Anda di halaman 1dari 13

DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN

LATIHAN SOAL SOAL


PENILAIAN SUMATIF AKHIR JENJANG

Mata Pelajran : PJOK Kelas : 9 ( Sembilan )


Hari / Tanggal : Waktu :90 Menit

A. Pilihlah salah satu jawaban yang paling benar !


1. Posisi dalam sepak bola yang biasa disebut ujung tombak dinamakan … .
A. Striker
B. Stoper
C. Libero
D. Playmaker
2. Pada saat menerima bola dalam permainan sepak bola, saat kaki menyentuh bola gerakan kaki
seharusnya ….
A. Kaki dikeraskan
B. Kaki ditarik sedikit searah jalannya bola
C. Kaki dibawa ke depan
D. Kaki menantang arus bola
3. Dalam permainan sepak bola, apabila bola keluar dari garis samping, hukumannya … .
A. Lemparan kedalam
B. Tendangan pinalti
C. Tendangan bebas
D. Lemparan jauh
4. Jumlah pemain dalam permainan sepak bola adalah ….
A. 9 orang
B. 10 orang
C. 11 orang
D. 12 orang
5. Pemain sepak bola yang bebas menggunakan seluruh anggota badan adalah ….
A. Kapten
B. Gelandang
C. Penyerang
D. Penjaga Gawang
6. Teknik bertahan yang dilakukan di atas net dalam permainan bola voli disebut … .
A. Starter
B. Service
C. Smash
D. Block
7. Panjang lapangan bola voli adalah … .
A. 18 meter
B. 19 meter
C. 20 meter
D. 21 meter
8. Pemain bola voli yang bertugas sebagai pengatur serangan disebut ….
A. Smasher
B. Blocker
C. Set upper
D. Official
9. Time out pada permainan bola voli diminta oleh suatu regu saat ….
A. Bola hidup
B. Service
C. Bola Mati
D. Kedudukan sama
10. Gerakan memantulkan bola kelantai dalam permainan bola basket disebut … .
A. Passing
B. Dribbling
C. Shooting
11. Pada saat menerima bola dalam permainan sepak bola, saat kaki menyentuh bola gerakan kaki
seharusnya ….
E. Kaki dikeraskan C. Kaki dibawa ke depan
F. Kaki ditarik sedikit searah jalannya bola D. Kaki menantang arus bola

12. Dalam permainan sepakbola, badan condong ke depan, bagian kaki yang akan digunakan
untukmenahan menghadap arah datangnya bola, sehingga tumit menempel tanah. Teknik ini
merupakan caramenahan bola dengan menggunakan....
A. Kura-kura kaki C. Kaki bagian dalam
B. Kaki bagian lluar D. Telapak kaki
13. Permainan sepak bola mempunyai berbagai macam keterampilan untuk memainkannya. Berikut
ini istilah – istilah keterampilan dasar permainan sepakbola : heading,tacling,trow-in, kick-off,
Kicking, Dribling, Stoping, Yang termasuk keterampilan dasar Permainan sepak bola yang bertujuan
untuk menahan bola dan melewati lawan...
A. Stoping dan Dribling C. Trow-in dan Stoping
B. kick-off dan heading D. Dribbling dan trow-in
14. Dalam semua permainan kemenangan tentunya menjadi hal yang utama, begitu juga dalam
permainan bola voli, karena itu dibutuhkan cara memainkan bola dengan efisien dan efektifsesuai
dengan peraturan permainan yang berlaku untuk mencapai suatu hasil yang optimal dalam
permainanbola voli adalah....
A. Strategi permainan C. Keterampilan permainan
B. Variasi permainan D. Kombinasi permainan
15. Dalam permainan bola voli, Gerakan kedua kaki terbuka, lutut ditekuk, kedua lengan lurus
dijulurkanke depan bawah dan tangan satu sama lain dikaitkan atau berpegangan, ini
merupakan gerakan ……
A. Servis C. Smesh
B. Passing bawah D. Passing atas

16. Perhatikan keterampilan dasar di bawah ini.


NO KETERAMPILAN DASAR
I Menggiring, Menembak, Menghentikan, Menyundul
II Menembak, Menggiring, Menendang, Menghindar
III Passing, Servis, Blocking, Smesh
1V Pukulan, Gerakan kaki, Service, Sikap & posisi badan
Yang termasuk kedalam keterampilan dasar bola voli adalah …..
A. I C. III
B. II D. IV
17. Teknik dasar awalan ketika akan melakukan lompat jauh adalah … .
A. Lari pelan – pelan C, Kaki kanan berada didepan
B. Lari secepa – cepatnya D. Lari jarak jauh

