Anda di halaman 1dari 4

Program Formulir Pendaftaran Siswa Baru SMAN 04 Memben Daya

1.Deskripsi Program
Peranan teknologi saat ini sangat berpengaruh terhadap berbagai bidang pekerjaan
manusia, umumnya pada bidang pekerjaan yang melibatkan massa atau orang banyak.
Penggunaan teknologi tentunya dengan tujuan agar pekerjaan manusia dapat dilakukan
dengan efektif dan efisien, yang berarti suatu pekerjaan dapat diselesaikan dengan waktu
yang singkat, dengan cara yang mudah, ketelitian kerja tinggi, dan dengan hasil yang terbaik.
Salah satu contoh adalah pemanfaatan komputer pada suatu organisasi maupun institusi.
Untuk masuk dalam suatu organisasi, institusi, dan lainnya, yang bersifat formal maupun
non-formal, tentu diperlukan suatu proses awal, yaitu proses registrasi atau pendaftaran.
Salah satu contoh yang akan kami bahas di sini adalah pendaftaran pada suatu institusi
pendidikan, SMAN 04 Memben Daya (formulir pendaftaran). Kaitannya dengan teknologi,
pengisian formulir pada pendaftaran SMAN 04 Memben Daya ini tidak lagi dilakukan secara
manual dengan kita datang ke lokasi, meminta formulir pendaftaran, dan mengisinya dengan
pena. Tetapi pengisian formulir dapat dilakukan dengan bantuan komputer. Hal ini tentunya
dengan tujuan agar pekerjaan dapat dilakukan dengan lebih efektif dan efisien bagi pendaftar
maupun panitia pendaftaran.
2. Deskripsi Flowchart Formulir Pendaftaran Siswa Baru SMAN 04 Memben
Daya

Dari diagram flowchart di atas, START merupakan tanda bahwa program dimulai. Bagan
yang kedua merupakan INISIALISASI. Bagan ini berisi deklarasi pemberian nilai untuk
variabel-variabel yang diperlukan. Untuk flowchart tersebut, semua data yang akan diinput
pada program diinisialisasikan sebagai CHAR. Selanjutnya yaitu INPUT. Bagan ini memberi
keterangan untuk inputan-inputan yang dimasukan yang nantinya akan dibaca oleh program.
Selanjutnya adalah PROSES. Bagan ini menjelaskan bahwa inputan-inputan yang telah
dimasukan akan dibaca oleh program sesuai dengan variabel-variabel yang telah ditentukan.
Berikutnya yaitu OUTPUT. Bagan ini menjelaskan data-data dikeluarkan/ditampilkan sesuai
dengan inputan-inputan yang telah dibaca oleh program. Pada flowchart di atas terdapat data
yang ada pada proses membaca oleh program dan outputnya tetapi tidak dideklarasikan pada
proses inisialisasi maupun diinput pada proses input, yaitu Kode Pendaftaran. Mengapa
demikian? Kode Pendaftaran akan terisi secara otomatis oleh program. Kode Pendaftaran
diambil dari bebrapa karakter dari nama, nisn, jenis_kelamin, dan nisn. Yang terakhir adalah
END. END menunjukan bahwa proses telah selesai.

