Anda di halaman 1dari 9

ACC 15 JUNI 2022

LAPORAN PRAKTIKUM
ALGORITMA DAN PEMROGRAMAN

MODUL 4
KONSTRUKSI DASAR PENGULANGAN

Oleh:
Fena Nur Mustika (21101032)
S1 TT-09-B

PROGRAM STUDI S1 TEKNIK TELEKOMUNIKASI


FAKULTAS TEKNIK TELEKOMUNIKASI DAN ELEKTRO
INSTITUT TEKNOLOGI TELKOM PURWOKERTO
2022
HASIL DATA DAN ANALISIS
A. Praktikum Percobaan 1

Gambar 4.1 Source Code Percobaan 1

Gambar 4.2 Output Percobaan 1


Analisis dan Pembahasan:
Pada percobaan pertama, praktikan diminta untuk melengkapi program FOR-TO
agar dapat menghasilkan output berupa berupa tampilan angka 10 bilangan ganjil pertama
beserta nilai kuadratnya. Struktur FOR-TO digunakan untuk melakukan pengulangan
sejumlah kali yang telah dispesifikasi nilai awal dan akhir atau kondisi stopnya. Nilai awal
dan akhirnya sudah ditentukan dari program yang sudah tertera pada LMS dimana program
ini akan melakukan pengulangan dari 10 bilangan ganjil pertama dimulai dari 1 hingga 19
kemudian dari hasil 10 bilangan ganjil pertama ini masing masing akan dipangkatkan
menjadi 1, 9, 25, 49, 81, 121, 169, 225, 289, 361.
Pada praktikum ini praktikan diminta menambahkan bagian perulangannya yaitu
for(cacah=1; cacah<20; cacah=cacah+2) yang fungsinya membatasi pengulangan bilangan
ganjil dari 1 hingga 19 dan menggunakan bagian proses yaitu cacah1=cacah*cacah;
fungsinya untuk mempangkatkan 10 bilangan ganjil pertama. Kemudian agar dapat
menghasilkan output bilangan cacah, praktikan menambahkan program berupa
cout<<cacah1<<endl; dimana fungsi dari kode program ini adalah untuk menampilkan
output berupa hasil bilangan pangkat dari bilangan cacah tersebut.
B. Praktikum Percobaan 2

Gambar 4.3 Source Code Percobaan 2

Gambar 4.4 Output Percobaan 2


Analisis dan Pembahasan:
Pada percobaan kedua ini praktikan diminta untuk melengkapi program
menggunakan struktur WHILE-DO yang sesuai. Struktur WHILE-DO hanya memiliki nilai
akhir atau kondisi stop saja. Namun, struktur ini juga dapat ditambahkan dengan nilai awal
sebagai inisialisasi. Variabel yang digunakan ada 4 yaitu Bilangan, Pangkat, HasilPangkat,
dan Pencacah. Sedangkan untuk tipe datanya yaitu integer. Pada program praktikan
menggunakan variabel bilangan dan pangkat sebagai patokan untuk memasukkan nilai
bilangan dan pangkat nantinya.
Pada baris ke-5 terdapat empat bilangan yang diinput antara lain int bilangan,
pangkat, hasil pangkat, pencacah. Pada baris 6 dan 7 yaitu cin>>Bilangan; dan
cin>>Pangkat; yang berfungsi untuk nilai input dan pangkat. Selanjutnya menambahkan
inputan yang sudah diketahui angkanya pada baris 8 dan 9 yaitu HasilPangkat=1; dan
Pencacah=1; kemudian pada baris 12 dan 13 praktikan harus menambahkan rumus
HasilPangkat=HasilPangkat*Bilangan; dan Pencacah=Pencacah+1; yang berfungsi untuk
rumus pangkat serta pencacahnya sehingga output pada program ini nantinya berupa
cout<<HasilPangkat; yang menampilkan output yang bertujuan menghitung hasil
perpangkatan dari bilangan dan pangkat yang diinputkan hal ini dapat dibuktikan pada
gambar 4.4 output percobaan 2 apabila angka pertama 5 dan angka kedua 3 maka program
akan menghitung 5 pangkat 3 yaitu 125.
C. Praktikum Percobaan 3

Gambar 4.5 Source Code Percobaan 3

Gambar 4.6 Output Percobaan 3


Analisis dan Pembahasan:
Pada percobaan ketiga, praktikan diminta untuk melengkapi kode program yang
sudah tertera di LMS. Pada struktur WHILE-DO kondisi stop akan dicek diawal
pengulangan, namun pada struktur REPEAT-UNTIL kondisi stop akan dicek diakhir
pengulangan. Percobaan ketiga ini praktikan diminta untuk melengkapi struktur REPEAT-
UNTIL agar program dapat menampilkan output ketika memasukkan angka selain 0 maka
program akan berjalan terus-menerus, akan tetapi jika memasukkan 0 sebanyak kali maka
program akan berhenti.
Pada kode program diatas seperti gambar 4.5 program menggunakan tipe data integer
yaitu int input=0; dan cacah=0; tipe data integer disini berfungsi sebagai tipe data bilangan
bulat. Selain menggunakan struktur REPEAT-UNTIL, program ini juga menggunakan
struktur pemilihan tunggal pada baris 10 yaitu if (input==0) yang artinya hanya memiliki
satu kondisi saja. Dan proses yang digunakan adalah cacah=cacah+1; sehingga output yang
ditampilkan ketika memasukkan nilai selain 0 maka program akan berjalan terus menerus,
tetapi jika memasukkan nilai 0 sebanyak 3 kali maka program akan berhenti.
D. Praktikum Percobaan 4

