Anda di halaman 1dari 2

MODUL II LINGKUNGAN KERJA FISIK PRAKTIKUM 2013/2014

BAB I PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang Suatu system kerja, pada dasarnya terdiri dari empat komponen utama, yaitu: manusia, bahan, mesin dan lingkungan kerja. Dari keempat komponen tersebut, komponen manusia haruslah menjadi sentral dalam sistem kerja. Dari keempat komponen tersebut, komponen manusia haruslah menjadi sentral dalam system kerja yang bersangkutan, karena pada dasarnya manusia selain berperan sebagai perencana dalam perancangan suatu sistem kerja, juga sebagai pelaksana dan pengendali yang harus berinteraksi dengan system untuk dapat mengendalikan proses yang sedang berlangsung pada system kerja secara keseluruhan. Sikap kerja (postur) memegang peranan penting. Dengan memiliki postur kerja yang benar, pekerja/ operator aka memerlukan sedikit istirahat, lebih cepat, dan lebih efisien dalam bekerja, sebaliknya postur kerja yang keliru dan dalam jangka waktu panjang akan mengakibatkan berbagai macam gangguan kesehatan yang dapat berakibat fatal. Untuk mengetahui baik tidaknya postur kerja dapat dinilai dengan metode Rapid Upper Limb Assasment (RULA), Rapid Entire Body Assasment (REBA), atau Ovako Work Posture Analysis System (OWAS). Sedangkan untuk menganalisis ukuran beban dalam aktivitas manual material handling dapat digunakan metode RWL (Recommended Weight Limit) dan LI (Lifting Index). 1.2 Tujuan Praktikum Dalam praktikum ini memiliki tujuan sebagai berikut: 1. Mampu menganalisa postur kerja dengan menggunakan metode RULA, REBA, dan OWAS. 2. Menggunakan konsep RULA, REBA, dan OWAS dalam mendeteksi postur kerja atau factor resiko dalam suatu pekerjaan 3. Mampu menaksir skor dan menganalisis postur kerja dengan metode RULA, REBA, dan OWAS. 4. Mampu menganalisa tingkat kecelakaan yang mungkin terjadi yang diakibatkan postur kerja tertentu. 5. Mampu mengaplikasikan metode RWL (Recommended Weight Limit) dan LI (Lifting Index) dalam menghitung beban kerja pada saat mengangkat beban kerja secara manual. 1.3 Diagram Alir Praktikum

MODUL II LINGKUNGAN KERJA FISIK PRAKTIKUM 2013/2014

MODUL II LINGKUNGAN KERJA FISIK PRAKTIKUM 2013/2014

1.4 Alat dan Bahan Praktikum Peralatan yang digunakan dalam praktikum ini antara lain: 1. Lembar pengamatan RULA 2. Lembar pengamatan REBA 3. Lembar pengamatan OWAS dan RWL 4. Alat ukur (penggaris, busur, meteran) 5. Alat tulis 6. Kamera dan handycam 1.5 Prosedur praktikum Prosedur pelaksanaan praktikum ini adalah sebagai berikut: 1. Mempersiapkan peralatan yang diperlukan berupa lembar pengamatan RULA, REBA, OWAS dan LI. 2. Tiap kelompok mengobservasi pekerjaan yang ada di lapangan. 3. Merekam aktivitas pekerja. 4. Melaksanakan pengamatan terhadap objek melalui video. 5. Mencatat hasil pengamatan dalam lembar pengamatan RULA, REBA, OWAS, dan RWL-LI. 6. Melakukan perhitungan RULA, REBA, OWAS dan RWL-LI. 7. Membuat laporan praktikum, analisa data, dan perbaikan sistem kerja.

MODUL II LINGKUNGAN KERJA FISIK PRAKTIKUM 2013/2014

Anda mungkin juga menyukai