Anda di halaman 1dari 13

PROFIL DESA PASIRNAGARA

KECAMATAN PAMARICAN KABUPATEN CIAMIS


A. Asal Usul Nama Desa Pasirnagara
Desa Pasirnagara merupakan salah satu wilayah di Kecamatan Pamarican,
Kabupaten Ciamis, pemekaran dari Desa Bantarsari, berdiri sejak Tahun 1984 terdiri
dari 4 Dusun yang meliputi :
1.
2.
3.
4.

Dusun Cilangkap
Dusun Pasireungit
Dusun Cibuluh
Dusun Caringin

B. Sejarah Tokoh / Pemimpin Desa Pasirnagara


Dari semenjak dimekarkannya Desa

Pasirnagara

Tahun

1984,

Desa

Pasirnagara Kecamatan Pamarican dipimpin oleh seorang petinggi / Kepala Desa yang
secara berurutan sebagai berikut:
1. Kh.Aa Hambali, pada tahun 1984 s.d 1989 (Pejabat Kepala Definitif);
2. M Toha, pada tahun 1990 s.d 1998 (Kepala Desa Definitif);
3. Zenal Somadin, pada tahun 2000 s.d 2002 (Pejabat Kepala Desa);
4. Drs. Cece Solahudin, pada tahun 2002 s.d 2007 ( Kepala Desa Definitif);
5. Bunyamin, pada tahun 2007 s.d 2008 (Pejabat Kepala Desa); dan
6. Zenal Somadin, pada tahun 2009 s.d sekarang (Kepala Desa Definitif)
Selengkapnya keadaan sejarah Kepala Desa dapat di lihat secara tabel :
C. Sejarah Pembangunan Desa Pasirnagara
Dari semenjak di mekarkannya Desa Pasirnagara Tahun 1984 bangunan Bale
Desa Pasirnagara bertempat di Dusun Cilangkap tepatnya di Rt 03 / 01 Sampai
Dengan Sekarang. Selengkapnya sejarah pembangunan Desa dapat di lihat secara
tabel :

SEJARAH PEMBANGUNAN DESA


TAHUN
KEJADIAN

PERISTIWA YANG BAIK /


KEBERHASILAN

KEJADIAN BURUK /
KEGAGALAN

1984

Pemekaran Pasirnagara
Dengan Desa Bantarsari

Kantor Desa Belum


memadai

1985

Membangun Lapangan Sepak Bola


Dusun Cilangkap

Belum Mempunyai Sarana


Olah Raga

1990

Pembuatan Aula / Bale Desa


Pasirnagara

Pasilitas Umum belum


Memadai

1994

Pengaspalan Jalan Pemda

1996

Terjadi kekeringan di 4 Dusun

1998

Pengerasan Jalan Dusun Cilangkap

1999

Pembuatan Badan Jalan Dusun


Pasireungit
Penertiban Kepemerintahan Desa

Wabah Hama Tikus

2000
2003

kosongnya Perangkat Desa

Terjadi Gempa Bumi

2010

Pembangunan Gedung Olah Raga


(GOR)
Pengaspalan Jalan Dusun Caringin
Pelebaran dan Pengaspalan jalan
Dusun Caringin PPIP
Pembangunan Irigasi Sungai
Cikembang
Pengerasan Jalan Dusun Cibuluh
Pengerasan dan Pengaspalan Jalan
Dusun Cilangkap
Pengerasan dan Pengaspalan Jalan
Dusun Caringin
Rehabilitasi Papan Jembatan Sungai
Cikembang
Pengaspalan Jalan Dusun Pasireungit

2011

Rabat Beton Jalan Dusun Cibuluh

2011

Pengaspalan Jalan Dusun Cilangkap

2012

Pengerasan Jalan Dusun Caringin

2012

Rabat Beton Jalan Dusun Caringin

2004
2007
2008
2008
2009
2009
2009
2009

D. KONDISI UMUM DESA


1. Keadaan Fisik Geografis
Desa Pasirnagara secara administrasi termasuk wilayah Kecamatan
Pamarican Kabupaten Ciamis. Jarak dari pusat Desa Pasirnagara ke Ibukota
Kecamatan Pamarican sejauh 12 kilometer, ibukota Kabupaten Ciamis berjarak 36
kilometer, Ibukota Propinsi Jawa Berat berjarak 132 kilometer, dan Ibukota Negara
berjarak 364 kilometer.
Desa Pasirnagara terletak diantara batas-batas wilayah administrasi
pemerintahan sebagai berikut :
Sebelah Utara : berbatasan dengan

Desa

Neglasari dan desa Situbatu

Kecamatan Banjar Pemkot Banjar.


