Anda di halaman 1dari 71

MENGENAL KARAKTER

DISC
PROFIL KEPRIBADIAN DISC

• Profil Kepribadian DISC merupakan


suatu analisis kepribadian yang akurat
yang dapat digunakan untuk
memprediksi perilaku individu ketika
mereka bekerja sendiri maupun ketika
bekerja dengan orang lain. Meskipun
demikian, sistem ini tidaklah sempurna.
• Sistem ini menempatkan orang ke dalam
empat tipe kepribadian yang berbeda
atau kategori yaitu: D-Dominant, I-
Influencial, S-Steady, C-Compliant.
• Seorang psikolog Amerika Dr. William
Moulton Marsden mendesain sistem ini
pada tahun 1920-an.
Sistem ini tidaklah sempurna.
Seperti pada umumnya memiliki
keterbatasan. Secara umum jarang
sekali orang hanya memiliki satu
tipe kepribadian. Mereka memiliki
kombinasi keempat kepribadian
tersebut, hanya dengan rasio yang
berbeda.
Setiap orang umumnya memiliki
satu kepribadian yang dominan,
tetapi yang lain mungkin tidak
memiliki satu tipe dominan, dia
memiliki keempat karakter tadi
dengan rasio yang tidak terlalu
berbeda.
Tes DISC memberikan gambaran
sekilas mengenai kekuatan relatif
pada masing-masing dari keempat
tipe tadi – mudah bergaul, ramah
(outgoing) atau Reserved, dan
berorientasi pada tugas (Task
oriented) atau pada orang (people
oriented). Area yang memiliki skor
tertinggi akan menjadi karakter
dominan seseorang.
Hasil tes tersebut tidak selalu akurat,
khususnya ketika seseorang yang dites
menyadari kepribadian mereka yang
eksentris dan telah berusaha untuk
memperbaiki/meningkatkan karakter
tersebut. Semakin tinggi suatu
kekuatan ditunjukkan dari hasil tes,
akan semakin sesuai pula deskripsi
yang diberikan.
Tetapi jangan gunakan hasil tes ini sebagai
metode definitif untuk memberi label /
menilai karakter seseorang. Gunakanlah
hasil tes ini sebagai panduan untuk
berkomunikasi dengan mereka.
Semua orang mempunyai kelemahan, dan
sistem ini dimaksudkan sebagai pemandu
untuk mengidentifikasi hal itu. Ingat, jika
anda bahagia menjadi diri Anda sendiri,
itu adalah sesuatu yang sangat baik.
Manakala anda membaca
karakteristik dari berbagai
tipe kepribadian, anda akan
mulai memahami bagaimana
dan mengapa orang bertindak
manakala anda saling
berhubungan dengan mereka.
PRIBADI HIGH “ I “
• Orang ”High-I” senang bergembira dan menjadi
populer. Anda dapat mengenali mereka dari sikap
mereka yang sangat ramah dan bersahabat.
Mereka ingin menjadi teman semua orang. Mereka
akan jarang membuat orang diam. Manakala
mereka mengatakan sesuatu ketika sedang
marah, mereka tidak ingin anda untuk
mengingatnya lagi, sebab mereka menganggap itu
adalah di masa lalu dan mereka tidak
menganggap hal itu benar-benar serius.
• Orang ”High-I” tidak suka hal-hal yang
terlalu detil, ketika mereka tidak
menemukan kesenangan dalam hal itu.
Mereka suka bekerja dengan orang lain
dalam suatu lingkungan yang berubah.
Orang ”High-I” dapat dikenali oleh disposisi
mereka yang sangat ramah. Ketika
berbincang dengan Anda mereka akan
memandang mata dan pada umumnya
menggunakan banyak perubahan gaya
suara di dalam pembicaraan mereka.
Mereka berbicara sedikit lebih keras dari tipe
kepribadian lain, kecuali orang ”High D”, yang
dapat juga berbicara dengan penuh percaya
diri dan lantang. Ini adalah tanda dari suatu
sikap extrovert. Perbedaan di antara
keduanya adalah orang ”High-I” adalah orang
ramah dan lantang/keras ketika berbicara.
Jika anda bercanda dengan mereka, orang
”High-I” akan menjawab/merespon, tetapi
seorang ”High-D” tidak akan menjawabnya.
Orang ”High-I” akan merespon
lebih cepat, sebab mereka
berpikir anda
seperti/menyukai mereka,
maka mereka akan biarkan
anda mengetahui dengan cara
memberi anda suatu
tanggapan ramah.
