan
diteliti, justifikasi penelitian terdahulu. Memuat fakta-fakta relevan dengan
masalah penelitian sebagai titik tolak merumuskan masalah penelitian,
alasan-alasan (empiris, teknis) mengapa masalah yang dikemukakan dalam
usulan penelitian itu dipandang penting untuk diteliti. Mengemukakan hal-
hal yang menjadi latar belakang pemilihan topik penelitian, termasuk
signifikasi pemilihan topik penelitian tersebut; penelitian dapat diangkat
dari gejala/permasalahan empiris dan/atau permasalahan teoretis.
Mengemukakan dan meletakkan penelitian yang akan dilakukan dalam peta
keilmuan yang menjadi perhatian peneliti; menunjukkan penelitian-
penelitian terdahulu yang dilakukan oleh peneliti dan peneliti-peneliti lain
yang relevan dengan penelitian yang akan dilakukan.
2. Identifikasi Masalah
Identifikasi masalah, menguraikan masalah-masalah apa saja yang
terjadi pada objek secara ringkas. Bagian identifikasi masalah tidak
menjelaskan lagi fenomena tetapi fokus pada masalah. Merupakan suatu
cara melihat, menduga, menguraikan dan menjelaskan apa yang menjadi
permasalahan. Identifikasi masalah memuat pendefenisian masalah dari
pemilihan permasalahan yang akan menjadi rumusan masalah.
3. Batasan Masalah
Batasan masalah, menuliskan apa yang menjadi fokus kajian peneliti saat
ini berdasarkan pada masalah-masalah yang terjadi pada objek penelitian.
Hindari menulis ulang kalimat judul penelitian ke dalam batasan masalah.
4. Rumusan Masalah
Rumusan masalah, merumusan masalah/fokus apa yang akan diteliti dari
identifikasi masalah serta faktor-faktor yang membatasi penelitian.
Dicantumkan dalam bentuk kalimat tanya yang menggunakan kata kerja
13
operasional yang ada pada taksonomi bloom (ranah
kognitif/afektif/psikomotorik) tergantung pada jenis penelitiannya.
Perumusan masalah memuat proses penyederhanaan masalah yang rumit
dan kompleks dirumuskan menjadi masalah yang dapat diteliti
(researchable problems), atau merumuskan kaitan antara kesenjangan
pengetahuan ilmiah atau teknologi yang akan diteliti dengan kesenjangan
pengetahuan ilmiah yang lebih luas. Di dalam menyampaikan perumusan
masalah harus relevan dengan judul dan perlakuan yang akan diteliti.
Perumusan masalah dapat berupa kalimat tanya. Merumuskan masalah
penelitian (research problem) dan mengemukakan pernyataan masalah
(problem statement) dan/atau pertanyaan penelitian (research question).
5. Tujuan Penelitian
Tujuan penelitian mengacu pada uraian rumusan masalah, jika pada
rumusan masalah “Bagimana menganalisis ” pada pada tujuan dituliskan
“Untuk menganalisis.....”. Dalam tujuan penelitian harus menyebutkan
secara spesifik tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian.
6. Manfaat Penelitian
Manfaat penelitian menjelaskan 2 (dua) hal, manfaat teoritis dan manfaat
praktis dari hasil penelitian. Setelah hasil penelitian didapatkan/diterapkan,
maka apa manfaat (benefit) yang dirasakan pihak terkait seperti: penulis,
universitas putera batam, peneliti selanjutnya, objek penelitian. Bukan
menuliskan “sebagai salah satu syarat lulus S1”
4.11.2.2 Bab II Tinjauan Pustaka
Semua keterangan yang dibuat pada teori dasar harus memiliki sumber
referensi, berupa Jurnal yang memiliki ISSN / e-ISSN baik terakreditasi
nasional dan internasional, serta buku yang memiliki ISBN.
1. Teori Dasar (ArtificialI Intellegence dan Sistem Pakar)
Menjelaskan teori dasar yang digunakan, dimulai dari teori menjelaskan
AI dan komponennya secara umum, cukup memasukan pengertian dasar
dari 3 sub bidang ilmu yang ada pada AI yaitu JST (jaringan syaraf tiruan),
sistem pakar, dan fuzzy logic beserta masing-masing metode yang dimilki,
cukup dijelaskan secara sekilas. Untuk metode sistem pakar yang menjadi
metode yang dipilih pada penelitian ini dibuatkan anak sub bab dimana
menjelaskan secara rinci dan jelas tentang : ciri-ciri sistem pakar, cara kerja
14
sistem pakar

15
beserta metode pakar yang dipilih, keuntungan dan kelebihan sistem pakar,
basis pengetahuan, memasukan pohon keputusan, tabel keputusan,
inference engine, development engine yang nantinya akan digunakan di bab
3, silahkan menambahkan gambar sebagai pendukung dari teori tersebut.
Jurnal yang memiliki ISSN / e-ISSN baik terakreditasi nasional dan
internasional, serta buku yang memiliki ISBN.
2. Variabel (indikator masalah/kriteria)
Menjelaskan tentang variabel penelitian yang di diangkat pada penelitian
ini, dan juga menguraikan indikator-indikator, serta gejala atau fakta yang
nantinya akan digunakan dan dijadikan fokus pada penelitian ini.
Penjabaran variabel penelitian ini dapat mencantumkan sumber atau
referensi, dan gambar untuk lebih mendukung.
3. Software Pendukung
Menjelaskan software-software pendukung apa saja yang digunakan di
dalam penelitian ini. Mulai dari teori mengenai UML, simbol-simbol dan
cara kerja dari bagian-bagian UML yang akan digunakan pada bab 3, UML
yang dimasukan pada penelitian ini adalah usecase, activity diagram,
sequence diagram, dan class diagram, serta memberikan 1 contoh konsep
bentuk perancangan UML yang bisa bersumber dari Jurnal atau Buku.
Konsep perancangan sistem yang digunakan untuk menghasilkan aplikasi
ini nantinya serta semua software perancangan yang digunakan.
Menjelaskan tentang teori database dan aplikasi database yang digunakan.
4. Penelitian Terdahulu (minimal 5 jurnal yang memiliki ISSN/e-ISSN)
Memasukan uraian penelitian terdahulu yaitu sumber dari jurnal yang
telah memiliki ISSN/ e-ISSN. Jurnal yang dimasukan adalah jurnal yang
terkait dengan judul, metode dan masalah penelitian yang diambil oleh
peneliti. Menjabarkan permasalahan, indikator, metode, tools, output, serta
perbedaan dengan penelitian yang sedang diangkat.
5. Kerangka Pemikiran
Berisi kerangka kerja pemikiran dari penelitian ini, memuat unsur input,
proses (serta tools) dan output, dibuat dalam bentuk gambar, dan diberikan
uraian narasi disetiap pointnya.
4.11.2.3 Bab III Metode Penelitian
1. Desain Penelitian
16
Berupa gambaran desain keseluruhan langkah-langkah yang dikerjakan
pada penelitian ini, mulai dari awal langkah penelitian dimulai sampai
dengan menghasilkan kesimpulan. Berikan uraian penjelasan dari setiap
langkah-langkah tersebut.
2. Teknik Pengumpulan Data
Menjelaskan teknik pengumpulan data yang dilakukan oleh penelitian
untuk mengumpulkan data yang nantinya akan diolah pada penelitian ini.
Menjabarkan dengan jelas masing-masing teknik pengumpulan data yang
dilakukan, serta untuk wawancara yang dilakukan, disebutkan bentuk
konsep wawancara serta pertanyaan yang diberikan kepada pakar, dan
jumlah wawancara yang dilakukan.
3. Operasional Variabel
Operasional variabel yang dimaksud adalah penjelasan lanjutan variable
dari bab 2 dengan mengelompokan data variabel serta indikator yang telah
ditentukan dan pengelompokan keterkaitan indikator dengan gejala/fakta
yang didapat dari hasil teknik pengumpulan data yang sudah dilakukan.
4. Alur atau Proses Perancangan Sistem
Gambaran kerja, alur dan proses yang dibuat untuk melakukan
perancangan sistem sesuai dengan alur kerja metode sistem pakar yang
diangkat, algoritma pada sistem pakar yang dipilih, membuat tabel-tabel
fakta, menentukan rule yang dapat dibuat, tabel keputusan, pohon
keputusan, desain basis pengehtahuan, dan alur kerja mesin inferensi sesuai
dengan metode sistem pakar apa yang digunakan, menyesuaikan konsep
perancangan dengan menjabarkan proses perancangan yang dilakukan
sesuai dengan permasalahan yang dibahas. Uraian kerja dengan
menggunakan UML, dengan langsung merancang UML yang dibangun
berdasarkan data masalah yang telah dikumpulkan oleh peneliti dan juga
mencantumkan desain antar muka dari program yang nantinnya akan di
implementasikan. Desain Database yang dirancang, dan membuat desain
antarmuka (Prototype). Dapat dibuat dengan beberapa anak sub bab. Setiap
gambar pada uraian UML harus mencantumkan narasi keterangan gambar
tersebut.
5. Lokasi dan Jadwal Penelitian

17
Mencantumkan lokasi penelitian dan jadwal penelitian dalam bentuk
tabel.

18
4.11.2.4 Bab IV Hasil dan Pembahasan
1. Hasil Penelitian
Menampilkan hasil bentuk / komponen – komponen yang tersedia pada
antarmuka beserta tampilan-tampilan menu yang akan diakses oleh user
yang telah diolah dengan metode sistem pakar (screenshoot), serta
memberikan narasi uraian keterangan masing-masing gambar.
2. Pembahasan
Pengujian terhadap validasi sistem yang dibuat dengan metode sistem
pakar untuk membuktikan apakah sistem telah berjalan dengan baik, atau
tidak. Pengujuan yang dilakukan adalah pengujuan black-box sistem, serta
pengujian dengan kasus untuk membandingkan hasil keakuratan
diagnosis/diagnosa sistem pakar dan hasil diagnosis/diagnosa dari pakar.

