Anda di halaman 1dari 10

Modul 05

Menganalisis dan
mengintepretasikan data serta
Menindak lanjuti hasil penelitian
tindakan kelas
Tutor
DR. UMI SALAMAH, M. PD
MAHASISWA
1.JELINA FAUJIAH
2.ISTI QAMAH
3.NOR MUTAHARAH
4.SUSILAWATI
5.AGUNG REONALDI RIZKI
Kegiatan belajar 1
Analisis penyajian dan interprestasi data

A. Hakikat Analisis, Penyajian dan Interpretasi Data

Analisis data adalah upaya yang dilakukan oleh guru


yang berperan sebagai peneliti untuk merangkum
secara akurat data yang telah dikumpulkan dalam
bentuk yang dapat dipercaya dan benar. Selanjutnya
interpretasi data adalah upaya peneliti untuk
menemukan makna dari data yang dikumpulkan untuk
menjawab penelitian.
B. Menganalisis dan menyajikan data

1. Data 1
Data dapat disajikan dalam bentuk tabel Data bisa dapat dari hasil
Observasi
2. Analisis dan Penyajian Data
Data skor latihan dianalisis dengan membuat tabulasi dan presentase.
3. Menginterpretasikan / Menafsirkan Data
Peneliti/ Guru dapat menafsirkan data, apakah sesuai dengan dengan
tafsiran peneliti.
4. Data 2
Data perbaikan
5. Hasil Koreksi Karangan Siswa
Kegiatan Belajar 2
Kesimpulan dan Tindak Lanjut Hasil Penelitian Tindakan Kelas
A..Menyimpulkan Hasil PTK

1.Pengertian
Mengikhtisarkan atau memberi pendapat berdasarkan apa yang diuraikan
sebelumnya. Sejalan dengan itu, kesimpulan adalah kesudahan pendapat atau
pendapat terakhir yang dibuat berdasarkan uraian sebelumnya.
Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia, halaman 942, ada tiga kata yang makna dari ketiga kata tersebut.
berkaitan, yaitu: (1) menyimpulkan, (2) simpulan, dan (3) kesimpulan. Mari kita simak
a.Menyimpulkan diartikan sebagai:
1)mengikatkan hingga menjadi simpul; dan
2)mengikhtisarkan (menetapkan, memberikan pendapat,
dan lainsebagainya) berdasarkan apa-apa yang diuraikan di karangan (pidato, dan lain sebagainya).
b.Simpulan, diartikan sebagai:
1)sesuatu yang disimpulkan atau diikatkan,
2)hasil menyimpulkan, dan
3)kesimpulan
c.Kesimpulan, dimaknai sebagai:
1)ikhtisar (dari uraian, pidato, dan lain sebagainya);
2)kesudahan pendapat (pendapat terakhir yang berdasarkan uraian-uraian sebelumnya); dan
3)keputusan yang diperoleh berdasarkan metode berpikir induktif atau deduktif.
2.ciri ciri kesimpulan
a. sungkat jelas dan padat
b.kesimpulan harus sesuai dengan uraian
c.kesimpulan harus dibuat sesuai dengan tujuan perbaikan atau pertanyaan penelitian

