Anda di halaman 1dari 15

GENERASI DALAM 100

TAHUN
Triwati Rahayu
Curah Pendapat

•Apakah pengertian kata generasi?


•Jelaskan tahapan generasi dalam 100
tahun terakhir!
•Bagaimanakah ciri-ciri dalam setiap
tahapan?
Pengertian generasi
• Menurut KBBI generasi/ge·ne·ra·si/ /génerasi/ n 1 sekalian orang
yang kira-kira sama waktu hidupnya; angkatan; turunan; 2 masa
orang-orang satu angkatan hidup: kira-kira dua -- lagi bangsa
Indonesia sudah dapat berbahasa nasional dengan baik dan benar;--
muda kelompok (golongan, kaum) muda;
-- penerus generasi yang akan melanjutkan generasi sebelumnya;
-- politik generasi masyarakat yang sezaman yang sama memiliki
(merasakan) pengalaman sejarah yang bersifat mendasar pada usia
formatif (antara 17—25 tahun);
-- tua kelompok (golongan, kaum) tua
• Ryder (1965) yang mengatakan bahwa generasi adalah agregat dari
sekelompok individu yang mengalami peristiwa – peristiwa yang sama
dalam kurun waktu yang sama pula.
• Kupperschmidt’s (2000) yang mengatakan bahwa generasi adalah
sekelompok individu yang mengidentifikasi kelompoknya berdasarkan
kesamaan tahun kelahiran, umur, lokasi, dan kejadian – kejadian
dalam kehidupan kelompok individu tersebut yang memiliki pengaruh
signifikan dalam fase pertumbuhan mereka.
• Manheim (1952) generasi adalah suatu konstruksi sosial dimana
didalamnya terdapat sekelompok orang yang memiliki kesamaan
umur dan pengalaman historis yang sama.

• Howe & Strauss (1991, 2000) membagi generasi berdasarkan


kesamaan rentang waktu kelahiran dan kesamaan kejadian – kejadian
historis.
Nama generasi
• Perbedaan Generasi Tahun Kelahiran Nama Generasi
• 1925 – 1946 Veteran generation
• 1946 – 1960 Baby boom generation
• 1960 – 1980 X generation
• 1980 – 1995 Y generation
• 1995 – 2010 Z generation
• 2010 + Alfa generation
Baby Boomers (Lahir Pada Rentang Tahun <
1960)
• Generasi ini terlahir pada masa-masa dimana berbagai perang telah berakhir sehingga perlu
penataan ulang kehidupan dan banyak keluarga yang memiliki banyak anak.
• perekonomian dan pertumbuhan penduduk sedang mulai meningkat. Adat istiadat masih
dipegang teguh dan ragam bahasa slank belum berkembang.
• Orang-orang pada masa itu masih cenderung “kolot” dan sangat matang dalam pengambilan
keputusan.
• Generasi Baby Boomers cenderung tidak suka menerima kritik. Uang dan pengakuan dari
lingkungan adalah target mereka. Gengsi menjadi urutan pertama dalam kehidupan sosial.
• Pandangan akan pekerjaan dan kehidupan pribadi para Baby Boomers tidak seimbang,
dimana generasi ini menganggap bahwa hidup untuk bekerja. Namun demikian, loyalitas dan
dedikasi dalam bekerja menjadi poin positif bagi Baby Boomers.
• Bagi Anda yang terlahir sebagai Generasi Baby Boomers, tentunya Anda sedang menikmati
masa-masa-masa pensiun, bukan?
Generasi X (Tahun Kelahiran 1961-1980)
• Generasi ini cenderung suka akan risiko dan pengambilan keputusan yang matang
akibat dari pola asuh dari generasi sebelumnya, Baby Boomers.
• Generasi ini terlahir pada masa-masa adanya gejolak dan transisi serta menyaksikan
berbagai konflik global seperti Perang Dingin, Perang Vietnam, jatuhnya Tembok
Berlin. Generasi ini cenderung lebih toleran, menerima berbagai perbedaan yang
ada.
• Selain itu, dari segi teknologi informasi, generasi ini mulai mengenal yang namanya
komputer sehingga generasi ini mulai berpikir secara inovatif untuk mempermudah
kehidupan manusia.
• Generasi X sangat terbuka dengan kritik dan saran agar lebih efisien dalam bekerja.
Pandangan mereka adalah bekerja untuk hidup, bukan hidup untuk bekerja
sehingga kehidupan antara pekerjaan, pribadi, dan keluarga cenderung seimbang.
Generasi Y – Generasi Millennial (Tahun Kelahiran 1981-1994)

