Anda di halaman 1dari 48

Menghitung Selisih Hari dan Jam

Pada contoh kasus ini akan dibahas bagaimana mehiug selisih hari dan jam pada sebuah usaha rental, Perhatikan gmbar dibawah ini,
tugas anda hanya mengisi bagian yang berwarna kuning, yaitu lama dalam jumlah hari dan jam, total tagihan, discount, dan jumlah
neto yang harus dibayar oleh penyewa, seta pada bagian akhir mentotalkan sera mencari waktu pengembalian terlama dan tercepat.

Langkah-langkah pengisian

Sebelumnya tentukan terlebih dahulu area_cell pada kolom pembayaran bruto, Discount, Pembayaran neto, untuk membuat
penamaan area cell silahkan baca artikel Memberi Nama Pada Cell Area
Pengisian lama peminjaman dalam hari (Kolom H8)
=INT((F8-D8)+(G8-E8))
Rumus diatas mengurangi kolom tanggal pengembalian dengan tanggal peminjaman dan hasilnya ditambah dengan hasil
pengurangan kolom jam pengembalian dengan jam peminjaman, hasilnya akan berupa desimal dan dibulatkan ke bawah
dengan fungsi INT().
Pengisian lama peminjaman dalam jam (Kolom I8)
=INT(((F8-D8)+(G8-E8)-H8)*24)
Rumus diatas mengurangi tanggal pengembalian dan peminjaman untuk mengetahui apakah peminjaman dilakukan pada
tanggal yang sama atau tidak, kemudian hasilnya ditambah dengan pengurangan jam pengembalian dan jam peminjaman. Jika

terjadi tanggal peminjaman dan pengembalian berbeda maka hasilnya dikurangi kolom H8, sehingga yang ditampilkan adalah
selisih jamnya saja, hasil rumus tersebut dibulatkan ke bawah menggunakan fungsi INT().

Pengisian pembayaran bruto (Kolom J8)


Kolom J8 adalah jumlah uang yang h arus dibayar oleh penyewa dengan ketentuan sewa per hari adalah Rp. 5.000 dan Rp 100
per jam, maka formulanya adalah :
=(H8*5000)+(I8*100)

Pengisian discount (Kolom K8)


Kolom K8 adalah perhitungan diskon untuk penyewa yang mengembalikan kurang dari dua hari dengan besar discount sebesar
10% dari harga sewa yang harus dibayar, dan jika lewat dari dua hari maka tidak mendapat discount, maka formulanya adalah :
=IF(H8<2,10%*J8,0)

Pengisian pembayaran neto (Kolom L8)


Pembayaran neto merupakan hasil pengurangan dari pembayaran bruto-discount, maka formulanya :
=J8-K8

Pengisian Peminjaman tercepat(Kolom H15)


Peminjaman tercepat adalah lama hari pinjaman dengan nilai terkecil, untuk mencarinya gunakan fungsi MIN(area_cell) dan
untuk menambahkan kata hari dibelakangnya gunakan fungsi CONCATENATE(), maka formulanya :
=CONCATENATE(MIN(hari_pinjam), ,hari)
dari formula diatas pertama mencari nilai terkecil dari jumlah hari kemudian nilainya dibagungkan dengan spasi ( ) dan kata
hari dengan fungsi CONCATENATE

Pengisian Peminjaman terlama(Kolom H16), pada dasarnya sama dengan formula peminjaman tercepat, namun menggunakan
fungsi MAX(area_cell)

Menghitung Kolom Total (Kolom J14,K14,L14)


Untuk menghitungnya menggunakan formula =SUM(area_cell), dari contoh diatas maka rumusnya :
Kolom Pembayaran Bruto : =SUM(bayar)
Kolom Discount : =SUM(discount)
Kolom Pembayaran Neto : =SUM(neto)

Memberi Nama Pada Cell Area


Penggunaan formula di excel sering melibatkan aktifitas mem-blok cell atau kita sebut cell area, agar pengaturan atau formula dapat
berfungsi dengan baik.
Ada dua cara untuk memberi nama pada cell area yang telah di blok, yaitu :
Menggunakan Menu
1. Untuk memberi nama menggunakan menu, anda blok cell area yang akan diberi nama lihat gambar :

Kemudian pilih menu

2. Beri nama pada area yang di blok, jika telah selelsai Klik Add

3. Maka seluruh nama area yang telah disimpan akan ditampilkan.

4. Klik Ok untuk menutupnya


Menggunakan Cara Cepat
1. Blok Area yang akan diberi nama.
2. Klik kotak drop down diatas cell a1

3. Ketik nama area (tidak boleh pakai spasi), jika telah selesai tekan tombol enter
4. Untuk melihat semua nama area yang telah dibuat klik kotak dropdown tersebut, maka akan ditampilkan semua nama area, jika
anda klik salah satu nama area maka, akan terblok area tertentu sesuai namanya

Penggunaan nama area ini untuk memudahkan dalam proses kalkulasi dan penggunaan fungsi dalam skala besar.

