Anda di halaman 1dari 9

In-Depth Interview

1. Nama informan : ......................................................


2. Jenis kelamin : 1. Laki-laki 2. Perempuan
3. Kategori informan : ......................................................
4. Usia Informan : ……………….. tahun
5. Tempat tinggal: Desa : …………..Kecamatan :……………..Kabupaten Tuban
6. Apakah Pendidikan terakhir Bapak/Ibu/Sdr? ....................................................................
7. Apakah pekerjaan utama Bapak/Ibu/Sdr? .....................................................
8. Apakah Bapak/Ibu/Sdr memiliki pekerjaan sampingan? Jika ya, sebutkan : …………….
9. Status perkawinan informan : .............................................................................................
10. Berapa jumlah anak yang Bapak/Ibu/Sdr miliki? ............................................................
11. Apakah tipe keluarga Bapak/Ibu/Sdr ? Keluarga Batih atau Somah?
12. Status tempat tinggal/rumah : (milik sendiri/milik orang tua/sewa/kontrak)?.................
13. Berapa rata-rata penghasilan Bapak/Ibu/Sdr setiap bulan: Rp. …………………….…..

Desanomics 1

1. Apakah anda mengetahui apa yang menjadi potensi di desa ini? Apa saja produk yang
dihasilkan? Apakah anda juga terlibat dalam proses pengelolaan potensi tersebut?
Dimana anda menjual atau memasarkan produk tersebut?
2. Apakah ada lembaga atau kelompok yang mendukung pengelolaan produk ini?
Apakah lembaga atau kelompok tersebut memberikan dukungan keuangan? Apakah
ada kegiatan sosialisasi dan lainnya yang diadakan kelompok tersebut?
3. Apakah ada kegiatan bersama yang dilaksanakan didesa ini? Bagaimana antusiasme
masyarakat yang ada didesa? Bagaimana proses pembagian kerja dalam kegiatan
tersebut? Berapa kali kegiatan tersebut dilaksanakan dalam setiap bulannya?
4. Apakah anda tergabung dalam suatu kelompok masyarakat di desa ini? Apa saja
kegiatan yang dilaksanakan kelompok yang anda ikuti? Apa saja dampak yang
diberikan ke masyarakat?
5. Bagaimana anda mengelola keuangan anda? Bagaimana anda mendapatkan modal
dan pinjaman? Apakah hal tersebut memberatkan bagi anda? Apakah anda bersedia
untuk berkontribusi dana dalam pengembangan ekonomi di desa?
Desanomics 2

1. Apakah ada pengusaha yang ikut membantu dalam pembangunan desa? Bagaimana
bentuk kontribusinya?
2. Siapa yang menjadi tokoh masyarakat yang anda kenal di desa ini? Bagaimana
kepercayaan anda kepada tokoh masyarakat tersebut? Bagaimana kontribusi tokoh
masyarakat tersebut di desa ini?
3. Apakah anda memiliki keahlian tertentu yang dapat menghasilkan uang? Menurut
anda, apakah keahlian anda sangat diperlukan untuk saat ini? Apakah anda ingin
memiliki keahlian dibidang tertentu? Mengapa membutuhkan keahlian tersebut?
4. Bagaimana peran kelompok sosial (karang taruna, pkk, dan lain sebagainya) di desa
ini? Apakah mereka juga terlibat dalam kegiatan untuk membantu memenuhi
kebutuhan masyarakat? Bagaimana mereka melakukannya?
5. Apakah di desa ini, terdapat lembaga yang memberikan bantuan modal dalam
melakukan usaha? Bagaimana proses mendapatkan modal tersebut? Apakah hal
tersebut sangat membantu? Apa saja kendala yang di alami?
6. Apakah anda pernah mengalami krisis atau masalah dalam hidup anda? Bagaimana
anda menyelesaikan masalah tersebut? Apakah kelompok sosial atau masyarakat
sekitar membantu anda menyelesaikan masalah tersebut? Siapa yang paling besar
berkontribusi menyelesaikan masalah anda?
7. Menurut anda, apa yang diperlukan untuk mengembangkan dan membangun potensi
yang ada di desa ini? Bagaimana proses yang perlu dilalui untuk mengembangkan dan
membangun desa ini?