18.Untuk menghasilkan lompatan yang maksimal, teknik tumpuan sebaiknya menggunakan kaki….
A. Kanan C. Terkuat
B. Kiri D. Kedua kaki

19.Pada waktu seorang pelompat jauh mengambil awalan, makin dekat dengan balok tumpu, maka
larinya semakin … .
A. Lambat C. Cepat
B. Tinggi D. Kuat

20. Posisi raket terlentang ibu jari dan jari telunjuk menempel pada pangkal batang raket yang
permukaannya gepeng dan yang sebaliknya pada telapak tangan, itu adalah cara memegang raket….
A. Forehand C. Asia
B. Backhand D. Amerika

21. Berikut merupakan teknik yang tidak boleh dilakukan dalam permainan bola basket adalah…
A. Mendorong bola
B. Memukul bola dengan telapak tangan terbuka
C. Mendrible bola dengan 2 tangan secara bersamaan
D. Melempar bola kesegala arah
22, Jumlah pemain satu regu dalam permainan bola basket adalah … .
A. 4 orang
B. 5 orang
C. 6 orang
D. 7 orang
23. Pukulan yang dilakukan dengan gerakan tangan yang cepat, mendadak, dan menghasilkan
pukulan yang keras dan tajam ke lapangan lawan disebut ….
A. Pukulan drop shot
B. Pukulan smash
C. Pukulan loop
D. Pukulan drive
24. Pengembalian yang menyentuh net dan masuk ke lapangan lawan dalam permainan bulu tangkis
dinyatakan ….
A. Bola mati
B. Diulang
C. Bola hidup
D. Pindah bola
25. Teknik dasar awalan ketika akan melakukan lompat jauh adalah … .
C. Lari pelan - pelan
D. Lari secepa - cepatnya
E. Kaki kanan berada didepan
F. Lari jarak jauh
26. Untuk menghasilkan lompatan yang maksimal, teknik tumpuan sebaiknya menggunakan kaki….
C. Kanan
D. Kiri
E. Terkuat
F. Kedua kaki
27. Pada waktu seorang pelompat jauh mengambil awalan, makin dekat dengan balok tumpu, maka
larinya semakin … .
C. Lambat
D. Tinggi
E. Cepat
F. Kuat
28. Sikap mendarat yang baik pada lompat jauh adalah kedua kaki ….
A. Ditekuk, badan condong kedepan
B. Lurus, tangan dijulurkan kedepan
C. Ditekuk, badang condong kebelakang
D. Lurus, badan condong kedepan

29, Ukuran jarak awalan lapangan lompat jauh adalah ….


A. 30 m – 40 m
B. 45 m – 50 m
C. 20 m – 25 m
D. 55 m – 65 m
30. Hasil lompatan pada lompat jauh diukur dari bekas pendaratan ….
A. Badan
B. Yang terdekat dengan balok tumpuan
C. Kaki
D. Yang terjauh dari balok tumpuan
31. Macam-macam pukulan dalam permainan bulu tangkis, antara lain…..
A. Forehand, melambung, datar C. Smash, servis, drop shot
B. Lob, drop shot, back spin D. Smash, servis, shot
32.Jika dalam permainan soft ball satu tim melakukan pukulan satu kali serta bertahan satu kali
biasanya disebut satu ....
A. Strike C. Inning
b. Menyerang, bertahan D. Defend, offensive
33. Melakukan teknik dasar gerakan dengan berporos pada satu kaki atau PIVOT dalam permainan
bola basket dengan tujuan...
A. Mendekatkan bola ke keranjang lawan C. menghindari serangan lawan
B. Menlindungi bola dari sergapan lawan D. memperagakan teknik bertahan
34. Teknik dasar gerakan memasukan bola sedekat mungkin dengan ring basket didahului dengan
dua langkah dalam permainan bola basket di sebut...
A. Jump Shoot C. Lay Up Shoot
B. Shooting D. Pivot
35. Permainan bola basket merupakan permainan menarik jika kita tahu serta paham tentang aturan
bermainnya, karena selain ada gerakan-gerakan atraktif juga skor yang dihasilkan cenderung banyak
bahkan untuk tingkat internasional dalam satu pertandingan tiap tim ada yang mencapai angka ratusan.
Skor tertinggi saat memasukan bola ke ring lawan adalah saat tembakannya dilakukan dari luar
daerah pertahanan lawan, tembakan tersebut bernilai ... poin.
A. 1 poin C. 2 poin
B. 3 poin D. 4 poin

