Anda di halaman 1dari 4

Latihan soal

Pelayanan Penjualan
Kelas X BDP

Pilihlah salah satu jawaban a, b, c, d atau e sebagai jawaban yang paling benar !
1. Penjualan dibagi menjadi..................
a. Penjualan perantara dan penjualan tidak langsung
b. Penjualan massa dan penjualan langsung
c. Penjualan langsung dan penjualan tidak langsung
d. Penjualan secara periodik
e. Penjualan langsung
2. Seorang penjual tidak dituntut menguasai ...............….
a. Pengetahuan tentang produk yang dijual
b. Pengetahuan tentang sikap pembeli
c. Pengetahuan tentang ketrampilan menjual
d. Pengetahuan tentang ketrampilan membeli
e. Pengetahuan tentang tipe-tipe konsumen
3. Suatu kegiatan yang terpadu untuk mengembangkan rencana-rencana strategis yang diarahkan
pada usaha pemuasan keinginan pembeli guna mendapatkan penjualan yang menghasilkan laba.
Pengertian di atas merupakan pengertian dari...........................
a. Penjualan
b. Pembelian
c. Pasar
d. Pemasaran
e. distribusi

4. Memuaskan konsumen /pelanggan agar konsumen mendapat kepuasan dari informasi yang
diberikan baik berupa lingkup produk/jasa, harga,promosi,ketepatan pengiriman sehingga
konsumen atau pelanggan termotivasi untuk memutuskan membeli produk yang diinginkan nya.
Pengertian diatas adalah pengertian dari..................
a. arti pelayanan
b. tujuan pelayanan
c. prinsip pelayanan
d. prilaku pelayan
e. Janji pelayan
5. Penjualan yang dilakukan dengan penyerahan barang atau jasa dan pembayaran dilakukan
dalam surat bersamaan disebut...............
a. Penjualan tunai
b. Penjualan kredit
c. Faktor penjualan
d. Syarat penjualan
e. Penjualan angsuran
6. Faktor – faktor yang mempengaruhi tumbuh kembangnya penjualan adalah sebagai
berikut ,kecuali..................
a. Kartu penunjuk barang
b. Produk yang dijual
c. Pelayanan
d. Tempat usaha
e. Promosi
7. Apabila pelanggan sampai tanggal jatuh tempo yang kedua belum memenuhi kewajibannya
maka dilakukan hal-hal sesuai dengan ...................
a. Alat komunikasi
b. Surat perjanjian jual –beli
c. Lambang –lambang komunikasi
d. Syarat- syarat penjualan
e. Bentuk penulisan awal
8. Administrasi penjualan angkutan meliputi............
a. Bukti penyerahan barang
b. Jadwal angsuran
c. Buku pembantu piutang
d. Bukti pembayaran
e. Semua jawaban benar
9. Contoh alat komunikasi audio visual adalah.............
a. Tape recorder
b. surat
c. radio
d. internet
e. telepon
10. dibawah ini yang termasuk ruang lingkup kegiatan penjualan berdasarkan luas wilayahnya
adalah.........
a. kegiatan penjualan eceran dan grosir
b. kegiatan penjualan hasil hutan dan industri
c. kegiatan penjualan dalam negeri dan luar negeri
d. kegiatan penjualan tunai dan kredit
e. kegiatan penjualan berjangka dan internet
11. Kegiatan layanan purna jual merupakan kegiatan penjualan berdasarkan..........................
a. Asal produk
b. Jenisnya
c. Cara pembayarannya
d. Tempat menjual
e. Prosesnya
12. Kegiatan penjualan hasil pertanian merupakan ruang lingkup kegiatan penjualan
berdasarkan...........
a. Asal produk
b. prosesnya.
c. Jenisnya
d. Cara pembayarannya
e. Tempat menjual
13. Dibawah ini contoh dari bentuk komunikasi non verbal, kecuali...............
a. bahasa tubuh
b. penampilan fisik
c. gerak tubuh
d. bahasa lisan/tulisan
e. semua jawaban salah
14. Komunikasi secara mendatar antara karyawan dengan karyawan serta pimpinan dengan
pimpinan merupakan bentuk komunikasi.................
a. Verbal
b. Diagonal
c. Horisontal
d. Eksternal
e. khusus
15. Unsur – unsur komunikasi adalah...........
a. Komunikator
b. Komunikan
c. Pesan
d. Media
e. Semua benar
16. Media komunikasi audio adalah.......
a. Surat
b. Internet
c. Radio
d. Buku
e. majalah
17. Dibawah ini hambatan untuk melakukan komunikasi yang efektif,yaitu...................
a. Komunikasi yang dilakukan satu arah
b. Cukup waktu untuk membahas berbagai masalah
c. Perhatian dan minat dalam diskusi
d. Umpan balik yang tepat
e. Penilaian yang tepat selama berkomunikasi
18. Penyampaian pesan menggunakan lambang-lambang atau simbol-simbol adalah................
a. Adanya proses simbolik
b. Sikap dan prilaku sebagai potensi komunikasi
c. Adanya perencanaan
d. Adanya ruang dan waktu
e. Adanya penafsiran pesan
19. Komunikasi kelompok resmi atau formal adalah menurut....................
a. Sifatnya
b. Maksudnya
c. Jenis medianya
d. Sasaran nya
e. Bahasanya
20. Telepon ,wawancara, kunjungan adalah jenis komunikasi menurut.....................
a. Sifatnya
b. Maksudnya
c. Jenis medianya
d. Sasarannya
e. bahasanya
21. Bentuk komunikasi verbal yang disampaikan komunikator kepada komunikan yaitu dengan cara
...............
a. Ekspresi wajah dan kontak mata
b. Tertulis dan lisan
c. Gerak isyarat dan gerak tubuh
d. Simbol-simbol dan tulisan
e. Pakaian dan potongan rambut
22. Keefektifan penyampaian pesan harus jelas karena itulah dalam komunikasi verbal harus
memperhatikan....................
a. Intonasi suara
b. Racing
c. Vocabulary
d. Humor
e. Salah semua
23. Komunikasi yang dilakukan dilingkungan itu sendiri disebut.....
a. Komunikasi eksternal
b. Komunikasi internal
c. Komunikasi horisontal
d. Komunikasi vertikal
e. Komunikasi formal
24. Komunikasi yang menggunakan bahasa tubuh disebut.........
a. Komunikasi langsung
b. Komunikasi verbal
c. Komunikasi non verbal
d. Komunikasi isyarat
e. Komunikasi umum
25. Strategi layanan purna jual menurut Philip Kotler adalah.....................
a. Produsen tidak bisa membuat perjanjian dengan distributor dan dealer untuk
memberikan jasa tersebut
b. Produsen bisa membuat perjanjian dengan distributor dan dealer untuk memberikan jasa
tersebut
c. Produsen tidak dapat membebaskan pelanggan untuk melakukan jasa ini sendiri
d. Produsen tidak dapat memberikan jasa tsb kepada perusahaan spesialis dalam bidang
tersebut
e. Semua jawaban salah

Anda mungkin juga menyukai