• Di era ini, selain komputer sudah menjamur, ditambah lagi dengan


berkembangnya video games, gadget, smartphones dan setiap kemudahan akan fasilitas
berbasis computerized yang ditawarkan serta kecanggihan internet, membuat Generasi Y menjadi suatu
generasi yang mudah mendapatkan informasi secara cepat.
• Pola pikir dan karakter generasi ini dapat dikatakan generasi penuh ide-ide visioner dan inovatif untuk
melahirkan generasi yang memiliki pengetahuan dan penguasaan IPTEK.
• Bagi Anda yang saat ini menginjak usia 20-30 tahun, tentunya Anda adalah Generasi Y dan kini sedang
dalam masa akhir perkuliahan dan memasuki dunia kerja. Manfaatkan usia Anda untuk segera memiliki
perencanaan keuangan yang mapan sebagai persiapan menuju usia 30 an.
• Generasi Y cenderung bertanya dan meminta kritik serta saran untuk kemajuannya. Mereka
menganggap bahwa rewards terbaik adalah perasaan ketika pekerjaannya dinilai berarti bagi hal-hal
tertentu.
• Keseimbangan gaya hidup dan pekerjaan menjadi hal yang paling penting bagi mereka Generasi Y.
Karenanya, mereka cenderung mencari pekerjaan yang dapat menunjang gaya hidup. Jika tidak, mereka
cenderung berhenti dari pekerjaan tersebut.
Generasi Z (Tahun Kelahiran 1995-2010)

• Generasi ini adalah peralihan dari Generasi Y dimana teknologi


sedang berkembang. Pola pikir mereka cenderung serba ingin instan.
• Namun masih belum banyak yang dapat disimpulkan karena usia
mereka saat ini masih menginjak remaja. Kehidupan mereka
cenderung bergantung pada teknologi, mementingkan popularitas
dari media sosial yang digunakan.
Perbedaan dalam rentang umur
• rentang umur yang dipakai mendeskripsikan Generasi Z adalah anak-anak
yang lahir 1995 hingga 2014.
• Badan statistik Kanada menghitung Generasi Z mulai dari anak-anak yang lahir
pada 1993 sampai 2011.
• McCrindle Research Centre di Australia menyebut Generasi Z sebagai orang-
orang yang lahir pada 1995 sampai 2009.
• MTV lain lagi: mendefinisikan generasi itu sebagai orang-orang yang lahir
selepas Desember 2000.
• Terlepas perbedaan tahun tersebut, mereka semua sepakat kalau Generasi Z
adalah orang-orang yang lahir di generasi internet—generasi yang sudah
menikmati keajaiban teknologi usai kelahiran internet.
Generasi Alpha (Tahun Kelahiran 2010-
Sekarang)
• Generasi ini adalah lanjutan dari generasi Z dimana mereka sudah terlahir
dengan teknologi yang semakin berkembang pesat. Di usia mereka yang
sangat dini, mereka sudah mengenal dan sudah berpengalaman
dengan gadget, smartphone dan kecanggihan teknologi yang ada.
• Selain itu, kebanyakan mereka terlahir dari keluarga dengan masa
Generasi Y yang juga terlahir pada masa-masa awal perkembangan
teknologi.
• Pola pikir mereka yang terbuka dengan perkembangan serta transformatif
dan juga inovatif akan mempengaruhi perkembangan anak-anak
generasi Alpha.
Kenali Pola Pikir dan Paradigma Setiap Generasi

Dengan menyadari setiap perbedaan generasi,


kita dapat semakin mengenal pola pikir dan
bahkan paradigma hidup masing-masing.
 Anda dapat saling memahami dan memaklumi
setiap kelebihan bahkan kekurangannya.
Termasuk generasi yang manakah Anda?

Anda mungkin juga menyukai