Anda di halaman 1dari 1

TUGAS, WEWENANG, TANGGUNG JAWAB, DAN KEWAJIBAN KOMITE

1. Tugas Komite Etik dan Hukum secara umum yaitu membantu Direktur dalam
menerapkan Kode Etik dan Hukum Baik diminta maupun tidak diminta.
2. Secara khusus Komite Etik dan Hukum memiliki tugas, wewenang dan tanggung
jawab :
A. Melakukan pembinaan insan dalam secara komprehensif dan
berkesinambungan, agar setiap individu menghayati dan mengamalkan etik
sesuai dengan peran dan tanggung jawab masing- masing di Rumah Sakit
AMC
B. Komite Etik dan hukum dalam pembinaan melakukan upaya preventif,
persuasif, edukatif, dan korektif terhadap kemungkinan terjadinya
penyimpangan atau pelanggaran kode etik dan hukum.
C. Komite Etik dan Hukum dalam melaksanakan pembinaan dapat dilakukan
melalui pendidikan, pelatihan, diskusi kasus dan seminar.
D. Komite Etik dan Hukum memberi nasehat, saran, dan pertimbangan terhadap
setiap kebijakan atau keputusan yang dibuat oleh Direktur.
E. Membuat pedoman pelaksanaan pelayanan kesehatan yang terkait dengan
etika Rumah Sakit.
F. Menangani masalah etik dan hukum yang muncul didalam Rumah Sakit
AMC.
G. Memberi nasehat, saran dan pertimbangan etik dan hukum kepada pihak yang
membutuhkan di Rumah Sakit AMC
H. Membantu menyelesaikan perselisihan atau sengketa medik yang terjadi di
lingkungan Rumah Sakit AMC.
3. Dalam melaksanakan tugasnya Komite Etik dan Hukum wajib menerapkan
prinsip kerjasama, koordinasi, dan sinkronisasi dengan Komite Medik serta
struktur organisasi lain di Rumah Sakit AMC sesuai dengan tugas masing-masing
bagian.
4. Komite Etik dan Hukum Wajib mematuhi peraturan Rumah Sakit AMC dan bertanggung
jawab kepada Direktur Rumah Sakit AMC serta menyampaikan laporan berkala pada
waktunya.
5. Komite Etik dan Hukum dapat meminta saran, pendapat dan nasehat kepada organisasi
atau ahli yang berpompetan dibidangnya.

Anda mungkin juga menyukai