Menghilangkan Baris Yang Terduplikasi


Pernahkan anda memiliki data di excel yang berulang-ulang dalam satu kolom, sedangkan anda menginginkan data yang diulangulang tersebut dihilangkan dan hanya satu yang diambil, atau istilah kerennya remove duplicate row ?? untuk jelasnya perhatikan
contoh dibawah ini :

Nah seperti diatas permasalahan yang penulis maksudtampak mudah jika datanya sedikit dan akan susah jika datanya diatas ratusan
baris seperti yang sering penulis hadapi pada saat membuat laporan pekerjaan.
Dari data diatas berapa data yang unik, hal itu bisa dicari dengan menghilangkan data yang diulang ulaang. Tahap pengerjaan di Excel
2003 sama dengan di Excel 2007, namun di excel 2007 diberikan kemudahan dengan menyediakan satu tombol pada ribbon bar. Nah
mari kita gunakan cara di excel 2003, berikut langkah-langkahnya :

1. Buka menu Data -> Filter -> Advanced Filter


2. Klik copy to another location
3. Pada kotak list range klik tombol area, kemudian blok CellA1 sampa1 A13 (gambar 1)
4. Pada kotak copy to klik tombol area dan tentukan tempat untuk menyimpan hasil misal C1
5. klik chekbox Unique Records Only

6. Klik Ok, hasilnya adalah :


Bagaimana dengan Excel 2007 ? pada excel 2007 dapat dilakukan dengan dua cara ;
Cara pertama sama dengan cara diatas, perbedaan nya terletak pada menu yang harus diakses, menu advanced filter terdapat di
ribbon data, lihat gambar dibawah ini :

jika di klik tombol tersebut akan kembali ke cara diatas seperti excel 2003.
Sedangkan cara kedua adalah :
1. Blok terlebih dahulu A1 sampai A13

2. Klik tombol remove duplicate pada ribbon data (lihat gambar)


3. Akan tampak dialog pemilihan kolom yang akan di remove dupliacte row nya, pilih kolom yang anda maksud.

4. Klik OK !

Cara Cepat Menjumlahkan (Shortcut AutoSum)


By tutor, August 1, 2010
Pekerjaan menjumlahkan di MS Excel merupakan pekerjaan paling mudah dengan menggunakan fungsi SUM. Pekerjaan
tersebut akan menjadi mudah manakala anda memiliki data yang relatif sedikit (misal jumlah baris kurang dari 100) anda
pekerjaan anda cukup mengetik formula :
=sum(baris_1:baris_100)
Namun tahukan anda pekerjaan akan menjadi sedikit rumit manakala jumlah baris yang harus dijumlahkan cukup banyak
(misal 2000 baris atau lebih atau 200 kolom) anda akan suli melakukan blok cell karena jangkauannya banyak.
Pertanyaanya adalah adakah cara cepat menjumlahkan kolom atau baris ? jawabnya ADA, dengan menggunakan shortcut auto
sum anda bisa menjumlahkan hanya dengan menekan kombinasi dua tombol di keyboard.
Sebagai contoh berikut penulis memiliki data seperti berikut ini :

Untuk mengisi kolom Jan secara otomatis simpan pointer pada Cell B9 kemudian anda tekan tombol ALT dan = secara
bersamaan, maka kolom Jan akan dijumlahkan secara otomatis.
Ulangi untuk setiap kolom (C9, D9, dan E9) dan juga jumlah setiap baris untuk menjumlahkan secara total tiap kota (E5, E6,
E8, dan E7).