4.11.3 Fuzzy Logic


4.11.3.1 Bab I Pendahuluan
Bagian pendahuluan wajib memuat: latar belakang, identifikasi
masalah, batasan masalah, rumusan masalah, tujuan penelitian,
manfaat penelitian.
1. Latar Belakang
Latar belakang diuraikan dimulai dengan menjelaskan permasalahan
yang bersifat umum, fenomena/pernyataan masalah pada objek yang akan
diteliti, justifikasi penelitian terdahulu. Memuat fakta-fakta relevan dengan
masalah penelitian sebagai titik tolak merumuskan masalah penelitian,
alasan-alasan (empiris, teknis) mengapa masalah yang dikemukakan dalam
usulan penelitian itu dipandang penting untuk diteliti. Mengemukakan hal-
hal yang menjadi latar belakang pemilihan topik penelitian, termasuk
signifikasi pemilihan topik penelitian tersebut; penelitian dapat diangkat
dari gejala/permasalahan empiris dan/atau permasalahan teoretis.
Mengemukakan dan meletakkan penelitian yang akan dilakukan dalam peta
keilmuan yang menjadi perhatian peneliti; menunjukkan penelitian-
penelitian terdahulu yang dilakukan oleh peneliti dan peneliti-peneliti lain
yang relevan dengan penelitian yang akan dilakukan.
2. Identifikasi Masalah

19
Identifikasi masalah, menguraikan masalah-masalah apa saja yang
terjadi pada objek secara ringkas. Bagian identifikasi masalah tidak
menjelaskan lagi fenomena tetapi fokus pada masalah. Merupakan suatu
cara melihat, menduga, menguraikan dan menjelaskan apa yang menjadi
permasalahan. Identifikasi masalah memuat pendefenisian masalah dari
pemilihan permasalahan yang akan menjadi rumusan masalah.
3. Batasan Masalah
Batasan masalah, menuliskan apa yang menjadi fokus kajian peneliti saat
ini berdasarkan pada masalah-masalah yang terjadi pada objek penelitian.
Hindari menulis ulang kalimat judul penelitian ke dalam batasan masalah
4. Rumusan Masalah
Rumusan masalah, merumusan masalah/fokus apa yang akan diteliti dari
identifikasi masalah serta faktor-faktor yang membatasi penelitian.
Dicantumkan dalam bentuk kalimat tanya yang menggunakan kata kerja
operasional yang ada pada taksonomi bloom (ranah
kognitif/afektif/psikomotorik) tergantung pada jenis penelitiannya.
Perumusan masalah memuat proses penyederhanaan masalah yang rumit
dan kompleks dirumuskan menjadi masalah yang dapat diteliti
(researchable problems), atau merumuskan kaitan antara kesenjangan
pengetahuan ilmiah atau teknologi yang akan diteliti dengan kesenjangan
pengetahuan ilmiah yang lebih luas. Di dalam menyampaikan perumusan
masalah harus relevan dengan judul dan perlakuan yang akan diteliti.
Perumusan masalah dapat berupa kalimat tanya. Merumuskan masalah
penelitian (research problem) dan mengemukakan pernyataan masalah
(problem statement) dan/atau pertanyaan penelitian (research question).
5. Tujuan Penelitian
Tujuan penelitian mengacu pada uraian rumusan masalah, jika pada
rumusan masalah “Bagimana menganalisis ” pada pada tujuan dituliskan
“Untuk menganalisis.....”. Dalam tujuan penelitian harus menyebutkan
secara spesifik tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian.
6. Manfaat Penelitian
Manfaat penelitian menjelaskan 2 (dua) hal, manfaat teoritis dan manfaat
praktis dari hasil penelitian. Setelah hasil penelitian didapatkan/diterapkan,
maka apa manfaat (benefit) yang dirasakan pihak terkait seperti: penulis,
20
universitas putera batam, peneliti selanjutnya, objek penelitian. Bukan
menuliskan “sebagai salah satu syarat lulus S1”.
4.11.3.2 Bab II Tinjauan Pustaka
Semua keterangan yang dibuat pada teori dasar harus memiliki sumber
referensi, berupaJurnal yang memiliki ISSN danbuku yang memiliki ISBN.
1. Teori Dasar (Fuzzy Logic)
Bab ini menjelaskan secara rinci fuzzy logic, cara kerja, kelebihan dan
kelemahan, operator yang digunakan serta bagian utama dalam fuzzy logic
dalam pengambilan sebuah keputusan, mesin inferensi yang nantinya akan
digunakan di bab 3, silahkan menambahkan gambar sebagai pendukung
dari teori tersebut. Pada penjelasan teori dasar ini harus didukung dengan
referensi, seperti jurnal yang memiliki ISSN dan buku yang memiliki ISBN.
2. Variabel (indikator masalah/kriteria)
Menjelaskan variabel penelitian yang diambil pada penelitian ini, dan
juga menguraikan indikator-indikator yang nantinya akan digunakan dan
dijadikan fokus pada penelitian ini. Penjabaran variable penelitian ini dapat
mencantumkan sumber atau referensi dan gambar untuk lebih mendukung.
3. Software Pendukung
Menjelaskan software-software pendukung apa saja yang digunakan
didalam penelitian ini. Penelitian terdahulu (minimal 5 jurnal yang
memiliki ISSN)
4. Penelitian Terdahulu (minimal 7 jurnal yang memiliki ISSN)
Memasukan uraian penelitian terdahulu dengan menuliskan author, judul
penelitian, metode yang digunakan serta kelebihan dan kekurangan metode
tersebut dan juga menyebutkan metode yang akan digunakan pada
penelitian tersebut dan tertuang dalam bentuk tabel (Study Work).
5. Kerangka Pemikiran
Berisi kerangka kerja pemikiran dari penelitian ini, dibuat dalam bentuk
gambar, dan diberikan uraian disetiap pointnya.
4.11.3.3 Bab III Metodologi Penelitian
1. Desain Penelitian
Berupa gambaran desain keseluruhan langkah-langkah yang dikerjakan
pada penelitian ini, mulai dari awal langkah penelitian dimulai sampai

21
dengan menghasilkan kesimpulan. Berikan uraian penjelasan dari setiap
langkah-langkah tersebut.
2. Teknik Pengumpulan Data
Teknik pengumpulan data yang dilakukan oleh penelitian untuk
mengumpulkan data yang nantinya akan diolah pada penelitian ini. Jumlah
data yang dikumpulkan disesuaikan dengan teknik penentuan populasi atau
sampel.
3. Operasional Variabel
Operasional variabel yang dimaksud adalah penjelasan lanjutan variable
dari bab 2 dengan memasukan data yang telah didapat dari teknik
pengolahan data yang telah dilakukan oleh peneliti.
4. Perancangan Sistem
Membuat analisa system variable dan rule yang telah ada dan di
masukkan ke software matlab.
5. Lokasi dan Jadwal Penelitian
Mencantumkan lokasi penelitian dan jadwal penelitian dalam bentuk tabel
4.11.3.4 Bab IV Hasil dan Pembahasan
1. Hasil Penelitian
Menampilkan hasil rancangan atau bentuk atau komponen-komponen
yang tersedia, antar muka beserta tampilan-tampilan menu yang akan
diakses oleh user yang telah diolah dengan metode Fuzzy Logic (berupa
screenshoot).
2. Pembahasan
Pembahasan merupakan hasil analisis berdasarkan yang telah diperoleh
dari hasil penelitian.

4.11.4 Data Mining


4.11.4.1 Bab I Pendahuluan
Bagian pendahuluan wajib memuat: latar belakang, identifikasi
masalah, batasan masalah, rumusan masalah, tujuan penelitian,
manfaat penelitian.
1. Latar Belakang
Latar belakang diuraikan dimulai dengan menjelaskan permasalahan
yang bersifat umum, fenomena/pernyataan masalah pada objek yang akan
22
diteliti,

23
justifikasi penelitian terdahulu. Memuat fakta-fakta relevan dengan masalah
penelitian sebagai titik tolak merumuskan masalah penelitian, alasan-alasan
(empiris, teknis) mengapa masalah yang dikemukakan dalam usulan
penelitian itu dipandang penting untuk diteliti. Mengemukakan hal-hal yang
menjadi latar belakang pemilihan topik penelitian, termasuk signifikasi
pemilihan topik penelitian tersebut; penelitian dapat diangkat dari
gejala/permasalahan empiris dan/atau permasalahan teoretis.
Mengemukakan dan meletakkan penelitian yang akan dilakukan dalam peta
keilmuan yang menjadi perhatian peneliti; menunjukkan penelitian-
penelitian terdahulu yang dilakukan oleh peneliti dan peneliti-peneliti lain
yang relevan dengan penelitian yang akan dilakukan.
2. Identifikasi Masalah
Identifikasi masalah, menguraikan masalah-masalah apa saja yang
terjadi pada objek secara ringkas. Bagian identifikasi masalah tidak
menjelaskan lagi fenomena tetapi fokus pada masalah. Merupakan suatu
cara melihat, menduga, menguraikan dan menjelaskan apa yang menjadi
permasalahan. Identifikasi masalah memuat pendefenisian masalah dari
pemilihan permasalahan yang akan menjadi rumusan masalah.
3. Batasan Masalah
Batasan masalah, menuliskan apa yang menjadi fokus kajian peneliti saat
ini berdasarkan pada masalah-masalah yang terjadi pada objek penelitian.
Hindari menulis ulang kalimat judul penelitian ke dalam batasan masalah.
4. Rumusan Masalah
Rumusan masalah, merumusan masalah/fokus apa yang akan diteliti dari
identifikasi masalah serta faktor-faktor yang membatasi penelitian.
Dicantumkan dalam bentuk kalimat tanya yang menggunakan kata kerja
operasional yang ada pada taksonomi bloom (ranah
kognitif/afektif/psikomotorik) tergantung pada jenis penelitiannya.
Perumusan masalah memuat proses penyederhanaan masalah yang rumit
dan kompleks dirumuskan menjadi masalah yang dapat diteliti
(researchable problems), atau merumuskan kaitan antara kesenjangan
pengetahuan ilmiah atau teknologi yang akan diteliti dengan kesenjangan
pengetahuan ilmiah yang lebih luas. Di dalam menyampaikan perumusan
masalah harus relevan dengan judul dan perlakuan yang akan diteliti.
24
Perumusan masalah dapat

25
berupa kalimat tanya. Merumuskan masalah penelitian (research problem)
dan mengemukakan pernyataan masalah (problem statement) dan/atau
pertanyaan penelitian (research question).
5. Tujuan Penelitian
Tujuan penelitian mengacu pada uraian rumusan masalah, jika pada
rumusan masalah “Bagimana menganalisis.....” pada tujuan dituliskan
“Untuk menganalisis.....”. Dalam tujuan penelitian harus menyebutkan
secara spesifik tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian.
6. Manfaat Penelitian
Manfaat penelitian menjelaskan 2 (dua) hal, manfaat teoritis dan
manfaat praktis dari hasil penelitian. Setelah hasil penelitian
didapatkan/diterapkan, maka apa manfaat (benefit) yang dirasakan pihak
terkait seperti: penulis, universitas putera batam, peneliti selanjutnya, objek
penelitian. Bukan menuliskan “sebagai salah satu syarat lulus S1”
4.11.4.2 Bab II Tinjauan Pustaka
1. Knowledge Discovery in Database (KDD)
Sebuah proses mencari pengetahuan yang bermanfaat dari data.
2. Data Mining
Dapatkan teori proses mencari pola atau informasi menarik dalam data
terpilih dengan menggunakan teknik atau metode tertentu. Data mining
memerlukan data yang tersimpan sebagai sebuah database atau basis data.
Dan semua konsep data mining dijabarkan berdasarkan teori yang ada.
3. Metode Data Mining
Sebutkan konsep metode tentang data mining berdasarkan teori yang
baik jenis-jenis metode ataupun arsitektur data mining.
4. Software Pendukung
Dalam melakukan pengolahan data minig diperlukan suatu software
pendukung. Seorang penelitian harus memahami software yang digunakan
dan menyebutkan satu persatu berdasarkan konsep atau teori yang ada.
5. Penelitian Terdahulu
Peneliti harus memaparkan penelitian terbaru tentang data mining yang
didapatkan dari jurnal-jurnal terkenal yang banyak disitasi atau dikutip oleh
seorang peneliti. Dan jelaskan perbedaan penelitian terdahulu dengan
penelitian yang sedang dilakukan.
26
6. Kerangka Pemikiran
Buatkan kerangka pikir terntang penelitian yang dilakukan dengan
memperlihatkan teori, metode dan proses serta hasil dari penelitian yang
akan dihasilkan.
7. Hipotesis (Jika di Perlukan)
Buat dugaan sementara pada penelitian jika memerlukan hipotesis.
4.11.4.3 Bab III Metode Penelitian
1. Desain Penelitian (Arsitektur Sistem)
Jelaskan secara detail dalam bentuk flowchart langkah-langkah dalam
melakukan penelitian mulai dari awal sampai akhir penelitian, serta
dijelaskan tahap demi tahap.
2. Teknik Pengumpulan Data
Teknik pengumpulan data yang dilakukan oleh penelitian untuk
mengumpulkan data yang nantinya akan diolah pada penelitian ini. Jumlah
data yang dikumpulkan disesuaikan dengan teknik penentuan populasi atau
sampel atau data.
3. Operasional Variabel
Operasional variabel yang dimaksud adalah penjelasan lanjutan variabel
dari bab 2 dengan memasukan data yang telah didapat dari teknik
pengolahan data yang telah dilakukan oleh peneliti.
4. Algoritma (Data Mining)
Menentukan algoritma, merancang system data mining yang sesuai
dengan konsep yang ada untuk dijadikan bahan masukan di hasil penelitian.
Seperti menggunakan algoritma Naive Bayes, KNN, Random Forest, SVM,
Cloustering, Neural Network dan lainnya.
5. Lokasi dan Jadwal Penelitian
Mencantumkan lokasi penelitian dan jadwal penelitian dalam bentuk
tabel.
4.11.4.4 Bab IV Hasil dan Pembahasan
1. Analisa Data
Hasil analisis data yang telah diolah menggunakan software yang telah
ditentukan sebelumnya.
2. Hasil Pengujian

