Anda di halaman 1dari 10

A.

Identitas Peserta PPG


Nama : Cica Kurnia Fitri Apriyani

B. Identitas RPP
Kelas/Semester : III/2
Tema : 5. Permainan Tradisional
Sub Tema : 2. Permainan Tradisional di Daerahku
Pembelajaran : Ke 5
Alokasi Waktu : 1 x Pertemuan (6 x 35 menit)

C. Kompetensi Dasar (KD) dan Indikator Pencapaian Kompetensi (IPK)


Muatan
Kompetensi Dasar Indikator Pencapaian Kompetensi
Pelajaran
Bahasa 3.5 Menggali informasi dari teks 3.5.1 Menentukan informasi yang
Indonesia permainan/ dolanan daerah terdapat dalam teks
tentang kehidupan hewan dan informatif mengenai
tumbuhan dengan bantuan permainan tradisional/
guru atau teman dalam dolanan
bahasa Indonesia lisan dan 3.5.2 Menganalisis permainan
tulis yang dapat diisi dengan tradisional/ dolanan yang
kosakata bahasa daerah untuk dapat dilakukan di dalam
membantu pemahaman. maupun diluar ruangan
berdasarkan teks informatif
yang dibaca
Matematika 3.8 Menemukan sifat simetri 3.8.1 Menentukan letak sisi
bangun datar (melalui pencerminan bangun datar
kegiatan menggunting dan 3.8.2 Menganalisis letak titik sudut
melipat atau cara lainnya), pada pencerminan bangun
simetri putar dan datar
pencerminan menggunakan 3.8.3 Mengukur jarak bayangan
benda- benda konkret. bangun datar ke cermin
PPKn 3.4 Mengetahui arti bersatu 3.4.1 Menganalisis hal yang terjadi
dalam keberagaman di apabila tidak ada kerjasama
rumah, sekolah dan antar individu dalam
Muatan
Kompetensi Dasar Indikator Pencapaian Kompetensi
Pelajaran
masyarakat. kelompok
3.4.2 Membuat kesimpulan
mengenai contoh perilaku
yang mencerminkan
kerjasama antar individu
dalam kelompok

D. Tujuan Pembelajaran
1. Melalui pengamatan terhadap teks “Permainan Tradisional”, peserta didik mampu
menentukan informasi yang terdapat dalam teks informatif mengenai permainan
tradisional/ dolanan dengan cermat.
2. Melalui pengamatan terhadap teks “Permainan Tradisional” serta penggunaan
media papan permainan tradisional, peserta didik mampu menganalisis permainan
tradisional/ dolanan yang dapat dilakukan di dalam maupun diluar ruangan
berdasarkan teks informatif yang dibaca dengan cermat.
3. Melalui pengamatan terhadap media cermin serta penggunaan papan pencerminan,
peserta didik mampu menentukan letak sisi pencerminan bangun datar cermat.
4. Melalui pengamatan terhadap media cermin serta penggunaan papan pencerminan,
peserta didik mampu menganalisis letak titik sudut pada pencerminan bangun datar
dengan cermat.
5. Melalui penugasan mengenai analisis pencerminan bangun datar, peserta didik
mampu mengukur jarak bayangan bangun datar ke cermin dengan disiplin.
6. Melalui praktik melakukan permainan pindah batu serta diskusi klasikal, peserta
didik mampu menganalisis hal yang terjadi apabila tidak ada kerjasama antar
individu dalam kelompok dengan disiplin.
7. Melalui diskusi klasikal mengenai kerjasama dalam permainan pindah batu,
peserta didik mampu membuat kesimpulan mengenai contoh perilaku yang
mencerminkan kerjasama antar individu dalam kelompok disiplin.
Bahan Ajar
Kelas III Semester 2
Permainan
Tradisional

Permainan tradisional dapat dilakukan di tempat

terbuka maupun tertutup.

Permainan yang dilakukan di tempat terbuka

umumnya membutuhkan area yang luasseperti lapangan.

Contohnya bermain layang-layang, tarik tambang,

dan gobak sodor.

Beberapa permainan juga dapat dimainkan di

dalam kelas atau rumah.

Cont ohnya congklak, bekel, atau catur.

Teks di atas merupakan teks informatif mengenai


permainan tradisional.

Teks informatif adalah teks yang hanya menyajikan


berita faktual tanpa komentar.

Teks informatif berisi informasi mengenai sesuatu


yang benar adanya atau fakta dan tidak berisi
pendapat seseorang mengenai fenomena tertentu.
Dalam teks informatif
di atas berisi beberapa
informasi penting.

Informasi penting adalah sebuah gagasan pokok


yang terdapat dalam setiap paragraf dalam teks.

Cara menentukan informasi penting adalah dengan langkah-langkah berikut:


1. Bacalah setiap kalimat dalam teks dengan teliti.
2. Kumpulkan kalimat yang mengandung informasi.
3. Tuliskan informasi yang kamu temukan pada buku catatan.

Berdasarkan teks “Permainan Tradisional”, ada permainan yang dapat dilakukan


di dalam ruangan, dan ada pula permainan yang dapat dilakukan diluar ruangan.

