Anda di halaman 1dari 7

PERMOHONAN BANTUAN

KEJUARAAN BEKASI OPEN JILID 8


PROPOSAL
PERMOHONAN BANTUAN
KEJUARAAN BEKASIBOPEN JILID 8
KECAMATAN PADANG TIMUR KOTA PADANG

A. Pendahuluan
Pencak silat merupakah warisan budaya bangsa yang perlu kita jaga dan
kita lestarikan, di dalam beladiri pencak silat terdapat beberapa unsur yang
menjadikan beladiri ini wajib untuk terus di perjuangan dan dipertahankan dan
dilestarikan. Apalagi dizaman sekarang yang mana kebudayaan sudah mulai
terkikis dan terkesampingkan oleh pengaruh budaya-budaya asing serta
perkembangan teknologi yang begitu cepat, sehingga para generasi muda
terkadang merasa canggung dan merasa aneh dengan budayanya sendiri. Kita
sebagai orang Indonesia asli, khususnya orang Minangkabau, yang mana silat
sudah merupakan darah dagjng dan kebudayaan yang kita peroleh secara turun
temurun. Melalui beladiri pencak silat kita dapat mendekatkan diri kepada Allah
subhaanahu wata’aala dan juga mempererat hubungan silaturrahmi antar
manusia.

Beberapa unsur yang terdapat dapat beladiri yang perlu kita lestarikan
adalah :

1. Pembinaan mental spritual


2. Seni budaya
3. Beladiri
4. Olahraga

Perkembangan zaman yang begitu cepat juga merubah arah


perkembangan pencak silat berbentuk olahraga yang dipertandingkan,
sebagaimana olahraga tersebut sudah dimulai dari usia dini sampai dewasa, baik
berbentuk multi event maupun open turnamen, mulai dari tingkat kota sampai ke
tingkat nasional.
Kejuaraan Bekasi Open Jilid 8 adalah salah satu wadah untuk mengadu
ketangkasan dalam olahraga beladiri secara khususnya dan menjaga serta
menjalin silaturrahmi insan pencak silat seluruh Indonesia secara umumnya.
Melalui Kejuaraan Open Turnamen Bekasi Open Jilid 8 ini, menjadi ajang yang
ditunggu dan dinanti-nanti oleh seluruh insan pencak silat baik itu perguruan, Tim
Pelatda ataupun tim binaan yang berada di bawa naungan Kabupaten/Kota,
bahkan Propinsi di seluruh Indonesia.