27
Algorima yang telah dihasilkan, diperlukan suatu pengujian baik
pengujian aplikasi yang dihasilkan atau algoritma.
4.11.5 Penelitian Terapan (Produk)
4.11.5.1 Bab I Pendahuluan
Bagian pendahuluan wajib memuat: latar belakang, identifikasi
masalah, batasan masalah, rumusan masalah, tujuan penelitian,
manfaat penelitian.
1. Latar Belakang
Latar belakang diuraikan dimulai dengan menjelaskan permasalahan
yang bersifat umum, fenomena/pernyataan masalah pada objek yang akan
diteliti, justifikasi penelitian terdahulu. Memuat fakta-fakta relevan dengan
masalah penelitian sebagai titik tolak merumuskan masalah penelitian,
alasan-alasan (empiris, teknis) mengapa masalah yang dikemukakan dalam
usulan penelitian itu dipandang penting untuk diteliti. Mengemukakan hal-
hal yang menjadi latar belakang pemilihan topik penelitian, termasuk
signifikasi pemilihan topik penelitian tersebut; penelitian dapat diangkat
dari gejala/permasalahan empiris dan/atau permasalahan teoretis.
Mengemukakan dan meletakkan penelitian yang akan dilakukan dalam peta
keilmuan yang menjadi perhatian peneliti; menunjukkan penelitian-
penelitian terdahulu yang dilakukan oleh peneliti dan peneliti-peneliti lain
yang relevan dengan penelitian yang akan dilakukan.
2. Identifikasi Masalah
Identifikasi masalah, menguraikan masalah-masalah apa saja yang
terjadi pada objek secara ringkas. Bagian identifikasi masalah tidak
menjelaskan lagi fenomena tetapi fokus pada masalah. Merupakan suatu
cara melihat, menduga, menguraikan dan menjelaskan apa yang menjadi
permasalahan. Identifikasi masalah memuat pendefenisian masalah dari
pemilihan permasalahan yang akan menjadi rumusan masalah.
3. Batasan Masalah
Batasan masalah, menuliskan apa yang menjadi fokus kajian peneliti saat
ini berdasarkan pada masalah-masalah yang terjadi pada objek penelitian.
Hindari menulis ulang kalimat judul penelitian ke dalam batasan masalah
4. Rumusan Masalah

28
Rumusan masalah, merumusan masalah/fokus apa yang akan diteliti dari
identifikasi masalah serta faktor-faktor yang membatasi penelitian.
Dicantumkan dalam bentuk kalimat tanya yang menggunakan kata kerja
operasional yang ada pada taksonomi bloom (ranah
kognitif/afektif/psikomotorik) tergantung pada jenis penelitiannya.
Perumusan masalah memuat proses penyederhanaan masalah yang rumit
dan kompleks dirumuskan menjadi masalah yang dapat diteliti
(researchable problems), atau merumuskan kaitan antara kesenjangan
pengetahuan ilmiah atau teknologi yang akan diteliti dengan kesenjangan
pengetahuan ilmiah yang lebih luas. Di dalam menyampaikan perumusan
masalah harus relevan dengan judul dan perlakuan yang akan diteliti.
Perumusan masalah dapat berupa kalimat tanya. Merumuskan masalah
penelitian (research problem) dan mengemukakan pernyataan masalah
(problem statement) dan/atau pertanyaan penelitian (research question).
5. Tujuan Penelitian
Tujuan penelitian mengacu pada uraian rumusan masalah, jika pada
rumusan masalah “Bagimana menganalisis ” pada pada tujuan dituliskan
“Untuk menganalisis.....”. Dalam tujuan penelitian harus menyebutkan
secara spesifik tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian.
6. Manfaat Penelitian
Manfaat penelitian menjelaskan 2 (dua) hal, manfaat teoritis dan manfaat
praktis dari hasil penelitian. Setelah hasil penelitian didapatkan/diterapkan,
maka apa manfaat (benefit) yang dirasakan pihak terkait seperti: penulis,
universitas putera batam, peneliti selanjutnya, objek penelitian. Bukan
menuliskan “sebagai salah satu syarat lulus S1”.
4.11.5.2 Bab II Tinjauan Pustaka
Pada bab ini menjelaskan tentang teori teori komponen produk yang
digunakan dalam membangun sebuah implementasi rancangan alat atau
produk. Teori yang dijabarkan harus didukung dengan referensi, yaitu
jurnal resmi yang telah dipublikasikan/memiliki ISSN dan buku yang
memiliki ISBN (buku/ebook). Secara garis besar pada bab ini memuat sub
bab sebagai berikut:
1. Teori Dasar

29
Sub bab ini menjelaskan dasar teori dari komponen-komponen
elektronika yang digunakan dalam pembuatan sebuah prototype produk,
dan dasar teori yang menjelaskan produk yang akan dikembangkan dan
dibuat prototype-nya. Sumber dasar teori bisa diambil jurnal resmi yang
telah dipublikasikan/memiliki ISSN, dan buku yang memiliki ISBN
(Buku/Ebook) seperti contoh di bawah ini.
Contoh adalah sebagai berikut: Arduino Uno adalah sebuah perangkat
keras keluaran dari Arduino Italy yang berupa minimum system dengan
menggunakan mikrokontroler Atmega 328 [3]. Untuk bentuk fisik dari
Arduino Uno bisa dilihat pada Gambar 2.1.

Gambar 2.1 Modul Mikrokontroler Arduino Uno [3]


Mikrokontroler Arduino Uno memiliki 14 pin digital yang diantaranya
terdapat 6 pin yang dapat digunakan sebagai output pulse width modulation
atau PWM yaitu pin D.3, D.5, D.6, D.9, D.10, D.11 dan 6 pin input analog.
Menggunakan osilator sebesar 16 MHz, koneksi USB, ICSP header dan
tombol reset. Untuk konfigurasi pin Atmega 328 pada Arduino dapat dilihat
pada Gambar 2.2.

Gambar 2.2 Konfigurasi pin Atmega328 / Atmega 168 pada Arduino


Uno [3]
Pemograman pada Arduino Uno menggunakan bahasa C dan untuk
pemrogramannya menggunakan suatu perangkat lunak yang bisa digunakan
untuk semua jenisArduino (Gambar 2.3). Mikrokontroler yang digunakan
pada Arduino Uno adalah Atmega 328 yang didalamnya sudah terpasang

30
bootloader yang memungkinkan pengguna untuk mengunggah kode tanpa
menggunakan tambahan perangkat keras

Gambar 2.3. Perangkat lunak Arduino


Fasilitas komunikasi yang dimiliki mikrokontroler Arduino Uno meliputi
komunikasi antara Arduino Uno dengan komputer, Arduino Uno dengan
Arduino lain, dan Arduino Uno dengan mikrokontroler lain. Hal tersebut
dikarenakan mikrokontroler Atmega 328 yang digunakan pada Arduino
Uno menyediakan fasilitas USART (universal synchronous and
asynchronous serial receiver and transmitter) yang terdapat pada pin D.0 (
Rx) dan pin D.1 (Tx).
Dalam penelitian ini mikrokontroler yang digunakan adalah
mikrokontroler Atmega 328 karena mikrokontroler jenis ini sangat
kompatibel dengan modul mikrokontroler Arduino Uno yang digunakan.
Atmega 328 memiliki fitur 32 kbyte downloadable flash memory, 1 kByte
electrically erasable programable read - only memory (EEPROM), 2 kByte
internal static random acess memory (SRAM), 2 timer/counter 8 bit dan 1
timer/counter 16 bit, 6 kanal PWM, Serial USART yang dapat diprogram
dan frekuensi kerja dapat mencapai 20MHz [4]. Untuk fungsi dari masing -
masing pin yang ada pada Atmega 328 bisa dilihat pada tabel 2.1.
Tabel 2.1 Konfigurasi dan fungsi pin Atmega 328 [4]

31
Tabel 2.1 ( Lanjutan ) Konfigurasi dan fungsi pin Atmega 328 [4]
Note: Tabel tidak boleh Print Screen (ini hanya contoh)

Tabel 2.2 Konfigurasi Alternatif Port D [4]

Note: Tabel tidak boleh Print Screen (ini hanya contoh)


Elektrik solenoid valve adalah katup yang digerakan oleh energi listrik,
mempunyai kumparan sebagai penggeraknya yang berfungsi untuk
menggerakan piston yang dapat digerakan oleh arus DC, solenoid valve
atau katup (valve) solenoida mempunyai lubang keluaran, lubang masukan
dan lubang exhaust, lubang masukan, berfungsi sebagai terminal/tempat
cairan masuk atau supply, lalu lubang keluaran, berfungsi sebagai terminal
atau tempat cairan keluar yang dihubungkan ke beban, sedangkan lubang
exhaust, berfungsi sebagai saluran untuk mengeluarkan cairan yang
terjebak saat piston bergerak atau pindah posisi ketika solenoid valve
bekerja.
Cara kerja dari elektrik solenoid valve sendiri adalah ketika koil
mendapat supply tegangan maka koil tersebut akan berubah menjadi
medan magnet sehingga menggerakan piston pada bagian dalamnya ketika
piston berpindah posisi maka valve pada elektrik solenoid akan terbuka.
Untuk gambar dan spesifikasi dari elektrik solenoid valve ditunjukkan
pada gambar 2.4 dan tabel 2.3.

32
Gambar 2.4. Electric solenoid valve [9]
Tabel 2.3. Spesifikasi Electric Solenoid Valve [9]
Working Voltage DC 12V
Maximum current 450 Ma
Operating Mode Normally Closed
(valve opens when
energized)
Inlet/Outlet Ports Esternal diameter
¾”(19mm)
Weight 103 g
Materials Nylon/ Stainless steel/
Polyoxymethylene
Value Type Diaphgram Valve (servo
operated)
Filter Screen Stainless Steel Inlet Filter
Suitable Media Water
Temperature Maximum Fluid
Limitations Temperature 120oC
Valve Response Time Fast Acting
Pressure 0.02 ~ 0.8 Mpa
Estimated Valve Life More Than 200.000 Cycles

2. Tools/Software/Aplikasi/System
Semua tools/software/aplikasi/system yang digunakan dalam penelitian
produk yang diangkat harus dijelaskan yang didukung dengan “screen
shoot” yang diperlukan.