36. Pada lomba lari sambung/estafet, cara start yang digunakan pelari pertama adalah ...
A. Start jongkok C.Start statis
B. Start berdiri D. Start dinamis
37. Saat pemindahan tongkat estafet dari pelari 1 ke pelari 2 sebelum diterima tongkat terjatuh,
bagaimana mengatasi hal tersebut agar tidak menyalahi peraturan perlombaan .....
A. Pelari 2 terus berlari tanpa membawa tongkat
B. Pelari 2 mengambil tongkat terus berlari
C. Pelari 1 membiarkan tongkat terjatuh
D. Pelari 1 mengambil tongkat yang terjatuh,kemudian memberikan ke pelari 2
38. Untuk memaksimalkan kecepatan pada lari sambung, pelari saat menerima tongkat sebaiknya ...
A. Diam menunggu tongkat di berikan
B. Sebelum tongkat diberikan sudah bergerak lari
C. Berlari bersamaan menerima tongkat
D. Menerima tongkat lalu berlari
39. Pada perlombaan lempar cakram, lemparan dinyatakan sah, kecuali …..
A. Lemparan diakukan di dalam sektor
B. Setelah melempar atlet keluar lewat belakang
C. Cakram jatuh di luar sektor, menggelinding masuk sektor
D. Cakram jatuh di dalam sektor, menggelinding keluar sektor
40. Pesilat A melancarkan pukulan dengan tangan kanan lurus ke arah pesilat B. Pesilat B menangkis
dengan menggunakan teknik tangkisan luar. Gerakan ini merupakan ….
A. Mengunci lawan dari luar tangan C. Mengunci lawan dari dalam tangan
B. Mengunci sikut lawan D. Menahan sikut lawan dari atas bahu
41. Pencak silat berasal dari Negara … .
A. Cina
B. Jepang
C. Indonesia
D. Malaysia
42. Pencak silat adalah olahraga bela diri yang memerlukan banyak … .
A. Elakan
B. Serangan
C. Ingsutan
D. Konsentrasi
43. Induk olahraga pencak silat di Indonesia adalah … .
A. PASI
B. IPSI
C. PSSI
D. PBSI
44. Serangan tumbuk, ketok, dan patuk dalam pencak silat merupakan serangan tangan dari arah ….
A. Atas
B. Bawah
C. Depan
D. Samping
45. Latihan lari cepat jarak pendek yang diulang - ulang, bertujuan untuk melatih ….
A. Kekuatan
B. Daya tahan
C. Keseimbangan
D. Kecepatan
46. Kemampuan tubuh dalam melakukan aktifitas sehari – hari tanpa mengalami kelelahan disebut …
.
A. Kekuatan
B. Kelincahan
C. Kebugaran jasmani
D. Kecepatan
47. Shuttle run merupakan salah satu bentuk latihan untuk meningkatkan … .
A. Kekuatan
B. Kelincahan gerak berubah arah
C. Kecepatan
D. Kebugaran jasmani
48. Kemampuan otot untuk melakukan tugas gerak yang membebani otot dalam waktu yang cukup
lama disebut ….
A. Kekuatan otot
B. Kemampuan otot
C. Daya tahan otot
D. Kekebalan otot
49. Kemampuan seseorang untuk mempertahankan posisi tubuh ketika ditempatkan dalam berbagai
posisi disebut … .
A. Kecepatan
B. Kekuatan
C. Kelincahan
D. Koordinasi
50. Posisi tangan saat melakukan squat jump, yaitu di belakang … .
A. Kaki
B. Punggung
C. Kepala
D. Leher
51. Dalam melakukan serangan maupun pertahanan pada pencak silat, hal pokok yang harus
diperhatikan adalah
A. Kuda-kuda C. Pola langkah
B. Sikap pasang D. Pola gerakan
52. Gambar diatas menunjukan rangkaian gerak guling depan dan guling lenting. Yang membedakan
gerakan guling depan dan guling lenting adalah…..
A. Pada saat perkenaan pertama dengan matras
B. Pada saat awalan dan pelaksanaan
C. Pada saat memutar badan dan pendaratan
D. Tidak ada perbedaan
53. Posisi badan saat akan melakukan guling ke belakang yang benar adalah ....
A. Membelakangi matras C. Di depan matras
B. Di samping matras D. Di sebelah kanan matras
54.Agar senam aerobik menghasilkan manfaat yang banyak, maka latihannya harus dilakukan
secara.....
A. Berkesinambungan C. Perodik
B. Kontinu D. Perasaan yang menyenangkan
55.Perenang yang tubuhnya lebih ringan akan lebih cepat berenang daripada tubuh yang lebih berat.
Hal ini dipengaruhi oleh ....
A. Geseran kulit C. Geseran air
B. Pusaran arus D. Hambatan tubuh
56.Teknik gerakan yang lebih dominan digunakan dalam renang gaya bebas adalah ....
A. Gerakan kaki C. Pengambilan napas
B. Gerakan lengan D. Koordinasi gerakan
57.Bagian tubuh yang pertama kali masuk kedalam air stelah start adalah ....
A. Kepala C. Kedua belah tangan
B. Salah satu tangan D. Kaki
58.Alat yang digunakan untuk membalut luka yang sudah ditutup kasa steril adalah....
A. Kasa steril C. Perban
B. Pembalut segitiga D. Plester
59.Pembalut yang biasanya digunakan untuk korban yang mengalami kecelakaan seperti patah tulang
lengan, luka di kepala atau cedera pada sendi lutut adalah....
A. Kasa steril C. Perban
B. Pembalut segitiga D. Plester