INTERAKSI PRIBADI HIGH “ I “
• Orang ”High I” bersifat fair dengan hampir semua tipe
kepribadian. Mereka dapat mengganggu ”High-C” dan
”High-D” sebab mereka berorientasi pada tugas (task-
oriented) hanya ingin semua pekerjaan selesai tanpa
harus menjadi ramah ketika menjalankan tugas tersebut.
Semua tipe kepribadian yang lain melihat ”High-I”
sebagai pribadi yang sangat ramah. Mereka mungkin
mengatakanatakan, " Melunakkan sedikit. Anda terlalu
kuat/dominan dan mengganggu orang. Jangan terlalu
ramah."
• ”High-I” adalah seorang pemimpin
regu dan motivator yang baik,
walaupun mereka tidak akan
menarik seseorang kembali ke jalur
(kembali ke jalan yang benar –
pent.) ketika mereka telah
melakukan sesuatu yang tidak
seharusnya mereka lakukan.
CARA MENGATUR HIGH I
• Untuk mengatur ”High-I”, anda harus memenangkan
mereka (Anda sedikit mengalah-pent.)dan berteman
dengan mereka. Jika anda tidak menunjukkan bahwa anda
peduli pada mereka atau bahwa anda menyukai mereka,
mereka tidak akan mau bekerja untuk anda.
• Anda harus menunjukkan bahwa anda mempunyai selera
humor, Anda adalah seorang orang selalu bergembira (fun-
loving), dan anda senang berbincang dengan mereka.
Anda dapat memintanya bekerja sedikit keras, tetapi tidak
terlalu serius.
• ”High-I” ingin melakukan sesuatu yang
nampak populer. Mereka tidak ingin
melakukan semua yang nampak seperti
pekerjaan terperinci yang akan menyita
waktu mereka. Jika hal itu nampak
membosankan mereka, mereka tidak
menginginkan hal itu. Hal terbaik yang
dapat anda katakan kepada mereka adalah
bahwa dalam hal itu (pekerjaan tersebut-
pent.) akan ada banyak
kegembiraan/kesenangan.
• Mereka akan bekerja baik dengan orang yang
tampak memiliki kebiasaan seperti mereka. Maka
Anda harus tampak bergembira dan bersikap
spontan terhadap mereka. Berbicaralah mengenai
hal-hal lain terlepas dari pekerjaan. Lakukanlah
percakapan-percakapan itu saat mulai bekerja,
ditengah-tengah pekerjaan dan di akhir pekerjaan.
Mereka kadang-kadang ingin membicarakan
sesuatu yang agak menyinggung. Biarkan mereka
membicarakan apa saja.. Mereka senag
memperbicangkan tentang apapun, terutama
mengenai orang lain.
• Jadilah teman mereka dan berikan nasehat
kepadanya mengenai apa anda berpikir dan rasa
terbaik untuk mereka. Dalam hal ini lakukan
dengan ketulusan hati. Jadilah seperti mereka dan
mereka akan mencintai anda.
• Jika anda adalah seorang ”High-D”, jangan
berbicara terlalu banyak. Biarkan mereka
memutuskan bahwa mereka ingin sistem dan
bahwa itu nampak seperti suatu gagasan populer
dan bisa dipertimbangkan. ”High-D” perlu untuk
sedikit lebih ramah dibanding biasanya manakala
mereka di tempat kerja.
• Anda tidak bisa terlalu ramah dengan orang
”High-I”-sepanjang anda tidak melakukannya
dengan tulus hati. Mereka adalah orang yang
berorientasi pada orang (people’s people) dan
mempunyai ketrampilan mengenai orang
(people’s skill) yang sangat baik. Mereka tidak
akan menyukai anda jika anda berpura-pura.
• ”High-I” cenderung akan melebih-lebihkan.
Mereka suka menceritakan suatu cerita dan anda
dapat juga melakukannya manakala bekerjasama
dengan mereka. Tetapi sampaikan pada mereka
jika anda melebih-lebihkan cerita Anda.
AREAL YG PERLU DIPERBAIKI PRIBADI HIGH
“I “
• ”High-I” harus lebih fokus untuk bekerja menyelesaikan
tugas-tugasnya dan tidak mudah dikacaukan orang lain.
Mereka perlu untuk lebih berorientasi pada tugas. Mereka
harus melihat secara lebih mendetail yang itu mungkin
sangat tidak ia sukai.
• Mereka perlu untuk lebih sedikit extrovet dengan orang,
terutama ”High-C” dan ”High-S”. Manakala memberitahu
”High-C” mereka tidak perlu untuk menjadi teman mereka.
Hal ini mungkin bertentangan dengan yang mereka yakini
yaitu bahwa mereka harus menjadi teman bagi semua orang.