33
3. Penelitian Terdahulu (minimal 5 jurnal yang memiliki ISSN)
Memasukan uraian penelitian terdahulu yaitu sumber dari jurnal resmi
yang telah dipublikasikan/memiliki ISSN. Jurnal yang dipakai adalah jurnal
yang terkait dengan judul, metode dan masalah penelitian yang diambil oleh
peneliti. Penulisan dalam bentuk paragraph dan berurutan dari tahun
terlama sampai jurnal terbaru.
4. Kerangka Pikir
Konsep kerangka pemikiran yang dibuat dalam bentuk gambar dan juga
diberikan penjelasan dari gambaran kerangka pemikiran, dan
mencantumkan referensi yang terkait.
Contoh:

Gambar 2.5 Kerangka Berpikir


4.11.5.3 Bab III Metode Penelitian Dan Perancangan Alat
Pada bab ini menjelaskan metode penelitian yang digunakan dan
perancangan alat
1. Metode Penelitian
a Waktu dan Tempat Penelitian
Jelaskan secara detail tempat dan waktu penelitian.
b Tahap Penelitian atau Langkah Penelitian
Pada sub bab ini peneliti harus menjelaskan tahap penelitian yang
dimulai dari studi pendahuluan, tahap pengembangan desain model
dengan pendekatan deskriptif, dilanjutkan dengan penerapan ujicoba
terbatas desain model dan validasi model.
c Peralatan Yang digunakan
Menyebuatkan peralatan yang digunakan dalam membuat produk,
sehingga penelitian tersebut dapat memberikan gambaran tentang
produk yang dihasilkan.

34
2. Perancangan Alat
Perancangan perangkat keras (hardware) merupakan bagian terpenting
dalam pembuatan sebuah alat (produk). Pada bagian ini berisi mengenai
perancangan mekanik dan elektrik yang akan sangat mempengaruhi kinerja
dan hasil akhir dari sebuah alat (produk)
a Perancangan mekanik
Perancangan mekanik pada pembuatan sebuah alat, dapat berupa
sebuah desain konstruksi dari komponen-komponen mekanik untuk
membentuk sebuah alat, seperti contoh di bawah ini:
Contoh:

Gambar 3.1 Desain alat pengekstrak otomatis

Gambar 3.2 Komponen-kompone mekanik alat pengekstrak otomatis

35
Gambar 3.3 Komponen mekanik penggiling
b Perancangan elekrtik
Perancangan hardware elektronika pada pembuatan sebuah alat, yaitu
berupa sebuah desain sistem dari komponen-komponen elektronika yaitu
berupa komponen hardware elektronika yang digunakan untuk
menyusun sebuah alat, seperti contoh di bawah ini:

Module Driver LM-393


Module
Soil Moisture Sensor

Relay Module
Water Pump

ARDUINO

Contoh:

Gambar 3.4 Diagram blok sistem dari alat penyiram tanaman otomatis

Gambar 3.5 Desain sistem hardware elektronik dari


alat penyiram tanaman otomatis

36
c Arduino

Gambar 3.6 Rangkaian penggunaan pin arduino uno


Tabel 3.1 pengalamatan input-output arduino uno
Nama I /O Tipe Pengalamatan di Arduino Uno
Sensor Input Pin A.0
Tombol Ok Input Pin A.1
Tombol Up Input Pin A.2
Tombol Down Input Pin A.3
Motor DC 1 Output Pin D.11
Motor DC 2 Output Pin D.10
Electric Solenoid Output Pin D.9
Valve
Indikator LED Output Pin D.12

LCD Output Pin D.3 – D8

d Driver Motor

Gambar 3.7 Pemasangan driver motor dengan arduino uno

37
e LCD

Gambar 3.8 Pemasangan LCD dengan arduino uno


Tabel 3.2 pengalamatan LCD
Pin LCD Pengalamatan
LCD
RS Pin D.8
R/W GND
E Pin D.7
DB4 Pin D.6
DB5 Pin D.5
DB6 Pin D.4
DB7 Pin D.3

3. Perancangan Perangkat Lunak (Software)


Perancangan perangkat lunak juga merupakan bagian terpenting dalam
pembuatan sebuah alat (produk). Pada bagian ini bertujuan untuk
mempermudah penggunaan alat, Perancangan perangkat keras (hardware)
elektronika yang menggunakan board arduino (mikrokontroler) sebagai
pengendali utama, tidak akan dapat bekerja jika tidak disertai dengan
perangkat lunak (software) yang dirancang sebagai pengendali sistem
secara keseluruhan. Perangkat lunak ini berfungsi sebagai pengendali dan
penghubung yang mengatur tahapan-tahapan yang harus dilakukan oleh
board arduino (mikrokontroler) pada keseluruhan sistem yang dibuat yang
dapat digambarkan dengan diagram alir seperti contoh di bawah ini.

38
Contoh:

Gambar 3.9 Diagram alir program


Note: Desain menggunakan visio (tidak boleh print screen)
4.11.5.4 Bab IV Hasil dan Pembahasan
Pada bab ini menjelaskan hasil implementasi alat dengan
pembahasannya yang dibagi menjadi dua yaitu hasil perancangan perangkat
keras dan hasil perangkat lunak
1. Hasil Perancangan Perangkat Keras
Hasil perancangan perangakat keras terdiri atas beberapa bagian yaitu:
Rangakaian elektronika (blok kontrol) dan kontruksi alat. Seperti pada
contoh di bawah ini

39
Contoh:
1. Blok Kontrol

Gambar 4.1 Blok kontrol pada alat berbasis arduino


Tabel 3.3 Blok kontrol dan fungsi rangkaian
Nama Rangkaian Fungsi
Rangkaian sensor pendeteksi Untuk mendeteksi keberadaan kunyit.
Pembagi tegangan untuk tombol Untuk mengatur tegangan masing –
Push masing tombol Push button.
button.
Rangkaian LCD Untuk mengatur informasi yang akan
ditampilkan ke pengguna.
Untuk mengaktifkan Motor pada
Rangkaian Driver Motor penggiling, motor pengaduk dan valve
output.
Mikrokontroler Arduino Uno Sebagai pengontrol input dan output.
Note: Tabel tidak boleh Print Screen (ini hanya contoh)
2. Konstruksi Alat

Gambar 4.2 Kontruksi Alat Berbasis arduino

40
Tabel 3.4 Bagian dan Fungsi Alat
Nama Bagian Fungsi
Sensor Untuk mendeteksi sampel yang
dimasukkan.
Motor Dc PowerUntuk penggerak transmisi penggiling
Window sampel,
Penggiling Untuk menggiling atau menghaluskan
sampel yang
akan diekstraksi.
LCD Untuk memberikan informasi ke
pengguna
Tombol Push button Untuk mengatur menjalankan dan
mengatur durasi
prosess pencampuran.
Valve Output Untuk mengeluarkan hasil estraksi.
Motor DC 12 volt Untuk mencampur bahan ekstraksi
dengan pelarut.
Note: Tabel tidak boleh Print Screen (ini hanya contoh)
2. Hasil Pengujian
Yang dimaksud dari hasil pengujian disini adalah hasil pengujian setiap
komponen-komponen bagian dari kontrol elektrik, cara penggunaan alat
dan pengujian alat atau hasil alat hasil dari rancangan yang telah dibuat
seperti pada contoh di bawah ini
Contoh:
a. Pengujian komponen-komponen bagian dari kontrol elektrik
1) Pengujian sensor infrared
Pengujian sensor pada alat pengekstrak otomatis berbasis
mikrokontroler arduino uno ini untuk mengetahui besar tegangan
yang masuk ke pin mikrokontroler arduino uno saat mendeteksi
adanya sampel yang masuk. Pengambilan data berikut menggunakan
jarak maksimal pendeteksian antara dinding pembatas gilingan yaitu
7,4 Cm

41
Tabel 3.5 Data Hasil pengujian sensor infrared
Tegangan Masukan (Volt)
Jarak
Pengujian Tidak
(Cm) Terhalang
terhalang
1 1 4,98 0
2 1,5 4,98 0
3 2 4,98 0
4 2,5 4,98 0
5 3 4,98 0
6 3,5 0,98 0
7 4 0,98 0
8 4,5 0,98 0
9 5 0,98 0
10 5,5 0,98 0
11 6 0,98 0
12 6,2 0,98 0
13 6,5 0,98 0
14 6,7 0,98 0
15 7 0,98 0
16 7,2 0,98 0
17 7,4 4,98 0

Dari data percobaan pendeteksian yang telah dilakukan maka dapat


di hitung tingkat keberhasilanpendeteksiannya yaitu:
6
Tingkat Keberhasilan = x100% = 35,29%
17 percobaan
Disamping memiliki tingkat keberhasilan dalam pendeteksian yang
cukup kecil yaitu 29.41% penggunaan sensor ini kurang efektif
karena bentuk sensor yang cukup besar terhadap penggiling. Sehingga
posisi pemasangannya akan memakan tempat. Oleh karena itu pada
pembuatan alat pengekstrak kunyit otomatis ini perangkat deteksi
diganti dengan menggunakan fototransistor dan infrared yang
dipasang menggunakan metode through beam atau antara pemancar

42
dan pengirim dipasang sejajar atau saling berhadapan sehingga sinar
yang dipancarkan oleh pemancar akan langsung diterima oleh
penerima. Ketika sinar tersebut tidak bisa diterima oleh penerima
sensor atau terhalang suatu objek maka, ketidakmampuan penerima
untuk menerima sinar yang dikirimkan oleh pengirim dijadikan
sebagai masukan pada Arduino UNO yang menandakan adanya
masukan atau input. Pada alat pengekstrak kunyit otomatis, digunakan
fototransistor sebagai pendeteksi sampel yang akan diekstraksi.
Pemilihan penggunaan sensor ini selain mudah dalam penggunaannya
pada perancangan, sensor ini tidak memakan tempat dan memiliki
respon yang cukup baik terhadap benda yang terdeteksi pada
pembacaannya. Sensor cara pendeteksian sensor ini adalah On/Off
atau dengan menggunakan metode switch. Dalam pembacaannya
sensor ini mampu mendeteksi benda mendeteksi kunyit yang
memiliki berat 0,1 gram yang memiliki dimensi kurang lebih 10 x 10
mm dengan ketebalan kurang lebih 1 - 2 mm.
2) Pengujian driver motor DC
Pengujian driver motor DC pada alat pengekstrak kunyit otomatis
berbasis mikrokontroler arduino uno menggunakan driver motor
shield 2 ampere dan power supply 12 volt 2 ampere pada alat
pengekstrak kunyit otomatis berbasis mikrokontroler arduino uno
bertujuan untuk mengetahui respon motor dc terhadap outputan yang
diberikan oleh mikrokontroler arduino uno.
Tabel 3.6 Data Hasil pengujian driver motor
Output Arduino
Tanggapan
(Volt)
Beban
Motor Motor
High Valve
Penggiling Pengaduk
Tidak ada 5 Aktif Aktif Aktif
Penggiling 5 Tidak Aktif Aktif
Penggiling dan
5 Tidak Aktif Atif
sampel

43
Dari data percobaan yang telah dilakukan maka dapat dihitung
persentase tingkat keberhasilannya yaitu:
2
Tingkat Keberhasilan = x100% = 66,7%
3 percobaan