Desanomics 3

1. Apakah anda memiliki usaha yang dapat membantu perekonomian anda? Bagaimana
anda mengelola usaha tersebut? Apakah anda memiliki kenalan dengan pihak tertentu
yang dapat mengembangkan usaha anda? Sejauh mana anda mengenal beliau?
2. Apakah anda juga membantu dalam kegiatan bersama di masyarakat desa ini?
Bagaimana bentuk bantuan yang anda berikan ke masyarakat? Menurut anda,
Bagaimana cara meningkatkan perekonomian masyarakat di sekitar anda?
3. Apakah anda mengalami kesulitan dalam memenuhi kebutuhan usaha yang anda
miliki? Bagaimana anda menyelesaikan masalah tersebut?
4. Apakah anda terlibat dalam memberikan iuran yang dilakukan oleh masyarakat di
desa ini? Bagaimana pengelolaan iuran tersebut? Bagaimana dampak yang dihasilkan
dari adanya iuran tersebut?
5. Apakah anda ingin memiliki usaha di bidang tertentu yang dapat memanfaatkan
potensi yang ada didesa ini? Usaha apa yang anda inginkan? Mengapa anda
menginginkan usaha tersebut? Apakah ada lembaga atau pihak tertentu yang dapat
membantu dalam pengembangan usaha yang anda inginkan?

Desanomics 4

1. Apakah selama ini institusi sosial telah memberikan kesempatan dan mengadakan
program untuk pelatihan ketrampilan untuk pemuda di desa yang relevan dengan
kegiatan produksi barang atau jasa? Jika ada apa saja jenis program dan kegiatan yang
telah ditawarkan dan dilakukan pada masyarakat? Hal-hal apa saja yang
Bapak/Ibu/Sdr harapkan untuk dapat pengembangan pelatihan di yang relevan dengan
kegiatan produksi barang atau jasa?
2. Bagaimana kondisi pemuda di desa setelah mendapat pelatihan ketrampilan untuk
yang relevan dengan kegiatan produksi barang atau jasa?
3. Apakah produktivitas dan kreativitas masyarakat desa telah meningkat setelah
mendapat pelatihan ketrampilan untuk yang relevan dengan kegiatan produksi barang
atau jasa?
4. Bagaimana penyerapan barang jasa yang dihasilkan oleh Masyarakat desa di tingkat
pasar lokal atau regional?
5. Bagaimana yang Bapak/Ibu/Sdr ketahui tentang keterlibatan pengusaha lokal dalam
mengambil alih peran BUMDes?
6. Berapa jumlah dan variasi yang Bapak/Ibu/Sdr ketahui tentang produk olahan pangan
lokal yang dihasilkan oleh BUMDes? Sebutkan satu persatu!
7. Bagaimana yang Bapak/Ibu/Sdr ketahui tentang keterlibatan Masyarakat desa dalam
mendukung produksi dan konsumsi BUMDes?
8. Apakah Bapak/Ibu/Sdr memiliki kesempatan dan akses yang Bapak/Ibu/Sdr yang
maksimal terhadap jaringan pemasaran barang dan jasa? Jaringan apa saja yang
Bapak/Ibu/Sdr miliki
9. Apakah Bapak/Ibu/Sdr memiliki kesempatan dan akses yang Bapak/Ibu/Sdr yang
maksimal terhadap forum kolaborasi yang melibatkan pedagang kecamatan
10. Bagaimana yang Bapak/Ibu/Sdr ketahui tentang implementasi closed-loop economy
yang melibatkan investasi bersama, produksi lokal, dan konsumsi local di desa?
11. Bagaimana yang Bapak/Ibu/Sdr pahami tentang keberlanjutan pangan di desa?

