Anda di halaman 1dari 3

TUGAS JARINGAN KOMPUTER II

SSH dan SFTP



Nama : Wayan Gede Suma Wijaya
NIM : 1109100350

1. Sebutkan algoritma yang didukung SSH !
2. Sebutkan nama file konfigurasi SSH !
3. Sebutkan fitur yang terdapat pada file konfigurasi SSH dan jelaskan fungsinya !
4. Sebutkan perintah untuk menjalankan sftp pada server (misal server.training.com) dengan
user siswa dan password siswa !
5. Sebutkan semua standart perintah untuk command line SFTP

Jawaban Pertanyaan

1. Algoritma yang didukung SSH
Blow Fish
Kriteria :
1. Cepat
Blowfish melakukan enkripsi data pada microprocessor 32-bit dengan rate 26 clock
cycles per byte.
2. Compact
Blowfish dapat dijalankan pada memory kurang dari 5K.
3. Sederhana
Blowfish hanya menggunakan operasi operasi sederhana, Blowfish hanya
menggunakan operasi operasi sederhana, seperti : penambahan, XOR, dan lookup
tabel pada operan32-bit.
4. Memiliki tingkat keamanan yang bervariasi
Panjang kunci yang digunakan oleh Blowfish dapat bervariasi dan bisa sampai
sepanjang minimal 32-bit, maksimal 448 -bit, Multiple 8 bit, default 128 bit
Triple DES
Pada dasarnya algoritma yang digunakan sama, hanya
pada 3DES dikembangkan dengan melakukan enkripsi dengan implementasi algoritma
DES sebanyak tiga kali. 3DES memiliki tiga buah kunci yang berukuran 168-bit (tiga
kali kunci 56-bit dari DES). Pada algoritma 3DES dibagi menjadi tiga tahap, setiap
tahapnya merupakan implementasi dari algoritma DES

IDEA (International Data Encryption Algorithm)
Algoritma utama dari sistem kriptografi IDEA adalah sebagai berikut :
1. Proses enkripsi : ek(M) = C
2. Proses dekripsi : dk(C) = M
Dimana :
E = adalah fungsi enkripsi
D = adalh fungsi dekripsi
M = adalah pesan terbuka
C = adalah pesan rahasia
K = adalah kunci enkripsi atau
dekripsi
IDEA (International Data Encryption Algorithm) merupakan algoritma simetris yang
beroperasi pada sebuah blok pesan terbuka dengan lebar 64-bit. Dan menggunakan
kunci yang sama , berukuran 128-bit, untuk proses enkripsi dan dekripsi. Pesan rahasia
yang dihasilan oleh algoritma ini berupa blok pesan rahasia dengan lebar atu ukuran 64
bit
RSA (The Rivest-Shamir-Adelman)
merupakan algoritma pertama yang cocok untuk digital signature seperti halnya
ekripsi, dan salah satu yang paling maju dalam bidang kriptografi public key. RSA
masih digunakan secara luas dalam protokol electronic commerce, dan dipercaya dalam
mengamankan dengan menggunakan kunci yang cukup panjang
2. File konfigurasi SSH terletak pada /etc/sshd_config

3. Fitur file konfigurasi SSH
Port
sintak ini digunakan untuk menentukan port mana yg akan dipakai dalam koneksi ssh.
port default adalah 22
ListenAddress
Menyatakan IP address pada kartu jaringan yang diijinkan terhubung ke ssh daemon
server. Default parameternya adalah 0.0.0.0; untuk memberi batasan kepada ip address
yang diijinkan terhubung ke ssh server kita dapat memasukan beberapa ip address
PermitRootLogin
sintak ini digunakan untuk memberikan permit ke root apakah diperbolehkan untuk
mengakses atau tidak
MaxAuthTries
sintak ini digunakan untuk membatasi jumlah perulangan pengisian password jika kita
salah isi password pada saat kita akan masuk ke sistem melalui ssh
AllowUsers
sintak ini digunakan untuk membolehkan user mana saja yang boleh mengakses sistem
melalui ssh.

4. # sftp delumbung@server.training.com
Penjelasan :
sftp perintah bahwa kita akan menjalankan service sftp
delumbung menunjukkan username yang kita gunakan untuk login ke SSH server
server.training.com server tempat kita melakukan koneksi SSH

5. Perintah standart untuk SFTP

cd : merubah direktori di computer remote
chmod : merubah permission file di computer remote
chown : merubah pemilik file di computer remote
ls : melihat daftar file
exit/quit : memutuskan koneksi ke computer remote dan keluar dari sftp cliet
get : copy file dari computer remote ke computer local
help : mendapatkan helo dari penggunaan perintah SFTP
lcd : merubah direktori di computer local
lmkdir : membuat direktori di computer local
ln : membuat symbolic link sebuah file ke computer remote
lpwd : menunjukkan direktori saat ini di computer local
lumask : merubah nilai local umask
put : mengcopy sebuah file dari local computer ke remote
pwd : menunjukkan direktori saat ini di computer remote
rename : merubah nama file di remote komputer
rm : menghapus sebuah file di remote komputer
rmdir : menghapus sebuah direktori di remote host
version : menunjukkan versi SFTP

Anda mungkin juga menyukai