Anda di halaman 1dari 3

SURAT PERJANJIAN KERJASAMA

KEPALA SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN NEGERI 1 CIKALONGKULON


NOMOR : 421.5/ / SMKN 1 CKLKLN/CD.Wil.VI/XI/2020

DENGAN

LPK ORSA INSTITUTE ( NIHONGO GAKKOU )


421.9/ /PAUDNI – K/KAB/2020

TENTANG

PENINGKATAN MUTU PENDIDIKAN DAN PENYALURAN TAMATAN

Pada hari ini …………………… tanggal ………………………….. tahun Dua Ribu Dua
Puluh, yang bertanda tangan di bawah ini :

1. Nama : Ir. SUMARIYAH, M.MPd


NIP : 196302141993032002
Jabatan : Kepala Sekolah SMK Negeri 1 Cikalongkulon
Alamat : Jl. Raya Cinangsi Ds. Cinangsi Kec. Cikalongkulon
Kab. Cianjur
Telp./Fax : (0263) 318825

Dalam hal ini bertindak untuk dan atas nama Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 1
Cikalongkulon Kabupaten Cianjur yang selanjutnya disebut PIHAK KESATU

2. Nama : MUCHTAR
NIP :-
Jabatan : Direktur LKP. ORSA INSTITUTE
Alamat : Jl. Megasari No. 14 BTN Joglo Cianjur Jawa Barat

Dalam hal ini bertindak untuk dan atas nama Kantor LKP. ORSA INSTITUTE ( NIHONGO
GAKKOU ) yang selanjutnya disebut PIHAK KEDUA.

Menyatakan kedua belah pihak telah mengadakan perjanjian pada Kegiatan Kerjasama
dalam rangka Peningkatan Mutu Pendidikan di SMK Negeri 1 Cikalongkulon yang diatur
dalam pasal-pasal sebagai berikut :

PASAL 1
MAKSUD DAN TUJUAN
1. Untuk meningkatkan mutu Pendidikan Menengah Kejuruan di SMK Negeri 1
Cikalongkulon.
2. Meningkatkan keterampilan siswa di SMK Negeri 1 Cikalongkulon.
PASAL 2
RUANG LINGKUP
1. SMK Negeri 1 Cikalongkulon kabupaten Cianjur untuk dapat menjadi
mitra .................................................................................................. dalam hal
imflementasi dan aplikasi kegiatan di SMK Negeri 1 Cikalongkulon.
2. LKP. ORSA INSTITUTE ( NIHONGO GAKKOU ) untuk dapat menggunakan
fasilitas tempat baik yang dimiliki perusahaan maupun yang bekerjasama dengan
kelompok masyarakat sebagai Penempatan Tenaga Kerja dan Tempat Praktik Kerja
Lapangan ( PKL ) juga mempasilitasi penguji bagi kegiatan Uji Kompetensi dan
Sertifikat bagi Siswa SMK Negeri 1 Cikalongkulon.
3. Memfasilitasi pengembangan usaha bagi tenaga pengajar SMK Negeri 1
Cikalongkulon.
4. Memfasilitasi pengembanggan jiwa entrepreneurship siswa SMK Negeri 1
Cikalongkulon.

PASAL 3
TEMPAT DAN JANGKA WAKTU PENYELENGGARAAN
1. Kegiatan dilaksanakan di sekolah SMK Negeri 1 Cikalongkulon.
2. Jangka waktu penyelenggaraan untuk Kegiatan Kerjasama dalam rangka Peningkatan
Mutu Pendidikan Menengah Kejuruan di SMK Negeri 1 Cikalongkulon berlangsung
selama 3 ( tiga ) tahun semenjak ditandatanganinya Surat Perjanjian Kerjasama ini

PASAL 4
SUMBER DANA
1. Sumber dana Kegiatan Peningkatan Mutu Pendidikan Menengah Semua Kompetensi
Keahlian untuk siswa SMK Negeri 1 Cikalongkulon tidak dibebankan biaya
sedangkan untuk kegiatan SMK Negeri 1 Cikalongkulon.
2. Biaya Seleksi dibebankan pada PIHAK KESATU

PASAL 5
PENGORGANISASIAN DAN PELAKSANAAN KEGIATAN
1. Penyelenggaraan kerjasama ini pada PIHAK KEDUA akan dilaksanakan dan
dikoordinasi oleh
Direktur ................................................................................ ........................
2. Sedangkan penyelenggaraan oleh PIHAK KESATU akan dikelola oleh Waka
Humastri dari SMK Negeri 1 Cikalongkulon yang ditunjuk oleh Kepala SMK Negeri
1 Cikalongkulon

PASAL 6
PENYELENGGARAAN PERSELISIHAN
1. Hal-hal yang bersifat teknis dalam penyelenggaraan kerjasama yang belum tercantum
dalam naskah kerjasama akan diatur sesuai kesepakatan antara kedua belah pihak
2. Jika terjadi perselisihan antar kedua belah pihak, maka dasarnya akan diselenggarakan
secara musyawarah
3. Jika perselisihan ini tidak dapat diselesaikan oleh kedua belah pihak secara
musyawarah, maka perselisihan dapat diselesaikan oleh suatu Panitia Pendamai yang
berfungsi sebagi wasit/juri yang dibentuk dan diangkat oleh kedua belah pihak yang
terdiri dari seorang wakil PIHAK KESATU sebagai anggota, seorang wakil dari
PIHAK KEDUA sebagai anggota, dan PIHAK KETIGA yang ahli sebagai ketua,
yang disetujui oleh kedua belah pihak.
PASAL 7
LAIN – LAIN
Segala sesuatu yang belum diatur dalam surat perjanjian ini atau perubahan yang dipandang
perlu oleh kedua belah pihak, akan diatur dalam surat tambahan atau addendum dan
merupakan perjanjian yang terpisah dari surat perjanjian.

PASAL 8
PENUTUP
Surat perjanjian ini dibuat rangkap 2 (dua) bermaterai cukup sama kuatnya untuk PIHAK
KESATU dan PIHAK KEDUA, selebihnya diberikan kepada pihak lain yang berkepentingan
dan ada hubungannya dengan pelaksana kegiatan.

PIHAK KEDUA PIHAK KESATU


Direktur LKP. ORSA INSTITUTE Kepala SMK Negeri 1 Ciakongkulon

MUCHTAR Ir. SUMARIYAH, M.MPd


Pembina Tk.I, IV/b
NIP. 196302141993032002

Anda mungkin juga menyukai