61.Faktor resiko terkena penyakit kronis dan secara keseluruhan diperkirakan menyebabkan
kematian secara global diakibatkan karena kurangnya ....
A. Aktifitas fisik C. Olahraga secara teratur
B. Mengkomsumsi makanan bergizi D. Istirahat secara teratur

62. Dibawah ini adalah sikap awal saat kita melakukan gerakan guling depan dari sikap awal jongkok,
kecuali ….
A. Jongkok menghadap matras
B. Kepala tunduk dagu menempel dada
C. Kedua tangan menyentuh matras
D. Tengkuk menyentuh matras
63. Pada saat melakukan gerakan guling lenting, kedua kaki dilecutkan pada saat ….
A. Kepala menempel matras
B. Pundak menempel matras
C. Punggung menempel matras
D. Pinggang menempel matras
64. Gerakan senam irama sangat erat hubungannya dengan ….
A. Irama yang menggairahkan
B. Kebutuhan gerak manusia
C. Jiwa dan perasaan manusia
D. Kelembutan hati
65. Dalam perlombaan renang yang start nya dilakukan di dalam kolam renang adalah renang gaya ….
A. Bebas
B. Dada
C. Pungung
D. Kupu-kupu
66. Gerakan menghirup udara dalam renang gaya punggung dilakukan pada saat ….
A. Lengan kanan masuk dalam air
B. Lengan kanan keluar dari air
C. Kaki membengkok
D. Lutut membengkok
67. Aktivitas fisik yang terencana, teratur dan terencana dinamakan … .
A. Olahraga
B. Kerja
C. Berjalan
D. Berlari
68. Aktivitas fisik yang berlebihan dapat berdampak buruk bagi … .
A. Jantung
B. Paru - paru
C. Hati
D. Kesehatan
69. Lemak tubuh erat kaitannya dengan penyakit … .
A. Jantung
B. Osteoporosis
C. Anemia
D. Hipertensi
70. Aktivitas fisik akan mengurangi … .
A. Kolesterol
B. Kalori
C. Cairan
D. Lemak tubuh

