Anda di halaman 1dari 6

LAPORAN KEUANGAN

MATERI KELAS VIII


LAPORAN KEUANGAN

 Laporan keuangan merupakan ringkasan dari suatu proses pencatatan transaksi – transaksi keuangan yang
terjadi selama periode pelaporan dan dibuat untuk mempertanggungjawabkan tugas yang dibebankan
kepadanya oleh pemilik perusahaan.
 Tujuan Laporan keuangan :
1. Untuk mengetahui seberapa baik kinerja bisnis dalam satu periode.
2. Pemilik ingin mengetahui jumlah modal atau kekayaan bersih yang berhasil dikumpulkan selama satu
periode.
3. Pemilik ingin mengetahui posisi keuangan yang dimiliki pada akhir periode,
 Jenis – jenis Laporan Keuangan
1. Laporan Laba Rugi
2. Laporan Perubahan Modal
3. Laporan Neraca
1. LAPORAN LABA-RUGI

 Laporan Laba rugi adalah laporan yang disusun secara sistematis berdasarkan standar akuntansi
yang memuat tentang hasil operasi selama 1 tahun atau periode akuntansi.
 Komponen Laporan Laba Rugi
a) Pendapatan (Penghasilan)
Pendapatan diklasifikasikan menjadi 2 bagian, yaitu :
1) Pendapatan Usaha
2) Pendapatan di luar usaha
b) Beban – beban
Beban di kelompokkan menjadi 2 bagian, yaitu :
a) Beban Usaha
Beban usaha di kelompokkan menjadi 2 bagian, yaitu :
1) Beban Pemasaran (Marketing expense)
Contoh : gaji pramuniaga, iklan (advertising), beban perjalanan, beban angkut penjualan,
beban lembur.
2) Beban Administration (Administration expense)
Contoh : gaji pegawai kantor, beban sewa, beban listrik, beban air & telepon, beban
perlengkapan, beban asuransi, beban rapat.
b) Beban diluar usaha
Contohnya beban bunga & dan beban lain-lain.
2. LAPORAN PERUBAHAN MODAL

 Laporan perubahan modal menunjukkan transaksi modal dengan pemilik dan


distribusi kepada pemilik laba atau rugi periode pelaporan, saldo akumulasi
laba atau rugi pada awal dan akhir periode serta perubahannya, agio saham,
dan disagio saham.
 Format Laporan Perubahan Modal lihat buku hal. 15
3. NERACA

 Laporan Posisi Keuangan (Neraca) merupakan laporan keuangan yang menunjukkan posisi
keuangan suatu entitas baik asset, utang (liabilitas), dan ekuitas pada saat tertentu.
 Komponen pada Neraca
a) Aset (Asset)
Aset di neraca disajikan dengan dimulai dari asset lancer, asset tetap, dan asset tidak
berwujud.
b) Kewajiban (Liability)
Diklasifikasikan menurut urutan tanggal jatuh tempo.

Anda mungkin juga menyukai