• ”High-I” mungkin terkesan terlalu ramah
bagi ”High-S”, meskipun ”High-S” dapat
melihat hal tersebut dan tidak
membiarkannya/menganggapnya
sebagai gangguan baginya. ”High-I”
perlu memahami bahwa tipe kepribadian
orang lain tidaklah sama dengan mereka.
”High-I” juga perlu untuk berusaha
bersikap seperti orang lain ketika
berkomunikasi dengan mereka.
INTERAKSI HIGH D
• ”High-D” tidak berinteraksi dengan baik dengan
orang lain. Mereka senang memberi perintah dan
suka memegang kendali, dan ini dapat merugikan
interaksi mereka dengan orang lain.
• ”High-D” dapat menyabotase atau mengikis
kekuasaan dari ”High I” tanpa merasa cemas
bahwa hal itu akan mempengaruhi popularitas
mereka. Sementara ”High-I” suka bekerjasama
dengan suatu kelompok, ”High-D” tidak tertarik
dengan hal tersebut, atau setidaknya tidak pada
tingkat yang sama.
• Seringkalai ”High-D” mempunyai banyak ”High-I”
dalam teamnya; mereka hanya perlu sedikit menyapa
mereka agar tercipta hubungan yang lebih baik.
• ”High-D”bekerja dengan baik dengan ”High-C”.
Keduanya tidak perlu untuk ramah ketika mereka
sedang bekerja, sehingga mereka dapat
menyelesaikan pekerjaan tersebut. Dua kepribadian
ini saling melengkapi dan berterima kasih satu sama
lain dengan baik sekali. ”High-D” adalah atasan yang
baik bagi ”High-C”. Seorang ”High-D” suka
mendelegasikan, dan satu-satunya karakter yang
senang dengan sebuah pendelegasian adalah ”High-
C”.
• Tetapi, karena ”High-D” adalah orang yang tidak
berorientasi pada hal-hal detail berkebalikan
dengan ”High-C”, sehingga masalah dapat terjadi.
”High-C” memerlukan penjelasan detail
bagaimana cara melakukan sesuatu sementara
”High-D” tidak senang memberikannya.
• Selain itu ”High-C” menyukai untuk lakukan hal
yang sama berulang kali. Mereka senang
melakukan hal-hal yang mereka tahu bagaimana
cara melakukannya. Karena dengan hal itulah
mereka mendapatkan sesuatu yang sangat
penting dan berarti bagi mereka, yaitu melakukan
sesuatu dengan sempurna.
• Seorang ”High-D” juga dapat bekerjasama dengan ”High-
S” karena ”High-S” adalah seorang yang tenang,
pendiam, dan bersikap toleran terhadap orang lain.
”High-S” tidak perlu untuk diberi penjelasan detil
sebagaimana ”High-C”. Mereka cukup diberitahu apa
yang harus dilakukan dan mereka akan melakukan itu.
• ”High-S” mengetahui bahwa ”High-D” suka
mengendalikan orang lain namun mereka tidak
merisaukan hal tersebut.”High-D” tidak
mempertimbangkan gaya interaksi mereka, seperti
perlunya ia mengulang instruksi dengan detil kepada
”High-C”, atau perlunya untuk lebih akrab dengan ”High-
I”. Oleh karena itu ”High-S” merupakan mitra terbaik bagi
”High-D” dalam bekerja.
• ”High-D” mungkin berpikir atau menilai
”High-S” sebagai seorang yang inferior
karena salah memahami ketenangan dan
sikap pendiam mereka sebagai bentuk
rasa kurang percaya diri. Sering seorang
”High-S” memiliki rasa percaya diri yang
tinggi, namun ia merasa tidak perlu
menunjukkannya sebagaimana ”high-D”.
”High-D” menyukai orang yang percaya
diri, sehingga mereka (”High-D”) dapat
berhubungan dengannya.
BAGAIMANA NEBFATUR HIGH D

• ”High-D” senang menjadi pemimpin. Mereka suka


melakukan sesuatu yang tidak ada orang lain yang
melakukan. Mereka senang menjadi pelopor
inovatif. Cara terbaik untuk bekerja dengan
mereka adalah dengan mengatakan bahwa
mereka perlu untuk lebih produktif,
menguntungkan, sukses dan mereka harus
menjadi pemimpin dari yang lain.
• Hormati mereka dan jangan membuat mereka merasa inferior.
Mereka juga perlu/harus menghormati manager-nya. Yang
terpenting, mereka perlu untuk merasa yakin bahwa Anda bisa
melakukan apa yang Anda katakan bisa Anda lakukan. Mereka
perlu untuk diberi fakta dan alasan/pertimbangan. Juga jangan
mencoba untuk ”sok akrab” dengan mereka.