3.langkah langkah pembuatan kesimpulan


a)Cermati tujuan perbaikan atau pertanyaan penelitian satu persatu, sehingga Anda paham benar apa
yang dicari dalam penelitian ini. Misalkan tujuan perbaikan sebagai berikut.
1)Guru mampu meningkatkan keaktifan siswa melalui kerja kelompok.
2)Melalui kerja kelompok, siswa mampu menemukan alternatif pemecahan masalah yang berkaitan
dengan banjir.
b)Cari temuan atau deskripsi temuan (yang dibuat berdasarkan hasil analisis data).
Pasangkan setiap pertanyaan penelitian atau tujuan perbaikan dengan deskripsi temuan. Untuk
memasangkan tujuan dengan uraian, Anda dapat menggunakan sebuah tabel. Perhatikan contoh
berikut.
C)Cermati uraian pada deskripsi temuan pertanyaan penelitian/tujuan perbaikan, kemudian but saripati
atau ikhtisar dari uraian tersebut, dengan cara mengidentifilkasi butir-butir penting dan
mensintesiskannya.
d)Setelah semua pertanyaan penelitian/tujuan perbaikan disimpulkan temuannya, susun kesimpulan
tersebut sesuai dengan urutan pertanyaan penelitian/tujuan perbaikan.
e)Periksa kembali kesesuaian antara pertanyaan penelitian, uraian, dan kesimpulan, sehingga Anda yakin bahwa
kesimpulan sudah Anda rumuskan dengan benar.
B.MENINDAKLANJUTI HASIL PENELITIAN TINDAKAN KELAS
1.Pengertian
Kata "saran" pasti sudah sangat akrab dengan Anda. Namun, tidak jarang terjadi kata yang sudah dikenal baik
tersebut digunakan secara tidak tepat karena pengertian yang berbeda. Oleh karena itu, sebelum
menggunakan kata/istilah saran sebagai realisasi tindak lanjut hasil PTK, mari kita cermati dulu
pengertiannya.
Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia, halaman 880, saran dimaknai sebagai: pendapat (usul, anjuran, cita-
cita) yang dikemukakan untuk dipertimbangkan.
Berpegang pada pengertian ini, maka saran bukan merupakan tugas atau perintah yang harus dilaksanakan,
tetapi merupakan anjuran yang perlu dipertimbangkan. Tentu saia pembuat atau pemberi saran menginginkan
agar saran tersebut diterima dan ditindaklanjuti. Oleh karena it, saran harus dibuat dengan landasan yang
kokoh, penuh pertimbangan, dan mungkin dilaksanakan. Dalam konteks menindaklanjuti hasil PTK saran
harus dibuat secara jelas dan operasional agar benar-benar dapat dilaksanakan.
Tentu saja berbagai pertimbangan, seperti kondisi lapangan, kemungkinan penerapan, dan lain sebagainya.
harus dikaji ketika membuat saran.
2.Rambu rambu pembuatan saran
a) saran harus sesuai dengan kesimpulan dan hakikat penelitian yang kita lalukan
b) saran harus mempunyai sasaran yang jelas.artinya,pembaca harus tahu kepada siapa saran ini ditujukan
c)saran untuk menindaklanjuti hasil PTK sebaiknya bersifat kongkret dan operasional
d)saran harus juga mempertimbagkan metodologi atau prosedur penelitian yang dilaksanakan serta bidang studi yang
diajarkan
e) saran yang dibuat haruslah merupakan pemikiran yang cukup penting untuk memperbaiki pembelajaran

3. Langkah-Langkah Membuat Saran Tindak Lanjut


Sebagaimana halya membuat kesimpulan, saran tindak lanjut juga dibuat dengan prosedur yang sistematis, yang dapat
digambarkan dalam langkah-langkah berikut.
a)Cermati kesimpulan yang sudah dibuat. Pikirkan apa implikasinya bagi pembelajaran yang akan datang, baik yang akan
dikelola sendiri, maupun yang akan dikelola oleh guru lain.
b)Pikirkan apa yang dapat ditindaklanjuti dari kesimpulan yang sudah dibuat.
Misalnya: mengingatkan guru akan pentingnya satu tindak pembelajaran (ingat tindakan guru dalam mengelola kerja
kelompok), atau menggunakan satu teknik tertentu (ingat saran untuk memuii dan member hadiah kecil dalam upaya
meningkatkan perhatian siswa).
c)Tentukan kepada siapa saran akan ditujukan. Meskipun pada umumnya saran tindak lanjut hasil PTK ditujukan pada
guru,namun ada kalanya guru memandang perlu sekolah ikut membantu dalam upaya memperbaiki pembelajaran.
d)Tulis saran dengan kalimat yang tegas dan lugas, sehingga mudah dipahami dan menarik untuk dicobakan. Contoh-
contoh yang telah diberikan pada rambu-rambu di atas dapat dijadikan contoh dalam langkah-langkah ini.
Sekian dan
terimakasih

Anda mungkin juga menyukai