Anda di halaman 1dari 2

Latihan 1

PT. Maju Sentosa merupakan perusahaan dagang, khususnya barang kebutuhan rumah tangga.
Perusahaan telah menerapkan sistem pengendalian kas yang memadai, yaitu semua penerimaan
kas dan semua pengeluaran kas (kecuali pengeluaran-pengeluaran kecil) dilakukan melalui bank.
Akun kas di bank untuk perusahaa pada 31 Maret 2022 menunjukkan saldo sebesar
Rp162.255.000,- sedangkan laporan bank menunjukkan saldo sebesar Rp171.152.000,-.
Penyebab perbedaan saldo akhir kas 31 Maret 2022 antara perusahaan dengan bank adalah
sebagai berikut:
1. Cek yang beredar sebesar Rp11.700.000,-
2. Setoran sebesar Rp 29.295.500,- atas penerimaan penjualan 30 Maret belum masuk
dalam Laporan Bank.
3. Bank telah menagih atas piutang wesel yang diserahkan oleh perusahaan ke Bank.
Rinciaannya yakni nominal wesel sebesar Rp 28.500.000,- pendapatan Bunga Rp
2.200.000,- dan Beban Penagihan sebesar Rp 180.000,-
4. Cek yang ditarik oleh perusahaan adalah sebesar Rp15.960.000,- tetapi salah dicatat bank
sebesar Rp19.560.000,-
5. Beban administrasi bank bulan Maret sebesar Rp427.500,-
Diminta:
a. Buatlah Laporan Rekonsiliasi Bank PT. Maju Sentosa per Maret 2022!
b. Buatlah Jurnal Penyesuaian!
Latihan 2
PT. Angso Group mengumpulkan data sebagai berikut yang diperlukan untuk Menyusun
Rekonsiliasi Bank per tanggal 31 Juli 2022:
a. Saldo menurut perusahaan Rp25.100.000,- sedangkan saldo menurut Bank sebesar
Rp24.900.000,-
b. Bank telah menagih untuk PT. angso Group sebuah wesel tagih dan Bunganya sebesar
Rp4.700.000,-. Nominal wesel tersebut adalah Rp4.500.000,- . dalam hal ini, pihak bank
juga membebankan biaya penagihan sebesar Rp50.000,-.
c. Setoran uang pada tanggal 31 Juli sebesar Rp7.498.400,- belum tampak dalam rekening
koran Bank.
d. Bank telah keliru mendebit cek sebesar Rp401.600,- kedalam rekening PT. Angso Group.
e. Cek yang telah dikeluarkan perusahaan tetapi belum juga diuangkan oleh supplier sampai
akhir bulan 31 Juli 2022 sebesar Rp8.800.000,-
f. Pembayaran utang kepada kreditut sebesar Rp1.650.000,- telah keliru dicatat dalam
pembukuan perusahaan.
g. Cek dari pelanggan sebesar Rp4.228.000,- ditolak oleh Bank karena tidak ada dananya.
h. Penerimaan uang hasil dari penagihan ke pelanggan sebesar Rp797.000,- telah keliru
dicatat oleh bagian akuntansi perusahaan sebesar Rp779.600,-
i. Bank telah membebankan biaya administrasi sebesar Rp120.000,- kedalam rekening
perusahaan tetapi belum dicatat oleh bagian akuntansi perusahaan.
j. Bank telah mengkredit rekening perusahaan untuk jasa giro bulan Juli 2022 sebesar
Rp230.000,- tetapi belum dicatat oleh perusahaan.
Diminta :
1. Buatlah laporan Rekonsiliasi Bank PT. Angso Group per 31 Juli 2022!
2. Buat Jurnal Penyesuaian!

Anda mungkin juga menyukai