Anda di halaman 1dari 17

Kontraindikasi, teknik dan efek

samping pelurusan rambut


Bayani Nur Karamina
Nindya Dwiana Putri
Valeska Tezaiswari

KONTRAINDIKASI

1. Ibu Hamil
2. Ibu menyusui

3.Orang yang alergi/sensitif terhadap


obat pelurus rambut. Untuk
mengetestnya, oles obat pelurus rambut
di bagian belakang kuping atau siku.
4.Orang yang baru melakukan pewarnaan
rambut sebulan sebelumnya

5.Jangan gunakan alat pencatok saat rambut dalam


keadaan basah. Sekalipun ada beberapa alat yang
memperbolehkannya, namun kondisi rambut akan
terkejut dan mudah sekali kering dan rusak.

6.Jangan terlalu sering memakai jepit atau mengikat


rambut dengan karet agar tidak meninggalkan bekas dan
membuat patahan pada rambut yang direbonding.

7.Jika ingin memotong rambut, lakukan sebelum


proses rebonding/smoothing, sebab hasil potongan
akan merusak struktur rebonding.
8.Pilih produk yang Free Amonia, Amonia adalah
salah satu pemicu kanker mempunyai efek yang
berbahaya bagi kesehatan hairdresser maupun
pelanggan. Salah satu cara yang mudah untuk
memastikan produk yg free amonia adalah dengan
melihat kandungan bahan baku yang tertulis dalam
kemasan.
9.Hindari tekanan yang terus menerus pada kepala
(pemakaian helm,topi, dll) selama 3 minggu setelah
pelurusan.

TEKNIK PELURUSAN RAMBUT

REBONDING
1. Analisa jenis rambut untuk menentukan penggunaan
obat pelurusan yang sesuai agar memaksimalkan hasil
proses rebonding (pelurusan)

2. Cuci rambut menggunakan shampo yang khusus


digunakan untuk proses pelurusan(tanpa konditioner).

3. Bagi rambut menjadi empat bagian.


4. Aplikasikan obat rambut dengan krim / obat rebonding
secara merata, dari pangkal sampai dengan jarak 1 cm
dari kulit kepala. Rambut yang sudah diberi obat
rebonding tersebut jangan disisir, biarkan obatnya
meresap. Selama rambut diolesi obat, diamkan kurang
lebih 30 menit sampai dengan satu jam untuk rambut
yang belum pernah terkena obat, namun jika sudah maka
15 menit saja.

5. Sisir rambut hingga tersisir, setelah itu


tekan dengan jari tengah dan telunjuk sampai
terlihat tipis dan diamkan selama kurang lebih
20 menit saja.
6. Setelah 20 menit, bilas rambut dengan air
bersih kemudian keringkan, pastikan benar
benar kering agar mudah untuk dicatok,
sebelum mencatok, gunakan anti frizz
terlebih dahulu agar rambut terlindung dari
panas catok. Jika sudah, maka catok rambut
secara tipis sampai hasilnya sempurna.

7. Setelah dicatok maka oleskan lagi krim lapis pada


rambut secara merata dan diamkan selama kurang lebih
45 menit. Setelah itu cuci dengan air bersih dan
keringkan. Setelah kering maka gunakan lagi anti frizz
dan catok rambut tersebut kembali.

8. Tata rambut sesuai selera.

SMOOTHING
1. Bersihkan rambut dengan shampoo tanpa
conditioner.
2. Keringkan dengan hairdryer rambut
sekitar 80 % kering
3. Bagi rambut menjadi 2-4 bagian
tergantung panjang rambut
4. Ambil sebagian rambut dengan ujung sisir
sekitar 3mm/ secukupnya untuk diolesi
smoothing Cream selapis demi selapis

5. Oleskan cream smoothing 1/2 cm - 1 cm


dari akar. Jangan sampai dikulit selain
gatal juga perih. Gunakan sisir untuk cat
rambut yang ada sikat di sisi sisir.
pemberian cream tidak perlu ditarik
dengan sisir cukup tarik dengan jari
diantara telunjuk dan jari tengah setelah
diberi cream. Dan lakukan pemberian
cream dalam 20 menit.

6. Tunggu sekitar 15-20 menit. Untuk


mengetahui rambut sudah jadi bisa
lakukan ikat simpul. Jika simpul longgar
berarti belum jadi, tapi jika simpul rapat
rambut sudah jadi.

7. Cuci rambut dengan air hangat tidak panas / boleh juga air
dingin sampai bersih tanpa shampoo.

8. Keringkan lagi dengan hairdryer dan ini harus betul kering jika
tidak akan berpengaruh pada proses Catok dan bisa gagal.
9. Lakukan pencatokan rambut dengan membagi 4 bagian rambut
dan ambil bagian rambut sekitar 2 mm. Catok rambut harus
dilakukan dengan panas 180-200 derajat. Proses catok rambut ini
dapat dilakukan sesuai keinginan. Jika tidak mau terlihat terlalu
tipis pencatokan tidak perlu ditarik berkali2 dengan catok, buat
volume dibagian tengah rambut/ kepala. Sebelum dicatok dengan
flat ironing, semprot rambut dengan anti frizz supaya melindungi
rambut dari panas flat iron.

10. Setelah semua bagian rambut selesai dicatok,


rambut sudah terlihat lurus, karena proses
pencatokan tersebut. Proses terakhir kita oleskan
cream neutralizer nya. Fungsi netralising supaya ph
rambut yang diolesi cream smoothing itu kembali
normal ini sekaligus menjadi pelembutnya lakukan
seperti no 5. Dan diamkan 20-30 menit
11. Cuci rambut sampai bersih, boleh pakai
conditioner dan bisa juga pakai vitamin rambut
12. Tata dan keringkan rambut dengan hairdryer.

EFEK SAMPING
PELURUSAN RAMBUT

Kerontokan rambut
Rusaknya akar rambut
Memudarkan warna rambut
Memicu Munculnya Ketombe
Menyebabkan Rambut Berminyak
Menyebabkan Kerontokan Rambut
Menyebabkan Kerusakan Rambut
Terjadinya Pendarahan
Menyebabkan Rambut Kering dan Kusam
Rambut Menjadi Lebih Kasar

Anda mungkin juga menyukai