Dari hasil percobaan yang telah dilakukan dan dihitung prosentase


errornya maka driver motor shield tidak layak digunakan arena
memiliki prosentase error yang cukup besar yaitu 66,67%. Sehingga
dalam pembuatan alat pengekstrak kunyit otomatis berbasis arduino
uno, dilakukan penggantian pada bagian power supply dan driver
motor shield menggunakan power supply 12 Volt, 5 Ampere dan
menggunakan rellay sebagai driver motor untuk mengaktifkan dan
me non aktifkan motor dc. Penggantian driver motor shield dilakukan
karena pada rangkaian driver motor shield menggunakan IC L298P
yang memiliki arus maksimal sebesar 2 Ampere sehingga akan rusak
apabila digunakan power supply yang memiliki arus sebesar 5
Ampere. Berikut ini adalah pengujian yang dilakukan menggunakan
rellay sebagai driver motor dan power supply 12 Volt, 5 Ampere.
b. Cara penggunaan alat dan pengujian alat atau hasil alat
1) Cara kerja dan penggunaan alat, yaitu menjelaskan proses awal
penggunaan dari alat yang telah dibuat disertakan dengan gambar
2) Pengujian Alat atau hasil alat, seperti contoh di bawah ini (sesuaikan
dengan jenis alat yang dibuat )
Contoh:
Dari hasil ekstraksi yang telah dilakukan baik itu menggunakan alat
pengekstrak kunyit otomatis berbasis Arduino uno dan proses yang
dilakukan secara manual maka dilakukan pengukuran menggunakan alat
spektrofotometer untuk mengetahui hasil dari penyerapan yang terjadi
dari masing - masing larutan hasil ekstraksi. Hasil pengukuran yang
telah dilakukan dapat dilihat pada tabel 4.1.
Dari hasil pengujian yang telah dilakukan didapatkan hasil
penyerapan sesuai dengan tabel 4.1dan terdapat perbedaan hasil serapan
yang didapatkan. Perbedaan tersebut kemungkinan dikarenakan
perbedaan perlakuan pada proses ekstraksi yang dilakukan. Metode

44
manual

45
menggunakan sebuah wadah yang kedap cahaya dan ditutup rapat
sehingga kedap udara. Sedangkan pada proses otomatis dalam
perancangannya, tabung penampung sampel dan pelarut dibuat terbuka.
Sehingga hasil pada proses ekstraksi menggunakan alat pengekstrak
kunyit otomatis berbasis arduino ini ada kemungkinan mengalami
perubahan yang dipengaruhi oleh cahaya luar dan hasil dari proses
ekstraksi menjadi kurang maksimal.
Dari tabel hasil pengukuran yang telah dilakukan maka dapat dihitung
prosentasi error dari alat pengekstrak kunyit otomatis berbasis arduino
Uno dengan menggunakan hasil serapan dari proses manual yang
didapatkan sebagai acuannya
P.Manual−P.Otomatis
Error = P.Manual x100%
Tabel 3.7. Hasil pengukuran proses manual dan alat pengekstrak
kunyitotomatis berbasis arduino uno dengan menggunakan panjang
gelombang sebesar 422 Nm.
Durasi Absorption (ABS) Error (%)
Manual Otomatis Total
1 Jam 2,852 2,661 6,69
3 Jam 2,901 2,847 1,86
24 Jam 2,979 2,978 0,1
Maka prosentase error yang didapatkan dari data percobaan maka dapat
dicari rata – ratanya.
Jumalah Error
Error rata − rata =
Jumalah Percobaan
8,65%
Error rata − rata =
3

Error rata − rata = 2,88%


Dari data yang didapatkan hasil serapan (ekstraksi) dengan proses
otomatis lebih sedikit daripada menggunaan proses yang dilakukan
secara manual. Kemudian, dari data tabel tersebut dapat dicari
perhitungan rata
– rata error nya. Dari hasil perhitungan rata – rata eror yang didapatkan,
alat ini mampu bekerja dengan baik karena memiliki error rata-rata
dibawah 5% yaitu sebesar 2.88%

46
4.11.6 Jaringan Saraf Tiruan (JST)
4.11.6.1 Bab I Pendahuluan
Bagian pendahuluan wajib memuat: latar belakang, identifikasi
masalah, batasan masalah, rumusan masalah, tujuan penelitian,
manfaat penelitian.
1. Latar Belakang
Latar belakang diuraikan dimulai dengan menjelaskan permasalahan
yang bersifat umum, fenomena/pernyataan masalah pada objek yang akan
diteliti, justifikasi penelitian terdahulu. Memuat fakta-fakta relevan dengan
masalah penelitian sebagai titik tolak merumuskan masalah penelitian,
alasan-alasan (empiris, teknis) mengapa masalah yang dikemukakan dalam
usulan penelitian itu dipandang penting untuk diteliti. Mengemukakan hal-
hal yang menjadi latar belakang pemilihan topik penelitian, termasuk
signifikasi pemilihan topik penelitian tersebut; penelitian dapat diangkat
dari gejala/permasalahan empiris dan/atau permasalahan teoretis.
Mengemukakan dan meletakkan penelitian yang akan dilakukan dalam peta
keilmuan yang menjadi perhatian peneliti; menunjukkan penelitian-
penelitian terdahulu yang dilakukan oleh peneliti dan peneliti-peneliti lain
yang relevan dengan penelitian yang akan dilakukan.
2. Identifikasi Masalah
Identifikasi masalah, menguraikan masalah-masalah apa saja yang
terjadi pada objek secara ringkas. Bagian identifikasi masalah tidak
menjelaskan lagi fenomena tetapi fokus pada masalah. Merupakan suatu
cara melihat, menduga, menguraikan dan menjelaskan apa yang menjadi
permasalahan. Identifikasi masalah memuat pendefenisian masalah dari
pemilihan permasalahan yang akan menjadi rumusan masalah.
3. Batasan Masalah
Batasan masalah, menuliskan apa yang menjadi fokus kajian peneliti saat
ini berdasarkan pada masalah-masalah yang terjadi pada objek penelitian.
Hindari menulis ulang kalimat judul penelitian ke dalam batasan masalah
4. Rumusan Masalah
Rumusan masalah, merumusan masalah/fokus apa yang akan diteliti dari
identifikasi masalah serta faktor-faktor yang membatasi penelitian.
Dicantumkan dalam bentuk kalimat tanya yang menggunakan kata kerja
47
operasional yang ada pada taksonomi bloom (ranah
kognitif/afektif/psikomotorik) tergantung pada jenis penelitiannya.
Perumusan masalah memuat proses penyederhanaan masalah yang rumit
dan kompleks dirumuskan menjadi masalah yang dapat diteliti
(researchable problems), atau merumuskan kaitan antara kesenjangan
pengetahuan ilmiah atau teknologi yang akan diteliti dengan kesenjangan
pengetahuan ilmiah yang lebih luas. Di dalam menyampaikan perumusan
masalah harus relevan dengan judul dan perlakuan yang akan diteliti.
Perumusan masalah dapat berupa kalimat tanya. Merumuskan masalah
penelitian (research problem) dan mengemukakan pernyataan masalah
(problem statement) dan/atau pertanyaan penelitian (research question).
5. Tujuan Penelitian
Tujuan penelitian mengacu pada uraian rumusan masalah, jika pada
rumusan masalah “Bagimana menganalisis ” pada pada tujuan dituliskan
“Untuk menganalisis.....”. Dalam tujuan penelitian harus menyebutkan
secara spesifik tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian.
6. Manfaat Penelitian
Manfaat penelitian menjelaskan 2 (dua) hal, manfaat teoritis dan
manfaat praktis dari hasil penelitian. Setelah hasil penelitian
didapatkan/diterapkan, maka apa manfaat (benefit) yang dirasakan pihak
terkait seperti: penulis, universitas putera batam, peneliti selanjutnya, objek
penelitian. Bukan menuliskan “sebagai salah satu syarat lulus S1”
4.11.6.2 Bab II Tinjauan Pustaka
Dalam bab ini berisikan tentang:
1. Teori Dasar
Teori dasar dari jaringan syaraf tiruan dan metode jaringan syaraf tiruan
yang akan digunakan dalam penelitian dan teori yang bersangsukan
disesuaikan dengan objek penelitian
2. Teori Khusus
Teori yang berkaitan dengan objek penelitian seperti koi berasal dari
ikan karper hitam, sehingga secara sistematik koi dapat diklasifikasikan
filum, superfilum dll.
3. Model JST

48
Memberikan dasar teori tentang model yang digunakan dalam penelitian
JST seperti JST propagasi balik dan lain-lain.
4. Penelitian Terdahulu (minimal 5 jurnal yang memiliki ISSN)
Memasukan uraian penelitian terdahulu yaitu sumber dari jurnal resmi
yang telah dipublikasikan/memiliki ISSN. Jurnal yang dipakai adalah jurnal
yang terkait dengan judul JST, metode dan masalah penelitian yang diambil
oleh peneliti. Penulisan dalam bentuk paragraph dan berurutan dari tahun
terlama sampai jurnal terbaru.
5. Kerangka Pemikiran
Kerangka pemikiran menjelaskan tentang varibel masukan dan keluaran
dari jaringan syaraf tiruan.
4.11.6.3 Bab III Metode Penelitian/Rancangan Penelitian
Dalam bab ini berisikan tentang:
1. Desain Penelitian
Desain penelitian menjelaskan langkah-langkah yang harus dikerjakan
ketika suatu aplikasi jaringan syaraf tiruan akan dibangun
2. Variabel Data Masukan dan Keluaran
Pada sub bab ini menjelaskan mengenai jumlah variabel data masukan
dan keluaran yang dugunakan dalam jaringan syaraf tiruan disesuaikan
dengan metode jaringan syaraf tiruan yang digunakan.
3. Inisialisasi Parameter
Inisialisasi parameter merupakan parameter yang di-set untuk
pembelajaran dan beberapa parameter yang diset untuk pelatihan.
4. Rancangan Arsitektur Jaringan Syaraf Tiruan
Pada bagian sub bab ini menjelaskan mengenai skema jaringan syaraf
tiruan yang menjelaskan jumlah lapisan masukan, lapisan tersembunyi dan
jumlah lapisan keluaran.
4.11.6.4 Bab IV Hasil Dan Pembahasan
Dalam bab ini berisikan tentang
1. Hasil Penelitian
Pada bagian sub bab ini menjelaskan tentang seluruh data yang
terkumpul dipisahkan menjadi dua bagian yaitu bagian data masukan dan
data keluaran. Masukan dan keluaran peroleh dari hasil rancangan yang
ditampilkan berupa
49
interface yang ciptakan melalui program atau aplikasi yang digunakan
(screenshot)
2. Pembahasan
Pada bagian ini jaringan syaraf tiruan memisahkan data varibel masukan
menjadi dua sebagian data digunakan untuk melatih untuk mengenal
jaringan syaraf tiruan yang telah yang telah dibentuk dan sebagian data lagi
digunakan untuk pengujian jaringan syaraf tiruan untuk mengetahui
seberapa jaringan syaf tiruan yang telah dibuat mengenalinya