Menyisipkan filename and path dengan fungsi


Kasus kali ini adalah bagaimana menyisipkan nama file serta lokasi file yang sedang digunakan atau istilahnya path and filename
untuk file yang sedang dibuka.
Sebenarnya excel sudah menyediakan menu ini secara langsung yang dapat kita akses dengan membuka menu file> page setup,
kemudian pada tab Header/Footer pilih tombol Custom Header atau Custom Footer maka akan tampil kotak dialog seperti dibawah ini
:

Ada satu kelemahan jika menggunakan cara diatas, kelemahannya adalah posisi penempatan path dan filename sudah baku ditentukan
di dua tempat yaitu di header atau di footer, lalu apakah bisa jika kita ingin bebas menempatkan path dan filename atau sheet name
dimanapun di dalam worksheet sesuai keinginan kita ? jawabnya BISA yaitu dengan menggunakan gabungan fungsi CELL dengan
info_type adalah filename, FIND dan MID.
Untuk jelasnya perhatikan contoh dibawah ini :

1. Untuk menampilkan lokasi file dan nama file ketik formula :


=CELL(filename)
filename merupakan info_type (jenis info), jenis info yang mungkin digunakan adalah address, col, color, contents, filename,

format, parentheses, prefix, protect, row, type, dan width.


2. Menampilkan lokasi file :
=MID(CELL(filename),1,FIND([",CELL("filename"))-1)
Lokasi file diambil dengan fungsi MID, dimana karakter awal yang akan diambil adalah karakter ke-1 sedangkan jumlah
karakter yang akan diambil dengan menggunakan fungsi FIND dan hasilnya dikurangi satu. Fungsi FIND untuk menghitung
panjang karakter sampai dengan batas yang telah ditentukan, dalam hal ini batas yang ditentukan adalah karakter "[".
3. Menampilkan Nama File :
=MID(CELL("filename");FIND("[";CELL("filename"))+1;FIND("];CELL(filename))FIND([";CELL("filename"))-1)
Untuk menampilkan nama file prinsipnya sama dengan menampilkan lokasi file yaitu dengan fungsi MID, perbedaannya
terletak pada penentuan awal karakter yang diambil yaitu mengunakan formula :
=FIND("[";CELL("filename"))+1
dan jumlah karakter yang diambil menggunakan formula :
=FIND("];CELL(filename))-FIND([";CELL("filename"))-1)
4. Menampilkan Nama Worksheet:
=MID(CELL("filename"),FIND("],CELL(filename))+1,255)
Masih menggunakan fungsi MID dimana nilai awal karakter yang akan diambil menggunakan formula :
FIND(],CELL(filename))+1
Sedangkan nilai akhir langsung ditetapkan dengan angka 255 karena nama worksheet maksimal 255 karakter.

Title Case di Excel

Kasus kali ini dialami oleh teman penulis ketika mengolah data Penerimaan Siswa Baru di SMK Negeri 2 Kuningan, format data yang
berhasil do download dari aplikasi penerimaan siswa baru SMK Negeri 2 Kuningan adalah seperti tampak pada gambar dibawah ini :

Dari gambar diatas tampak kolom nama terdiri dari huruf kapital semua, sedangkan dalam kasus ini menginginkan agar setiap huruf
awal nama dimulai dengan huruf besar (Title Case).
Untuk melakukan perubahan ke title case ikuti langkah-langkah berikut :
Sisipkan satu kolom setelah kolom nama_lengkap dengan mengklik menu insert > column

kemudian pada Cell C2 ketik formula berikut :

kemudian tekan tombol enter

Selanjutnya copy formula tersebut ke baris berikutnya.


Jika telah selesai blok seluruh kolom C mulai dari sell C2 sampai baris terakhir data yang anda miliki, kemudian klik menu edit >
copy

Pindahkan ke Cell B2, klik menu edit > paste special

Pilih values dan terakhir klik OK

Terakhir hapus kolom C dengan mengklik menu edit > delete > Entire Column, hasil akhir akan tampak berikut :