A. Berilah tanda silang (X) pada huruf B jika pernyataan di bawah benar dan huruf S jka
pernyataan di bawah salah
1. Jumlah pemain dalam permainan sepak bola adalah 11 pemain. v
2. Pemain sepak bola yang bebas menggunakan seluruh anggota badan adalah penjaga
gawang. v
3. Teknik bertahan yang dilakukan di atas net dalam permainan bola voli disebut smash. x
4. Hasil lompatan pada lompat jauh diukur dari bekas pendaratan Yang terjauh dengan balok
tumpuan x
5. Latihan yang tepat untuk melatih dan meningkatkan kecepatan adalah lari jarak pendek 20
meter. v
6. Pencak silat berasal dari Negara Indonesia. v
7. Kemampuan tubuh dalam melakukan aktifitas sehari – hari tanpa mengalami kelelahan
disebut Kebugaran jasmani. v
8, Posisi tangan saat melakukan squat jump, yaitu di belakang punggung. x
9. Lemak tubuh erat kaitannya dengan penyakit jantung . v
10. Sikap awal saat kita melakukan gerakan guling depan dari sikap awal jongkok
membelakangi matras. x
11. Dalam pertandingan bola basket, seorang pemain dinyatakan melakukan walking jika
membawa bola sambil berjalan tanpa melakukan dribble. v
12. Dalam bola basket, jump ball dilakukan yaitu ketika memulai pertandingan. v
13. Gerakan pull up berguna untuk melatih otot lengan dan tangan. v
14. Gerakan push up berguna untuk melatih otot lengan dan tangan v
15. Latihan yang tepat untuk melatih dan meningkatkan kecepatan adalah lari jarak pendek 20
meter. v
16. Teman yang memegangi kedua sisi panggul dari belakang pada latihan meroda,
bertujuan untuk membantu memutar panggul ke samping dan menjaga kesembangan. v
17. Fungsi irama musik pada senam irama adalah meng- harmoniskan gerakan dan menambah
semangat. v
18, Tiga langkah dalam senam irama yaitu Langkah biasa. Langkah rapat dan Langkah depan
x
19. Hakikat Aktivitas fisik yang teratur dapat membantu mengurangi risiko terhadap beberapa
penyakit dan meningkatkan kondisi kesehatan serta kualitas hidup secara keseluruhan. v
20. Yang termasuk ktivitas fisik sedang: peregangan, yoga, mencuci pakaian, mengepel lantai. v
21. Suatu bentuk gerakan senam yang menyerupai gerakan roda sedang berputar atau baling-
baling adalah meroda . v
22. Senam lantai juga disebut dengan istilah Floor exercse. v
23, Istilah lain dari daya tahan adalah endurance. v
24. Gerakan sit-up berguna untuk melatih otot perut. v
25. Orang yang menciptakan permainan bola basket adalah.James Naismith. v
26. Dalam bola basket, jump ball dilakukan yaitu ketika awal pertandingan. v
27. Kegiatan senam dilakukan secara bersama-sama dalam hal ini akan terwujud interaksi
sosial merupakan manfaat senam irama Manfaat sosial. v
28. Fungs pemanasan yaitu melemaskan otot. v
29. Push-up, naik turun tangga, angkat beban aktifitas berat. v
30. Upaya untuk meningkatkan daya tahan tubuh agar tidak mudah terserang penyakit latiahn
kebugaran jasmani. v

Jawablah pertanyaan dibawah ini dengan benar!

1. Jelaskan apa yang dimaksud dengan pola penyerangan dalam permainan sepak bola!
2. Apakah yang dimaksud gerakan Lay up dalam permainan bola basket?
3. Gambarlah posisi pemain bola voli!
4. Jelaskan hal-hal yang perlu diperhatikan pada saat melakukan lompat jauh!
5. Apakah komponen kebugaran jasmani yang bisa meningkatkan kesehatan?
6. Jelaskan apa yang dimaksud dengan senam lantai!
7. Sebutkan tekanan yang harus diperhatikan pada senam irama! .
8. Apa manfaat gerakan pada senam irama?
9. Sebutkan faktor – faktor yang mempengaruhi kondisi fisik !
10. Makanan yang mengandung zat-zat yang diperlukan oleh tubuh dalam jumlah yang
memadai disebut .

11. Jelaskan apa yang dimaksud dengan senam lantai!


Jawaban:
Senam lantai merupakan salah satu cabang olahraga senam yang dilakukan di atas lantai
atau lapangan dengan menggunakan matras.

12. Sebutkan bentuk-bentuk senam lantai yang anda ketahui!


Jawaban:
Gerakan guling ke depan, guling ke belakang, hand stand, meroda dan lain-lain.