Desanomics 5

1. Bagaimana yang Bapak/Ibu/Sdr ketahui tentang efisiensi fungsi keuangan sosial yang
dilakukan oleh badan pengelola keuangan sosial?
2. Bapak/Ibu/Sdr ketahui tentang pemanfaatan dalam pengembangan SDM, radar sosial,
dan bantuan sosial yang dikelola oleh badan pengelola keuangan sosial? Apa saja
program yang dihasilkan dalam mendukung pengembangan SDM, radar sosial, dan
bantuan sosial?
3. Bagaimana yang Bapak/Ibu/Sdr ketahui tentang keamanan dan ketersediaan pangan
yang bermutu di desa?
4. Apakah selama ini masyarakat desa menjadi prioritas dalam pemanfaatan dana sosial?
Dalam bentuk apa saja dana sosial digunakan untuk masyarkaat desa?
5. Bagaimana yang Bapak/Ibu/Sdr ketahui tentang pemberdayaan pemuda dalam politik
dalam mencapai kesejahteraan? Dalam bentuk apa saja pemberdayaan pemuda dalam
politik yang Bapak/Ibu/Sdr ketahui?
6. Apakah Bapak/Ibu/Sdr memiliki kesempatan dan akses yang Bapak/Ibu/ yang
maksimal terhadap kegiatan politik yang ada di desa? Dalam kesempatan apa saja
Bapak/Ibu/Sdr berpartisipasi aktif dalam kegiatan politik?
7. Apakah selama ini terdapat agenda dan aksi politik untuk mengadvoksi kebutuhan
masyarakat Bapak/Ibu/Sdr ketahui? Sebutkan spa saja agenda dan aksi politik di desa!
8. Apakah menurut Bapak/Ibu/Sdr selama ini komunitas lokal terlibat dalam
pemberdayaan masyarakat? Program komunitas lokal apa saja yang Bapak/Ibu/Sdr
ketahui dalam pemberdayaan Masyarakat lokal?
9. Apakah Bapak/Ibu/Sdr memiliki kesempatan dan akses yang Bapak/Ibu/ yang
maksimal terhadap pemberdayaan masyarakat? Program apa saja yang Bapak/Ibu/Sdr
terlibat di dalamnya?
10. Apakah selama ini program pemberdayaan Masyarakat berhasil mengentaskan
permasalahan kelompok rentan? Permasalahan apa saja yang Bapak/Ibu/Sdr ketahui
sudah terselesaikan?
11. Apa yang Bapak/Ibu/Sdr ketahui tetang pengembangan sumber-sumber pendapatan
dari institusi sosial?
12. Apa yang Bapak/Ibu/Sdr ketahui tentag penerapan transparansi dan akuntabilitas
dengan mekanisme Know Your Customer (KYC) yang dilakukan oleh institusi sosial?
13. Apakah selama ini terdapat program peningkatan kemampuan pengurus institusi
sosial yang Bapak/Ibu/Sdr ketahui? Program apa saja yang sudah dilakukan?
14. Apakah selama ini proses pemilihan pemimpin institusi sosial telah adail dan
partisipatif? Apakah Bapak/Ibu/Sdr terlibat dalam pemilihan pemimpin? Bagaimana
mekanisme pemilihan pemimpin Bapak/Ibu/Sdr ketahui?
15. Bagaimana yang Bapak/Ibu/Sdr ketahui tentang kegiatan fundarising (pengumpulan
sumber daya sukarela) pada institusi sosial?
16. Bagaimana selama ini yang Bapak/Ibu/Sdr ketahui tentang kemampuan institusi sosial
dalam menjalankan Kerjasama? Dengan siapa saja yang Bapak/Ibu/Sdr ketahui
institusi sosial bekerjasama?