Kesalahan Perhitungan di Excel 2007


By tutor, June 12, 2010
September 2007 Tim Excel diperingatkan oleh microsft tentang masalah di Excel 2007 yaitu tentang bug perhitungan angka 65.535.
berikut adalah penjelasan dari Tim Excel tentang masalah tersebut .
Latar belakang
Tepatnya 9 September 2007 microsft memperingatkan masalah di Excel 2007 tentang perhitungan angka 65.535 Contoh pertama yang
diberikan coba pada sembarang cell ketik formula berikut :
= 77,1 * 850 hasilnya adalah 100.000 bukan 65.535 (padahal di excel 2003 hasilnya 65.535) Sebagian besar laporan tambahan
difokuskan pada proses perkalian (misal = 5,1 * 12.850; = 10,2 * 6.425;. = 20.4 * 3.212,5), pengujian lebih lanjut menunjukkan
fenomena yang sama dengan 65.536 juga. Masalah ini hanya ada di Excel 2007, bukan versi sebelumnya.
Masalah
Masalah ini diperkenalkan ketika tim pengembang excel sedang membuat perubahan terhadap logika perhitungan Excel dalam
kerangka waktu Office 2007 Secara khusus, salah Excel akan menampilkan hasil dari perhitungan dalam 12 kasus yang sangat
spesifik. Kuncinya di sini adalah bahwa masalah sebenarnya tidak dalam perhitungan sendiri (hasil perhitungan yang tersimpan dalam
memori Excel adalah benar), tetapi hanya dalam hasil yang akan ditampilkan di lembar kerja(di layar). Dengan kata lain, = 850 * 77,1
akan menampilkan nilai yang tidak benar, tetapi jika Anda kalikan hasilnya dengan 2, Anda akan mendapatkan jawaban yang benar
(yaitu jika A1 berisi = 850 * 77,1, dan A2 berisi = A1 * 2, A2 akan meberikan jawaban yang benar dari 131.070).
Jadi secara sfesifik apa penyebabnya yang mengakibatkan timbulnya masalah tersebut ? Dari 9,214*10^18 floating point yang dapat
disimpan oleh Excel 2007 , ada 6 angka floating point (menggunakan representasi biner) antara 65534,99999999995 , dan 65.535, dan
6 antara 65535,99999999995, dan 65.536 yang menyebabkan masalah ini. Anda tidak bisa melihat angka-angka ini secara langsung
(sejak Excel membulatkan hingga 15 digit), tetapi setiap dihitung kembali salah satu hasil akan menampilkan masalah ini jika hasil
perhitungan ditampilkan dalam sel. Semua hasil perhitungan lainnya tidak terpengaruh.
Solusi
Untuk mengatasi masalah ini, install perbaikan terbaru dari microsoft yang bisa di diwnload di
http://download.microsoft.com/download/6/1/3/61343075-aa12-4152-a761-fccc16d6cef4/office-kb943075-fullfile-x86-glb.exe.
Setelah Anda menerapkan perbaikan terbaru, menghitung ulang spreadsheet yang berada dalam mode perhitungan manual. Ketika
Anda melakukan ini, nilai pada spreadsheet akan diperbarui dengan nilai-nilai yang benar.

Proteksi Formula Excel


By tutor, June 12, 2010
Artikel ini sebagai jawaban atas permintaan Saudara Velli, Md. via shout box, banyak tujuan yang ingin dicapai jika kita melakukan
proteksi terhadap sheet termasuk proteksi formula.
Sebagai contoh sederhana kantor pusat mengirim formulir yang harus diisi oleh kantor cabang, kantor pusat menginginkan formula
tidak bisa dilihat apalagi diubah oleh kantor cabang, kantor cabang hanya memiliki hak untuk mengisi data pada area cell yang telah
ditentukan, bagaimana melakukan proteksi sheet dan formula di excel ??
Nah pada studi kasus ini akan dibahas tentang Proteksi sheet dan formula di excel. Untuk memudahkan studi kasus kita ambil kasus
yang telah kita bahas sebelumnya yaitu kasus Pembukuan Sederhana Untuk Tokodengan excel.
Perhatikan gambar dibawah ini :

Ilustrasi : Kita asumsikan bahwa kantor pusat mengirim format pembukuan sederhana untuk diisi oleh kantor cabang selama bulan
tertentu. Kantor pusat hanya mengizinkan kantor cabang mengisi kolom tanggal, keterangan, debet dan kredit, sedangkan kolom saldo
akan diisi secara otomatis dan tidak boleh dirubah atau dihapus bahkan kantor cabang tidak diizinkan melihat formulanya !
Untuk melakukannya, ikuti langkah-langkah berikut :
1. Download file excel untuk contoh pembukuan DISINI
2. Buka file hasil download, dari file tersebut kita menginginkan agar user hanya boleh merubah data pada kolom Tanggal,
Keterangan, Debet dan kredit (Cell A8 sampai Cell F31) sisanya tidak boleh diubah, dihapus bahkan dilihat formulanya untuk
kolom saldo dan jumlah tiap-tiap kolom.
3. Blok Cell A8 sampai F31 (Kolom Tanggal, Keterangan, Debet dan kredit)

