Anda di halaman 1dari 18

Tipe Data dan Variabel

Vihi Atina, M. Kom.


Data

• Data merupakan bentuk jamak dari bahasa Latin


dengan kata datum, yang berarti fakta atau sesuatu
yang diberikan.
• Data adalah kelompok simbol-simbol yang teratur
dan mewakili kuantitas, tindakan, benda dan
sebagainya.
• Dalam istilah umum data mewakili angka, karakter
dan simbol-simbol lain yang berfungsi sebagai
masukan untuk proses komputer.

2
Data

• Program dibuat untuk mengolah data menjadi


informasi.
• Data dimanipulasi dan disimpan ke dalam
memori komputer.
• Disimpan dalam bentuk apa?
• Variabel atau konstanta yang mempunyai
nama tertentu dan tipe data tertentu.
• Tipe data menyatakan pola penyajian data
dalam memori komputer.
3
Jenis Data
• Jenis data dalam setiap bahasa pemrograman belum tentu
sama, namun sebagian besar biasanya terbagi menjadi tiga,
yaitu :
1. Data Numerik atau bilangan, yaitu jenis data yang
digunakan dalam proses aritmatika atau proses
matematis lainnya.
2. Data String, yaitu jenis data yang dapat terdiri dari
berbagai macam karakter. Digunakan untuk proses yang
non matematis.
3. Data Logika, yaitu data yang hanya terdiri dari dua
satuan, yaitu benar (true) dan salah (false). Digunakan
dalam suatu proses logika yang terdiri dari persamaan
boolean. 4
Tipe Data

• Tipe data merupakan tempat untuk


menentukan pemberian nilai terhadap
suatu variabel yang diberikan oleh user.
• Tipe data juga dapat diartikan sebagai
batasan terhadap fungsi tanda pengenal
terhadap semua nilai yang diterima

5
Tipe Data

• Tipe data dalam variabel menentukan tipe data yang


bisa disimpan didalamnya, format data yang disimpan,
dan berapa banyak memori yang dialokasikan untuk
menyimpan data.
• Tipe data tersebut diklasifikasikan berdasarkan
bagaimana keadaan data disimpan dalam memori, dan
jenis operasi yang dapat dilakukan.
• Tipe data merupakan bagian program yang paling
penting karena tipe data mempengaruhi setiap instruksi
yang akan dilaksanakan oleh komputer.

6
Tipe Data

• Dalam bahasa C terdapat lima tipe data dasar,


yaitu: char, int, float, double, dan void.

7
Tipe Data

• Contoh
1. A=10
2. B=3,45
3. C=‘C’
4. D= 2.35E+10
• Tipe Data
1. Int A;
2. Float B;
3. Char C;
4. Double D;

8
Variabel

• Variabel atau pengubah adalah suatu lambang


dari sebuah lokasi yang berada dimemori utama
komputer yang dapat berisi suatu nilai.
• Guna variabel adalah sebagai tempat untuk
menampung dan menyimpan data yang sedang
diolah.

9
Jenis Variabel

• Berdasarkan pada jenis data yang disimpan


pada variabel yaitu: Variabel numeric dan
variabel teks.

10
Jenis Variabel

• Variabel numerik digolongkan atas: bilangan bulat atau


integer dan bilangan real atau pecahan, dimana bilangan
real terdiri dari dua yaitu:
– bilangan decimal berpresisi tunggal (floating point)
– bilangan decimal berpresisi ganda (double precision)
• Sedangkan pada variabel teks merupakan suatu variabel
yang dipergunakan untuk menampung data berupa huruf
atau teks. Variabel teks dibedakan menjadi dua yaitu:
– Karakter (untuk karakter tunggal)
– String (untuk rangkaian karakter)

11
Variabel

• Ketentuan pendeklarasian variabel :


– Nama variabel tidak boleh diawali dengan
angka.
– Nama variabel harus diawali dengan huruf
atau karakter kemudian (_) selanjutnya dapat
diikuti huruf maupun angka.
– Nama variabel tidak boleh menggunakan
operator aritmatika

12
Variabel

• Ketentuan pendeklarasian variabel :


– Jika nama variabel terdiri dari dua kata atau
lebih maka tidak diperbolehkan menggunakan
spasi.
– Nama variabel tidak boleh menggunakan
kata-kata yang telah memiliki arti khusus
dalam bahasa pemrograman.
– Penggunaan huruf kecil dan besar dibedakan
– Panjang maksimal suatu variabel adalah 32
karakter. 13
Deklarasi Variabel

• Pendeklarasian variabel dapat dilakukan dengan


bentuk :
Tipe nama_variabel;
• Setiap variabel mempunyai tipe dan hanya data
yang bertipe sama dengan tipe variabel yang
dapat disimpan di dalam variabel tersebut.
int jumlah;
char huruf=‘A’;

14
Konstanta

• Nilai suatu konstanta tidak bisa berubah


selama eksekusi program berlangsung.
• Konstantan merupakan nilai tetap yang
pendeklarasiannya mirip dengan variabel,
hanya nilai dari konstanta tidak dapat berubah.

15
Deklarasi Konstantan

• Pendeklarasian kosntanta dapat dilakukan


dengan bentuk :
#define konstanta value
const tipe kontanta value;

16
Deklarasi Konstantan

• Konstanta adalah tempat penyimpanan


nilai yang isinya tidak dapat diubah lagi
atau bersifat tetap sejak program di-
compiling sampai selesai dijalankan.
• Contoh :
#define phi 3.14
const float phi 3.14;

17
End of Slide

18

Anda mungkin juga menyukai