Desanomics 6

1. Bagaimana potensi sumber daya alam yang ada didesa ini dapat dikembangkan
menurut anda? Apakah hal tersebut dapat memberikan kontribusi perekonomian pada
desa ini? Bagaimana proses pemasaran usaha tersebut menurut anda?
2. Apakah anda menguasai pemasaran melalui media sosial? Bagaimana anda
melakukan pemasaran tersebut? Apakah anda tau cara melakukan periklanan di media
sosial?
3. Di desa ini, apakah ada usaha yang dimiliki secara bersama? Apabila tidak, menurut
anda usaha apa yang dapat dilakukan bersama? Apakah usaha tersebut dapat
membantu perekonomian masyarakat sekitar? Bagaimana pengelolaan apabila terjadi
masalah dalam usaha tersebut?
4. Apa saja resiko dari produk yang dihasilkan oleh kelompok usaha tersebut?
Bagaimana pencegahan dan penanganan yang dapat dilakukan untuk mengurangi
dampak dari resiko yang ada?
5. Apakah produk yang dihasilkan dari usaha bersama tersebut pernah dilakukan sebuah
penelitian dan pengembangan? Bagaimana produk tersebut dikembangkan? Apakah
ada pihak yang membantu dalam mengembangkan usaha tersebut?
6. Menurut anda, apakah pelaku usaha tersebut sudah memiliki keahlian yang cukup
untuk melakukan pengembangan usaha? Bagaimana cara mengembangkan keahlian
pelaku usaha tersebut agar lebih baik lagi?
7. Menurut anda, apakah usaha yang dilakukan tersebut memanfaatkan alam yang ada?
Bagaimana dampak yang dihasilkan terhadap alam yang ada disekitar anda?
8. Menurut anda, apakah usaha bersama yang dilakukan perlu kerja sama dengan pihak
tertentu? Apa saja yang diinginkan dalam kerja sama tersebut untuk mengembangkan
usaha yang ada?
9. Menurut anda, apakah terdapat peraturan atau kebijakan yang dapat mempengaruhi
keberlanjutan usaha tersebut? Bagaimana hal tersebut bisa berpengaruh terhadap
usaha yang ada? Apakah pemerintah desa dan kelompok masyarakat yang ada didesa
ini juga ikut memberikan dukungan pada usaha tersebut? Bagaimana cara mereka
berkontribusi?

Desanomics 7

1. Menurut anda, apakah perlu mengadakan tabungan bersama milik masyarakat untuk
mengembangkan perekonomian yang ada didesa ini? Mengapa demikian?
2. Bagaimana hubungan masyarakat yang ada didesa ini? Apakah mereka peduli dan
saling membantu satu sama lain? Bagaimana mereka saling membantu sama lain?
3. Apakah terdapat kelompok yang melakukan pemberdayaan masyarakat yang ada
didesa ini? Bagaimana bentuk pemberdayaan tersebut? Apakah mereka juga
berkolaborasi dengan pihak tertentu untuk mengembangkan pemberdayaan
masyarakat yang ada? Bagaimana bentuknya?’
4. Apakah terdapat teknologi yang mampu mengembangkan usaha dibidang pangan
yang berpotensi didesa ini? Apa saja teknologi tersebut? Bagaimana manfaat adanya
teknologi tersebut di masyarakat? Menurut anda, teknologi apa yang belum dimiliki
dan perlu dimiliki untuk mengembangkan usaha pangan didesa ini?

Desanomics 8
1. Apakah ada pihak tertentu yang sering membeli usaha yang dimiliki didesa ini?
Apakah pihak tersebut juga membantu perekonomian yang ada didesa ini? Bagaimana
bentuk kontribusinya?
2. Menurut anda, apa yang perlu dilakukan agar usaha yang ada didesa ini dapat
mendatangkan pembeli yang ramai? Mengapa demikian?
3. Menurut anda, apakah pembeli produk usaha yang ada didesa ini dapat membantu
perekonomian yang ada didesa ini? Bagaimana bentuk bantuan yang harusnya
dilakukan? Bagaimana cara agar mereka mau membantu desa ini?

Desanomics 9

1. Apakah ada kelompok pemuda yang aktif didesa ini? Apa saja kegiatannya?
Bagaimana kelompok pemuda tersebut memberikan manfaat pada masyarakat yang
ada didesa ini?
2. Berasal dari manakah dukungan dana di kelompok pemuda tersebut? Menurut anda,
apa yang perlu dilakukan agar kelompok pemuda tersebut mampu menghasilkan dana
yang dapat dikelola untuk memberdayakan masyarakat yang ada didesa ini?
3. Apakah keahlian yang dibutuhkan kelompok pemuda tersebut agar dapat melakukan
branding didesa ini? Mengapa demikian? Apakah kelompok pemuda tersebut perlu
mengembangkan keahlian membuat berita untuk membranding desa ini?
4. Apakah kelompok pemuda tersebut juga memiliki usaha yang menghasilkan dana?
Apa saja usaha yang dimiliki kelompok pemuda tersebut? Menurut anda, apa yang
diperlukan untuk mengembangkan usaha yang ada di kelompok pemuda tersebut?
5. Apakah kelompok pemuda tersebut juga berkontribusi untuk menciptakan lingkungan
yang sehat, bersih, dan nyaman? Bagaimana bentuk kontribusinya?