Tim Pelatda Sumbar adalah tim yang terbentuk dari hasil praPON di Solo.
Tim Pelatda ini sudah dilakukan pemusatan latihan yang bertempat sekretariat
IPSI Sumbar di gor H. Agus Salim. Tim Pelatda PON Sumbar adalah tim yang
dipersiapkan untuk menghadapi PON Aceh-Medan 2024. Tim ini telah melakukan
pemusatan latiham selama lebih kurang tiga bulan, tim ini diikuti oleh 7 orang atlet
dan 2 orang pelatih. Program tc yang sedang berlangsung telah sampai pada
tahap persiapan khusus. Untuk mengevalusi keterlaksanaan program serta
efektifnya sebuah program, kita menbutuhkan uji tanding baik bersifat internal
ataupun eksternal.
Dalam pembentukannya, Muhammadiyah banyak merefleksikan kepada
perintah- perintah Al Quran, di antaranya surat Ali Imran ayat 104 yang berbunyi:
Dan hendaklah ada di antara kamu segolongan umat yang menyeru kepada
kebajikan, menyuruh kepada yang ma'ruf dan mencegah dari yang munkar;
merekalah orang-orang yang beruntung. Ayat tersebut, menurut para tokoh
Muhammadiyah, mengandung isyarat untuk bergeraknya umat dalam
menjalankan dakwah Islam secara terorganisasi, umat yang bergerak, yang
juga mengandung penegasan tentang hidup berorganisasi.
Tapak Suci Putera Muhammadiyah sebagai salah satu ORTOM
Persyarikatan Muhammadiyah yang bergerak dibidang Seni Beladiri
merupakan salah satu dari 10 perguruan Historis Ikatan Pencak Silat Indonesia (
IPSI ). Tapak Suci juga merupakan salah satu ortom yang peduli akan generasi
pemuda, seperti sabda Nabi Muhammad SAW, "Tidak akan beranjak kaki
anak Adam pada Hari Kiamat dari sisi Rabbnya sampai dia ditanya tentang
5 (perkara) : Tentang umurnya dimana dia habiskan, tentang masa
mudanya dimana dia usangkan, tentang hartanya dari mana dia
mendapatkannya dan kemana dia keluarkan dan tentang apa yang telah
diamalkan dari ilmunya". (HR. At-Tirmizi).
Pencak silat merupakan budaya asli bangsa Indonesia yang telah
berkembang pesat baik di dalam negeri maupun di mancanegara. Sebagai
pewaris budaya bangsa kita mempunyai tanggung jawab untuk
melestarikannya, baik secara individu maupun kelompok / perguruan. Dengan
demikian diharapkan akan terwujud generasi muda yang tangguh dan berkualitas
serta dapat mengharumkan nama bangsa.
Perkembangan pencak silat Tapak Suci perlu mendapat perhatian
serius dari pemerintah maupun semua pihak untuk lebih intensif dalam membina
prestasi pencak silat Tapak Suci baik tingkat Nasional, ASEAN sampai
tingkat Internasional. Prestasi Tapak Suci tidak hanya sekedar wacana,
namun sudah terbukti dengan selalu ber kontribusinya Kader Tapak Suci
baik di level Nasional Maupun Internasional baik Sebagai Atlet maupun
Pelatih. Pembibitan atlet adalah hal pokok untuk memulai langkah tersebut di
tingkat daerah di seluruh Indonesia yang bermuara pada tingkat Nasional
sehingga di masa datang akan diperoleh pesilat – pesilat yang hebat.
Dalam rangka mengisi kegiatan Tapak Suci Putera Muhammadiyah untuk
mengembangkan kesehatan dan beladiri, menciptakan mental yang kompetitif,
sportif serta berjiwa seni. Kegiatan Tapak Suci Putera Muhammadiyah ini
bermanfaat untuk menciptakan jiwa yang disiplin dan mampu menjaga diri dalam
kondisi apapun Berkenaan dengan itu club dian generations yang berada dibawa
pimda 44 kota padang Tapak Suci Putera Muhammadiyah membutuhkan Dana
transportasi dan gizi untuk mendukung kemajuan latihan.sampai saat ini klub dian
generations sudah berkontribusi besar bukan saja untuk perguruan akan tetapi
juga untuk kabupaten/kota serta sumatera barat dan bahkan indonesia dengan
menjadi penyumbang medali emas dan perunggu pada PON 2020 dan emas pada
ajang AUG di thailand ,tentu dengan adanya bantuan tersebut menjadi pemicu dan
tambahan semangat bagi anak-anak club dian generations untuk menjadi lebih
baik dan berkontribusi lagi dalam dunia pencak silat serta melahirkan atlet-atlet
binaan yang lebih berprestasi di tingkat nasional.

B. LATAR BELAKANG
Kejuaraan Bekasi Open Jilid 8 merupakan sebuah wadah sekaligus
evaluasi bentuk efektifnya latihan yang dilakukan oleh Tim Pelatda PON Sumbar.
Kejuaraan ini tidak hanya menjadi ajang silatirrahmi, tetapi juga menjadi ajang
evaluasi besar Tin PON Sumbar untuk menghadapi PIN 2024 di Medan. Dengan
mengikuti Kejuaraan Bekasi Open Jilid 8, tentu merupakan sebuah tantangan bagi
Tim PON Sumbar ataupun pengurus IPSI Sumbar dalam memasang target untuk
PON 2024. Bekasi Open Jilid 8 bukanlah event yang kecil. Open turnamen ini di
ikuti oleh tim-tim yang kuat seperti DKI Jakarta, Sumatera Utara, Jawa Barat dan
juga tim-tim terkuat dari luar negeri seperti malaysia dan yang lainnya.

Club silat DIAN GENERATIONS terletak pada lokasi sangat strategis


karena terletak di jalan Baru Andalas Kecamatan Padang Timur Kota Padang, di
SMP Negeri 30 Padang ini lah Tapak Suci didirikan Pada Tahun 2012 yang di
resmikan oleh Pimpinan Wilayah XIV Tapak Suci Sumatera Barat yang juga
dihadiri oleh Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Sumatera Barat , Pimpinan
Daerah Muhammadiyah Kota Padang serta Pimpinan Daerah 044 Tapak Suci
Putera Muhammadiyah Kota Padang. Siswa Tapak Suci Cabang SMP Negeri 30
Padang terdiri dari Siswa Sekolah SMP Negeri 30 Padang, dan juga siswa dari
berbagai kelurahan di kecamatan Padang Timur. yang sekarang berkembang dan
menjadi sebuah club silat dengan jumlah atlet lebih kurang 150 orang. club silat
Dian generations bagian dari tapak suci putera muhammadiyah pimda kota
padang sudah banyak berkontribusi melahirkan pesilat pesilat yang sudah
mengharumkan Kota Padang dan Sumatera Barat. Untuk itu kami sangat
mengharapkan bantuan transportasi dan gizi latihan agar tujuan dan sasaran
latihan Tapak Suci klub dian generations dapat tercapai seperti yang diharapkan.

