Anda di halaman 1dari 3

STANDAR OPERASIONAL

PEMILIHAN KETUA OSIS DAN MPK SMA ISLAM AL AZHAR 1


SATUAN KERJA Nomor SOP
SMA ISLAM Tanggal Pembuatan
AL AZHAR 1 Tanggal Revisi
Tanggal efektif
Disahkan oleh
Nama SOP PEMILIHAN KETUA OSIS
DAN MPK

A. Pendahuluan
1. SOP ini mengatur prosedur pemilihan ketua OSIS (Organisasi Intra Sekolah) di SMA Islam
Al Azhar 1.
2. SOP ini bertujuan menjelaskan prosedur pemilihan ketua OSIS dan MPK di SMA Islam Al
Azhar 1.
3. OSIS (Organisasi Intra Sekolah) merupakan satu-satunya organisasi di lingkungan sekolah
yang secara resmi dakui keberadaannya oleh pemerintah sebagai wadah pengembangan
minat dan bakat murid secara optimal, terutama di bidang nonaakademis.
4. MPK (Majelis Perwakilan Kelas) merupakan organisasi pelengkap atau pendukung OSIS
yang anggotanya terdiri dari murid-murid perwakilan kelas yang bertugas mengawasi
pelaksanaan program dan kinerja pengurus OSIS.
5. Pemilihan Ketua OSIS dan MPK adalah proses pemilihan ketua OSIS dan MPK yang
pelaksanaannya diatur dalam AD/ ART OSIS dan MPK SMA Islam Al Azhar 1.

B. Dasar Hukum/ Pemikiran


1. UU Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional.
2. Kepmendikbud Nomor 0461/U/1984 tentang Pembinaan Kesiswaan.
3. Kepdirjen Dikdasmen Nomor 226/C/0/1992 tentang Pedoman Pembinaan Kesiswaan.
4. Kepdirjen Dikdasmen Nomor 239/C/KEP/N/ 81 tentang Fungsi dan Tugas OSIS dan MPK.
5. Program Kemuridan SMA Islam Al Azhar 1 Tahun Ajaran 2021/ 2022
C. Prosedur Pelaksanaan
1. Pemilihan Ketua dan Wakil Ketua OSIS
a. Panitia guru dan murid melakukan penjaringan nama-nama calon ketua dan wakil
ketua OSIS melalui:
1) usulan wali kelas 10 dan 11;
2) usulann guru;
3) usulan pengurus OSIS lama.
b. Panitia guru dan murid menyeleksi nama-nama calon ketua dan wakil OSIS melalui
tes tertulis yang dilaksanakan oleh tim kemuridan.
c. Nama-nama calon ketua dan wakil OSIS yang lulus tes tertulis selanjutnya mengikuti
seleksi tahap keddua berupa teks wawancana oleh pimpinan sekolah dan tim
kemuridan.
d. Nama-nama calon ketua dan wakil OSIS yang terpilih melalui teks wawancara
kemudian diajukan oleh panitia guru ke rapat dewan guru untuk dipilih dan ditetapkan
sebagai pasangan calon ketua dan wakil ketua OSIS yang berhak mengikuti pemilihan
secara langsung.
e. Panitia guru dan/ murid mengumumkan pasangan calon ketua dan wakil ketua OSIS
yang akan mengikuti pemilu raya.
f. Pasangan calon ketua dan wakil ketua OSIS yang telah diumumkan namanya oleh
panitia berhak melakukan kampanye.
g. Pasangan calon dan wakil ketua OSIS mengikuti debat antarcalon yang difasilitasi
oleh panitia.
h. Pelaksanaan pemilihan ketua dan wakil ketua OSIS melalui perangkat yang telah
ditetapkan oleh panitia.
i. Pengumuman hasil pemilihan ketua dan wakil ketua OSIS oleh panitia.
j. Pasangan ketua dan wakil ketua di bawah binaan tim kemuridan membentuk
kepengurusan OSIS.

2. Pemilihan Ketua dan Wakil Ketua MPK


a. Calon ketua dan wakil ketua MPK berasal perwakilan dari tiap-tiap kelas 10 dan 11
yang terdiri dari ketua dan sekretaris kelas.
b. Calon ketua dan wakil ketua MPK diajukan oleh anggota MPK dari seluruh
perwakilan kelas 10, 11, dan 12 dalam rapat pleno anggota MPK secara terbatas.
c. Rapat pleno MPK awal dipimpin oleh guru dari tim kemuridan dan/ pengurus MPK
lama untuk memilih pimpinan dan notulen apat pleno dari anggota MPK.
d. Setelah pimpinan rapat pleno MPK terpilih, maka pimpinan rapat pleno akan
diserahkan dari guru dan pengurus MPK lama kepada pimpinan rapat terpilih yang
berasal dari anggota MPK.
e. Pimpinan rapat pleno membacakan tata tertib rapat dan mekanisme pemilihan
ketua MPK.
f. Anggota MPK mengajukan nama pasangan calon ketua dan wakil MPK yang
berasal dari perwakilan murid kelas 10 dan 11.
g. Pemilihan ketua dan wakil ketua MPK.
h. Calon ketuadan wakil ketua MPK terpilih di bawah binaan tim kemuridan
menyusun kepengurusan MPK.

D, Flowchart SOP Pemilihan Ketua OSIS dan MPK

1. Flowchart SOP Pemilihan Ketua OSIS

Penjaringan Calon Seleksi Calon Wawancara Penet


Calon
Pemilu Raya OSIS Debat Calon Kampanye Calon Pengu
Pasan

2. Flowchart SOP Pemilihan Ketua MPK

Walas Mengajukan Pleno Pilih Pembacaan Tatib


Nama Calon Pimpinan Rapat dan Prosedur

Penetapan Ketua dan Pemilihan Ketua dan Pengajuan


Wakil Ketua MPK Wakil KetuaMPK Pasangan Calon
Terpilih

Memeriksa dan menyetujui Penyusun,


Kepala Sekolah

Kepala Sekolah Tim Kemuridan

Anda mungkin juga menyukai