Berikut ini merupakan gambar-gambar permainan tradisional

Engklek Lompat Tali Perepet Jengkol

Congklak
Encrak
Boy boyan

Egrang Catur
Salah satu contoh permainan di dalam ruangan
yaitu Gol-golan.

Pernahkah kamu melakukannya?

Cobalah mainkan permainan ‘gol-golan’ bersama seorang temanmu.


Perhatikan demonstrasi gurumu dan ikuti langkah-langkahnya pada LKPD!

Demonstrasi mengenai langkah-langkah


melakukan permainan gol-golan yang dilakukan
oleh gurumu merupakan sebuah kalimat
petunjuk.

Kalimat petunjuk adalah kalimat yang


berisi penjelasan mengenai cara
melakukan sesuatu secara berurut.

Jika di perhatikan dengan seksama, permainan gol-golan adalah permainan


mengenai pencerminan bangun datar lingkaran.
Masih ingatkah kamu mengenai materi pencerminan?
Kali ini, kita akan mempelajari pencerminan bangun datar.
Untuk menggambar hasil pencerminan sebuah bangun datar, perhatikan letak
setiap sudut dan sisi-sisinya.
Perhatikan pencerminan segitiga terhadap sumbu tegak lurus berikut:

Jarak titik B ke cermin adalah 2 kotak,


maka jarak bayangannya ke cermin yaitu B’ adalah 2 kotak
Selain mengenai pencerminan bangun datar, pernahkah kamu memperhatikan
dirimu di cermin?

Jika kamu berdiri dengan tangan kiri berada di sebelah cermin, bagaimanakah
bayangannya?

Ayo lakukan peragaan dengan teman sebangkumu!

Selain permainan gol-golan, permainan tradisional lainnya mengenai pencerminan


adalah permainan pindah batu dengan kaki terikat.

Dalam permainan tersebut, kamu dan pasanganmu akan seperti benda nyata dan
bayangannya.

Bila kamu melangkahkan kaki kanan, maka temanmu akan melangkahkan kaki
kirinya, dan sebaliknya.
Kamu tentu telah memahami bahwa beberapa jenis permainan tradisional
membutuhkan kerjasama.

Nah, sekarang kita akan membuat lomba antarkelompok.

Beberapa di antara kamu dapat menjadi panitia dan beberapa yang lainnya
menjadi pemain.

Permainan yang akan diadakan adalah lomba pindah batu kaki terikat.

Kamu akan membutuhkan bantuan tiga orang teman yang bertugas untuk
mempersiapkan alat lomba, mengawasi perlombaan, dan mencatat skor.

Temanmu yang lainnya dapat membentuk lima kelompok untuk berlomba.


Perhatikanlah alat yang dibutuhkan dan aturan permainan lomba tersebut.

Lomba Memindahkan Batu dengan Kaki Terikat

Aturan lomba:
Waktu : 15 menit
1. Setiap kelompok diikat kakinya
Alat yang dibutuhkan:
secara berpasangan
 5 buah batu untuk setiap
2. Setiap pasang akan berlari dari
pasangan
ujung satu, ke ujung lainnya
 5 utas tali untuk setiap
untuk mengambil batu dan
pasangan
kembali ke ujung semula
Nilai yang diperoleh :
3. Pasangan yang menang adalah
- Kelompok tercepat pertama : 50
mereka yang dapat
- Kelompok tercepat kedua : 40
mengumpulkan 5 batu tercepat.
- Kelompok tercepat ketiga : 30
4. Jika ditengah perjalanan tali
- Kelompok tercepat keempat : 20 terlepas, maka mereka harus
- Kelompok tercepat ke lima : 10 mengulang dari awal
Tahukah kamu?

Mengatur kegiatan lomba atau mengikuti lomba berkelompok sangat

membutuhkan kerja sama. Kamu dan teman-teman tentu memiliki sifat yang

berbeda. Perbedaan tersebut harus dapat menyatukan kalian. Jika terjadi

perselisihan saat bekerja sama dengan temanmu, diskusikanlah jalan keluarnya

secara damai. Dengan demikian tujuan bersama akan mudah tercapai. Misalnya

kemenangan dalam lomba atau kesuksesan atau kelancaran acara lomba.

Contoh sikap yang mencerminkan kerja sama misalnya sebagai berikut:

1. Kompak dalam melakukan sebuah permainan atau perlombaan.

2. Saling menghargai antar anggota kelompok.

3. Menyelesaikan masalah kelompok bersama-sama.

4. Bertanggung jawab atas setiap kesalahan atau kemenangan


kelompok
E. Sumber Bahan Ajar
Dewi, S.K. dkk. (2015). Tema 5 Permainan Tradisional Buku Tematik Terpadu
Kurikulum 2013 Buku Guru SD/MI Kelas III. Jakarta: Kementerian
Pendidikan dan Kebudayaan. Hlm. 53-58.
______________. (2015). Tema 5 Permainan Tradisional Buku Tematik Terpadu
Kurikulum 2013 Buku Siswa SD/MI Kelas III. Jakarta: Kementerian
Pendidikan dan Kebudayaan. Hlm. 72-80.
https://kbbi.kata.web.id/teks-informatif/
http://www.siswamaster.com/2016/05/petunjuk-melakukan-sesuatu.html
https://thegorbalsla.com/permainan-tradisional/

Anda mungkin juga menyukai