Anda di halaman 1dari 18

PENJAHITAN LUKA

Prinsip Umum Penjahitan Luka


Prinsip–prinsip umum yang harus dilaksanakan dalam penjahitan
luka laserasi adalah sebagai berikut:
• Penyembuhan akan terjadi lebih cepat bila tepi-tepi kulit
dirapatkan satu sama lain dengan hati-hati. Tegangan dari tepi–
tepi kulit harus seminimal mungkin atau kalau mungkin tidak
ada sama sekali. Ini dapat dicapai dengan memotong atau
merapikan kulit secara hati–hati sebelum dijahit.
• Tepi kulit harus ditarik dengan ringan, ini dilakukan dengn
memakai traksi ringan pada tepi–tepi kulit dan lebih rentan lagi
pada lapisan dermal daripada kulit yang dijahit.
• Setiap ruang mati harus ditutup, baik dengan jahitan
subcutaneus yang dapat diserap atau dengan mengikutsertakan
lapisan ini pada waktu mmenjahit kulit
• Jahitan halus tetapi banyak yang dijahit pada jarak yang
sama lebih disukai daripada jahitan yang lebih besar dan
berjauhan.
• Setiap jahitan dibiarkan pada tempatnya hanya selama
diperlukan. Oleh karena itu jahitan pada wajah harus
dilepas secepat mungkin (48 jam–5 hari), sedangkan
jahitan pada dinding abdomen dan kaki harus dibiarkan
selama 10 hari atau lebih.
• Semua luka harus ditutup sebersih mungkin.
• Pemakaian forsep dan trauma jaringan diusahakan
seminimal mungkin.
Bentuk-bentuk Jarum Bedah
Bentuk jarum secara umum diklasifikasikan menurut tingkat
kelengkungan tubuh 5/8, 1/2, 3/8 atau 1/4 lingkaran dan lurus dengan
lancip (taper), pemotongan (cutting), poin tumpul (blunt points) atau
tapercut (needle tips). Jarum panjang digunakan untuk menjahit fasia
dan sayatan kulit, diameter jarum dan benang lebih tebal. Jarum
pendek dan tipis digunakan untuk menjahit jaringan visera, pembuluh
darah dan muskulus. Bentuk jarum bedah ada 8 macam :
1. Lurus (straight)
2. Curve
3. ½ curve
4. ¼ circle
5. ½ circle
6. ⅜ circle
7. ⅝ circle
8. Huruf J
Bentuk jarum bedah dan kegunaannya
Bentuk-bentuk ujung jarum bedah
1. Taper point needles
Berfungsi untuk jaringan yg lembut dan mudah untuk ditembus.

2. Conventional cutting needles


Berfungsi untuk dua pemotongan tepi yang berlawanan, dengan yang
ketiga pada kurva di dalamnya. Perubahan dalam lintas-bagian dari sebuah
segitiga memotong ujung ke tubuh
pipih.

3. Tapercut needles
Bentuk lancip dengan ujung memotong seperti dua jarum dalam satu.
Berfungsi untuk jaringan yang alot (keras).

4. Ethiguard*Blunt point needles


Bentuk lancip, berfungsi untuk untuk pembedahan (diseksi) tumpul dan
menjahit jaringanrapuh (jaringan yg mudah rusak bila dijahit).
5. Reverse cutting needles
Berfungsi untuk jaringan keras/alot yang susah ditembus

6. Precision point needles


Berfungsi untuk bedah plastik atau bedah kosmetik. Memotong ujung
electropolished untuk ditambahkan ketajaman.

7. Precision cosmetic-conventional cutting prime needles


Berfungsi untuk bedah plastik atau bedah kosmetik. Ujung konvensional
memotong dan meningkatkan ketajaman geometri utama.

8. Conventional spatula
visibilitas titik di bawah berfungsi untuk memberikan kontrol pada
kedalaman penetrasi

9. Visi-Black*Needle
titik jarum lancip ramping dengan warna hitam berfungsi untuk
meningkatkan visibilitas dan penetrasi.
10. Micro-point*Reverse cutting needle
Pemotongan tepi, berfungsi untuk operasi mata. Sangat halus dan
sangat tajam untuk operasi mata.