• Dalam kaitan dengan sistem, mereka ingin suatu
ringkasan/gambaran mengenai sistem tersebut . Mereka tidak
memerlukan detil; karena sesungguhnya hal yang bersifat detil
justru mengganggu mereka. Berikan gambaran/outline mengenai
hal-hal yang berbeda dan tunjukkan/ jelaskan segala sesuatunya
secara logis. Mereka ingin menjadi sangat produktif, oleh karena itu
katakan pada mereka bagaimana sistem dapat membantu mereka
melaksanakan segala sesuatunya dengan lebih efisien. Katakan
kepada mereka bahwa mereka akan menjadi lebih sukses dengan
menggunakan sistem yang baru itu. Hal itulah yang ingin mereka
ketahui.
• Berikan kepada mereka solusi atau cara
melakukan sesuatu yang lebih baik.
Berterus teranglah jika memang Anda
harus melakukannya - mereka tidak
akan terlalu memikirkannya dan juga
tidak terlalu mempedulikannya- tetapi
lakukan hal itu hanya jika mereka
mempunyai rasa hormat pada Anda.
AREA YANG HARUS DIPERBAIKI

• Area utama yang perlu diperbaiki ”High-D”


adalah keterampilan yang berkaitan interaksi
dengan orang (People skill) dan komunikasi
dengan orang lain. Mereka juga harus bersabar/
tidak terburu-buru untuk memeriksa apakah
ada suatu kemajuan yang dicapai. Manakala
berkomunikasi dengan ”High-C” mereka perlu
menyampaikannya dengan lebih spesifik.
• Mereka perlu untuk lebih ramah dengan
rekan kerjanya. Mereka suatu sistem
pengecekan mengenai kemajuan pekerjaan
yang telah mereka capai dan juga seberapa
baik mereka melakukan pekerjaan tersebut.
Apakah pekerjaan yang mereka mulai telah
selesai, dan jika demikian, bagaimana
kualitasnya? Mereka harus berhenti,
merencanakan, dan berpikir lebih sebelum
mereka memulai, demikian pula ketika
mereka telah memperoleh suatu kemajuan.
PRIBADI ”HIGH-S”

• Pribadi ”High-S”adalah orang yang


mantap/tenang. Mereka tidak suka hal-hal
mendesak. Manakala orang lain merasa
tertekan, mereka tetap tenang. Mereka suka
menempuh jalan yang panjang, memikirkan
dengan matang sebelum mulai melakukan
sesuatu. Mereka tidak suka membuat
keputusan cepat.
• ”High-S” dapat merencanakan berbagai
hal, yang mana itu merupakan sesuatu
yang sangat membantu bagi ”High-D”.
”High-S” dapat membuat ”High-D” lebih
tenang/pelan dan ini bisa jadi
merupakan suatu yang berdampak
positif bisa juga sebaliknya. Dalam
banyak kasus seringkali seorang ”High-
D” menikah dengan seorang ”High-S”.
• ”High-S” juga dapat bermitra dengan
baik dengan ”High-I”. Keduanya
berorientasi pada orang. ”High-S”
adalah sosok yang lebih tenang, dan
lebih pendiam daripada ”High-I”.
Seorang ”High-S” mungkin akan berkata
kepada ”High-I”, ” Mellow out. You come
on too strong. You’re too friendly”,
sedangkan ”High-I” akan menjawab, "
Get a bit more life in you."
• Keduanya mempunyai kebahagiaan dalam
kehidupannya, atau setidaknya mereka
berusaha untuk itu. ”High-S” mempunyai
suatu perhatian tinggi kepada yang lain
dan berusaha untuk memahami mereka.
Manakala ”High-I” bekerja bersama ”High-
S”, mereka seringkali dapat menemukan
suatu kegemberiaan, karena keduanya
sama-sama tidak berorientasi pada tugas
sebagaimana ”High-D” ataupun ”High-C”.
• Keduanya pada umumnya tidak akan
melaksanakan pekerjaan sebanyak seperti dua
tipe kepribadian lainnya.
• ”High-S” dan ”High-C”, keduanya merupakan
pribadi yang introfet. Keduanya sering kali
menghabiskan banyak waktu untuk membuat
suatu keputusan. Mereka bekerja baik bersama-
sama, walaupun mereka tidak akan
melaksanakan suatu tugas secepat ”High-D”
dan ”High-I”. Mereka akan memikirkan segala
sesuatunya terlebih dahulu, meskipun mungkin
hanya sebentar.