4.11.7 Topik Software Development (Seperti Game, IMK, Augmented Reality)


4.11.7.1 Bab I Pendahuluan
Bagian pendahuluan wajib memuat: latar belakang, identifikasi
masalah, batasan masalah, rumusan masalah, tujuan penelitian,
manfaat penelitian.
1. Latar Belakang
Latar belakang diuraikan dimulai dengan menjelaskan permasalahan
yang bersifat umum, fenomena/pernyataan masalah pada objek yang akan
diteliti, justifikasi penelitian terdahulu. Memuat fakta-fakta relevan dengan
masalah penelitian sebagai titik tolak merumuskan masalah penelitian,
alasan-alasan (empiris, teknis) mengapa masalah yang dikemukakan dalam
usulan penelitian itu dipandang penting untuk diteliti. Mengemukakan hal-
hal yang menjadi latar belakang pemilihan topik penelitian, termasuk
signifikasi pemilihan topik penelitian tersebut; penelitian dapat diangkat
dari gejala/permasalahan empiris dan/atau permasalahan teoretis.
Mengemukakan dan meletakkan penelitian yang akan dilakukan dalam peta
keilmuan yang menjadi perhatian peneliti; menunjukkan penelitian-
penelitian terdahulu yang dilakukan oleh peneliti dan peneliti-peneliti lain
yang relevan dengan penelitian yang akan dilakukan.
2. Identifikasi Masalah
Identifikasi masalah, menguraikan masalah-masalah apa saja yang
terjadi pada objek secara ringkas. Bagian identifikasi masalah tidak
menjelaskan lagi fenomena tetapi fokus pada masalah. Merupakan suatu
cara melihat, menduga, menguraikan dan menjelaskan apa yang menjadi
permasalahan.
50
Identifikasi masalah memuat pendefenisian masalah dari pemilihan
permasalahan yang akan menjadi rumusan masalah.
3. Batasan Masalah
Batasan masalah, menuliskan apa yang menjadi fokus kajian peneliti saat
ini berdasarkan pada masalah-masalah yang terjadi pada objek penelitian.
Hindari menulis ulang kalimat judul penelitian ke dalam batasan masalah
4. Rumusan Masalah
Rumusan masalah, merumusan masalah/fokus apa yang akan diteliti dari
identifikasi masalah serta faktor-faktor yang membatasi penelitian.
Dicantumkan dalam bentuk kalimat tanya yang menggunakan kata kerja
operasional yang ada pada taksonomi bloom (ranah
kognitif/afektif/psikomotorik) tergantung pada jenis penelitiannya.
Perumusan masalah memuat proses penyederhanaan masalah yang rumit
dan kompleks dirumuskan menjadi masalah yang dapat diteliti
(researchable problems), atau merumuskan kaitan antara kesenjangan
pengetahuan ilmiah atau teknologi yang akan diteliti dengan kesenjangan
pengetahuan ilmiah yang lebih luas. Di dalam menyampaikan perumusan
masalah harus relevan dengan judul dan perlakuan yang akan diteliti.
Perumusan masalah dapat berupa kalimat tanya. Merumuskan masalah
penelitian (research problem) dan mengemukakan pernyataan masalah
(problem statement) dan/atau pertanyaan penelitian (research question).
5. Tujuan Penelitian
Tujuan penelitian mengacu pada uraian rumusan masalah, jika pada
rumusan masalah “Bagimana menganalisis ” pada pada tujuan dituliskan
“Untuk menganalisis.....”. Dalam tujuan penelitian harus menyebutkan
secara spesifik tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian.
6. Manfaat Penelitian
Manfaat penelitian menjelaskan 2 (dua) hal, manfaat teoritis dan
manfaat praktis dari hasil penelitian. Setelah hasil penelitian
didapatkan/diterapkan, maka apa manfaat (benefit) yang dirasakan pihak
terkait seperti: penulis, universitas putera batam, peneliti selanjutnya, objek
penelitian. Bukan menuliskan “sebagai salah satu syarat lulus S1”

51
4.11.7.2 Bab II Tinjauan Pustaka
Tinjauan Pustaka berfungsi sebagai kerangka teori yang digunakan untuk
menyelesaikan penelitian. Bab ini memuat kutipan dari defenisi teori yang
disertai dengan sumber rujukannya. Dalam penulisan tinjauan pustaka
kutipan yang diambil harus dilakukann parafrase yaitu mengungkapkan
kembali suatu konsep dengan cari lain dalam bahasa yang sama tanpa
mengubah maknya. Semua keterangan yang dibuat pada bab ini harus
memiliki sumber referensi, berupa Jurnal yang memiliki ISSN dan buku
yang memiliki ISBN.
1. Teori Dasar (Multimedia seperti Game, Augmented Reality)
Sub bab ini menjelaskan teori dasar yang mendukung dari penelitian
yang dilakukan. Seperti mendefinisikan tentang pengertian dan manfaat
multimedia, karakteristik atau elemen-elemen game dan jenis game atau
jenis software yang akan dikembangkan. Pada penjelasan teori dasar ini
harus didukung dengan referensi, seperti jurnal yang memiliki ISSN dan
buku yang memiliki ISBN.
2. Teori Khusus
Sub bab ini menjelaskan teori yang berkaitan dengan sejumlah fakta –
fakta partikular tertentu. Seperti menjelaskan software-software pendukung
apa saja yang digunakan di dalam penelitian ini. Mulai dari teori mengenai
metode penelititian yang digunakan, tools untuk memodelkan sistem seperti
UML (menjelaskan simbol-simbol dan cara kerja dari bagian-bagian UML
yang akan digunakan pada bab 3, UML yang dimasukan pada penelitian ini
adalah usecase, activity diagram, sequence diagram, dan class diagram).
Menjelaskan teori dari bahasa pemograman yang digunakan, semua
software termasuk aplikasi database yang digunakan. Sub bab ini juga
menjelaskan mengenai terori konsep game yang akan diimplementasikan
dalam game yang dirancang, seperti game puzzle, game ular tangga, trivia
dan lain-lain dijelaskan teori khususnya di sini. Semua pembahasan yang
menyangkut teori (topik Skripsi) dengan teori yang relevan harus ditulis di
BAB-II ini.
3. Penelitian Terdahulu (minimal 5 jurnal yang memiliki ISSN)
Penelitian terdahulu memuat penelitian-penelitian yang telah dilakukan
oleh peneliti sebelumnya yang berkaitan erat dengan penelitian yang akan
52
dilakukan. Penelitian terdahulu memuat nama author, judul penelitian,

53
masalah yang diteliti, metode yang digunakan serta hasil dari penelitian
tersebut yang dipaparkan dalam bentuk tabel (Study Work).
4. Kerangka Pemikiran
Berisi kerangka kerja pemikiran dari penelitian yang dilakukan, atau
gambaran konsep yang menjelaskan hubungan antara variabel yang diteliti.
Kerangka pemikiran dibuat dalam bentuk gambar, dan diberikan uraian
disetiap pointnya (Jika diperlukan)
4.11.7.3 Bab III Metode Penelitian
1. Desain Penelitian
Berupa gambaran desain keseluruhan langkah-langkah yang dikerjakan
pada penelitian ini, mulai dari awal langkah penelitian dimulai sampai
dengan menghasilkan kesimpulan. Berikan uraian penjelasan dari setiap
langkah-langkah tersebut.
2. Alur atau Proses Perancangan Sistem
Gambaran kerja, alur dan proses yang dibuat untuk melakukan
perancangan sistem sesuai dengan alur kerja metode yang dipilih seperti
metode agile, scrum, RAD (Rapid Application Development), prototype,
devops, finite state machine dan lain-lain. Dalam memodelkan software
yang dirancang dapat menggunkan UML yang minimal terdiri dari diagram
use case, diagram aktifitas, squaensial dan diagram kelas (gambaran
database). Pada sub bab ini juga memuat algoritma dan flowchart dari tiap
masing- masing modul aplikasi yang dirancang yang didukung oleh tool
pengembangan apliaksi seperti UI/UX (user Interface/ User Experience).
Sub bab ini juga dapat dibuat dengan beberapa anak sub bab untuk
menjelaskan secara rinci setiap tahap pengembangan perangkat lunak
berdasarkan metode dan model yang digunakan.
Note: Perancangan tampilan bukan screenshot hasil, akan tetapi gambaran
atau desain rancangan apliaksi yang akan dibuat/dikembangkan
3. Metode Pengujian Sistem
Metode yang digunakan untuk melakukan pengujian sistem yang
dibangun atau dirancang sebagai contoh pengujian dengan blackbox,
whitebox atau graybox (Berlaku semua topik/tema penelitian seperti
sistem pakar)

54
4. Lokasi dan Jadwal Penelitian
Memuat lokasi penelitian dan jadwal penelitian yang dilakukan dalam
bentuk tabel
4.11.7.4 Bab IV Hasil dan Pembahasan
Bab ini menjawab dari rumusan masalah yang telah dipaparkan pada Bab
1. Terdiri dari:
1. Hasil Penelitian
Menampilkan hasil bentuk / komponen–komponen antarmuka yang telah
dirancang beserta tampilan-tampilan menu yang akan diakses oleh user
yang telah diolah dengan metode yang digunakan (berupa screen shot) dan
implementasi game pada suatu objek atau upload ke playstore atau server
web.
2. Pembahasan
Memuat hasil pengujian terhadap sistem/ aplikasi yang telah dibuat
dengan blackbox atau whitebox untuk membuktikan apakah sistem telah
berjalan dengan baik, atau tidak. Selain menggunakan metode pengujian
tersbut aplikasi yang dirancang juga dilakukan validasi oleh orang-orang
yang akan menggunakan aplikasi tersebut, seperti guru, siswa, ahli media,
atau masyarakat umum yang relevan dengan penelitian. Pengujian
dilakukan dengan membandingkan hasil dari sistem dan hasil dari user atau
pakar tersebut.

4.12 Bab V Simpulan dan Saran


1. Simpulan
Menjelaskan secara ringkas mengenai temuan-temuan berdasarkan hasil
penelitian dan pembahasan dalam penelitian ini
2. Saran
Menyatakan saran yang ingin disampaikan oleh peneliti untuk melengkapi
kekurangan-kekurangan yang terdapat di dalam penelitian ini

4.13 Daftar Pustaka


Semua sumber pustaka yang digunakan pada skripsi harus dicantumkan. Daftar
pustaka wajib dibuat menggunakan software reference manager. Gunakan salah satu
dari rekomendasi software reference manager adalah
55
Mendeley/Zotero/Endnote/Papersapp. Untuk style penulisan APA Style 6th
Edition. Sumber pustaka yang diizinkan paling lama 10 tahun terakhir (Paling
lama tahun 2010). Untuk konsep tertentu seperti undang-undang dan filsafat bisa
menyesuaikan. Penulisan daftar pustaka dalam bentuk rata kiri kanan (justify).
Ukuran Font adalah
12. Jarak spasi yang digunakan adalah 1 spasi. Jumlah minimal sumber pustaka yang
dijadikan acuan adalah 15 (lima belas) sumber pustaka. Minimal 60% dari total
sumber pustaka yang digunakan berasal dari jurnal ilmiah/prosiding. Jika sumber
pustaka 15 (lima belas) berarti sumber pustaka yang berasal dari jurnal ilmiah/prosiding
sebanyak 9 (sembilan). Dari 9 (sembilan) jurnal ilmiah/prosiding tersebut 40% berasal
dari jurnal ilmiah yang telah terakreditasi SINTA, 30% berasal dari jurnal ilmiah yang
terindeks Google Scholar, 30% berasal dari jurnal/prosiding internasional terindeks
DOAJ atau SCOPUS. Berarti, 4 (empat) dari jurnal ilmiah terakreditasi SINTA, 3 (tiga)
dari jurnal ilmiah terindeks Google Scholar dan 2 (dua) dari jurnal/prosiding
internasional. SINTA, DOAJ, SCOPUS dapat dicek pada website berikut:
SINTA: http://sinta2.ristekdikti.go.id/journals
DOAJ: https://doaj.org/
SCOPUS: https://www.scimagojr.com/
Mahasiswa juga diwajibkan mensitasi (mengutip) minimal 1 (satu) artikel jurnal
ilmiah/prosiding yang ditulis oleh Dosen Universitas Putera Batam.