4. Pilih Menu Format>Cell, maka akan tampak kota dialog format cell, pilih tab Protectin Ceklist pilihan Locked dan Hidden
kemudian klik OK

5. Kemudian Klik Menu tool > Protection > Allow User To Edit Ranges

6. Pada Gambar diatas klik tombol New , secara otomatis kolom Refers to Cells sudah terisi jika anda melakukan blok cell
pada langkah ke-3, pada bagian Title, isi terserah anda misal Range1, pada bagian password kosongkan, kemudian klik tombol
permitions

7. Setelah anda mengklik tombol protections, maka akan timbul kotak dialog untuk mendata user yang akan diberi akses untuk
mengedit / merubah kolom tanggal, keterangan, debet dan kredit. User disini adalah user yang terdaftar pada komputer yang
membuka file excel anda, jika anda tidak tahu user apa gunakan saja user Administrator, karena administrator adalah user
standar di windows XP, untuk menambahkannya klik tombol Add

8. Setelah Itu masukan user yang akan diberi akses untuk mengedit file, misal administrator, kemudian klik tombol OK

9. user yang telah didata akan tampil pada kotak dialog dibawah ini, tentukan aksesnya jika diizinkan klik allow jika tidak
diizinkan merubah atau mengedit klik Deny, jika hendak menambah user lain klik Add, dan jika akan menghapus user kik

remove tentunya setelah memilih salah satu user yang akan dihapus. .

10. Setelah itu klik tombol protect sheet.

11. Maka akan keluar kotak dialoh protect sheet, biarkan pilihan yang lain standar tugas anda hanya mengisi password, klik OK

12. Masukan kembali password anda untuk konfirmasi, kemudian klik OK

13. Sekarang saat nya untuk menguji, simpan perubaan dan tutup file , buka kembali dan coba anda ubah atau tambah data pada
kolom tanggal, keterangan debet dan saldo, dan lakukan penghapusan salah satu data pada kolom saldo jika terdapat error
seperti pada gambar dibawah, serta lihat pada formula bar apakah formulanya tampak ? jika formula tidak tampak berarti file
yang anda proteksi siap didistribusikan dan dikirim ke cabang untuk diisi data dan anda tanpa khawatir cabang tidak akan
merubah data yang lain selain keempat kolom yang telah anda tentukan !

Menghitung Gaji Karyawan


By tutor, June 7, 2010
Studi kasus kali ini akan menghitung gaji setiap karyawan pada suatu perusahaan, dari daftar gaji tersebut akan menghitung jumlah
jam kerja masing-masing karyawan dan menghitung lembur dari masing karyawan serta menentukan besarnya penghasilan yang
diterima baik dari gaji pokok, insentif dan pengurangan atas potongan, untuk jelasnya perhatikan gambar dibawah ini, pada gambar
tersebut tugas anda hanyalah mengisi bagian yang berwarna hijau.

Sedangkan untuk pengisian kolom diberikan beberapa ketentuan seperti terlihat pada gambar dibawah ini :

Tahap-tahap pengisian

Sebagai langkah awal anda beri nama pada area cell berikut :
Nama Area
lembur_per_jam
upah_per_jam
makan_per_hari
insentif_mingguan
jam_normal
pajak

Cell
I24
I25
I26
I27
I28
I29

Untuk memberikan penamaan pada cell silahkan baca http://latihanexcel.co.cc/2010/04/memberi-nama-pada-cell-area/


1. Pengisian Kolom Jumlah Jam Kerja
Pada cell I8 buat formula berikut :
=SUM(C8:H8)
formula diatas menjumlahkan jam kerja dari kolom hari senin sampai hari sabtu, selanjutnya copy paste pada baris berikutnya
2. Pengisian Kolom Jumlah Jam Lembur
Pada cell J8 buat formula berikut :
=IF(I8>(jam_normal*6);I8-(jam_normal*6);0)
formula diatas melakukan pengecekan dengan fungsi if, jika jumlah jam kerja (I8) lebih dari 48 (jam kerja normal x 6 hari) berarti
terdapat lembur untuk mencarinya maka jumlah jam kerja dikurangi hasil perkalian antara jam kerja normal dengan 6 hari kerja, jika
jumlah jam kerja lebih kecil dari 48 maka tidak ada lembur atau nol.
Setelah terisi lakukan format cell agar dibelakang angka hasil perhitungan terdapat satuan jam, caranya sebagai berikut :
Klik menu Format > cell, pilih tab General dan pada bagian Caption pilih custom dan pada bagian tipe ketik ## jam, lihat gambar

dibawah ini :