• ”High-S” akan merasa ada tidak usah terburu-
buru untuk melakukannya. ”High-C” akan
setuju sebab mereka ingin mempertimbangkan
semua detil sebelum mereka memulai apa pun.
”High-C” akan merencanakannya dengan
sempurna sebelum memulai, dan jika proses
itu memakan waktu yang terlalu lama, ”High-
S” tidak akan mengingatkannya atau banyak
berkomentar karena ia senang untuk menjaga
segala sesuatunya dalam kondisi yang damai,
tentram.
• Bagaimanapun juga kedua tipe kepribadian ini
akan melaksanakan suatu pekerjaan dengan
baik bersama-sama dan pekerjaan itu akan
dilaksanakan dengan tepat/benar. ”High-D”
dan ”high-S” dapat melaksanakan suatu
pekerjaan dengan baik, keduanya saling
melengkapi dengan sangat baik. ”High-S”
akan menarik ”High-D” kembali ke ”bumi” dan
menenangkan/memantapkannya. ”High-D”
memacu dan mempercepat ”High-S” dalam
proses pengambilan keputusan, yang mana
hal itu kadang-kadang diperlukan.
• ”High-S” mengagumi kemampuan
memimpin yang dimiliki ”High-D”,
sementara ”high-D” mengagumi
ketenangan/kemantapan yang dimiliki
”High-S”- meskipun tidak selalu
(keduanya menjadi mitra yang baik).
Sebab ”High-S” pendiam sementara
”High-D” cenderung terbuka, easygoing,
mereka belajar dari satu sama lain
dalam situasi berbeda.
• Bagaimana mengatur ”High-S”
• Mereka lebih susah diajak bekerjasama
daripada ”High-D” atau ”high-I”. Mereka
senang berada posisi mantap/tenang
dalam pengambilan keputusan mereka.
Mereka tidak suka melakukan segala
sesuatunya dengan terburu-buru. Mereka
senang menghabiskan banyak waktu
untuk mencapai suatu keputusan. Mereka
tidak suka tekanan atau orang ambisius.
• Anda perlu berteman dengan mereka
dan membangun hubungan baik dengan
mereka. Jadilah sedikit tenang/pendiam
seperti mereka. Bersikaplah
casual/wajar. Gambarkan apa yang Anda
inginkan untuk mereka lakukan. Berilah
mereka data untuk membuat suatu
keputusan dan katakan kepada mereka
bahwa mereka perlu membuatnya
segera.
• Meskipun demikian janganlah berharap mereka
dapat langsung mengambil keputusan dengan
cepat. Jelaskan pada mereka di awal bahwa jika
Anda bisa memberi mereka segala sesuatu yang
mereka inginkan dan harapkan, dan Anda berdua
sepakat bahwa itu adalah hal terbaik, kemudia
Anda akan menjelaskan gambaran/outline
langkah-langkah yang diperlukan untuk membuat
prosess tersebut berjalan. Kemudian apakah
mereka merasa OK untuk melakukan hal itu.
Kemudian minta mereka untuk komit untuk
membuat keputusan dan demikian tadi jika Anda
bisa melakukannya.
• Kadang-kadang ”High-S”tidak akan membuat
keputusan untuk semua permasalahan dalam
satu hari. Jika itu kasusnya, perhatikanlah bahwa
itu sering terjadi. Beikan mereka waktu dan
kembali tanyakan kepada mereka hari
berikutnya. Tegaskan bahwa keputusan itu perlu
segera (atau hari ini), tetapi jangan
menekan/memaksa.
• Tenanglah sebagaimana mereka. ”High-S” tidak
menyukai perubahan. Berikan mereka kontak
mata (jagalah kontak mata dengan mereka).
Bangunlah hubungan dan jadilah teman mereka.
AREA YANG PERLU DIPERBAIKI OLEH
”HIGH-S”
”High-S” harus berusaha mengubah jalan (sikap, cara
kerja) mereka dengan cepat. Mereka perlu melakukan
perubahan terutama dalam hal waktu; bagaimanapun,
mereka adalah tipe yang paling segan/enggan dari semua
tipe kepribadian untuk melakukannya. ”High-D” akan
berubah sebelum Anda menyelesaikan penjelasan Anda
mengapa mereka harus berubah. Bagi ”high-I” berubah
merupakan suatu yang menyenangkan. Mereka menyukai
perubahan sebab mereka menyukai variasi dalam hidup
mereka.
”High-C” pada umumnya tidak akan banyak
berubah. Hal ini karena ketika mereka selesai
belajar bagaimana cara melaksanakan tugas
dengan cara terbaik yang bisa mereka
lakukan, dan sekarang mereka hanya ingin
untuk bertahan, terus melakukan hal itu.
Mereka mencintai sesuatu yang bersifat rutin.
