Anda di halaman 1dari 25

DASA

Teknik Mendesain Logo


R
DESAI
N
GRAF
- Fajar Nuryana, S.M. -

IS SMK Kiansantang
APERSEPSI
Pada pembahasan sebelumnya sudah dijelaskan mengenai karakteristik gambar vektor. Salah satu
kelebihannya aplikasi pengolah grafis yang mendukung pembuatan gambar vektor adalah Anda dapat
dengan mudah mudah membuat logo yang dapat memadukan antara objek garis, kurva, bangun ruang
bahkan melakukan import dan pengeditan gambar.
Logo sangat penting perannya untuk mewakili eksistensi perusahaan/organisasi dalam visualiasi atau
sosialisasi produk atau jasa yang ditawarkan. Apa dan bagaimana logo itu? Teknik apa yang harus
dipertimbangkan ketika mendesain logo, serta bagaimana menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari,
seperti mencantumkan logo dalam sebuah undangan?
Baca, simak, pahami, praktikkan serta kerjakan tugas pada bab berikut.
POKOK BAHASAN

01 02
KOMBINASI
DALAM
TUJUAN MEMBUAT
DIBUAT LOGO LOGO

03
PERTIMBANGA
04
N MEMBUAT JENIS LOGO
LOGO
TEKNIK MENDESAIN LOGO
Sering kali terdapat berbagai visualisasi yang disebut sebagai logo
untuk merepresentasikan sebuah organisasi, merek, badan usaha,
semboyan, dan instansi pemerintah.
Sebagai contoh, situs facebook dengan logo F, windows dengan logo
empat jendela, instagram dengan logo icon gambar kamera macintosh
dengan logo apel (pada sisi kanan terdapat bekas gigitan) dan
sebagainya.
TEKNIK MENDESAIN LOGO
Untuk itu, ketika orang melihat logo tersebut akan langsung berpikir tentang produk yang
disampaikan hanya melalui logo tersebut. Contohnya, ketika orang membawa leptop atau
smartphone dengan logo apel dengan bekas gigitan, akan langsung berpikir bahwa itu
keluaran macintosh. Pada saat orang sedang membuka aplikasi sosial media dengan gambar
icon kamera pasti langsung berpikir bahwa dia sedang menggunakan instagram.
Semakin sering dan banyak logo yang ditampilkan dan berulang kali dilihat orang, semakin
terkenal dan semakin diingat orang.
01 TUJUAN DIBUATNYA LOGO
Tujuan dibuatnya logo
adalah untuk memberi
kesan tersendiri bagi para
pembaca agar dapat
mempermudah dalam
mengingat tentang suatu
produk atau jasa.
02 KOMBINASI DALAM LOGO
Sebuah logo dapat terdiri atas beberapa kombinasi,
seperti berikut.
1. Unsur garis, merupakan murni bentuk garis atau
ruang bangun tertentu.
2. Teks atau kata atau bunyi, sering disebut sebagai
logotype.
3. Visualisasi objek tertentu, misal lidah, apel, burung
yang dikenal dengan istilah logogram.
4. Warna atau color.
03 PERTIMBANGAN MEMBUAT
LOGO
Teknik mendesain logo tidak selalu mudah, terkadang membutuhkan proses dan waktu
yang lama untuk memperoleh inspirasi. Bahkan terkadang para pelaku bisnis mendapatkan
ide tentang logo setelah usahanya berjalan beberapa tahun, atau bisa jadi logo
menggambarkan sejarah hidup tentang suatu organisasi, visi misi yang ingin dituju atau
doktrin pikiran yang diangkat oleh sebuah organisasi.
Ada beberapa hal yang dapat dipertimbangkan ketika mendesain logo, antara lain
sebagai berikut.
Pertimbangan dalam membuat logo diantaranya:
1. Sederhana
2. Mudah diingat
3. Unik
4. Jelas
Pertimbangan
5. Fleksibel
dalam
6. Memiliki ciri warna khusus membuat
7. Memiliki waktu bertahan lama logo
8. Sesuai perkembangan zaman
9. Mencirikan visi misi perusahaan
10. Trend Mark
11. Menggambarkan watak atau jenis produk perusahaan
12. Tidak mengandung konten SARA atau melanggar peraturan perundangan dan norma
agama
1. Sederhana
Pertimbangan selalu untuk membuat logo dengan bentuk dan model yang
sederhana, agar cepat dimengerti dan dipahami maksud dan tujuannya.

2. Mudah Diingat
Dengan bentuk yang sederhana, pastikan model lebih mudah untuk diingat.

3. Unik
Bentuk logo sebaiknya menggunakan model yang belum pernah dipakai,
sehingga terhindar dari masalah plagiarism. Selain itu, logo hendaknya memiliki
bentuk yang unik dan menarik.

4. Jelas
Kombinasi warna, garis, teks dan perpaduan diantaranya diharapkan dapat dilihat
dan dibaca dengan jelas
5. Fleksibel
Memperhitungkan agar bentuk logo dapat diakomodir dan ditempatkan pada
media dengan beragam ukuran.