Gambar 4.7 Source Code Percobaan 4

Gambar 4.8 Output Percobaan 4


Analisis dan Pembahasan:
Pada praktikum percobaan keempat ini praktikan diminta untuk melengkapi kode
program yang sudah tertera di VPL pada LMS agar program dapat berjalan dan
mendapatkan output yang diinginkan. Percobaan 4 ini membahas mengenai pengulangan
bersarang. Pengulangan bersarang terjadi ketika terdapat struktur pengulangan didalam
struktur pengulangan sebelumnya. Pada percobaan keempat praktikum Algoritma dan
Pemrograman kali ini, praktikan diminta untuk melengkapi kode program yang belum bisa
dijalankan dengan menggunakan struktur pengulangan bersarang agar program dapat
menampilkan indeks baris dan kolom dari setiap elemen matriks.
Sama seperti percobaan sebelumnya. Tipe data yang digunakan pada program ini
adalah integer yaitu int matriksA[4][3]; dan int i,j; dimana maksud kode program ini yaitu
matriks dengan 4 baris dan 3 kolom. Pada program diatas menggunakan struktur
pengulangan bersarang dan FOR-TO yang terdapat didalam struktur FOR-TO pada program
sebelumnya, maksudnya terdapat dua struktur yang digunakan.
E. Laporan Praktikum

Gambar 4.9 Source Code Laporan Praktikum

Gambar 4.10 Source Code Laporan Praktikum


Gambar 4.11 Output Laporan Praktikum

Gambar 4.12 Output Laporan Praktikum

Gambar 4.13 Output Laporan Praktikum


Gambar 4.13 Flowchart Laporan Praktikum
Analisis dan Pembahasan:
Pada praktikum modul keempat praktikan diminta untuk membuat sebuah program
untuk laporan yang memiliki minimal 3 struktur perulangan yang beda jenis pada program,
harus memiliki tema, memberi komentar pada setiap line program dan juga membuat
flowchart dari program yang telah dibuat. Sesuai dengan yang telah ditentukan. Pada
program modul 4 yaitu konstruksi dasar perulangan ini memiliki tema "FENA BANK
LUXURY" dengan tipe data yang digunakan yaitu integer berfungsi untuk bilangan bulat
dan string untuk teks yang merupakan gabungan huruf, angka, spasi, dan berbagai karakter.
Program ini memiliki 5 input cin>> yaitu memasukkan suhu, ,MenuTransaksi, A,
Pilihan, dan Pilihan5. Program praktikum ini menggunakan 3 stuktur perulangan yaitu
WHILE-DO, FOR-TO dan REPEAT-UNTIL. Tipe data pada program ini yaitu suhu, nmr,
Menu Transaksi, Pilihan 5, Nomor=0, Pilihan=0, string a dan string yang bernilai konstan
untuk judul dan penamaan tema. Program ini adalah program yang mengimplementasikan
tentang tata cara saat masuk ke suatu bank. Misal penyontohan seseorang yang sedang di
bank dan mau masuk kedalam bank tersebut ada peraturan yang harus di taati yaitu
penggunaan masker , mencuci tangan, dan memasukkan nilai suhu tubuh. Jika suhu tubuh
>=34 derajat celcius maka anda boleh masuk ke dalam bank fena luxury, tetapi jika suhu
tubuh >=34 maka output yang keluar yaitu cout<<” MAAF, ANDA DILARANG MASUK
KEDALAM BANK!!!\n"; kemudian program akan menyuruh lagi untuk memasukkan suhu
tubuh kembali. Setelah suhu tubuh sesuai dengan peraturan while maka program akan
berjalan ke pilihan menu transaksi. Kemudian akan menampilkan 5 daftar menu yaitu
pendaftaran nasabah, nabung, penarikan, cetak daftar nasabah, dan cari nasabah.
Selanjutnya masukkan nomor transaksi yang diperlukan, setelah memilih nomor maka
program akan berlanjut ke pilihan nomor antrian yang tersedia dari 1 hingga 45. Kemudian
pilih nomor antrian sesuai kemauan. Setelah memilih nomor antrian maka program berlanjut
ke pilihan apakah perlu bantuan lain? kemudian program akan mengeluarkan output
pemilihan ganda yaitu 1. Ya dan 2. Tidak. Jika memerlukan bantuan lain maka masukkan
nomor 1 kemudian program akan meneruskan kepilihan 1. Silahkan Bertanya Kepada
Satpam Bank" 2. Silahkan Bertanya Kepada Teller Bank"; dan 3. Silahkan Bertanya Kepada
Orang Lain Di Ruang Tunggu"; Jika tidak memerlukan bantuan lainnya maka pilih 2. Tidak
maka program akan menampilkan terimakasih dan sampai jumpa sesuai dengan gambar
ouput di atas.

Anda mungkin juga menyukai