Bagaimana mungkin anda mencapai
kesempurnaan dalam hal apapun jika Anda
tidak mempertahankannya untuk periode
yang lama? (ingin menjadi perfectionist-itulah
alasan mereka susah berubah)
• High-S harus berlatih membuat
keputusan dengan cepat dan tidak
melihat ke belakang kembali tatkala
sesuatu keputusan telah ditetapkan.
Mereka harus menyadari bahwa
seringkali keputusan cepat menjadi
lebih baik dibanding tanpa putusan
sama sekali.
PRIBADI HIGH “ C “
Pribadi ”High-C”merupakan sosok yang menarik
dalam banyak hal. Mereka mempunyai suatu
kecenderungan untuk mengumpulkan data,
fakta, dan gambar. Mereka seringkali bicara
dengan kata-kata tergagap ketika menguraikan
hal-hal, mungkin hal ini karena mereka tertekan
dan juga bisa jadi karena mereka sedang
berpikir cara terbaik untuk mengubicara
menggagap lebih dari tipe kepribadian
lain.raikan hal tersebut. ”High-C” sering
• ”High-C” senang melakukan segala
sesuatunya dengan sangat baik, jika
tidak dengan sempurna. Bagaimanapun
mereka tidak menggunakan standard
orang lain sebagai standar mereka.
Mereka memiliki standar sendiri, yang
bernilai bagi mereka sebab kemudian
mereka akan belajar bahwa standard
mereka jauh lebih tinggi dibanding
orang lain.
• Mereka sering menciptakan tekanan
dalam kehidupan mereka yang
diakibatkan oleh usaha berkelanjutan ini
untuk terus meningkatkan kualitas kinerja
untuk mencapai standard sempurna yang
mereka tetapkan. Mereka dapat
kehilangan/kurang bisa memahami ketika
mereka melihat gambaran yang besar
(visi, tujuan jangka panjang dll-pent.);
karena mereka lebih tertarik pada hal-hal
yang detail.
• Mereka ingin bekerja dengan cara mereka
sendiri karena mereka merasa bahwa
mereka akan bisa melakukan pekerjaan
dengan sangat baik. Mereka berpikir orang
lain tidak akan bisa melakukan pekerjaan
sebaik mereka. High-C bersifat
pendiam/tertutup dan lebih berorientasi
pada tugas, yang berarti mereka tidak akan
bersikap ramah ketika komunikasi dengan
orang lain terutama yang bukan keluarga
atau teman mereka.
• Mereka suka memberi banyak data manakala
mereka komunikasi, mereka bahwa (data) itulah
yang orang inginkan.
• Mereka bisa mengalami stress yang berat
tatkala mereka jarang bisa mencapai standard
tinggi yang mereka tetapkan sendiri. Mereka
suka memperhatikan hal-hal yang detil sebelum
membuat suatu keputusan. Mereka hampir tidak
pernah buru-buru ketika menghadapi sesuatu,
terutama tanpa mempertimbangkan semua
fakta, data, dan grafik. Kemudian mereka suka
berpikir lebih pada itu (fakta, data, dan grafik).
• Mereka tidak suka didorong/dipaksa
untuk melakukan sesuatu, karena
mereka merasa bahwa jalan/cara
mereka adalah selalu yang terbaik.
Mereka suka merencanakan segala
sesuatunya sebelum ”mengangkat jari
mereka” (melakukan sesuatu –pent.).
segala sesuatunya haruslah dipastikan
sempurna memulai suatu proses.
• Interaksi ”High-C”
• ”High-C” merupakan komplemen/pelengkap
”High-D”; mereka adalah kebalikan yang satu
introvet sementara yang lain extrovet. ”High-C”
pendiam/tertutup sementara ”high-D” ramah.
Keduanya berorientasi pada tugas.
• ”High-C” mendapatkan kepuasan diri dan
kebanggaan dari melakukan sesuatu untuk
orang lain. Walaupun jika mereka tidak
mengetahui bagaimana cara lakukan apa yang
diminta oleh ”high-D”, itu bisa menjadi suatu
masalah.
• ”High-C” perlu untuk ditunjukkan secara
detil bagaimana cara melakukan
sesuatu. Sementara ”high-D” tidak
menyukai hal-hal yang bersifat detil,
maka suatu masalah komunikasi dapat
terjadi. Namun dalam kaitannya dengan
pekerjaan, ”High-D” perlu untuk
menjelaskan dengan lebih mendetail
tentang bagaimana melakukan sesuatu
yang mereka inginkan.
• ”High-C” dan ”High-C” merupakan suatu kombinasi
menarik. Mereka dapat bekerjasama dengan baik,
walaupun bisa jadi mereka sering memiliki masalah.
