Anda di halaman 1dari 2

PERTEMUAN 1

Kegiatan Pembuka (20 menit)


1. Guru menyapa peserta didik dan mengkondisikan kelas sebelum memulai pelajaran.
2. Guru memastikan kehadiran peserta didik.
3. Guru memilih salah seorang peserta didik memimpin pujian dan doa pembukaan.
4. Guru melakukan apersepsi dengan menyajikan gambar enam aspek kemudian peserta
didik menyebutkan jenis aspek yang disajikan.
5. Menyanyikan pujian (gerak dan lagu): “Hati-Hati Gunakan Tubuhmu” (link youtube:
https://www.youtube.com/watch?v=t5_f18MuANs )

http://lagupujiansekolahminggu.blogspot.com/2017/03/hati-hati-gunakan-tanganmu.html
Kegiatan Inti (80 menit)
1. Salah seorang peserta didik membacakan Nats Alkitab: Lukas 2: 52 dan kemudian
menjelaskan secaara singkat hubungan nats yang dibaca dengan bertumbuh menjadi
dewasa dalam aspek fisik.
2. Peserta didik saling mengamati fisik diri sendiri kemudian menyebutkan ciri ciri
bertumbuh dalam proses menjadi dewasa dari masa SMP ke masa SMA dalam dirinya
sendiri.
3. Mengamati pertumbuhan fisik seseorang yang kurang sempurna, dan kemudian
menyatakan pendapat memahami bahwa melalui pertumbuhan atau keberadaan fisik
yang kurang sempurna sebagaiman pada umumnya, Allah juga ingin berkarya.
4. Secara berpasangan, guru meminta peserta didik mengamati pasangannya kemudian
menyebutkan bagaimana cara berpikir pasangan yang diamatinya.
5. Peserta didik diajak menggambarkan luapan emosi seseorang baik suka atau sedih,
melalui gambar atau mempraktekkan di depan kelas
6. Guru meminta peserta didik yang lain menilai gambar atau peragaan yang disajikan
temannya tentang situasi, masalah, dan solusi
7. Peserta didik mengeksplorasi pengalaman pribadinya tentang kehidupan emosionalnya
dan kemudian menyampaikan apa yang menjadi pembelajaran berharga dari
pengalaman tersebut.
8. Guru menyajikan teori tentang bertumbuh menjadi dewasa secara fisik, berpikir dan
emosi melalui power point yang sudah dipersiapkan
9. Peserta didik menyimak sajian guru dan diberikan kesempatan bertanya atau
berpendapat tentang teori atau pengalaman sesuai materi pembahasan
Kegiatan Penutup (20 menit)
1. Peserta didik secara bergantian mendeskripsikan pengalaman belajar hari ini baik
tentang metode, materi yang dipelajari
2. Guru beserta peserta didik menyimpulkan pembelajaran.
3. Peserta didik melakukan kegiatan refleksi dengan cerita tokoh Alkitab Raja Salomo .
Doa penutup oleh salah seorang peserta didik.

Anda mungkin juga menyukai