Anda di halaman 1dari 19

SOSIALISASI

PEMILIHAN RAYA
(PEMIRA)
2023
APA ITU PEMILIHAN RAYA
(PEMIRA) ?

PEMIRA adalah sebuah mekanisme demokrasi kampus yang diselenggarakan


diberbagai perguruan tinggi, termasuk di KM Poltekkes Kemenkes Palembang.

PEMIRA merupakan serangkaian kegiatan untuk memilih Presma dan Wapresma, Gubma dan Wagubma,
Bupma dan Wabupma Poltekkes Kemenkes Palembang.

PEMIRA sebagai sarana pelaksanaan kedaulatan mahasiswa dalam KM Poltekkes Kemenkes Palembang
yang berdasarkan Anggaran Dasar Keluarga Mahasiswa Politeknik Kesehatan Kementerian Kesehatan
Palembang
Dalam pelaksanaannya, adapun panitia Kerja Pengawas PEMIRA atau Panja Panwasra
yang dibentuk oleh MPM yang bertugas mengawasi penyelenggaraan PEMIRA Presma dan
Wapresma, Gubma dan Wagubma, Bupma dan Wabupma Poltekkes Kemenkes Palembang.

Anggota Panja Panwasra dipilih melalui perekrutan secara terbuka dan penyeleksian oleh MPM.
Anggota Panja Panwasra beranggotakan 16 orang mahasiswa aktif tingkat III Poltekkes
Kemenkes Palembang.
KOMISI PEMILIHAN RAYA
(KPR)

KPR adalah Komisi yang dibentuk oleh Panja Panwasra yang disetujui MPM yang bertugas
untuk menyelenggarakan PEMIRA Presma dan Wapresma, Gubma dan Wagubma, Bupma
dan Wabupma Poltekkes Kemenkes Palembang

KPR Merupakan Lembaga yang bersifat sementara dan independent.

Anggota KPR melalui perekrutan secara terbuka dan penyeleksian oleh Panja Panwasra dan
diketahui oleh MPM. Anggota KPR beranggotakan 95 orang yang terdiri dari mahasiswa
aktif tingkat I dan tingkat II Poltekkes Kemenkes Palembang
PENETAPAN DAN PEMBERITAHUAN PASLON

Pasal 36
1. Tata cara pelaksanaan penetapan calon terpilih Presma dan Wapresma, Gubma dan Wagubma, Bupma dan Wabupma
Poltekkes Kemenkes Palembang ditetapkan oleh KPR.

2. Penetapan calon terpilih Presma dan Wapresma, Gubma dan Wagubma, Bupma dan Wabupma Poltekkes Kemenkes
Palembang didasarkan pada nama calon yang memperoleh suara terbanyak, atau apabila hanya ada 1 calon yang dinyatakan
lulus verifikasi, maka kpr akan memperpanjang jadwal pendaftaran pasangan calon 1 × 7 hari dan apabila dari waktu yang
ditentukan tetap hanya satu calon maka tetap dilaksanakannya pemilu dengan syarat pasangan calon memperoleh suara
50% dan apabila tidak terpenuhi maka pemilihan secara aklamasi akan dipilih sesuai dengan alur demokrasi yang ada.

3. Apabila dalam hal perolehan suara calon terpilih Presma dan Wapresma, Gubma dan Wagubma, Bupma dan Wabupma
Poltekkes Kemenkes Palembang terdapat jumlah suara yang sama maka dilakukan pemungutan ulang untuk dua suara
terbanyak
PENETAPAN DAN PEMBERITAHUAN PASLON

Pasal 37

1 Apabila setelah perpanjangan waktu pada pasal 36 ayat (3) habis tetapi terdapat 1 (satu) paslon yang mendaftar
dan memenuhi syarat maka pemilihan akan dilaksanakan dengan menggunakan surat suara yang memuat 2 (dua)
kolom yang terdiri atas 1 (satu) kolom kosong yang tidak bergambar

2. Pemberian suara dilakukan dengan cara mencoblos

3. Paslon terpilih pada pemilihan 1 (satu) paslon akan ditetapkan jika mendapatkan suara lebih dari 50% (lima
puluh persen) dari suara sah

4. Apabila tidak terpenuhi, maka pemilihan akan dilakukan secara aklamasi dengan dibantu KPR dalam
penyebarluasan nama, foto, jabatan, dan visi misi paslon masing-masing ormawa terkait
PERSYARATAN PASLON
1. Bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa
2. Terdaftar sebagai mahasiswa aktif tingkat II Poltekkes Kemenkes Palembang yang berasal dari jurusan atau
gabungan Program Studi yang telah mengikuti dan lulus Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru (PKKMB)
3. Memiliki, kemauan, kemampuan, dan pengetahuan yang memadai sebagai Gubma dan Wagubma Poltekkes
Kemenkes Palembang
4. Memiliki pengalaman berorganisasi dan/atau aktif sebagai mahasiswa Poltekkes Kemenkes Palembang
5. Merancang visi, misi dan program Kerja yang akan dilaksanakan selama satu periode kepengurusannya sebelum
terpilih sebagai Presma dan Wapresma, Gubma dan Wagubma, Bupma dan Wabupma Poltekkes Kemenkes Palembang
6. Berdedikasi tinggi, Jujur dan bertanggung jawab dalam mengemban amanah sebagai Presma dan Wapresma,
Gubma dan Wagubma, Bupma dan Wabupma Poltekkes Kemenkes Palembang
7. Berjiwa demokratis, aktif dan kreatif
8. Dapat mengatur waktu dengan sebaik-baiknya antara kegiatan akademik dan sebagai Presma dan Wapresma,
Gubma dan Wagubma, Bupma dan Wabupma Poltekkes Kemenkes Palembang
9. Dapat bekerja sama dengan segenap KM Poltekkes Kemenkes Palembang
10. Tidak memihak dan tidak rasis
11. Syarat-syarat yang belum ditentukan diatas diatur oleh KPR
KETENTUAN PEMBUATAN VIDEO PASLON