Manakala mereka berjuang bersama dalam suatu
hubungan/kerjasama, ini bisa jadi karena perbedaan
natur/kondisi/sifat alami mereka. ”High-I” seorang yang
extrovet sementara ”High-C” introvet.
• Seorang ”high-I” berorientasi pada orang sementara ”High-
C” berorientasi pada tugas. Ciri ini dapat menyebabkan
banyak konflik. ”High-I” akan mengatakan atau berpikir
bahwa ”high-C” banyak menghabiskan waktu untuk hal-hal
tak penting. Sementara ”high-C” akan mengatakan ”High-
I” seperti ”keripik” (renyah, banyak bicara-pent.) dan tidak
melakukan sesuatu yang sesungguhnya penting.
• ”High-C” akan menginginkan ”High-I” agar mengurangi
sikap ramahnya dan lebih berorientasi/fokus pada tugas
sementara ”High-I” menginginkan hal sebaliknya.
• Sebagai mitra kerja, keduanya akan baik untuk satu
sama lain jika mereka dapat mengesampingkan
perbedaan mereka. ”High-I” akan menghentikan sikap
”High-C” yang selalu introvet dan membuatnya untuk
lebih merasa gembira dan dapat bekerjasama dengan
orang lain. Yang tinggi C akan membawa Yang tinggi I
mengalah ke bumi dan mendapat/kan [mereka/nya]
bekerja pada [atas] detil itu. Sebagai kombinasi di
(dalam) bisnis, mereka dapat bekerja baik bersama-
sama.
• Bagaimana mengatur “High-C”
• Memperkenalkan system kepada
“High-C” bias jadi merupakan sesuatu
yang menantang. “high-C” bias jadi
sangat skeptis terhadap orang yang
mengatakan bahwa ia memiliki
sesuatu yang akan dibutuhkan oleh
“high-C” karena seringkali mereka
bahwa apa yang telah mereka miliki
adalah sesuatu yang sudah baik.
• Mereka bisa sangat anti/menolak adanya
perubahan karena mereka memiliki cara sendiri
unuk melakukan sesuatu. Mereka tidak akan
mempertimbangkan untuk merenima system
yang baru kecuali jika fakta-fakta (dalam hal ini
harus banyak fakta) yang ditunjukkan valid.
• Bersiaplah untuk menghabiskan banyak waktu
dengan mereka. Mereka akan menanyakan
ratusan pertanyaan dan menunda-nunda karena
mereka akan mengkhawatirkan/
mempertanyakan apakah mereka telah
mengetahui yang perlu mereka ketahui.
• Mereka akan mengkhawatirkan
keberadaan agen-agen perubahan. Alas
an utama adalah bahwa mereka telah
menemukan cara melakukan segala
sesuatunya sendiri, tanpa bantuan
orang lain, dan suatu system baru
berarti keharusan bagi mereka untuk
kembali belajar. Mereka akan jauh lebih
senang untuk melakukan segala
sesuatunya dengan cara yang elah
mereka ketahui.
• Mereka tidak ramah/akrab sebagaiana
“High-I” dan “High-S”. Anda tidak cukup
dengan meangatakan kepada mereka
bahwa mereka memerlukan siste baru
sebagaimana bisa Anda lakukan pada
“High-D”. Yang mereka inginkan hanya
satu – data. Oleh karena itu beri mereka
data sebanyak mungkin. Berikanlah
(data) dalam bentuk grafik, tabel, form
tertulis atau essay.
• Anda tidak bisa member “high-C” terlalu banyak data
sebagai bahan pertimbangan (unuk mengambil
keputusan). Mereka senang menjastifikasi keputusan
mereka dengan logika. Mereka tidak peduli apakah And
teman baiknya. Mereka selalu mempertimbangkan fakta
terlebih dahulu.
• Jangan mengharapkan “high-C” dapat mengambil
keputusan dengan cepat. Mereka senang menggunakan
banyak waktu untuk berpikir. Oleh karenanya berikanlah
waktu padanya. Berbicaralah dengannya mengenai
fakta dan didukung logika. Kembali kepada mereka di
hari yang lain hanya jika Anda mengatakan kepada
mereka bhwa Anda telah memberikan segala sesuatu
yang dibutuhkan untuk membuat keputusan.