C. TUJUAN
Pembinaan Keilmuan Tapak Suci secara baik serta dipergunakan untuk
memenuhi hajat hidup jasmaniah dan rohaniah menurut keseimbangan yang
sebaik baiknya berdasarkan Al Quran dan As Sunnah, adapun tujuan yang hendak
dicapai dalam pemenuhan transportasi dan gizi adalah :
1. Menciptakan semangat siswa tapak suci(dian generations) untuk berlatih
2. Meningkatkan skill dalam beladiri tapak suci.
3. Memotivasi siswa tapak suci(dian generations) agar lebih maju dan giat
dalam berlatih.
4. Meningkatkan prestasi siswa tapak suci(DG) untuk selalu berkontribusi di
tingkat nasional
5. Memberi kemudahan fasilitas kepada tapak suci dalam setiap kegiatan

D. MANFAAT

Sebagai sarana pendidikan karakter dan terbentuknya kader


Muhammadiyah yang berakhlakul karimah dan meningkatkan kemampuan siswa
tapak suci(Dian generations) dalam beladiri pencak silat. Meningkatkan prestasi
pesilat dalam setiap kejuaraan dan membangun eksistensi siswa Tapak Suci klub
dian generations Padang dan meningkatkan minat siswa-siswi Tapak Suci Putera
Muhammadiyah untuk mengikuti latihan beladiri pencak silat. Tapak Suci Putera
Muhammadiyah sebagai salah satu ORTOM Persyarikatan Muhammadiyah
yang bergerak dibidang Seni Beladiri merupakan salah satu dari 10
perguruan Historis Ikatan Pencak Silat Indonesia ( IPSI ). Tapak Suci juga
merupakan salah satu ortom yang peduli akan generasi pemuda, seperti
sabda Nabi Muhammad SAW, "Tidak akan beranjak kaki anak Adam pada
Hari Kiamat dari sisi Rabbnya sampai dia ditanya tentang 5 (perkara) :
Tentang umurnya dimana dia habiskan, tentang masa mudanya dimana
dia usangkan, tentang hartanya dari mana dia mendapatkannya dan
kemana dia keluarkan dan tentang apa yang telah dia amalkan dari ilmunya".
(HR. At-Tirmizi).

E. ANGGARAN DANA UNTUK KEBUTUHAN TRANSPORTASI DAN GIZI


CLUB SILAT DIAN GENERATIONS

No Nama Keterangan Harga Vol Jumlah


1 Pelatih 1 orang Rp. 300.000 12 Rp. 3.600.000
2 Atlet 10 orang Rp. 180.000 12 Rp. 21. 600.000
3 Suplemen 11 orang Rp. 250.000 12 Rp. 33. 000.000
Jumlah Rp. 58.200.000

F. NAMA ATLET BINAAN CLUB DIAN GERATIONS


No Nama Jenis Kelamin Keterangan
1 Dian Putra,S.Pd.I,K.K L Pelatih
2 Rani Nur Fadillah, A.Md.A.B P Atlet (B Putri)
3 Flowerina Risky Fitria P Atlet (C Putri)
4 Paula Listi P Atlet (D Putri
5 Stefina Prisma Amalia P Atlet ( E Putri)
6 Nadin Dwi Cania P Atlet (A Putri)
7 Rheydo Sabilillah L Atlet (D Putra)
8 Dafa Irhab Nugraha L Atlet (C Putra)
9 Hasbi Aassidiqqi L Atlet (B Putra)
10 M. Syafrizal L Atlet (E Putra)
11 Numa Harvi L Atlet (A Putra)

G. PENUTUP

Demikian lah proposal permohonan bantuan ini kami buat agar club silat
dian generations dapat berlatih sesuai dengan kaidah dan tujuan Perguruan dan
dapat menggunakan peralatan latihan yang memadai. Terima kasih kami ucapkan
kepada Bapak Kepala Sekolah dan Pengurus Cabang yang terus mensupport
serta mencarikan donator untuk kegiatan club silat dian generations ini. Besar
harapan kami agar Bapak/Ibu dapat mengabulkan proposal permohonan kami ini.
Semoga Allah Subahanahu Wata’ala meneguhkan hati dan tauhid kita yang selalu
memberikan kemenangan kepada kita untuk memperjuangkan agama Islam.
Aamiin yaa rabbal ‘alamin… Fastabiqul Khairat. Billahifisabililhaq, Wassalam

Anda mungkin juga menyukai