3. Pengisian Upah Pokok


Untuk mengisi upah pokok yaitu perkalian antara kolom jumlah jam kerja dengan upah per jam, maka formulanya adalah sebagai
berikut :
=I8*upah_per_jam
Untuk menambahkan simbol rupiah di depan angka, klik menu format cell, kemudian pada tab general pilih accounting pada bagian
Catgeory, jika tidak ada lambang rupiah lakukan perubahan pada seting regional komputer anda, silahkan baca
http://latihanexcel.co.cc/prasyarat/ untuk mengubah regional seting komputer anda.
4. Pengisian Upah Lembur
Untuk mengisi lembur terlebih dahulu mengecek apakah karyawan yang bersangkutan memiliki jam lembur atau tidak ? jika ya
lakukan perkalian jumlah jam lembur dengan upah lembur per jam nya jika tidak maka isi dengan nol, dari ketentuan ditersebut maka

formulanya adalah :
=IF(J8>0;J8*lembur_per_jam;0)
Unuk menimbulkan lambang rupiah, silahkan lakukan format cell seperti pada langkah ke-2.
5. Pengisian Uang Makan
ketentuan untuk mengisi uang makan adalah uang makan akan dibayar hanya jika karyawan yang bersangkutan hadir atau jam kerja
lebih dari nol, jika jam kerja pada hari yang bersangkutan adalah nol artinya tidak hadir berkerja dan tidak memperoleh uang makan
harian, untuk itu dalam satu minggu dihitung berapa kali karyawan yang bersangkutan hadir dengan menggunakan fungsi COUNTIF
dengan kriteria jam kerja lebih dari nol, maka formulanya adalah :
=(COUNTIF(C8:H8;>0)*makan_per_hari)
5. Pengisian Uang Insentif
Uang insentif hanya diberikan kepada karyawan yang tidak pernah absen dalam satu minggu, jika dalam satu minggu (6 hari) full
terus bekerja (jam kerja harian tidak nol) maka dia berhak memperoleh uang insentif, untuk itu terlebih dahulu harus dicek dengan
menghitung banyaknya hari dengan kriteria jam kerja lebih dari 0 dengan fungsi COUTNIF, maka formulanya:
=IF(COUNTIF(C8:H8;>0)=6;insentif_mingguan;0)
Untuk menampilkan format rupiah caranya seperti pada langkah ke-2.
7. Pengisian Gaji Kotor
Gaji kotor merupakan penjumlahan dari upah pokok, upah lembur, uang makan, dan insentif, maka formulaynya adalah :
=SUM(K8:N8)
Untuk menampilkan format rupiah caranya seperti pada langkah ke-2.
8. Pengisian Pajak
Pajak ditentukan dengan tarif 10% dari gaji kotor maka formulanya adalah :
=pajak*O8
Untuk menampilkan format rupiah caranya seperti pada langkah ke-2.
9. Pengisian Gaji Bersih
Gaji kotor diperoleh dari pengurangan antara gaji kotor dengan pajak, maka formulanya
=O8-P8
Untuk menampilkan format rupiah caranya seperti pada langkah ke-2.

10. Menghilangkan 0 jam Pada Kolom Jumlah jam Lembur


Pada saat anda mengisi kolom jumlah jam lembur, terdapat karyawan yang memiliki 0 jam, sedangkan pada gambar diatas tidak
tampak 0 jam, untuk melakukannya kita akan memberikan CONDITIONAL FORMATING, untuk itu blok kolom jumlah jam lembur,
pilih menu Format -> Conditional Formating, maka akan tampak gambar dibawah ini :

pada gambar diatas pada kotak drop down pertama pilih Cell Value Is, kemudian pada drop down kedua pilih less then, dan pada kotak
isian ketiga isi dengan angka 1, kemudian klik tombol format maka akan tampak gambar dibawah ini :