11. Micro-point*Spatula needles


Profil tipis, datar, dirancang khusus untuk operasi segmen anterior
mata.

12. CS Ultima*Spatula needle


Berfungsi untuk mengurangi tepi sudut, memberikan penetrasi yang
lebih baik. Siap memfasilitasi rotasi simpul pada operasi mata.

13. Sabreloc*Spatula needle


Memotong sisi tepi berbentuk spatula. Berfungsi untuk lapisan
jaringan sklera atau kornea. Titik jarum spatula terpusat untuk
stabilitas maksimum jarum di sklera tipis. Empat tepi berjarak sama
dan pasti tepat memberikan kontrol yang lebih besar.
Benang Jahit
• Bahan material benang jahit dapat
diklasifikasikan menurut jenis material
menjadi dua, yaitu absorbable dan non-
absorbable. Berdasarkan jumlah benang, juga
dapat diklasifikasikan menjadi dua, yaitu
monofilament dan multifilament. Selain itu
dapat pula diklasifikasikan berdasarkan
asalnya, yaitu alami dan sintetik.
Jenis Benang Jahit menurut Jenis Material
• Benang absorbable
Jenis benang yang dapat dicerna oleh enzim atau dapat dihidrolisis
oleh tubuh. Benang jenis absorbable dapat dibagi atas alami dan
sintetik.
o Bahan alami (catgut, collagen, cargille membrane, kangaroo
tendon, dan fascia lata).
o Bahan sintetik (polyglicolic acid (dexon), polyglactic acid (vicryl),
polydioxanone (PDS), dan polytrimethlylene carbonate (maxon)).
• Benang non-absorbable
Jenis benang yang tidak dapat dicerna oleh enzim maupun dihidrolisis
oleh tubuh. Benang jenis non-absorbable dapat pula dibagi atas alami
dan sintetik.
o Bahan alami (silk, linen, dan cotton).
o Bahan sintetik (nylon, polypropylene, braided polyester, dan
polybutester)
Lokasi Jenis benang Ukuran
penjahitan
Fasia Semua 2,0-1
Otot Semua 3,0-0
Kulit Tak diserap 2,0-6,0
Lemak Terserap 2,0-3,0
Hepar Kromik catgut 2,0-0
Ginjal Semua catgut 4,0
Pancreas Sutera atau kapas 3,0

Usus halus Catgut, sutera, kapas 2,0-3,0

Usus besar Kromik catgut 4,0-0


Tendon Tak terserap 5,0-3,0
Kapsul sendi Tak terserap 3,0-2,0
Peritoneum Kromik catgut 3,0-2,0
Bedah mikro Tak terserap 7,0-11,0
Teknik
• Jahitan Simpul Tunggal
(simple interruptrd
suture)
- Jarum masuk melalui
satu titik ke dalam kulit
yang membentuk sudut
yang melewati dermis
dalam, selanjutnya
keluar ke titik yang
berlainan.
- Setiap jahitan terputus
di simpul sendiri-
sendiri.
• Jahitan Jelujur
(continous suture)
- Digunakan satu benang
untuk seluruh panjang
luka sehingga
pengerjaannya lebih
cepat.
- Bila ada benang yang
putus, seluruh luka
dapat terbuka, dan bila
terjadi infeksi, luka
dapat mengalami
dehisensi.
• Jahitan Matras
- Jahitan matras
digunakan bila
diperlukan pertautan
tepi luka yang tepat
tidak dapat dicapai
dengan jahitan satu-
satu biasa
- Keuntungan: luka
tertutup rapat sampai
ke dasar luka sehingga
mencegah terjadinya
rongga dalam luka
• Jahitan
subkutikuler
- jahitan kontinu
yang dibuat pada
dermis.
- Jahitan rapi dan
benamh tidak
tampak.
- Dapat dibuat
dengan bedang
yang dapat
diserap atau yang
tidak dapat
diserap
TERIMAKASIH

Anda mungkin juga menyukai