Anda di halaman 1dari 3

LAPORAN PERTANGGUNGJAWABAN

SEMINAR KMW UNNES BERSUA ALUMNI BEDAH JURUSAN KULIAH


“MEMBACA PELUANG DENGAN MENGENAL JURUSAN IMPIAN”
KMW UNNES 2023

1. Latar Belakang
Keluarga Mahasiswa Wonosobo (KMW) UNNES merupakan sebuah organisasi
daerah yang beranggotakan sekumpulan mahasiswa yang berkuliah di Universitas Negeri
Semarang yang memiliki tujuan yang sama yaitu untuk memperkuat tali persaudaraan
antar individu serta untuk saling berbagi informasi dan membantu sesama mahasiswa satu
daerah. Sebagai sebuah organisasi daerah, KMW UNNES memiliki struktur
kepengurusan dengan berbagai divisi sesuai dengan tugasnya. Sebagai bentuk
menjalankan tugas tersebut, Divisi Humas membentuk dan melaksanakan program kerja
“KMW UNNES Bersua Alumni.” Program kerja ini bertujuan untuk menjalin
silaturahmi dan memperluas relasi dengan alumni. Selain itu, nantinya diharapkan
anggota KMW mampu banyak belajar mungkin terkait pengalaman pekerjaan,
kesuksesan, dan lain sebagainya yang dibagikan oleh para alumni KMW UNNES. Pada
kegiatan yang telah dilakukan pada tahun 2023 Divisi Humas menyelenggarakan Seminar
KMW UNNES Bersua Alumni Bedah Jurusan Kuliah “Membaca Peluang Dengan
Mengenal Jurusan Impian”. Dengan mendatangkan empat pembicara dari program studi
Akutansi, Kimia, Ilmu Kesehatan Masyarakat, dan Pendidikan Sejarah.

2. Bentuk Kegiatan
1) Uraian Kegiatan
Dilaksanakan pada pertengahan kepengurusan KMW UNNES 2022/2023.
2) Batasan Kegiatan
Kegiatan ini ditargetkan untuk seluruh anggota KMW UNNES dan masyarakat
umum khususnya para siswa/siswi sekolah menengah atas sesuai dengan tema
yang diadakan.
3) Penerima Manfaat
Penerima manfaat ini adalah seluruh anggota KMW UNNES dan masyarakat
umum khususnya para siswa/siswi sekolah menengah atas sesuai dengan tema
yang diadakan.

3. Tujuan Kegiatan
Acara KMW UNNES Bersua Alumni Bedah 3 Jurusan Kuliah ini bertujuan untuk:
1) Menjalankan salah satu program kerja dari divisi humas KMW UNNES tahun
2022/2023.
2) Memotivasi para siswa-siswi SMA/SMK untuk semangat mengejar jurusan kuliah
yang diinginkan
3) Sebagai wadah saling sharing antara anggota KMW UNNES, alumni KMW
UNNES dan para siswa siswi SMA/SMK.
4) Membantu memberikan informasi dan gambaran terkait dengan jurusan kuliah.

4. Waktu Pelaksanaan
Hari : Minggu
Tanggal : 12 Maret 2023
Jam : 08.00 WIB – selesai
Tempat : Zoom Meeting

5. Penanggungjawab
1) Sely Nursita
2) Ina Rosita

6. Hambatan
1) Kesusahan mencari alumni sebagai pembicara
2) Kurangnya peserta yang mengikuti seminar

7. Hasil
1) Siswa/siswi SMA/SMK terbantu dengan informasi mengenai berbagai jurusan
kuliah, sehingga mereka akan lebih mantap dalam menentukan jurusan kuliah
yang akan diambilnya nanti di bangku perkuliahan. Selain itu, mereka juga dapat
mengetahui gambaran umum dunia perkuliahan melalui pengalaman-pengalaman
pembicara yang sudah lebih dulu merasakan bangku perkuliahan.

8. Penutup
Terima kasih kepada pengurus KMW UNNES 2022/2023 dan anggota Divisi Humas
khususnya kepada penanggungjawab yang telah melaksanakan program kerja “KMW
UNNES Bersua Alumni Bedah Jurusan Kuliah” dengan baik. Semoga seluruh
pengurus KMW UNNES 2022/2023 dan para sasaran kegiatan dapat menerima manfaat
dari program kerja untuk memajukan KMW UNNES ke arah yang lebih baik.

9. Dokumentasi

Anda mungkin juga menyukai