Pada gambar diatas klik color pilih wana yang sesuai dengan warna latar belakang kolom Jumlah jam lembur dalam hal ini warna
hijau. kemudian klik tombol ok dua kali sampai kedua kotak dialog hilang, dan perhatikan hasilnya nilai 0 jam dihilangkan !
Maksud langkah-langkah diatas adalah jika nilai kolom jumlah jam lembur kurang dari 1 maka isi cell nya diberi warna yang sama
dengan warna latar belakang cell, sehingga seolah-olah nilai 0 jam hilang.
11. Menghilangkan Rp 0 Pada Kolom Upah Lembur
Untuk menghilangkan Rp 0 pada kolom upah lembur, blok kolom upah lembur dan lakukan conditional formating seperti pada
langkah 10.
12. Mengisi Baris Total, Rata-rata, Terbesar dan Terkecil.
Untuk mengisi baris total, rata rata, terkecil dan terbesar gunakan fungsi SUM, AVERAGE, MIN dan MAX.

Mengecek Nilai Ganjil atau Genap


By tutor, May 26, 2010
Kadangkala kita menemukan suatu kasus yang mengharuskan kita memisahkan sejumlah angka menjadi dua kelompok yaitu ganjil
dan genap, pekerjaan akan sangat mudah jika data yang anda hadapi hanya sedikit misal hanya terdiri dari sepuluh baris, namun
pekerjaan tersebut akan menjadi pekerjaan sulit jika data yang anda miliki jumlahnya adalah ribuan. Sebagai ilustrasi perhatikan
gambar berikut :

Nah dari data diatas anda memiliki dua tugas yaitu :


1. Mencari data yang bernilai ganjil atau genap
2. dan Memberikan tanda dengan huruf tebal (bold) untuk keterangan yang bernilai ganjil
Untuk mengerjakannya tugas pertama :
1. Tempatkan pointer cell pada B2 dan ketik formula berikut :
2. =IF(A2=ODD(A2);Ganjil;Genap)
Formula diatas menggunakan fungsi ODD untuk menaikan satu angka bagi bilangan positif dan menurunkan satu angka
bilangan negatif ke nilai ganjil terdekat, kemudian hasilnya dibandingkan dengan cell A2 jika sama nilainnya ganjil dan jika
beda nilanya genap.

Sedangkan untuk mengerjakan tugas kedua membedakan nilai ganjil dan genap dengan memberi format bold pada nilai ganjil ikuti
langkah berikut :
Block Kolom B2 sampai B9 (atau sesuai data milik anda), lihat gambar dibawah ini :

Pilih menu Format > Conditional Formating Sehingga akan tampil berikut :

Pada Condition 1 Pilih Formula Is ketik formula =A2=ODD(A2) kemudian klik tombol format, maka akan keluar kotak dialog
formating seperti berikut:

Di kotak formating tersebut pada bagian Font Style pilih Bold, jika telah selesai klik tombol OK dan klik OK lagi untuk menutuf
conditional Formating, sekarang copy paste formual yang telah anda buat. Sekarang data anda telah diberi tanda menjadi data ganjil
dan genap.

Fungsi MID
By tutor, May 21, 2010
Fungsi MID digunakan untuk mencari potongan karakter yang telah ditentukan titik awal pengambilan dan jumlah string yang akan
diambil dari cell yang telah ditentukan sebelumnya.
Syntax
MID(text,start_num,num_chars)
Penjelasan :
1. Text adalah kumpulan karakter atau alamat cell yang mengandung karakter yang akan diambil sebagian string-nya berdasarkan
parameter start_num dan num_char.
2. Start_num adalah posisi dimana akan dimulai pengambilan string . karakter pertama dimulai dengan angka index 1, dan
karakter berikutnya angka index 2, 3, dan seterusnya.
3. Num_chars menatakan jumlah karakter yang akan diambil dari posisi awal yang telah ditentukan pada parameter start_num.
Catatan

Jika start_num lebih besar dari panjang text, maka fungsi MID akan menghasilkan nilai kosong (empty text).
Jika start_num kurang dari 1, MID akan menghasilkan nilai error berupa #VALUE! .

Jika num_chars adalah negatif, MID akan menghasilkan nilai error berupa #VALUE!.