1. Menggunakan baju bebas pantas dan menggunakan almamater


Poltekkes Kemenkes Palembang
2. Durasi video minimal 3 menit
3. Subtansi dalam video :
Perkenalkan kandidat
Visi dan misi
Program unggulan
Ajakan anti golput
KETENTUAN PEMBUATAN POWER POINT
PASLON
Subtansi dalam powerpoint :

Foto kandidat menggunakan almameter

Curiculum vitae (CV)

Visi dan Misi

Program Unggulan Perlu diingat!


• Isi power point dan video tidak menyinggung SARA (suku,
Ajakan Anti Golput agama, ras, golongan) tidak menjatuhkan pasangan calon
yang lain.

• Pasangan calon bertanggung jawab atas seluruh materi


power point dan video masing-masing.
PERSYARATAN BERKAS

1. Surat pernyataan
- Surat rekomendasi
- Surat pernyataan bersedia menjadi Presma dan Wapresma, Gubma dan Wagubma, Bupma dan
Wabupma
- Surat keterangan belum pernah menjadi Presma, Gubma, dan Bupma
2. Curriculum Vitae (CV).
3. KHS (IPK min 2.75).
4. Pas foto 3x4 (3 lembar), 4x6 (4 lembar) soft file foto (foto dengan almamater
5. Surat aktif organisasi.
6. Surat Dukungan (Berisi TTD sebanyak 50 orang)
7. Buat Visi Misi dalam bentuk PPT, MS Word, dan video
8. Melampirkan bukti pernah mengikuti PKKMB Poltekkes Kemenkes Palembang.
9. Surat Tim sukses
10. Bukti telah lulus dalam mengikuti kegiatan PKKMB berupa sertifikat
MEKANISME PEMIRA

1. Mekanisme PEMIRA dilakukan dengan one man one vote dan ditetapkan berdasarkan hasil
akumulasi keseluruhan suara pemilih dari setiap Mahasiswa Poltekkes Kemenkes Palembang.
2. Untuk memberikan suara dalam PEMIRA dibuat surat suara PEMIRA Presma dan Wapresma,
Gubma dan Wagubma, Bupma dan Wabupma Poltekkes Kemenkes Palembang.
3. Pemilih yang tidak dapat memberikan suara melalui surat suara dikarenakan berhalangan hadir
dengan keterangan yang jelas maka atas izin KPR pemilih dapat memberikan suaranya melalui
media yang telah disediakan oleh KPR.
4. Surat suara PEMIRA Presma dan Wapersma, Gubma dan Wagubma, Bupma dan Wabupma
Poltekkes Kemenkes Palembang memuat nomor urut, nama, dan foto calon.
5. Jumlah, jenis, bentuk dan ukuran surat suara ditetapkan oleh KPR.
KETENTUAN
KAMPANYE

1. Pedoman dan pelaksanaan kampanye PEMIRA ditetapkan oleh KPR dengan memperhatikan
usul dari pasangan calon dan/atau tim suksesnya.
2. Dalam penyelenggaraan PEMIRA dapat diadakan kampanye PEMIRA yang dilakukan oleh
pasangan calon dan/atau tim suksesnya.
3. Kegiatan kampanye PEMIRA dilakukan oleh pasangan calon dan/atau tim suksesnya sesuai
dengan jadwal yang telah ditetapkan oleh KPR.
4. Materi kampanye PEMIRA berisi CV, VISI, MISI DAN PROGRAM KERJA pasangan calon.
5. Penyampaian materi kampanye PEMIRA dilakukan dengan cara sopan, tertib dan edukatif.
6. KPR menetapkan lokasi pemasangan alat peraga keperluan kampanye PEMIRA.
7. Pemasangan alat peraga kampanye PEMIRA oleh pasangan calon dan/atau tim suksesnya
dilaksanakan dengan memperhatikan etika, estetika, kebersihan.
8. Atribut kampanye PEMIRA harus sudah disterilkan setelah masa kampanye berakhir.
LARANGAN KAMPANYE

1. Mempersalahkan Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga KM Poltekkes Kemenkes Palembang.

2. Menghina Agama, Suku, Ras, Golongan seseorang dan/atau pasangan pasangan calon lain

3. Menghasut dan mengadu domba antar perseorangan maupun antar kelompok mahasiswa

4. Mengganggu ketertiban umum

5. Mengancam untuk melakukan kekerasan atau menganjurkan penggunaan kekerasan kepada seseorang,sekelompok anggota
mahasiswa, dan/atau pasangan calon lain

6. Merusak dan/atau menghilangkan alat peraga kampanye pasangan calon yang lain.
TIMELINE PEMIRA 2023
Pembagian nomor urut
Sosialisasi Pendaftaran Paslon
20 - 23 November 2023 24 - 30 November 2023 1 Desember 2023

Masa Tenang
Kampanye Visi Misi dan Debat Kandidat
13 - 17 Desember 2023
4 - 7 Desember 2023 8 - 12 Desember 2023

PEMIRA Pengumuman
18 Desember 2023
DELEGASI HUMAS JURUSAN
SESI
TANYA JAWAB
SATU SUARA
UNTUK Bangga
karena

PERUBAHAN memilih

GOLPUT BUKAN
SOLUSI!
TERIMA KASIH

Anda mungkin juga menyukai