Anda di halaman 1dari 17

PEMBUKAAN  jam 08.30 – 09.

00 wita
• Persiapan
SIDANG TERBUKA SENAT FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS SAM RATULANGI
DALAM RANGKA PELANTIKAN DAN PENGAMBILAN SUMPAH/JANJI DOKTER
SPESIALIS, DOKTER, dan NERS
RABU, 23 NOVEMBER 2022

MC 1 :
• Selamat pagi. Salam Sejahtera bagi kita semua. Assalamu'alaikum Warahmatullahi
Wabarakatuh, Om Swastyastu, Namo Buddhaya, Salam Kebajikan. Bersama saya...
dr. Nenny Tubagus
MC 2 :
• Dan saya... dr. Shinta Toar, kami akan memandu acara Sidang Terbuka Senat Dalam
Rangka Pelantikan Dan Pengambilan Sumpah/Janji Dokter Spesialis, Dokter, dan
Ners Fakultas Kedokteran Universitas Sam Ratulangi, Rabu 23 November 2022 pada
pagi hari ini..
• Sidang Terbuka Senat kali ini dilaksanakan secara langsung dan menggunakan
metode teleconference. Untuk itu dimohonkan kepada hadirin yang terhormat agar
dapat mengambil posisi didepan kamera laptop/handphone dan memastikan agar
video selalu dalam keadaan on, speaker berada pada volume yang optimal, dan
microphone audio berada dalam keadaan dimatikan..
MC 1 :
•Yth. Rektor Universitas Sam Ratulangi Prof. Dr. Ir. Ellen Joan Kumaat,
M.Sc, DEA, Para
Wakil Rektor Universitas Sam Ratulangi dan Jajaran
•Yth. Dekan Fakultas Kedokteran Universitas Sam Ratulangi Dr. dr. Billy
J. Kepel, M.Med.Sc Sp.KKLP dan
Para Wakil Dekan Fakultas Kedokteran Universitas Sam Ratulangi
dan Jajaran
•Yth. Ketua Senat Fakultas Kedokteran Universitas Sam Ratulangi Prof.
Dr. dr. Freddy W. Wagey, Sp.OG (K) FM Jajaran
•Yth. Direktur Utama RSUP Prof. Dr. R. D. Kandou Manado dan Para
Direktur RSUP Prof. Dr. R. D. Kandou Manado
•Yth. Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Sulawesi Utara
•Yth. Ketua Ikatan Alumni Fakultas Kedokteran Universitas Sam
Ratulangi Brigjen Pol (Purn.) dr. Arthur Tampi
MC 1 :
•Yth. Para Direktur RS Jejaring, serta Direktur RSGM
Universitas Sam Ratulangi
•Yth. Ketua IDI Wilayah Sulawesi Utara
•Yth. Ketua PDGI Wilayah Sulawesi Utara
•Yth. Ketua PPNI Wilayah Sulawesi Utara
•Yth. Seluruh Staf Dosen Pengajar/Pembimbing Akademik
Fakultas Kedokteran Universitas Sam Ratulangi
•Yth. Para Rohaniawan
•Yth. Para Tamu Undangan
•Dan Yth. seluruh lulusan Dokter Spesialis, Dokter, dan Ners
MC 1 :
•Selamat datang di Sidang Terbuka Senat
Fakultas Kedokteran Universitas Sam Ratulangi
Dalam Rangka Pelantikan Dan Pengambilan
Sumpah/Janji Dokter Spesialis, Dokter, dan Ners
Rabu 23 November 2022. Rektor, Dekan, Wakil
Dekan, Ketua Senat, Sekretaris Senat, Anggota
Senat, Koordinator Prodi Profesi Dokter,
Koordinator Prodi Profesi Ners memasuki ruang
sidang.
•Lagu Gaudeamus
UPACARA NASIONAL  jam 09.00 – 09.20 wita
MC 1 :
•Sidang Terbuka Senat Fakultas Kedokteran Universitas Sam
Ratulangi Dalam Rangka Pelantikan Dan Pengambilan
Sumpah/Janji Dokter Spesialis, Dokter, dan Ners akan dimulai.
Untuk itu diundang para hadirin dalam sikap sempurna mari
kita..
•Menyanyikan Lagu Kebangsaan Indonesia Raya
MC 2 :
•Mengheningkan Cipta akan dipimpin oleh Yth. Dekan Fakultas
Kedokteran Universitas Sam Ratulangi Dr. dr. Billy J. Kepel,
M.Med.Sc, Sp.KKLP
MC 1 :
•Doa Pembuka oleh Yth. Pdt. Jemmy Matheos, M.Th
PEMBUKAAN SIDANG TERBUKA SENAT 
Jam 09.20 – 09.30 wita
MC 1 :  
•Penetapan Kuorum Sidang Terbuka Senat Fakultas Kedokteran
Universitas Sam Ratulangi dalam Rangka Pelantikan dan
Pengambilan Sumpah/Janji Dokter Spesialis, Dokter, dan Ners yang
akan ditetapkan oleh Sekretaris Senat Yth. dr. Sylvia Ritta Marunduh,
M.Med
 