6. Memiliki Ciri Warna Khusus


Untuk memberikan perbedaan dan karakteristik yang unik dan nyentrik, sebaiknya
gunakan warna pembeda sebagai ciri khusus logo dan watak organisasi

7. Memilik Waktu Bertahan Lama


Kajian tentang filosofi logo, membutuhkan perencanaan yang matang bahkan
inspirasi dan imajinasi yang kuat agar dapat bertahan lama. Contohnya logo
Kepolisian Republik Indonesia, TNI AD, dan sebagainya.

8. Sesuai Perkembangan Zaman


Jika dipandang perlu, logo dapat mengalami beberapa kali perubahan sesuai
dengan perkembangan zaman, atau suatu hal misalkan kepemindahan kepemilikan
perusahaan, dan tema atau proses bisnis yang diterapkan.
9. Mencirikan Visi Misi Perusahaan
Sebaiknya, logo mencirikan visi misi perusahaan atau tujuan utama perusahaan
dibuat. Contohnya logo botol minuman.

10. Trend Mark


Maksud dari trend mark adalah menjadi model pertama yang mempengaruhi
pasar.

11. Menggambarkan Watak atau Jenis Produk


Perusahaan
Desain logo harus dapat merepresentasikan karakter perusahaan. Contohnya,
perusahaan minyak, maka logo yang di desain menggambarkan barang yang diolah
atau dihasilkan, misalnya menggunakan logo tambang, minyak, oli, dan sebagainya.

12. Tidak Mengandung Konten SARA atau Melanggar


Peraturan Perundangan dan Norma Agama.
04 JENIS LOGO
Jenis logo dapat dibedakan berdasarkan hasilnya, antara lain sebagai berikut:

1. Sequential 6. Tipe Maskot


2. Mosaic atau Grid 7. Jenis Pictogram atau Ideagram
3. Model Dots 8. Organik
4. Model Arabesque 9. Logo Hitam Putih
5. Model Origami
1. Sequential 3. Model Dots
Memiliki ciri pengulangan objek secara Dibentuk berdasarkan kumpulan titik-titik.
teratur.

2. Mosaic atau Grid 4. Model Arabesque


Menggunakan teknik mosaic atau grid Menggunakan model kaligrafi bahasa
menyerupai kotak isi. arab yang menyerupai objek tertentu.
5. Model Origami 7. Jenis Pictogram atau
Bentuk logo yang dibuat seolah dari kertas Ideagram
Gambar yang merepresentasikan ide atau
lipatan. gagasan yang lebih mendekati objek nyata.

6. Tipe Maskot
Logo yang dibuat berdasarkan produk
unggulan.
8. Organik 9. Logo Hitam Putih
Menggunakan unsur atau elemen bagian Logo yang di buat hanya menggunakan
tubuh manusia seperti tangan, kaki, jantung warna hitam dan putih.
untuk menggambarkan suatu hal
UJI PENGETAHUAN (Nilai Pengetahuan I)
Tuliskan pengertian tentang simbol, logo, semboyan, atau slogan menurut
01 pemahaman anda

Apa yang menjadi pembeda utama antara logo dengan slogan ketika dicetak
02 dalam sebuah spanduk yang dipasangkan di pinggir jalan?

Tuliskan dan jelaskan hal-hal yang harus diperhatikan untuk membuat logo.
03

Tuliskan dan jelaskan jenis-jenis logo yang Anda ketahui. Minimal lima
04 macam.
PRAKTIKUM (Nilai Praktek I)
Buat kelompok dengan anggota maksimal tiga siswa, kemudian lakukan pencarian
image logo di internet yang berhubungan dengan:

INSTANSI PERUSAHAAN PRODUK


- Pemerintahan BUMN Makanan
- Kesehatan Swasta Minuman
- Kepolisian
- Militer
UJI PENGETAHUAN (Nilai Pengetahuan I)
Tuliskan pengertian tentang simbol, logo, semboyan, atau slogan menurut
01 pemahaman anda

Apa yang menjadi pembeda utama antara logo dengan slogan ketika dicetak
02 dalam sebuah spanduk yang dipasangkan di pinggir jalan?

Tuliskan dan jelaskan hal-hal yang harus diperhatikan untuk membuat logo.
03

Tuliskan dan jelaskan jenis-jenis logo yang Anda ketahui. Minimal lima
04 macam.
EKSPERIMEN (Nilai Proyek I)
Lakukan aktivitas berikut dalam kelompok Anda

Lakukan scanning gambar kemudian lakukan pemisahan, untuk menentukan area mana
01 yang dikategorikan sebagai logo, judul, subjudul, konten dan footer

Jelaskan filosofi logo tersebut, konten yang disampaikan serta kelebihan dan kekurangan hasil
02 scanning tersebut

Presentasikan dan diskusikan di depan kelas.


03
TERIMAKASIH
ATAS PERHATIAN
NYA
X TKJ
THANKS
Kelas X TKJ

SMK Kiansantang Sukawening


Garut

CREDITS: This presentation template was created by Slidesgo, including icons by


Flaticon, and infographics & images by Freepik.

Please keep this slide for attribution.


OUR TEAM
JOHN
Art Director

JENNA
Team Leader

JUNIOR
Graphic Designer
ALTERNATIVE RESOURCES
ALTERNATIVE RESOURCES

Anda mungkin juga menyukai