Anda di halaman 1dari 16

ENTITY

RELATIONSHIP
MODEL
NOOR AZIZAH, M.Kom

Sistem Informasi UNISNU Jepara


Komponen Entity Relationship Model
1. Entity
2. Atribut
3. Relationship
4. Kardinalitas

Pengantar Basis Data


Entity
 Entitas  suatu objek yang terdiri dari kumpulan
data / elemen yang dapat dibedakan dari objek
lainnya
Contoh : Mahasiswa, Dosen, Matakuliah
 Himpunan Entitas  Sekumpulan entitas yang
sejenis dan berada dalam lingkup yang sama
Contoh : Himpunan Entitas Mahasiswa,
Himpunan Entitas Dosen
Simbol Entitas :
Pengantar Basis Data
Atribut
 Suatu entitas pasti memiliki atribut yang
mendeskripsikan karakteristik dari entity
tersebut
 Yang perlu diperhatikan adalah kedudukan
atribut dalam entitas. Mana atribut yang
berfungsi sebagai primary key dan atribut
deskriptif (non-key)
Simbol Atribut :

Pengantar Basis Data


Atribut
KEY
Satu atau gabungan dari beberapa atribut yang
dapat membedakan semua baris data (row)
dalam data secara unik.
1. Super key
2. Candidate key
3. Primary key
Atribut Deskriptif
Atribut-atribut yang tidak menjadi anggota dari
Pengantar Basis Data
Atribut
Atribut Sederhana
Atribut atomik yang tidak dapat dipilah lagi.
Contoh : atribut alamat (Jl. Diponegoro 12A
Semarang 33012)

Atribut Komposit
Atribut yang masih dapat diuraikan lagi menjadi
sub-sub atribut yang masing-masing memiliki
makna.
Contoh : Dari atribut alamat bisa kita uraikan lagi
Pengantar Basis Data
Atribut
Atribut Single Value
Sebuah atribut yang memiliki paling banyak satu
nilai untuk setiap barisdata.

Atribut Multi Value


Ditujukan pada atribut-atribut yang dapat kita isi
dengan lebih dari satu nilai, tetapi jenisnya sama
Contoh : atribut hobi pada mahasiswa, jadi setiap
mahasiswa boleh mempunyai hobi lebih dari
satu
Pengantar Basis Data
Relationship
 Relasi menunjukkan hubungan diantara
sejumlah entitas yang berasal dari himpunan
entitas yang berbeda.
 Relationship tidak mempunyai keberadaan fisik,
kecuali yang mewarisi hubungan antara entity
tersebut.
 Relationship set adalah kumpulan relationship
yang sejenis.
 Simbol yang digunakan untuk relationship
adalah bentuk belah ketupat atau diamond.
Pengantar Basis Data
Relationship
1. Unary relationship
 relationship yang menghubungkan entitas-entitas dari
sebuah himpunan entitas
2. Binary relationship
 relationship yang menghubungkan entitas-entitas dari dua
himpunan entitas
3. N-ary Relationship
 relationship yang menghubungkan entitas-entitas dari tiga
himpunan entitas atau lebih
4. Redundant Relationship
 Hasil relasi yang muncul dari dua himpunan entitas adalah
lebih dari satu relasi
Pengantar Basis Data
Kardinalitas / Derajat Relasi
 Kardinalitas menunjukkan jumlah maksimum
entitas yang dapat berelasi dengan entitas pada
himpunan entitas yang lain
 Jenis Kardinalitas :
1. One to One
2. One to Many
3. Many to One
4. Many to Many

Pengantar Basis Data


One to One ( 1 : 1 )
Hubungan satu entity dengan satu entity yang
berarti setiap entitas pada himpunan X
berhubungan dengan paling banyak dengan satu
entitas pada himpunan entitas Y dan begitu juga
sebaliknya

Pengantar Basis Data


One to Many ( 1 : N )
Hubungan satu entity dengan banyak entity. Yang
berarti setiap entitas pada himpunan entitas X
berhubungan dengan banyak entitas pada
himpunan entitas Y, tetapi tidak sebaliknya,
dimana setiap entitas pada himpunan entitas Y
berhubungan dengan paling banyak dengan satu
entitas pada himpunan entitas X.

Pengantar Basis Data


Many to One ( N : 1 )
Hubungan banyak entity dengan satu entity. Yang
berarti setiap entitas pada himpunan entitas X
berhubungan dengan paling banyak dengan satu
entitas pada himpunan entitas Y, tetapi tidak
sebaliknya dimana setiap entitas pada himpunan
Y berhubungan dengan banyak entitas pada
himpunan entitas X

Pengantar Basis Data


Many to Many ( N : N )
Hubungan banyak entity dengan banyak entity.
Yang berarti setiap entitas pada himpunan entitas
X dapat berhubungan dengan banyak entitas pada
himpunan entitas Y dan begitu juga sebaliknya
setiap entitas pada himpunan entitas Y dapat
berhubungan dengan banyak entitas pada
himpunan entitas X.

Pengantar Basis Data


Contoh ER Model

Pengantar Basis Data


QUIS
Gambarkan entity, atribut dan relationshipnya :
TEMA
1. Pendaftaran pasien 6. Penggajian karyawan
2. Rekam medis pasien 7. Transaksi di BMT
3. Transaksi di apotek 8. Seleksi beasiswa
4. Proses cek laboratorium 9. Proses e-learning
5. Pembayaran token listrik 10. Proses bimbingan akademik

Tugas dikerjakan secara kelompok. 1 kelompok


2 orang.
Tugas dikirim via LMS sesuai waktu yg telah
ditentukan. Pengantar Basis Data

Anda mungkin juga menyukai