Desanomics 10

1. Apakah kebutuhan pangan sudah tercukupi didesa ini? Menurut anda apa yang perlu
dikembangkan agar kebutuhan pangan didesa ini semakin lebih baik lagi?
2. Apakah lapangan pekerjaan mudah ditemukan didesa ini? Menurut anda, apa yang
perlu dilakukan untuk mengembangkan lapangan pekerjaan yang ada didesa ini?
3. Bagaimana usaha yang dilakukan pemerintah desa untuk mengembangkan
perekonomian yang ada didesa ini? Menurut anda, apa yang dibutuhkan untuk
mengembangkan perekonomian desa ini dari usaha yang dilakukan pemerintah desa?
4. Bagaimana pemerintah desa setempat melakukan perbaikan lingkungan yang ada
didesa ini? Menurut anda, apa yang perlu dilakukan untuk memperbaiki lingkungan
yang ada didesa ini?
5. Bagaimana pemerintah desa setempat mengembangkan keahlian masyarakat yang ada
didesa ini? Menurut anda, apa yang perlu dilakukan pemerintah desa untuk
mengembangkan keahlian masyarakat didesa ini?

PEDOMAN PERTANYAAN WAWANCARA DESANOMICS:

Potensi Desa dan Partisipasi Masyarakat

- Apa potensi utama di desa ini dan produk apa yang dihasilkan?

- Apakah Anda terlibat dalam pengelolaan potensi tersebut? Di mana produk tersebut dijual
atau dipasarkan?

Dukungan dan Kegiatan Bersama

- Apakah ada lembaga atau kelompok yang mendukung pengelolaan produk?

- Apakah ada kegiatan sosialisasi atau dukungan keuangan dari kelompok tersebut?

Kegiatan dan Keterlibatan Masyarakat

- Apakah ada kegiatan bersama di desa ini? Bagaimana antusiasme dan proses pembagian
kerja?

- Apakah Anda tergabung dalam kelompok masyarakat di desa ini? Apa kegiatan dan
dampaknya?

Pengelolaan Keuangan dan Kontribusi

- Bagaimana Anda mengelola keuangan Anda dan mendapatkan modal?

- Apakah Anda bersedia berkontribusi dalam pengembangan ekonomi di desa?


Kontribusi Pengusaha dan Tokoh Masyarakat

- Apakah ada pengusaha yang membantu pembangunan desa? Bagaimana kontribusinya?

- Siapa tokoh masyarakat yang Anda kenal dan kontribusinya?

Pengembangan Keahlian dan Peran Kelompok Sosial

- Apakah Anda memiliki keahlian yang dapat menghasilkan uang?

- Bagaimana peran kelompok sosial di desa ini dalam membantu memenuhi kebutuhan
masyarakat?

Bantuan Modal dan Penyelesaian Masalah

- Apakah ada lembaga yang memberikan bantuan modal?

- Apakah Anda pernah mengalami krisis dan bagaimana Anda menyelesaikannya?

Pengembangan Potensi dan Usaha Bersama

- Bagaimana potensi sumber daya alam dapat dikembangkan?

- Apakah ada usaha bersama? Bagaimana pengelolaannya jika terjadi masalah?

Tabungan Bersama dan Pemberdayaan Masyarakat

- Apakah perlu adanya tabungan bersama masyarakat?

- Apakah ada kelompok yang melakukan pemberdayaan masyarakat?

Kesejahteraan dan Lingkungan Hidup

- Apakah kebutuhan pangan sudah tercukupi?

- Bagaimana usaha untuk mengembangkan perekonomian dan memperbaiki lingkungan?

Anda mungkin juga menyukai