Contoh
Perhatikan Contoh penggunaan fungsi MID dibawah ini

Pada contoh diatas parameter text berisi string Oya Suryana, akan dioperasikan dengan fungsi MID.
Pada baris A4 fungsi Mid mengambil string dari text diawali (start_num) pada karakter pertama yaitu huruf O dan mengambil
sejumlah 5 karakter berikutnya (num_chars) yaitu Oya S (spasi dan tanda baca lainnya juga dihitung !).
Pada baris A5 mengambil sebanyak 20 karakter (num_chars) dimulai pada karakter ke 7 (start_num) hasilnya ryana.
Pada Baris A6 mengambil sebanyak 5 (start_num) karakter dimulai pada karakter ke 20 (num_chars), karena string Oya Suryana
hanya memiliki panjang 11 karakter maka perintah tersebut hanya menghasilkan nilai kosong (empty text).

Fungsi RIGHT
0 Comments
By tutor, April 29, 2010
Fungsi RIGHT() merupakan bagian dari fungsi text, banyak fungsi text yang disupport oleh Microsoft Excel, namun kali ini akan
membahas tenang fungsi right.
Fungsi right berguna untuk mengambil sejumlah character (termasuk spasi dan tanda baca) dari sebe;ah kanan berdasarkan parameter
yang telah ditentukan dari satu cell tertentu.
Syntax
RIGHT(text,Jml_karakter_yang_akan_diambil)

Catatan

Jml_karakter_yang_akan_diambil harus lebih besar dari satu atau sama dengan nol
Jika Jml_karakter_yang_akan_diambil lebih besar dari jumlah karakter dalam variabel text, maka fungsi right akan
menampilkan seluruh text sumber

Jika Jml_karakter_yang_akan_ tidak disebutkan maka secara otomatis akan dianggap bernilai 1

Dari catatan diatas dapat digambarkan contoh sebagai berikut :

Penjelasan

Pada contoh pertama mengambil 3 karakter dari kanan dari cel A1


Pada contoh kedua mengambil 12 karekter dari sebelah kanan,
hasilnya adalah ditampilkan seluruhnya karena jumlah huruf di cell A1
hanya 11 karakter (lebih kecil dari yang diminta yaitu 12)

Pada contoh terakhir menggunakan fungsi right tanpa menyertakan


jumlah karater yang diambil, secara otomatis akan mengambil 1 karakter dari kanan

Conoh penggunaan fungsi RIGHT() bisa dilihat di studi kasus http://latihanexcel.co.cc/2010/02/hasil-studi-mahasiswa/

Fungsi AND
0 Comments
By tutor, April 19, 2010
Fungsi ini akan menghasilkan nilai TRUE (benar), jika semua argumen benar, dan akan menghasilkan nilai FALSE (salah) jika salah
satu atau lebih argumen bernilai FALSE.
Syntax
AND(logika1,logikal,)
Logika1, logika2, dengan range logika 1 sampai 30 kondisi yang bisa anda tesuntuk menghasilkan nilei TRUE atau FALSE.
Catatan
Argumen harus bisa dievaluasi ke nilai value seperti TRUE atau FALSE, atau argumen merupakan sekumpulan
array, atau menunjuk ke refernsi kumpulan cell yang berisi nilai-nilai logical.
Jika terdadpa array atau referensi kumpulan cell bersisi text aau bernilai kosong maka nilainya akan diabaikan.
Jika range tertentu mengandung nilai yang bukan logical values, fungsi AND akan menghasilkan nilai error berupa #VALUE!
Contoh 1 :
Buat lembar kerja kosong dan ketik contoh dibawah ini :

Penjelasan :

Pada baris A2 akan menghasilkan nilai TRUE karena semua argumen bernilai TRUE
Pada baris A3 akan menghasilkan nilai FALSE karena salah satu argumen bernilai FALSE

Pada baris A4 akan menghasilkan nilai TRUE karena semua argumen bernilai TRUE

Contoh 2 :
Buat lembar kerja kosong dan keik contoh dibawah ini :

Penjelasan :

Pernyataan pertama akan bernilai TRUE karena cell A2 yang bernilai 50 berada pada kisaran angka 1 dan 100
Pernyataan kedua akan menghasilkan nilai Nilai diluar batas range karena cel A3 yang bernilai 104 berada di luar kisaran
angka 1 dan 100

Pernyataan ketiga akan bernilai sama dengan cell A2 jika nilai A2 berada pada kisaran angka 1 dan 100, dan akan
menghasilkan Nilai diluar batas range jika diluar kisaran angka 1 dan 100.

Anda mungkin juga menyukai