3.Deskripsi Pseudocode
Pseudocode Formulir Pendaftaran Siswa Baru SMAN 04 MEMBEN DAYA
Nama dari program kami adalah Algoritma_Pendaftaran_Siswa_Baru_SMAN_04_Mem
ben_Daya { Formulir Pendaftaran Siswa Baru SMAN 04 Memben Daya}, dan kami tuliskan pada
bagian awal, yaitu Nama Program. Selanjutnya yaitu menuliskan variabel-variabel yang akan
diperlukan, yang terdiri dari nama nama, jenis_kelamin, nisn, tt), tempat_lahir, asal, agama,
kewarganegaraan, anak_ke, jumlah_saudara_kandung, jumlah_saudara_tiri, jumlah_saudara_angkat,
bahasa_sehari_hari, berat_badan, tinggi_badan, golongan_darah, penyakit_yang_pernah_diderita,
alamat, nama_ayah, pekerjaan_ayah, telp_ayah, nama_ibu, pekerjaan_ibu, telp_ibu, nama_wali,
telp_wali, hubungan_anak_dengan_wali, yang semuanya adalah char. Artinya, pada pengisiannya
data-data yang dimasukan merupakan karakter. Variabel-variabel tersebut kami tulis pada bagian
yang kedua, yaitu Deklarasi. Bagian berikutnya yaitu Deskripsi. Yang pertama yaitu Begin, artinya
awal memulai program. Berikutnya yaitu penulisan kop. Penulisan kop terdiri ddari Write
(PEMERINTAH KABUPATEN LOMBOK TIMUR); Writeln (UPTD DIKPORA KECAMATAN
WANASABA); Writeln (SEKOLAH MENENGAH ATAS NEGERI 04 MEMBEN DAYA); Writeln
(FORMULIR PENDAFTARAN SISWA BARU); Writeln (SEKOLAH MENEGAH ATAS NEGERI
04 MEMBEN DAYA TAHUN AJARAN 2013/2014). Kecuali pada baris awal, pada penulisan kop
kami gunakan Writeln, karena kop terdiri dari beberapa baris yang terpisah. Selanjutnya yaitu kolom
data pendaftar, terdiri dari kolom yang harus diisi, dikuti variabel yang sesuai agar karakter yang
dimasukan dapat dibaca oleh program. Pola penyusunannya yaitu Writeln (DATA YANG HARUS
DIISI : ); Read (VARIABEL). Artinya, jika kita menulis pada kolom data yang harus diisi, maka oleh
program akan dibaca sebagai variabel yang ditertulis pada Read. Data-data yang harus diisi terdiri dari
Writeln (Nama :); Read (nama); Writeln (Jenis Kelamin (L/P) :); Read (jenis_kelamin);
Writeln (NISN :); Read (nis); Writeln (Tanggal Lahir :); Read (ttl); Writeln (Tempat Lahir
:); Read (tempat_lahir); Writeln (Kota Asal :); Read (asal); Writeln (Agama :); Read
(agama); Writeln (Kewarganegaraan :); Read (kewarganegaraan ); Writeln (Anak ke :); Read
(anak_ke); Writeln (Jumlah Saudara Kandung :); Read (jumlah_saudara_kandung); Writeln
(Jumlah Saudara Tiri :); Read (jumlah_saudara_tiri); Writeln (Jumlah Saudara Angkat :);Read
(jumlah_saudara_angkat); Writeln (Bahasa Sehari-hari :); Read (bahasa_sehari_hari); Writeln
(Berat Badan :); Read (berat_badan); Writeln (Tinggi Badan :); Read (tinggi_badan); Writeln
(Golongan Darah :)Read (golongan_darah); Writeln (Penyakit Yang Pernah Diderita :); Read
(penyakit_yang_pernah_diderita); Write (Alamat ;); Rea (alamat); Writeln (Telp. :); Read

(nomor_hp); Writeln (B. ORANG TUA WALI); Writeln (Nama Ayah Kandung :);Read
(nama_ayah); Writeln (Pekerjaan Ayah :); Read (pekerjaan_ayah);Writeln (Telp. Ayah :);
Read (telp_ayah); Writeln (Nama Ibu Kandung :); Read (nama_ibu); Writeln (Pekerjaan Ibu
:); Read (pekerjaan_ibu); Writeln (Telp. Ibu : ); Read (telp_ibu); Writeln (Nama Wali Siswa
:);
Read
(nama_wali);
Writeln
(Hubungan
dengan
Anak
:);
Read
(hubungan_wali_dengan_anak). Jika pendaftar telah selesai mengisi keterangan yang diminta, maka
akan muncul data keterangan pada halaman lain. Data di halaman ini ditampilkan dengan lebih
rapi.Terdiri dari kop atau kepala, keterangan siswa yang berisi inputan-inputan yang telah dimasukan
yang tersusun secara rapi, atau dapat dikatakan format seperti formulir pendaftaran pada umumnya.
Semua karakter akan tertera dengan huruf kapital. Pada bagian bawah akan tertulis Kode Pendaftaran.
Kode pendaftaran ini tidak diisi secara manual, melainkan akan terisi secara otomatis. Kode
Pendaftaran diambil dari dua karakter awal dari dam, ditambah satu karakter awal dari jenis kelamin,
dua karakter terakhir dari nomor induk, dan dua karakter awal tanggal lahir.
Jika telah selesai, maka End. Artinya semua proses telah selesai.

