Anda di halaman 1dari 4

1.

LEMBAR KERJA TEKS NEGOSIASI

Teks 1
Bacalah teks berikut. Kemudian, jawablah pertanyaan atau kerjakan tugas yang
menyertainya.
PROTES TERNAK AYAM
Setahun sudah warga Desa Sebo Katon mempertanyakan keberadaan peternakan ayam
yang meresahkan warga. Permasalahannya adalah sejak adanya peternakan itu, sering tercium
bau busuk yang bersumber dari sana. Secara perwakilan, warga pun mendatangi peternakan itu.
“Assalamualaikum, selamat siang, kami perwakilan warga mau bertemu pemilik
peternakan itu.
“Maaf, ada keperluan apa?” tanya penjaga peternakan.
“Sangat penting dan mendesak, toling izinkan kami ketemu langsung dengan pemilik
peternakan ini.”
“Baik, Pak. Silakan duduk di ruang tamu, saya panggilkan beliau.” Pak Dukuh dan
beberapa warga pun masuk dan dduduk di ruang tamu.
Tak seberapa lama, pemilik peternakan datang menemui perwakilan warga yang
dipimpin Pak Dukuh. “Assalamualaikum, selamat siang, apa kabar? Semoga sehat semua.
Bapak –bapak, maaf ada yang bisa dibantu?” tanya pemilik peternakan sambil menyalami satu
per satu.
“Begini Bapak, intinya saja, kami ke sini untuk meminta agar peternakan ini ditutup atau
dipindah ke tempat lain karena bau busuknya sangat mengganggu,” kata salah seorang
perwakilan.
“Peternakan ini telah meresahkan warga,” kata seorang perwakilan lainnya. “Udara
tercemar, bau busuk menusuk hidung kami, masuk paru-paru kami, kami bisa cepat mati,”
timpal seorang perwakilan lainnya
“Maaf, kami tidak bisa serta-merta menutup peternakan,” kata pemilik peternakan .
“Kami sudah mengeluarkan investasi yang besar untuk membangun kandang dan fasilitasnya di
sini. Kami baru beroperasi setahun dari kontrak lahan selama 15 tahun. Dan yang paling
penting, kami sudah mengantongi izin peternakan resmi dari Bupati.”
“Izin Bupati tentu tidak menghilangkan hak warga untuk menghirup udara bersih. Jadi
kalau mengganggu warga sekitar, usaha peternakan ini tetap harus dihentikan.”
“Baiklah, kami berjanji akan melakukan pengelolaan limbah kotoran ayam dengan lebih
baik. Kami sebenarnya sudah merencanakan untuk melakukan hilirasisasi kotoran ayam dengan
memproduksi manggot mulai tahun depan.”
“Kenapa mesti tahun depan? Kalau Bapak serius, mulai sekarang saja, kami tidak bisa
lama-lama tersiksa dengan bau bususk kotoran ayam.”
“Sabar, Pak. Karena kami harus belajar dulu. Mungkin kalau ada di antara warga yang
bisa mengelola produksi manggot, akan kami pekerjakan di sini.” Kata pemilik peternakan.
“Kebetulan saya bisa, Pak, saya pernah memproduksi manggot, meskipun skala kecil,”
kata salah seorang perwakilan.
“Alhamdulillah, bersyukur sekali kalau Masnya mau dan bisa, silakan besok mulai kerja di
sini,” jawab pemilik peternakan dengan gembira.
“Tapi jangan langsung besok, Pak. Minggu depan, tanggal 3 Januari, saya baru bisa mulai
kerja,” jawab Andre.
“Bau busuk ini harus segera dihentikan, jangan tunda minggu depan Ndre,” sahut Pak
Dukuh.” Tolong besok kamu mulai saja.”
“Kakak perempuan saya mau menikah , saya diberi tanggung jawab mengantarkan
semua undangan,” jawab Andre.
“Para pemuda pasti siap membantu. Percayakan pada saya, nanti saya minta para
pemuda-pemuda di karang taruna untuk membantu,” kata Pak Dukuh menyakinkan.” Sekali lagi,
besok kamu mulai kerja mengelola limbah untuk memproduksi manggot dipeternakan ini.
Semoga berhasil dan udara di lingkungan ini segar kembali.”
“Iya Mas Andre, tolong besok mulai ya? Demi kenyamanan bersama,” timpal pemilik
peternakan meyakinkan .
“Baiklah, saya akan mulai kerja besok,” jawabn Andre.
Semua pihak merasa gembira .” Kami mohon pamit,” kata Pak Dukuh.
LEMBAR KERJA TEKS NEGOSIASI|KLS X|SMT GENAP | 1
“Iya Pak, terima kasih,” jawab pemilik peternakan.
Satu per satu perwakilan warga meninggalkan ruang tamu peternakan sambil salaman
dengan pemilik peternakan.

Latihan 1 .
a. Apa yang menjadi pokok masalah?
b. Siapa yang merasa dirugikan?
c. Apa tindakan warga yang yang merasa dirugikan?
d. Bagaimana respons pemilik peternakan?
e. Mengapa rencana pengolahan limbah untuk produksi manggot ditolak warga?
f. Mengapa pemilik peternakan tidak langsung mengolah limbah dengan memproduksi
manggot?
g. Bagaimana kesepakatan dari negosiasi antara warga dengan pemilik peternakan?
h. Andre mula-mula menolak untuk segera bekerja mengolah limbah peternakan? Mengapa?
i. Bagaimana solusi yang Pak Dukuh tawarkan agar Andre bisa segera mengolah limbah?
j. Bagaimana akhir dari negosiasi di atas?

LATIHAN 2

Jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini dengan benar!

