Anda di halaman 1dari 1

Cara memasukkan data notepad untuk program ITEMAN:

1. Baris pertama merupakan deskripsi data yang terdiri


dari 10 karakter:
Karakter ke:1-3 merupakan respon atau jumlah item
yang akan dianalisis, apabila jumlah item yang akan
dianalisis 10, maka pada karakter awal dikosongkan
(spasi) kemudian selanjutnya diisi 10, jika jumlah item
200 item, maka ditulis 200.
Karakter ke: 4, blank, dibiarkan kosong (spasi)
Karakter ke: 5, kode omit, yaitu apabila ada subjek yang
tidak menjawab pada suatu item mau diskor apa,
biasanya ditulis dengan huruf O (bukan 0).
Karakter ke: 6, blank, dibiarkan kosong (spasi)
Karakter ke: 7, kode not reach, ditulis N
Karakter ke: 8, blank, dibiarkan kosong (spasi)
Karakter ke 9-10, jumlah data awal yang tidak akan
diikutsertakan dalam analisis. Apabila semua data akan
dianalisis, maka pada baris tersebut diisi 0 (nol).
2. Baris kedua merupakan kunci jawaban
3. Baris ketiga merupakan banyaknya alternatif jawaban
4. Baris keempat menunjukkan data yang akan dianalisis,
diberi simbol Y untuk data yang akan dianalisis, dan N
untuk data yang tidak dianalisis.
5. Baris kelima dan seterusnya merupakan data dari
jawaban subjek.

Anda mungkin juga menyukai