13. Jelaskan cara melakukan latihan loncat kangkang!


Jawaban:
Cara melakukan loncat kangkang
a. lakukan awalan dengan berlari secepat mungkin badan condong ke depan.
b. kedua kaki menolak pada papan tolakan dengan sekuat-kuatnya disertai ayunan lengan
ke bawah dank e depan, badan lurus dan tungkai dibuka.
c. pada saat kedua tangan menyentuh peti loncat segera tolakan kedua tangan dengan
sekuat-kuatnya. Badan lurus dengan kedua tangan direntangkan.
d. pendaratan dilakukan dengan ujung kaki, lutut mengeper dan kedua tangan lurus ke
atas.
14. Sebutkan macam-macam variasi langkah kaki dan ayunan lengan senam ritmik!
Jawaban: kebijaksanaan guru

15. Jelaskan cara melakukan gerakan langkah samping dalam senam ritmik!
Jawaban: kebijaksanaan guru

16. Apakah manfaat latihan kebugaran jasmani?


Jawaban : Memperlancar sirkulasi dara, meningkatkan fungsi kerja jantung, meningkatkan
stamina tubuh, meningkatkan data tahan, meningkatkan kemampuan regenerasi sel.

17. Sebutkan langkah pelaksanaan tes lari 60 meter!


Jawaban:
Pelaksanaan tes lari 60 m
a. pelari berdiri di belakang garis start. Start yang digunakan adalah star jongkok.
b. pada aba-aba “Ya” atau bunyi peluit, testee berlari secepat-cepatnyamenempuh jarak 60
meter sampai melewati garis finish.
c. bersamaan dengan aba-aba “Ya”. Stopwatch dijalankan dan dihentikan pada saat peserta
tes mencapai garis finish.
d. setiap peserta tes diberi kesempatan melakukan 2 kali
e. pencatat hasil (scorer) memiliki aturan bahwa hasil yang dicatat adalah waktu yang
dicapai untuk menempuh jarak tersebut dan waktu yang dicapai dihitung sampai per
sepuluh detik.

18. Jelaskan contoh latihan kelentukan!


Jawaban : Mencium lutut dalam posisi duduk, kayang, splits, dan lain-lain

19. Beri contoh latihan senam lantai tanpa menggunakan alat!


Jawaban : Guling ke depan, guling ke belakang, hand stand, dan lain-lain

20. Jelaskan pengertian senam irama!


Jawaban:
Senam irama merupakan gerakan senam ataupun gerakan bebas yang dibarengi dengan
music atau nyanyian sesuai dengan irama yang mengikutinya.

Soal (Uraian) Materi Senam Lantai


1. Apa yang menyebabkan seseorang melakukan kesalahan dalam melakukan sikap lilin ?
Jawaban:
Kesalahan dalam melakukan sikap lilin
a. Kurangnya fokus
b. Kurangnya keseimbangan
c. Kurang percaya diri.
2. Sebutkan unsur-unsur gerakan yang ada pada senam lantai !
Jawaban:
Unsur-unsur senam lantai:
a. Berputar di udara
b. Mengguling
c. Melompat
d. Menumpu dengan tangan atau kaki untuk mempertahankan sikap seimbang atau ketika
meloncat ke depan/ ke belakang.

3. Apa yang dimaksud dengan gerakan meroda ?


Jawaban:
Gerakan meroda adalah suatu gerakan putaran badan 90 derajat ke samping dengan posisi
badan terbalik (kepala berada dibawah), dengan tumpuan kedua tangan dengan kaki
terbuka atau lebar

4. Bagaimana cara melakukan gerakan guling ke depan?


Jawaban:
Cara melakukan gerakan berguling ke depan ( forward roll) adalah: mula-mula sikap
jongkok, kedua kaki rapat lalu letakkan lutut di dada dan kedua tangan menumpu di depan
ujung kaki kira-kira 40 cm. Bengkokkan kedua tangan lalu letakkan pundak pada matras
dengan menundukkan kepala hingga dagu sampai ke dada.