1. Apa yang Anda ketahui tentang teks negosiasi?

2. Sebutkan faktor-faktor yang menentukan keberhasilan negosiasi!

Cermati teks negosiasi berikut untuk mengerjakan soal nomor 3 s.d 5!

Pembeli : “Selamat siang, Pak.”

Penjual : “Selamat siang. Maaf ada yang bisa saya bantu?”

Pembeli : “Saya ingin beli jaket. Ada jaket hitam yang bahan dasarnya dari kain katun?”

Penjual “Wah ada Mas, silakan tinggal pilih saja yang paling cocok.”

Pembeli : “Kalau yang ini harganya sesuai benderol atau boleh ditawar, Pak?”

Penjual : “Oh, boleh Mas. Memangnya mau ditawar berapa?”

Pembeli :”Rp450 ribu boleh, Pak?”

Penjual : “Wah maaf Mas, harga segitu belum boleh. Ini kualitas bagus, impor dari
Prancis. Harga pasnya Rp700 ribu, Mas. Itu sudah diskon 10 persen, Mas.”

Pembeli : “Rp600 ribu gimana, Pak?’

Penjual : “Maaf Mas, masih belum boleh. Kalau mau Rp650 ribu, Mas.”

Pembeli : “Ya sudah Pak, saya sepakat. Ini uangnya.”

Penjual : “Iya, Mas. Terima Kasih.”

3. Apa isi dari teks negosiasi tersebut?

4. Analisislah struktur teks negosiasi tersebut!

5. Tunjukkan kalimat persuasif yang terdapat dalam teks negosiasi tersebut!

LATIHAN 3

Buatlah sebuah teks negosiasi sesuai kreativitas Anda. Buatlah semenarik mungkin dengan
mengikuti langkah-langkah yang telah dijelaskan dalam materi.

LEMBAR KERJA TEKS NEGOSIASI|KLS X|SMT GENAP | 2


Latihan 4

Disajikan teks dialog negosiasi urutkan kalimat-kalimatnya!

A.

Ida : “Oh iya Pak, di sini tersedia, semoga cocok.” (1)

Adi : “ Selamat siang Mbak, mau cari sepeda motor.” (2)

Ida : “Selamat siang Bapak, mari silakan duduk. Ada yang bisa kami bantu?” (3)

1. Urutan kalimat – kalimat di atas yang tepat ialah …

B.

Ida : “Ya, betul Pak, kredit di sini tanpa DP tanpa bunga. Menarik kan?” (1)

Adi : “Katanya di sini ada kredit tanpa DP tanpa bunga?” (2)

Adi : “Sama dengan kredit gratis dong?” (3)

Adi : “Biaya-biaya apa itu?” (4)

Ida : “Kalau gratis sih tidak Pak, ada biaya-biaya yang harus Bapak tanggung, (5)
semoga rasional dan adil.”

2. Urutan kalimat-kalimat di atas yang tepat ialah …

C.

Adi : “Tinggi sekali Mbak, kalau 3% per bulan. (1)

Ida : “Iya Pak. Menarik kan? Kalau Bapak kebetulan ada rejeki nomplok, baru (2)
sebulan kredit langsung dilunasi juga boleh, tidak ada denda dan tidak ada
penalti untuk pelunasan yang dipercepat. Menarik kan, Pak?”

Adi : “Oh, begitu ya Mbak?” (3)

Ida : “Biaya sewa dan administrasi. Biaya sewa per bulan 3% dari nilai objek yang (4)
masih disewa dan biaya administrasi per bulan Rp10.000.”

Ida :”Kalau dibandingkan dengan sewa motor di persewaan, jauh lebih murah (5)
Pak. Sangat jauh. Sewa motor di persewaan Rp100 ribu per hari, kalau sebulan
Rp3 juta. Kalau di sini, katakanlah Bapak ambil yang harga Rp10 juta, jangka
waktu 10 bulan, sewanya cuma Rp300 ribu sebulan, dan itu pun tiap bulan
akan makin turun. Kalau Bapak tertib bayar, setelah setengah jalan, uang
sewanya akan tinggal separuhnya, Cuma Rp150 ribu; dan di bulan terakhir,
Cuma Rp30 ribu. Murah kan Pak? Mana ada sewa motor sebulan Rp30 ribu?”

3. Urutan kalimat-kalimat di atas yang tepat ialah …

D.

Adi : “Mico 2020 bisa gak Rp9,5 juta?” (1)

Ida : “Maaf, belum bsa, masih jauh, Pak. Khusus untuk Bapak, Rp11 juta.” (2)

Adi : “Iya, menarik. Kalau cari Mico atau Varico matic tahun 2020 ke atas harganya (3)
berapa?”

Ida :”Adanya Mico 2019 Rp9,5 juta, dan Mico 2020 Rp11,5 juta. Semua istimewa, (4)
ori, pajak masih panjang. Mari lihat-lihat! Tanpa spet, perpak-perpak, tidak

LEMBAR KERJA TEKS NEGOSIASI|KLS X|SMT GENAP | 3


ada yang bocor sama sekali.”

Ida : “Baiklah, untuk Bapak khusus hari ini Rp10,5 juta.” (5)

Adi : “Turun lagi, Mbak, saya juga naik biar ketemu.” (6)

Adi : “Kalau boleh, Rp10 juta saja Mbak, sudah pol, saya bayar 10 kali. Hitungkan (7)
berapa cicilannya? Kalau tidak bisa, maaf, saya pamit.”

4. Urutan kalimat-kalimat di atas yang tepat ialah …

LEMBAR KERJA TEKS NEGOSIASI|KLS X|SMT GENAP | 4

Anda mungkin juga menyukai