Anda di halaman 1dari 5

PENDIDIKAN PANCASILA DAN KEWARGANEGARAAN

Disusun Oleh:

Kelompok 4

Mutiara

Septama

Noven Ardiansyah

Erwin Hadi

Akmariansya

SMA NEGERI 6 SIJUNJUNG

KECAMATAN KAMANG BARU

1
BAB 3 Pengaruh Kemajuan Iptek terhadap Negara Kesatuan
Republik Indonesia

Halaman 74:

1. Apa yang dimaksud dengan e-budgeting?

E-budgeting adalah sebuah sistem penyusunan anggaran yang didalamnya


melibatkan sebuah sistem elektronik termasuk aplikasi program komputer berbasis
web untuk memfasilitasi proses pembuatan rincian anggaran serta

kemampuan untuk mengunci anggaran jika telah disetujui pada tahap tertentu.

2. Apa keuntungan penerapan e-budgeting dalam penyelenggaraanpemerintahan?


Keuntungan penerapan e-budgeting dalam penyelenggaraan pemerintahan:
- Bisa mencegah penyelewengan dana dalam anggaran
pendapatan dan belanja daerah.
- Memiliki kemampuan dalam melakukan berbagai macam bentuk penghematan dari
anggaran yang ada.
- Meningkatkan kualitas partisipasi politik.
- Dapat diketahui pihak yang melakukan perubahan pada anggaran.

3. Menurut Anda, apakah pada saat ini sistem e-budgeting harus sudah diterapkan
oleh semua sektor pemerintahan? Berikan alasannya.
Menurut pendapat saya, penerapan e-budgeting pada seluruh sektor
pemerintahan adalah hal yang wajib untuk dilakukan pada era keterbukaan informasi
seperti saat ini.
Hal ini digunakan sebagai salah satu cara dalam mengurangi tindakan korupsi
yang dilakukan oleh oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab, serta dengan
menggunakan sistem e-budgeting maka pemerintah dapat memproteksi
pelaksanaan penganggaran.

4. Bagaimana dampak penerapan e-budgeting dalam pemberantasan korupsi?

Dampak penerapan e-budgeting dalam pemberantasan korupsi adalah mampu


memperkecil peluang koruptor dalam melakukan tindak pidana korupsi.
Hal ini dikarenakan e-budgeting mampu mencatat setiap perubahan dalam
penganggaran tersebut. Dengan demikian, pihak yang berupaya mengubah
anggaran akan langsung ketahuan.

5. Apa saja syarat sebuah daerah untuk bisa menerapkan e-budgeting?

Syarat agar sebuah daerah bisa menerapkan e-budgeting, sebagai berikut:


- Memiliki infrastruktur teknologi yang mumpuni.
- Tersedianya payung hukum berupa peraturan daerah yang mendukung.
- Terdapat sebuah sumber daya yang cukup, seperti SDM yang berkompetensi dan
anggaran.
- Terdapat dukungan dari masyarakat daerah.

2
Halaman 79:

Jenis Ancaman: Ancaman terhadap ideologi


Bentuk Strategi: Melaksanakan Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan mulai
dari Sekolah Dasar hingga Menengah Atas.
Indikator Keberhasilan: Semakin banyak masyarakat yang menyadari bahwa
Pancasila adalah Ideologi Negara yang tidak bisa diganggu gugat.

Jenis Ancaman: Ancaman terhadap politik


Bentuk Strategi: Membubarkan organisasi-organisasi yang bertentangan dengan
Pancasila.
Indikator Keberhasilan: Dibubarkannya HTI sehingga mereka kehilangan ruang
gerak.

Jenis Ancaman: Ancaman terhadap ekonomi


Bentuk Strategi: Memberikan kesempatan generasi muda untuk membuat
aplikasi/start up baru.
Indikator Keberhasilan: Gojek dan Grab sebagai aplikasi transportasi lokal berhasil
membuka lowongan pekerjaan baru.

Jenis Ancaman: Ancaman terhadap sosial budaya


Bentuk Strategi: Kewajiban mengenakan baju daerah pada hari-hari tertentu.
Indikator Keberhasilan: Masyarakat jadi semakin mencintai budaya lokal dan
melestarikannya.

Jenis Ancaman: Ancaman di bidang teknologi informasi


Bentuk Strategi: Pihak keamanan memiliki divisi yang bertugas mengontrol akses
media.
Indikator Keberhasilan: Banyak pelaku kriminal yang memanfaatkan media sosial
dan sudah ditangkap.

3
1. Apa saja dampak negatif yang akan diterima bangsa Indonesia, apabila gerakan
ISIS berkembang di Indonesia?

Jawaban:

Dampak negatif apabila gerakan ISIS berkembang di Indonesia, yakni:

- Terjadi perpecahan dan pertikaian serta pembunuhan oleh ISIS.

- Indonesia akan mengalami ancaman besar dan bahkan kehancuran yang sangat
parah.

- Kehidupan masyarakat Indonesia tidak akan tenang dan terjadi doktrin di mana-
mana.

2. Bagaimana penilaian Anda atas upaya pemerintah dalam mencegah


berkembangnya gerakan ISIS di Indonesia?

Jawaban:

Upaya pemerintah dalam mencegah berkembangnya gerakan ISIS di Indonesia


menurut saya sudah cukup baik.

Namun hal tersebut perlu terus ditingkatkan.

Berdasarkan data sudah banyak rakyat Indonesia yang terpapar ideologi ini.

ISIS tidak boleh memiliki kewarganegaraan Indonesia dan harus diasingkan dari
masyarakat.

Tetapi, bagi anak-anak mereka dan keluarga akan tetap diberi jaminan hidup.

3. Tuliskan rekomendasi Anda kepada pemerintah dan masyarakat Indonesia untuk


mencegah gerakan ISIS di Indonesia!

Jawaban:

Rekomendasi kepada pemerintah dan masyarakat Indonesia untuk mencegah


gerakan ISIS, sebagai berikut:

- Mencegah adanya paham radikalisme dari agama manapun.

- Mewaspadai kelompok yang selalu memprovokasi agar melawan negara.

- Menanamkan semangat nasionalisme melalui pendidikan, kebudayaan dan dalam


berbagai aktivitas apapun.

- Mengikuti ormas yang sejalan dengan Pancasila.

4
5

Anda mungkin juga menyukai