4. Deskripsi Konsol
Pengisisan formulir pendaftaran siswa baru SMAN 04 Memben Daya.

Sebelum pendaftar mengisi keterangan yang diminta pada formulir pendaftaran, akan
muncul kop pada bagian atas. Kop ini berisi keterangan bahwa formulir tersebut merupakan
formulir untuk mendaftar sebagai calon siswa baru SMAN 04 Memben Daya. Berikutnya
pendaftar diminta mengisikan keterangan yang ada. Ada dua bagian keterangan, yaitu
keterangan data diri dan data orang tua. Pada bagian keterangan data diri (Keterangan Siswa),
pendaftar diminta mengisikan Nama, Jenis Kelamin, NISN, Tanggal Lahir, Tempat Lahir,
Kota Asal, Agama, Kewarganegaraan, Anak ke (berapa), Jumlah Saudara Kandung, Jumlah
Saudara Angkat, Jumlah saudara Tiri, Bahasa Sehari-hari, Berat Badan, Tinggi Badan,
Golongan Darah, Penyakit yang Pernah Diderita, Alamat, dan Nomor telefon (Telp.). Bagian
yang kedua yaitu keterangan Orang Tua. Pada bagian ini pendaftar diminta mengisikan Nama

Ayah Kandung, Pekerjaan Ayah, nomor telefon ayah kandung (Telp.), Nama Ibu Kandung,
Pekerjaan Ibu Kandung, nomor telefon Ibu Kandung (Telp.), Nama Wali, nomor telefon Wali
(telp.), dan Hubungan Wali dengan Siswa. Pada pengisiannya, pendaftar tidak perlu
memperhatikan besar kecilnya huruf yang dimasukan. Peserta hanya perlu mengisikan data
dengan tepat, karena data-data yang dimasukan akan berpengaruh pada hasil rekap data.

Jika pendaftar telah selesai mengisi formulir pendaftaran, maka akan muncul tulisan ucapan
selamat kepada pendaftar sebagai konfirmasi bahwa pendaftar telah terdaftar sebagai calon
siswa baru SMAN 04 Memben Daya, yang dikiuti lembar formulir pendaftaran yang berisi
data-data yang telah dimasukan sebelumnnya. Tampilan lembar formulir ini tampak seperti
lembar formulir pendaftaran pada umumnya. Pada bagian atas terdapat kop dan lambang.
Dibawahnya tertulis keterangan formulir pendaftaran. Keterangan ini menjelaskan bahwa
formulir ini berisi pendaftaran untuk SMAN04 Memben Daya. Berikutnya yaitu keteranganketerangan yang berisi data-data yang telah dimasukan sebelumnya sama persis, hanya saja
dengan huruf kapital semua. Pada bagian bawah terdapat kode pendaftaran. Kode pendaftaran
ini diambil dari dua karakter pertama dari nama, satu karakter dari jenis kelamin, dua karakter
akhir dari NISN, dan dan tanggal lahir pendaftar. Kode pendaftaran ini nantinya dapat
digunakan untuk pembagian kelas ketika pendaftar telah diterima sebagai siswa baru SMAN
04 Memben Daya. Dibawahnya, terdapat kolom pas foto, tanggal, dan kolom tanda tangan
untuk pendaftar. Pada bagia tanda tangan telah terisi nama pendaftar secara otomatis.
Kemudian pada bagian footer tertulis keterangan bahwa formulir diminta diserahkan ketika
pendaftar melakukan verifikasi.

Anda mungkin juga menyukai