5. Bagaimana posisi kaki saat melakukan lompat kangkang?


Jawaban:
Posisi kaki saat melakukan lompat kangkang: a. Sambil mengangkat panggul, ayunkan
tungkai tinggi di atas garis horizontal sehingga pada saat tangan bertumpu pada peti
lompat, badan merupakan satu garis lurus membentuk sudut 20 – 30 derjat dengan garis
horizontal.
b. Setelah posisi badan lurus, segera tekuk panggul dan buka kaki. Bersamaan dengan itu,
tolakkan tangan dengan kuat pada peti lompat.
c. Angkat dada dan lewatkan kedua kaki dari peti lompat.
d. Begitu kaki melewati peti lompat, luruskan badan, dan angkatlah lengan ke atas.
e. Mendaratlah dengan menekuk lutut dan condongkan badan sedikit ke depan dengan
menekuk panggul.

6. Bagaimana cara melakukan lompat kangkang dan lompat jongkok?


Jawaban:
Cara melakukan lompat kangkang dan lompat jongkok:

A. Cara Gerak Lompat Kangkang


Berdiri tegak menghadap peti lompat atau teman yang bungkuk.
Lakukan lompatan ke arah peti lompat atau teman yang bungkuk dengan
menggunakan kaki sebagai tolakan sampai kedua tangan menyentuh bagian atas
peti lompat/punggung teman. Pada saat tangan menyentuh bagian atas peti lompat
atau punggung teman yang bungkuk buka ke dua kaki selebar mungkin kesamping.
Turun kembali keposisi awal melompat.
Lakukan berulang-ulang.
B. Cara Gerak Lompat Jongkok
Berdiri tegak menghadap peti lompat.
Lakukan lompatan ke arah peti lompat dengan menggunakan kaki sebagai tolakan
dan mendarat dengan kedua kaki di atas box bersamaan kedua tangan lurus.
Turun kembali keposisi awal melompat.
Lakukan berulang-ulang.

7. Berikan contoh latihan senam lantai tanpa menggunakan alat!


Jawaban:
Contoh senam lantai tanpa menggunakan alat:
a. Guling ke depan
b. Guling ke belakang
c. Hand stand8. Jelaskan yang dimaksud dengan gerakan salto pada senam lantai!
Jawaban:
Salto adalah gerakan senam lantai atau bentuk latihan yang jika dilihat dari cara
melakukannya merupakan gerakan berguling di udara

8. Jelaskan cara melakukan rangkaian gerakan dari awalan sampai dengan pendaratan pada
salto!
Jawaban:
Cara melakukan rangkaian gerakan dari awalan sampai dengan pendaratan pada salto:
a. Gerakan pertama diawali dengan awalan lari langkah kecil-kecil dengan ujung jari kaki
b. Pada langkah terakhir awalan di atas, melakukan lompatan kecil yang diteruskan
dengan loncatan ke atas sekuat-kuatnya dengan tumpuan kedua kaki secara serentak.
Dibarengi dengan mengayunkan kedua lengan ke depan atas sekuat-kuatnya.
c. Pada saat badan mencapai titik tertinggi, ayunkan lengan ke bawah, kepala ditundukkan,
tungkai dilipat ke dada, tangan memegang tungkai bawah, dan badan berputar ke depan
d. Mendarat dengan kedua kaki rapat serta mengeper, kedua lengan lurus ke atas

9. Jelaskan cara melakukan gerakan radleg pada senam lantai!


Jawaban:
Cara melakukan gerakan radleg pada senam lantai:
a. Sambil mencondongkan badan ke samping kiri, letakkan telapak tangan kiri di samping
kaki kiri. Kaki kanan terangkat lurus ke atas
b. Kemudian disusul dengan meletakkan telapak tangan kanan di samping tangan kiri
c. Bersamaan dengan itu kaki kanan diayunkan dan kaki kiri ditolakkan dari lantai ke atas
sehingga kedua kaki itu terbuka lurus ke atas
d. Kemudian dari atas letakkan kaki kanan di samping tangan kanan, tangan kiri terangkat
disusul dengan meletakkan kaki kiri disamping kaki kanan dan kedua tangan terangkat ke
atas
e. Kembali kepada sikap awal yaitu berdiri tegak dengan kaki dan tangan dibuka

10. Tuliskan beberapa variasi atau kombinasi gerakan pada senam lantai!
Jawaban:
Variasi atau kombinasi gerakan pada senam lantai:
a. Lompat harimau kemudian roll depan dan diteruskan guling lenting
b. Guling lenting kemudian roll depan dan dilanjutkan lompat harimau
c. Roll depan dilanjutkan guling lenting dan lompat harimau

