Anda di halaman 1dari 1

SOAL PH REKONSILIASI BANK

Menurut catatan pembukuan PT Sarotama, saldo simpanannya di Bank Karmilapada tanggal 31 Juli 2017
berjumlah Rp 68.490.000,-sedangkan menurut rekening Koran yang diterima dari Bank Karmila saldo
tersebut Rp 51.370.000,-. Hal-hal yang menimbulkan perbedaan tersebut sebagai berikut:

a. Perusahaan telah menarik cek untuk pembayaran utangnya Rp 12.500.000,- . jumlah ini sampai
dengan tanggal 31 Juli 2017 belum diuangkan.
b. Perusahaan telah menerima pembayaran dari langganannya sejumlah Rp 23.000.000,- . jumlah
ini belum dibukukan di catatan bank
c. Bank telah menagihkan piutang perusahaan sebagai berikut:
Piutang usaha Rp 25.000.000,-
Beban tagih Rp 100.000,-
Jumlah yang dibukukan Rp 24.900.000,-
d. Perusahaan telah mengeluarkan cek untuk PT Bogor Subur sebagai pembayaran utangnya
sejumlah Rp 23.400.000,- oleh bagian pembukuan dicatat sebesar Rp 24.300.000,-
e. Bank telah melakukan kesalahan membukukan cek yang telah dikeluarkan perusahaan Rp
15.600.000,- oleh bank dicatat Rp 16.500.000,-
f. Perusahaan telah menerima cek dari langganannya Rp 10.000.000,- cek tersebut ternyata
ditolak karena tidak ada dananya
g. Perusahaan telah dibebani bunga Rp 650.000,- dan mendapatkan bunga atas simpanannya Rp
730.000,-. Perhitungan belum dilaporkan ke perusahaan
h. Bank telah melakukan kesalahan membukukan setoran perusahaan sebesar Rp
25.000.000,-,oleh bank dicatat Rp 2.500.000,-
i. Bank telah melakukan kesalahan membukukan penerimaan piutang usaha sebesar Rp
54.500.000,- oleh bank dibukukan Rp 55.400.000,-

Diminta : Buat rekonsiliasi saldo bank dan perusahaan yang menunjukkan saldo yang benar

Anda mungkin juga menyukai