MC 2 :
Pembukaan Sidang Terbuka Senat Fakultas Kedokteran Universitas
Sam Ratulangi dalam Rangka Pelantikan dan Pengambilan
Sumpah/Janji Dokter Spesialis, Dokter, dan Ners oleh Ketua Senat
Yth. Prof. Dr. dr. Freddy W. Wagey, Sp.OG (K) FM
 
UPACARA AKADEMIK jam 09.30 – 11.00 wita
MC 1 :
•Pelantikan Dokter Spesialis
•Pembacaan Hasil Judisium Dokter Spesialis Baru oleh Wakil Dekan Bidang
Akademik dan Kerjasama Fakultas Kedokteran Universitas Sam Ratulangi
Yth. dr. Carla F. Kairupan, Ph.D, Sp.KKLP (*perwakilan peserta onsite dokter
spesialis yg baru mengambil tempat didepan) nanti namanya dipanggil
•Selain Rektor dan jajaran, Dekan Fakultas Kedokteran dan jajaran, Ketua
Senat Fakultas Kedokteran dan jajaran, Koordinator Program Studi
Profesi Dokter, Koordinator Program Studi Profesi Dokter Gigi,
Koordinator Prodi Profesi Ners, dan para lulusan dokter spesialis baru,
selain yang disebutkan diatas dimohonkan untuk mematikan kamera
webcam dan mematikan microphone audio..
•Ikrar Janji Dokter Spesialis Baru dibimbing oleh Dekan Fakultas
Kedokteran Universitas Sam Ratulangi diikuti oleh Dokter Spesialis Baru
serta Pelantikan Dokter Spesialis Baru Oleh Dekan Fakultas Kedokteran
Unviersitas Sam Ratulangi Yth. Dr. dr. Billy J. Kepel, M.Med.Sc, Sp.KKLP
MC 2 :
•Hadirin dipersilahkan mengaktifkan kembali
kamera webcam, dan microphone audio masih
dalam keadaaan dimatikan…
•Pembacaan Hasil Judisium Dokter oleh
Koordinator Program Studi Profesi Dokter Yth.
dr. Herdy Munayang, MA
•Pembacaan Hasil Judisium Ners oleh
Koordinator Profesi Ners Yth. Ns. Sefti S.J.
Rompas,M.Kes (*perwakilan peserta onsite
dokter, dokter gigi, dan ners baru mengambil
tempat didepan) nanti namanya dipanggil
MC 1 :
•Selain Rektor dan jajaran, Dekan Fakultas Kedokteran dan
jajaran, Ketua Senat Fakultas Kedokteran dan jajaran,
Koordinator Program Studi Profesi Dokter, Koordinator Program
Studi Profesi Dokter Gigi, Koordinator Program Studi Profesi
Ners, para Lulusan Dokter, Dokter Gigi, dan Ners baru, selain
yang disebutkan diatas dimohonkan untuk mematikan kamera
webcam dan mematikan microphone audio..
•Pelantikan Dokter, dan Ners Baru oleh Dekan Fakultas
Kedokteran Universitas Sam Ratulangi Yth. Dr. dr. Billy J. Kepel,
M.Med.Sc Sp.KKLP
•Sumpah Dokter, dan Ners Baru di bimbing oleh Ketua Senat
Fakultas Kedokteran Universitas Sam Ratulangi Yth. Prof. Dr. dr.
Freddy W. Wagey, Sp.OG (K) FM dan diikuti oleh Dokter
Spesialis, Dokter, dan Ners Baru
MC 2 :
•Pengukuhan Oleh Rohaniawan:
•Agama Islam oleh Yth. Ust. H. Ngadikin Iskandar,
S.Sos, M.Si
•Pengukuhan Oleh Rohaniawan:
•Agama Katolik oleh Yth. Pst. Dismas Salettia, Pr
•Pengukuhan Oleh Rohaniawan:
•Agama Protestan oleh Yth. Pdt. Jemmy Matheos,
M.Th
(Kembali ke tempat semula)
MC 2 :
•Penyerahan Alumni Baru Dokter Spesialis, Dokter,
dan Ners oleh Dekan Fakultas Kedokteran
Universitas Sam Ratulangi Yth. Dr. dr. Billy J. Kepel,
M.Med.Sc, Sp.KKLP kepada Ketua Ikatan Alumni
Fakultas Kedokteran Universitas Sam Ratulangi Yth.
Irjen. Pol. (Purn) dr. Arthur Tampi
•Sambutan Rektor Universitas Sam Ratulangi Yth.
Prof. Dr. Ir. Ellen Joan Kumaat, M.Sc, DEA
(Berdiri)
•Menyanyikan Mars Universitas Sam Ratulangi
(Duduk)
PENUTUPAN RAPAT TERBUKA SENAT 
jam 11.00 – 11.20 wita
MC 1 :
•Penutupan Sidang Terbuka Senat Fakultas Kedokteran
Universitas Sam Ratulangi dalam rangka Pelantikan dan
Pengambilan Sumpah/Janji Dokter Spesialis, Dokter, dan
Ners oleh Ketua Senat Yth. Prof. Dr. dr. Freddy W. Wagey,
Sp.OG (K)FM
MC 2 : (Berdiri)
•Menyanyikan Mars Fakultas Kedokteran Unviersitas Sam
Ratulangi
 (Duduk)
•Doa Penutup oleh Yth. Pendeta Jemmy Matheos, M.Th
• Rektor, Dekan, Wakil Dekan, Ketua Senat, Sekretaris
Senat, Anggota Senat, Koordinator Prodi Profesi
Dokter, Koordinator Prodi Profesi Ners meninggalkan
ruang sidang.
• Rektor, Dekan, Wakil Dekan, Ketua Senat,
Sekretaris Senat, Anggota Senat, Koordinator Prodi
Profesi Dokter, Koordinator Prodi Profesi Ners
memasuki ruang sidang.
• Mohon mengambil tempat untuk foto bersama
- Lulusan dokter spesialis baru mengambil tempat di
depan
- Lulusan dokter baru mengambil tempat di depan
- Lulusan ners baru mengambil tempat di depan
SAMBUTAN (Pesan dan Kesan) MEWAKILI ORANG TUA PESERTA
DAN PESERTA PELANTIKAN DAN PENGAMBILAN SUMPAH/JANJI 
jam 11.20 – 11.30 wita
MC 2 :
Sambutan, kesan dan pesan
•Mewakili Orang Tua oleh Yth. Bapak Ridwan Labatjo
(orang tua dari dr. Atika Intan Safitri Labatjo, S.ked)
•Mewakili Peserta yang dilantik oleh Yth. dr. Jonathan
Valen Dirk Kalalo, S.Ked (ketua panitia)
•Saat ini dipersilahkan kepada seluruh peserta dokter
spesialis, dokter, dan ners baru untuk memberikan
ungkapan tanda kasih kepada keluarga masing-masing
sebagai ucapan terima kasih kepada keluarga yang sudah
berjasa untuk meraih mimpi sampai di titik ini..
MC 2:

•Hadirin yang terhormat kita telah berada


dipenghujung acara, dengan demikian Acara
Sidang Terbuka Senat Fakultas Kedokteran
Universitas Sam Ratulangi Dalam Rangka
Pelantikan Dan Pengambilan Sumpah/Janji
Dokter Spesialis, Dokter, dan Ners Rabu, 23
November 2022 telah selesai dilaksanakan,
apabila terdapat kata-kata yang kurang berkenan
dihati kami menyampaikan permohonan maaf
yang sebesar-besarnya..
  MC 2 :
•Kami mengucapkan banyak selamat kepada Lulusan
Dokter Spesialis, Dokter, dan Ners baru yang telah dilantik
dan diambil sumpah/janji..
MC 1 :
•Semoga para Lulusan Dokter Spesialis, Dokter, dan Ners
baru Fakultas Kedokteran Universitas Sam Ratulangi
Periode November 2022 ini boleh menjadi dokter yang
melayani dengan hati, bermanfaat bagi masyarakat
Indonesia, dan terlebih boleh menjadi saluran berkat buat
sesama. Sampai bertemu di Sidang Terbuka Senat Dalam
Rangka Pelantikan Dan Pengambilan Sumpah/Janji Dokter
Spesialis, Dokter, dan Ners Fakultas Kedokteran Universitas
Sam Ratulangi Periode selanjutnya.
MC 1 dan 2
Akhir kata, kami undur diri. Syaloom,
Wassalamu'alaikum, Om santi santi santi om,
Pakatuan wo pakalawiren.
Terima kasih..VIVA FAKED. 5311 FAKED!!!
•*Tayangan ucapan selamat untuk para lulusan baru
dokter spesialis, dokter, dokter gigi, dan ners.. (video
ucapan selamat)

………………………………………. acara selesai


……………………………………………………… 

Anda mungkin juga menyukai