11. Tuliskan teknik melompat head spring pada peti lompat dalam senam alat!
Jawaban:
Teknik melompat head spring pada peti lompat dalam senam alat
a. Setelah menolakkan kaki, kemudian melompat dan sikap siap untuk bertumpu pada
kedua tangan
b. Bersamaan dengan tumpuan tangan, letakkan dahi di depan tangan, panggul menyudut
dan tungkai tetap (lurus).
c. Panggul bergerak ke depan (di depan tumpuan dahi).
d. Ayun tungkai kuat-kuat ke depan atas dan bersamaan dengan itu tolakkan kedua tangan
pada peti lompat.
e. Lengan menolak sampai lurus dan badan melenting.
f. Setelah menolakkan kedua lengan, kemudian badan diangkat/ditolakkan melayang agak
tinggi.
g. Mendarat pada ujung kaki, lutut sedikit ditekuk, kepala tetap menengadah.
h. Berdiri tegak sambil mengencangkan otot perut, kembali posisi sempurna.

12. jelaskan yang dimaksud dengan Hand spring!


Jawaban:
Gerakan putaran ke depan terus menerus (satu putaran) ke depan atau ke belakang dengan
tumpuan menggunakan kedua tangan dengan cara dilecutkan.
13. Tuliskan perlengkapan senam alat putra dan putri!
Jawaban:
Perlengkapan senam alat putra dan putri
a. Perlengkapan senam alat putra
- Kuda-kuda lompat (voulting horse)
- Gelang-gelang (rings)
- Palang sejajar (parallel bars)
- Palang tunggal (horizontal bars)
- Kuda-kuda berpelana (pommel horse)
b. Perlengkapan senam alat untuk putri
- Palang sejajar bertingkat (uneven bars)
- Balok keseimbangan (balance beam)
- Kuda-kuda lompat (vouting horse)

14. Tuliskan kesalahan-kesalahan yang sering terjadi dalam lenting tengkuk!


Jawaban:
Kesalahan-kesalahan yang sering terjadi dalam lenting tengkuk
a. Pada saat kedua kaki dilemparkan, kedua lutut bengkok
b. Kedua kaki terbuka dan tidak rapat
c. Badan terlalu melenting
d. Tolakan tangan kurang kuat

15. Jelaskan yang dimaksud dengan senam lantai!


Jawaban:
Senam lantai (bahasa Inggris: floor exercise) adalah salah satu bagian dari rumpun senam.
Sesuai dengan istilahnya, maka gerakan-gerakansenam dilakukan di atas lantai yang
beralaskan matras atau permadani.

16. Tuliskan gerakan-gerakan senam lantai!


Jawaban:
Gerakan-gerakan senam lantai:
a. Salto ke belakang (Back Summer vault)
b. Keseimbangan lutut berguling (squat roll),
c. Lenting tangan ke belakang (flik flak),
d. Berdiri dengan kepala (kopstand),
e. Guling ke belakang (backward roll),
f. Lenting tangan (hands stand overslag),
g. Salto ke depan (Summer vault),
h. Guling lenting (roll kiep),
i. Guling ke depan (forward roll),
j. Lenting tangan putar (round off),
k. Lompat harimau (tiger sprong),
l. Sikap lilin,
m. Kayang (brug)
n. Meroda,
o. Lompat ikan (snuck)
p. Lompat jongkok
q. Lompat kangkang,

17. Jelaskan tujuan orang melakukan senam lantai!


Jawaban:
Tujuan melakukan senam lantai!
a. Meningkatkan kemampuan bentuk gerak gerakan
b. Membangun komponen fisik dan gerak
c. Mmelatih daya tahan otot, perut, kekuatan dan kelenturan tubuh.
18. Jelaskan tentang gerakan sikap lilin!
Jawaban:
Sikap lilin adalah sikap yang dibuat dari sikap semula tidur telentang, lalu mengangkat
kedua kaki lurus (rapat) ke atas dengan posisi kedua tangan menopang pinggang.

19. Sebutkan bentuk-bentuk latihan senam lantai !


Jawaban:
Bentuk latihan senam lantai
a. Guling depan, kayang
b. Sikap lilin
c. Guling belakang
d. Berdiri dengan kepala,
e. Meroda
f. Berdiri dengan tangan.

Anda mungkin juga menyukai