• Mereka memiliki kepercayaan diri akan kemampuan
yang mereka miliki dan menggunakannya untuk
membuat kepuusan mereka sendiri. Mereka akan
berbicara dengan percay diri karena mereka
memiliki banyak pengetahuan dan mereka bangga
dengannya. Jika Anda mengatakan kepada mereka
bahwa Anda memiliki cara yang akan membantu
mereka melakukan sesuatu dengan lebih baik dan
lebih efisien, Anda akan mendapatkan perhatian
serius dari mereka. Segala sesuatu yang dapat
meningkatkan standar atau efisiensi mereka mereka
akan menukainya. Katakan pada mereka bahwa
mereka akan dapat melakukannya dengan lebih
baik dengan system yang diperkenalkan.
Area yang perlu diperbaiki oleh “high-C”
• Standar yang dimiliki “High-C” sangat tinggi jika
dibandingkan dengan standar orang lain. Mereka
bisa menjadi orang yang stress terkait perasaan
bahwa segala sesuatunya harus
sempurna/perfect. Ini meupakan standar yang
mereka terus berusaha mencapainya.
• Mereka perlu meminta pendapat/opini orang lain
ketika melakukan suatu tugas dan menerima
standar mereka sebagai sesuatu yang cukup
baik. Seorang “High-C” perlu berjuang untuk
menjadi excellence bukan perfection!!!
Hampir semua “High-C” berpikir
mereka dapat melakukan pekerjaan
dengan lebih baik, dan memang
seringkali mereka memang bisa. Akan
tetapi biasanya standar yang dimiliki
“high-C” terlalu tinggi karena orang
lain menghargai excellence, sementara
“High-C” tetap bertahan pada standar
Perfection. “High-C” perlu untuk
berhenti pada excellence.
• Mereka perlu untuk lebih banyak bekerjasama dengan
orang untuk belajar mengenai standar excellence dan
belajar menerimanya sebagai standar baru.
• “High-C” perlu untuk lebih yakin dengan pendekatan
mereka dalam mengambil keputusan dan tidak takut
bahwa ia akan mengambil keputusan yang salah.
Setelah semua itu, “High-D” membuat keputusan jauh
lebih cepat daripada “high-C”. “High-D” far outweight
“high-C” ketika ia menjadi orang sukses. Oleh karena
itu, perlu untuk memiliki perilaku yang lebih cepat
dalam mengambil keputusan sehingga dia bisa meju
menjadi lebih baik, lebih kuat, emotional muscle.
“High-C” perlu melakukan sesuatu yang
baru atau sesuatu yang berbeda. Mereka
perlu untu melupakan jadwal-jadwalnya.
Tinggalanlah jadwal –jadwal barang sehari.
Lakukan sesuatu secara spontan. Lakukan
sesuatu hal dikarenakan hal itu kelihatan
menarik. Mereka harus mengatakan pada
diri mereka bahwa berubah merukan hal
yang menyenangkan dan itu adalah hal
yang baik. Mereka perlu untuk lebih
bersifat spontan.
• Mereka juga memerlukan banyak bantuan dari
orang lain. Mereka harus bertanya pada diri
sendiri mengenai apakah yang sedang mereka
lakukan adalah hal yang paling utama/paling
penting diantara sekian hal yang bisa mereka
lakukan. Apakah menghabiskan banyak waktu
untuk mencoba menyelesaikan suatu
pekerjaan dengan sempurna benar-benar
bermanfaat bagi mereka atau orang lain, atau
mereka perlu katakan, " Ini excellent. Apa
yang bisa aku lakukan berikutnya?"
• ”High-C” harus banyak
bergerak/beraktivitas. Mereka harus
lebih sering bergaul/terlibat dengan
orang. Mereka harus mencoba bersikap
terbuka dan mengatakan apa yang dia
rasakan. Seorang manusia yang sangat
bijaksana berkata, " Sifat rapuh adalah
kekuatan sebab anda akan membuka
diri terhadap perubahan dan
peningkatan/kemajuan."
•Mereka harus lebih sering
bersifat spontan sebagaimana
”High-D”. Mereka perlu
melakukan banyak hal dalam
sekali waktu sehingga mereka
tidak berhenti pada hal-hal
yang detail yang itu tidak
penting.
Manfaat pengujian melalui Test Karakter DISC untuk
kepentingan pemetaan potensi karakter berwirausaha adalah
1. Seseorang akan tahu kecenderungan dalam dirinya baik
basic style maupun performance yang sekarang
2. Mengetahui dan mengukur kedalaman fokus sifatnya
cenderung pada tugas atau hubungan
3. Mengetahui gaya kepemimpinan yang lebih efektive yang
harus digunakan agar sesuai dengan karakter
kepribadiannya
4. Mengetahui orang lain atau bawahannya dan cara
mengaturnya
5. Mengetahui daerah kelemahannya sehingga bisa
menginterferensinya sesuai dengan tipe karakternya.

Anda mungkin juga menyukai