4.14 Lampiran
Ketentuan isi lampiran adalah sebagai berikut:
1. Lampiran 1. Pendukung Penelitian
Berisi lampiran data atau hal lainnya yang relevan dengan permasalahan
penelitian, yang dianggap penting untuk disertakan namun tidak perlu disajikan dalam
teks/tulisan, misalnya lampiran data sekunder, angket/kuesioner dan panduan
wawancara, foto, peta lokasi, dan persetujuan komisi etik bagi yang mensyaratkan.
2. Lampiran 2. Daftar Riwayat Hidup
Halaman daftar riwayat hidup berisi nama penulis, tempat dan tanggal lahir, nama
orang tua, riwayat pendidikan dan riwayat pekerjaan serta prestasi-prestasi yang
menonjol. Disajikan dalam bentuk yang kreatif tapi tidak melepaskan unsur formal.
Foto yang digunakan juga menggunakan foto formal, bukan foto selfie.
3. Lampiran 3. Surat Keterangan Penelitian
56
Surat keterangan penelitian dari Universitas Putera Batam wajib dicantumkan.
Jika objek penelitian instansi/institusi/lembaga resmi lainnya, maka surat
balasan/keterangan penelitian wajib dicantumkan. Jika objek penelitian bukan
instansi/institusi/lembaga, maka surat balasan/keterangan tidak wajib dicantumkan.

57
BAB V
TATA CARA PENGETIKAN SKRIPSI

5.1 Ketentuan Penulisan


Ketentuan penulisan isi skripsi adalah sebagai berikut:
1. Jenis Huruf
a. Naskah diketik dengan jenis huruf Times New Roman, dan ukuran font 12,
dan untuk seluruh naskah harus dipakai jenis huruf yang sama. Kecuali
ukuran huruf pada halaman sampul, halaman judul, halaman pengesahan,
mengikuti format yang ada pada lampiran panduan;
b. Penggunaan jenis huruf miring hanya dipergunakan untuk kata-kata asing
dan atau dianggap asing yang berada dalam teks bahasa Indonesia;
c. Lambang, huruf Yunani, atau tanda-tanda yang tidak dapat diketik, harus
ditulis dengan rapi memakai tinta hitam.
2. Bilangan dan Satuan
Beberapa aturan mengenai bilangan dan satuan adalah sebagai berikut:
a. Bilangan diketik dengan angka, kecuali pada permulaan kalimat, misalnya.
”Sepuluh langkah pembelajaran............”;
b. Bilangan desimal ditandai dengan koma, bukan dengan titik, misalnya berat
telor 50,5 g;
c. Satuan dinyatakan dengan singkatan resminya tanpa titik di belakangnya,
misalnya m, g, kg, cal. Kecuali pada akhir kalimat, disertai dengan titik.
3. Jarak baris
Naskah (BAB I, BAB II, BAB III, BAB IV dan BAB V) harus ditulis
dengan jarak baris dua spasi, kecuali halaman depan, halaman sampul, abstrak,
judul tabel, daftar tabel, judul gambar, daftar gambar dan daftar pustaka, yang
diketik dengan jarak baris 1 (satu) spasi (no spacing).
4. Batas tepi
Batas-batas pengetikan, ditinjau dari tepi kertas, diatur sebagai berikut: tepi
atas 4 cm, tepi bawah 3 cm, tepi kiri 4 cm, dan tepi kanan 3 cm. Format batas tepi
dapat dilihat pada: Lampiran 1. Contoh layout batas tepi.
5. Alinea baru
Alinea baru dimulai 1 cm dari margin kiri.

58
6. Permulaan kalimat
Bilangan yang digunakan untuk memulai suatu kalimat, harus dieja, misalnya:
Sepuluh langkah pembelajaran ..........
7. Bab, Sub bab dan lain-lain.
Beberapa aturan mengenai Bab, SubBab adalah sebagai berikut:
a. Bab ditulis dalam bentuk huruf besar semua (kapital) simetris di tengah
dengan ukuran font 12.
b. Sub bab diketik mulai dari batas tepi kiri dengan huruf pertama berupa
huruf besar, tanpa diakhiri dengan titik dengan ukuran font 12. Kalimat
pertama pada subbab dimulai dengan alinea baru.
8. Rincian ke bawah
Jika pada penulisan naskah ada rincian yang harus disusun ke bawah, gunakan
nomor urut dengan angka atau huruf sesuai dengan derajat rincian. Penggunaan
garis penghubung (-) yang ditempatkan di depan rincian tidaklah dibenarkan.

5.2 Penomoran
Penomoran berkaitan dengan penomoran halaman, gambar, tabel dan rumus adalah
sebagai berikut:
1. Halaman
a. Bagian awal laporan, mulai dari halaman abstrak sampai ke daftar lampiran,
diberi nomor halaman dengan angka Romawi kecil, ditempatkan di bagian
bawah tengah.
b. Bagian utama dan bagian akhir, mulai dari Pendahuluan (Bab I) sampai ke
halaman terakhir Daftar Pustaka, memakai angka biasa sebagai nomor
halaman.
c. Nomor halaman ditempatkan di sebelah kanan atas, kecuali pada lembar
judul bab, nomor halaman di tempatkan pada bagian bawah tengah.
2. Gambar
Penomoran Gambar dengan menggunakan angka, ditempatkan di bawah tengah
gambar. Diberi nomor urut dengan angka, dengan menyertakan angka Bab.
Misalnya: Gambar 3.1, berarti Gambar 1 dalam bab 3. Tulisan gambar 3.1 dicetak
tebal, sedangkan penulisan keterangan dari gambar tidak dicetak tebal. Contoh :
Gambar 3.1 Desain Penelitian.

59
3. Tabel
Tabel diberi nomor urut dengan angka, ditempatkan pada bagian tengah atas
tabel dengan menyertakan angka Bab. Misalnya: Tabel 3.1, berarti tabel 1 dalam
bab 3. Tulisan tabel 3.1 dicetak tebal, sedangkan keterangan dari tabel tidak perlu
dicetak tebal. Contoh. Tabel 3.1 Data Primer.
4. Rumus
Penomoran Rumus dengan menggunakan angka, ditempatkan di samping kanan
rumus. Diberi nomor urut dengan angka biasa, dengan menyertakan angka Bab.
Misalnya: rumus 3.1, berarti rumus 1 dalam bab 3. Tulisan rumus 3.1 dicetak tebal,
sedangkan keterangan dari rumus tidak dicetak tebal. Contoh : Rumus 3.1 Taro
Yamane.

5.3 Format Tabel dan Gambar


Berikut beberapa ketentuan mengenai format tabel dan gambar:
1. Tabel
Beberapa ketentuan tentang penyajian tabel, sebagai berikut:
a. Nomor tabel yang diikuti dengan judul ditempatkan simetris di atas tabel,
tanpa diakhiri titik;
b. Tabel tidak boleh dipenggal, kecuali kalau memang panjang, sehingga tidak
mungkin diketik dalam satu halaman. Pada halaman lanjutan tabel
dicantumkan nomor tabel dan kata lanjutan, tanpa judul;
c. Kolom-kolom diberi nama dan dijaga agar pemisahan antara yang satu
dengan yang lainnya cukup tegas;
d. Kalau tabel lebih besar dari ukuran lebar kertas, sehingga harus dibuat
memanjang kertas, maka bagian atas tabel harus diletakkan di sebelah kiri
kertas;
e. Tabel yang lebih dari 2 halaman atau yang harus dilipat, ditempatkan pada
lampiran.
2. Gambar
Beberapa aturan mengenai gambar sebagai berikut.
a. Bagian grafik, peta, dan foto semuanya disebut gambar (tidak dibedakan);
b. Nomor gambar yang diikuti dengan judulnya diletakkan simetris di bawah
gambar tanpa diakhiri dengan titik;
c. Gambar tidak boleh dipenggal dalam dua halaman;

60
d. Gambar, judul, keterangannya harus menjadi satu kesatuan dalam satu
halaman yang sama;
e. Bila posisi gambar melebar sepanjang tinggi kertas, maka bagian atas gambar
harus diletakkan di sebelah kiri atas;
f. Ukuran gambar diusahakan supaya sewajarnya (jangan terlalu kurus atau
terlalu gemuk);
g. Skala pada grafik harus dibuat agar mudah dipakai untuk mengadakan
interpolasi atau ekstrapolasi;
h. Letak gambar diatur supaya simetris di tengah.

5.4 Bahasa
Berikut keterangan mengenai penggunaan bahasa pada skripsi:
1. Pemakaian Bahasa
Bahasa yang dipakai adalah bahasa Indonesia yang baku (ada subjek dan
predikat, dan supaya lebih sempurna, ditambah dengan objek dan keterangan).
2. Bentuk kalimat
Kalimat-kalimat wajib menggunakan tata bahasa orang ketiga seperti: peneliti,
DILARANG menampilkan tata bahasa orang pertama dan orang kedua (contoh :
saya, aku, kami, engkau, dan lain-lain). Sebagai pengganti kata ”orang pertama”
dapat digunakan kata ”penelitian ini.” Untuk menghindari kata orang pertama
dapat juga dilakukan dengan membuat kalimat berbentuk pasif. Pada penyajian
ucapan terimakasih pada prakata, ”saya” diganti ”penulis”.
3. Istilah
b. Istilah yang dipakai adalah istilah Indonesia atau yang sudah di Indonesiakan;
c. Jika terpaksa harus memakai istilah asing, maka kata tersebut harus dicetak
miring.
4. Kesalahan yang sering terjadi
a. Kata penghubung, seperti sehingga, sedangkan, tidak boleh dipakai memulai
kalimat;
b. Kata depan, misalnya pada, sering dipakai tidak pada tempatnya, misalnya
diletakkan di depan subjek, hal ini merusak susunan kalimat;
c. Kata ”di mana” dan ”dari” kerap kurang tepat pemakaiannya;
d. Dalam bahasa Indonesia kata ”di mana” menunjukkan kata tempat bukan
kata pemanis;

61
e. Awalan ke dan di harus dibedakan dengan kata depan ke dan di;
f. Tanda baca harus dipergunakan dengan tepat.

5.5 Istilah Baru/Kata Asing


Berikut keterangan penggunaan istilah baru/kata asing pada skripsi:
1. Istilah baru
Istilah-istilah baru yang belum dikenal dalam komunitas akademi ataupun
praktisi dapat digunakan asal konsisten. Pada penggunaan yang pertama kali perlu
diberikan padanannya dalam bahasa asing cetak miring (dalam kurung).
2. Kata Asing
Transliterasi dan penyerapan dari bahasa asing mengikuti SKB Menteri Agama
(dari bahasa Arab) dan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI sesuai dengan
Ejaan Yang Disempurnakan.

5.6 Jenis Kertas


Ukuran kertas yang digunakan untuk penulisan skripsi adalah A4 (21 x 29,7 cm).
Untuk softcover (skripsi yang diserahkan untuk disidangkan) menggunakan kertas
dengan berat 70 gram. Sedangkan untuk Hardcover menggunakan kertas dengan berat
80 gram.

5.7 Penjilidan
Skripsi (Softcover) dijilid dengan menggunakan jenis jilid buku atau jilid
softcover. Ketentuan warna sampul/cover disesuaikan dengan fakultas masing-masing.
Jenis warna dapat dilihat pada Lampiran 12. Warna sampul dan kertas pembatas. Pada
bagian dalam skripsi diberikan kertas pembatas yang warnanya sama dengan sampul
skripsi. Ketentuan kertas pembatas dapat dilihat pada Lampiran 13. Ketentuan kertas
pembatas. Kertas pembatas wajib mencantumkan logo Universitas Putera Batam yang
dicetak berwarna. Punggung jilid softcover Skripsi mengikuti ketentuan pada Lampiran
14. Ketentuan punggung softcover

62
LAMPIRAN
Lampiran 1. Contoh layout batas tepi
(kembali pada subbab Baris)

tepi kertas atas Letak nomor


4 cm proporsional

3 cm
4 cm

tepi kertas kanan


tepi kertas kiri

Letak nomor
3 cm proporsional
tepi kertas bawah

63
Lampiran 2. Halaman sampul depan
(kembali pada subbab Halaman Sampul)

JUDUL SKRIPSI
(Huruf Times New Roman, bold/tebal, font. 16)

SKRIPSI
(Huruf Times New Roman, bold/tebal,font .14)

Oleh:
Inara Shazfa Aketa
181010000
(Huruf Times New Roman, bold/tebal, font .12)

PROGRAM STUDI XXXXXX XXXXXXXXXXX


FAKULTAS XXXXXXX
UNIVERSITAS PUTERA BATAM
TAHUN 2020
(Huruf Times New Roman, bold/tebal, font.14)
64
Lampiran 3. Halaman judul
(kembali pada subbab Halaman Judul)

JUDUL SKRIPSI
(Huruf Times New Roman, bold/tebal, font. 16)

SKRIPSI
(Huruf Times New Roman, bold/tebal, font .14)
Untuk memenuhi salah satu syarat
memperoleh gelar Sarjana
(Huruf Times New Roman, bold/tebal, font .12)

Oleh
Inara Shazfa Aketa
181010000
(Huruf Times New Roman, bold/tebal, font .12)

PROGRAM STUDI XXXXXX XXXXXXXXXXX


FAKULTAS XXXXXXX
UNIVERSITAS PUTERA BATAM
TAHUN 2020
(Huruf Times New Roman, bold/tebal, font.14)
65
Lampiran 4. Format surat pernyataan
(kembali pada subbab Surat Pernyataan)

SURAT PERNYATAAN ORISINALITAS

Yang bertanda tangan di bawah ini saya:


Nama :
NPM :
Fakultas : Teknik dan Komputer
Program Studi : Teknik Informatika

Menyatakan bahwa “Skripsi” yang saya buat dengan judul:

Input disini

Adalah hasil karya sendiri dan bukan “duplikasi” dari karya orang lain. Sepengetahuan
saya, di dalam naskah Skripsi ini tidak terdapat karya ilmiah atau pendapat yang pernah
ditulis atau diterbitkan oleh orang lain, kecuali yang secara tertulis dikutip didalam
naskah ini dan disebutkan dalam sumber kutipan dan daftar pustaka.
Apabila ternyata di dalam naskah Skripsi ini dapat dibuktikan terdapat unsur-unsur
PLAGIASI, saya bersedia naskah Skripsi ini digugurkan dan gelar akademik yang saya
peroleh dibatalkan, serta diproses sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang
berlaku.
Demikian pernyataan ini saya buat dengan sebenarnya tanpa ada paksaan dari siapapun
Batam,.......................2020

Materai 6000

Nama Lengkap
NPM

66
Lampiran 5. Format halaman pengesahan
(kembali pada subbab Halaman Pengesahan)

JUDUL SKRIPSI
(Huruf Times New Roman, bold/tebal, font. 16)

SKRIPSI
(Huruf Times New Roman, bold/tebal, font .14)
Untuk memenuhi salah satu syarat
memperoleh gelar Sarjana
(Huruf Times New Roman, bold/tebal, font .12)

Oleh
Muhammad Aketa
151510000
(Huruf Times New Roman, bold/tebal, font .12)

Telah disetujui oleh Pembimbing pada tanggal


seperti tertera di bawah ini
(Huruf Times New Roman, bold/tebal, font. 12)

Batam,.............................(tanggal sebelum sidang)


(Huruf Times New Roman, bold/tebal, font. 12)

.……………………………… (lengkap dengan gelar)


Pembimbing
(Huruf Times New Roman, bold/tebal, font. 12)

67
Lampiran 6. Abstrak/Abstract
(kembali pada subbab Abstrak/Abstract)
ABSTRAK
Xxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxx
xxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxx
xxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxx
xxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxx
xxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxx
xxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxx
xxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxx
xxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxx
xxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxx
xxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxx
xxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxx
xxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxxx
xxxxxxxxxxxxxxxx

Kata Kunci: xxxxx; xxxxx; xxxxx.

68
Lampiran 7. Format kata pengantar
(kembali pada subbab Kata Pengantar)
KATA PENGANTAR

(............ sesuaikan dengan keyakinan...) yang telah melimpahkan segala rahmat


dan karuniaNya, sehingga penulis dapat menyelesaikan laporan tugas akhir yang
merupakan salah satu persyaratan untuk menyelesaikan program studi strata satu (S1)
pada Program Studi...........Universitas Putera Batam.
Penulis menyadari bahwa skripsi ini masih jauh dari sempurna. Karena itu, kritik
dan saran akan senantiasa penulis terima dengan senang hati. Dengan segala
keterbatasan, penulis menyadari pula bahwa skripsi ini takkan terwujud tanpa bantuan,
bimbingan, dan dorongan dari berbagai pihak. Untuk itu, dengan segala kerendahan
hati, penulis menyampaikan ucapan terima kasih kepada:
1. Rektor Universitas Putera Batam;
2. Dekan Fakultas Teknik dan Komputer;
3. Ketua Program Studi Teknik Informatika;
4. …………... selaku pembimbing Skripsi pada Program Studi...........Universitas
Putera Batam;
5. Dosen dan Staff Universitas Putera Batam;
6. ;
7. .....;
8. .....;
9. .....;
10. ......

Semoga (disesuaikan dengan keyakinan masing-masing) membalas kebaikan dan


selalu mencurahkan hidayah serta taufik-Nya, Amin.

Batam, tanggal bulan tahun

Penulis (nama mahasiswa)

69
Lampiran 8. Format daftar isi
(kembali pada subbab Daftar Isi)

DAFTAR ISI
Halaman
HALAMAN SAMPUL......................................................................................................i
HALAMAN JUDUL..........................................................................................................ii
SURAT PERNYATAAN...................................................................................................iii
HALAMAN PENGESAHAN...........................................................................................iv
ABSTRAK..........................................................................................................................v
ABSTRACT.........................................................................................................................vi
KATA PENGANTAR.......................................................................................................vii
DAFTAR ISI......................................................................................................................viii
DAFTAR GAMBAR.........................................................................................................ix
DAFTAR TABEL..............................................................................................................x
BAB I PENDAHULUAN
1.1. Latar Belakang............................................................................................................1
1.2. Identifikasi Masalah....................................................................................................2
1.3. Batasan Masalah.........................................................................................................2
1.4. Rumusan Masalah.......................................................................................................4
1.5. Tujuan Penelitian........................................................................................................5
1.6. Manfaat Penelitian......................................................................................................6
BAB II TINJAUAN PUSTAKA
2.1. Sistem Pakar...............................................................................................................7
2.2. Teknologi Informasi...................................................................................................9
2.3. Penelitian Terdahulu...................................................................................................20
BAB III METODE PENELITIAN
3.1. Tahapan Penelitian......................................................................................................21
3.2. Populasi.......................................................................................................................22
3.3. Sampel........................................................................................................................23
BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN
4.1. Hasil Penelitian...........................................................................................................26
4.1.1 Sub Hasil Analisis/Rancangan Sistem Pakar..............................................................34
4.1.2 Pengujian Sistem Pakar..............................................................................................35
4.2. Pembahasan................................................................................................................52
4.2.1 Rumusan Masalah 1 yang harus di jawab sesuai hasil...............................................56
4.2.2 Rumusan Masalah 2 yang harus di jawab sesuai hasil...............................................58
BAB V SIMPULAN DAN SARAN
5.1. Simpulan.....................................................................................................................69
5.2. Saran...........................................................................................................................69
DAFTAR PUSTAKA
LAMPIRAN
Lampiran 1. Pendukung Penelitian
Lampiran 2. Daftar Riwayat Hidup
Lampiran 3. Surat Keterangan Penelitian

70
Lampiran 9. Format daftar gambar
(kembali pada subbab Daftar Gambar)

DAFTAR GAMBAR

Halaman

Gambar 1.1 Perkembangan media sosial 2


Gambar 2.1 Facebook 12
Gambar 4.1 Hasil analisis data 43

71
Lampiran 10. Format daftar tabel
(kembali pada subbab Daftar Tabel)

DAFTAR TABEL

Halaman

Tabel 2.1 Penelitian terdahulu 18


Tabel 3.2 Populasi 22
Tabel 4.1 Demografi responden 40

72
Lampiran 11. Format daftar rumus
(kembali pada subbab Daftar Rumus)

DAFTAR RUMUS

Halaman

Rumus 3.1 Taro Yamane 23


Rumus 3.2 Uji Validitas 25
Rumus 3.3 Uji Reliabilitas 26

73
Lampiran 12. Warna sampul dan kertas pembatas
(kembali pada subbab Penjilidan)

Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer

74
Lampiran 13. Ketentuan kertas pembatas
(kembali pada subbab Penjilidan)

Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora


(Fakultas Teknik dan Komputer kertas pembatas menggunakan warna biru)

Halaman sampul
Halaman judul
Surat Pernyataan Orisinalitas
Halaman Pengesahan
kertas pembatas
Abstrak
Abstract
Kata Pengantar
kertas pembatas
Daftar Isi
Daftar Gambar
Daftar Tabel
Daftar Rumus (jika ada)
kertas pembatas
Bab I Pendahuluan
kertas pembatas
Bab II Tinjauan Pustaka
kertas pembatas
Bab III Metode Penelitian
kertas pembatas
Bab IV Hasil dan Pembahasan
kertas pembatas
Bab V Simpulan dan Saran
kertas pembatas
Daftar Pustaka
kertas pembatas
Lampiran
Lampiran 1. Pendukung Penelitian
Lampiran 2. Daftar Riwayat Hidup
Lampiran 3. Surat Keterangan Penelitian

75
Lampiran 14. Ketentuan punggung softcover
(kembali pada subbab Penjilidan)

Logo UPB
(simetris, tidak
memanjang/me
membulat)
Penentuan Kapasitas Produksi dengan Goal Programming

Halaman Samp

Judul Skripsi
(rata tengah, 2-3
baris)

Punggung buku
Informatik

Program Studi
Teknik

(rata tengah, 1-2


a

baris)

Tahun
2020

pengesahan
skripsi

Jenis font yang digunakan adalah Times New


Roman, ukuran menyesuaikan dengan
tingkat ketebalan skripsi.

76
lxxi

Anda mungkin juga menyukai