Sebelah Selatan : berbatasan dengan Desa Ciparay Kecamatan Cidolog
Kabupaten Ciamis.
Sebelah Barat : berbatasan dengan desa Bojongmalang dan Kecamatan
Cimaragas Kabupaten Ciamis.
Sebalah Timur : berbatasan dengan Desa Bantarsari Kecamatan Pamarican
Kabupaten Ciamis.
Desa Pasirnagara terbagi menjadi 4 dusun, Yaitu :
Dusun Cilangkap
Dusun Pasireungit
Dusun Cibuluh
Dusun Caringin
Sedangkan jumlah RW Sebanyak 8 RW, RT Sebanyak 25 RT dan jumlah KK
(Kepala Keluarga) 1.231 KK.
Desa Pasirnagara berdasarkan keadaan tofograpi termasuk kedalam
Perbukitan, dengan ketinggian mencapai 40 meter sampai 70 meter diatas
permukaan laut. Perkiraan tipe iklim di Desa Pasirnagara termasuk bertipe agak

Kering (D) karena nilai Q berada antara 43,3 % sampai dengan 70 %. Sedangkan
suhu di Desa Pasirnagara berkisar antara 27 sampai dengan 41 derajat celcius.
2. Luas Lahan dan Penggunaannya
Luas lahan Desa Pasirnagara adalah 583 hetar dengan jenis tanahnya terdiri
atas tanah grumosal, alluvial dan podsolik merah kuning. Derajat keasaman tanah
(pH) di Desa Pasirnagara berkisar antara 4,9 sampai dengan 5,9. Jenis
penggunaan lahan beserta luasnya di Desa Pasirnagara, yaitu :
a. Luas lahan kering
Tegal/ladang
: 70 hektar
Pemukiman
: 114 hektar
b. Luas lahan Sawah
Sawah Irigasi
: 94 hektar
Sawah Setengah Teknis
: 64 hektar
Sawah Tadah Hujan
: 82 hektar
c. Luas lahan Perkebunan
Tanah Perkebunan Rakyat
: 143 hektar
d. Tanah Fasilitas Umum
Tanah Kas Desa
: 13 hekttar
Lapangan
: 2 hekttar
Perkantoran Pemerintahan
: 1 hekttar
Data di atas memperlihatkan bahwa penggunaaan lahan yang paling luas
adalah tanah pertanian yaitu seluas 383 hektar atau 66 persen , hal ini disebabkan
karena sebagian besar wilayah Desa Pasirnagara adalah lahan pertanian yang
meliputi sawah dan tanah Perkebunan Rakyat .
Hal ini bisa membantu upaya penanggulangan rawan pangan di Desa
Pasirnagara Kecamatan Pamarican, karena masyarakat masih bisa melakukan
upaya lain selain bertani yaitu dengan cara berkebun.
3. Keadaan Sosial Ekonomi
a. Keadaan Penduduk
Jumlah penduduk desa Pasirnagara tercatat 3.610 orang terdiri atas
1.816
adalah

Orang laki-laki dan1.794 orang perempuan. Jumlah rumah tangga


1.206

Kepala

Keluarga.

Selengkapnya

keadaan

penduduk

berdasarkan komposisi dan usia dapat di lihat pada tabel:

USIA PENDUDUK
N
O
1
2
3
4
5
6
7
8
9
10
11

USIA (TAHUN)

JUMLAH

05
5 10
11 15
16 20
21 25
26 30
31 35
36 40
41 45
46 50
51 55

102
168
156
140
126
142
123
120
126
148
128

130
152
156
133
113
149
116
129
114
160
104

232
320
312
273
239
291
239
249
240
308
232

PROSENTASE
(%)
6%
9%
9%
8%
7%
8%
7%
7%
7%
9%
6%

12
13
14
15
16

56 60
61 65
66 70
71 75
75 >
Jumlah

123
56
70
49
39
1.816

117
75
64
39
43
1.794

240
131
134
88
82
3.610

7%
4%
4%
2%
2%
100%

JUMLAH PENDUDUK HASIL SENSUS


TAHUN 2010
NO

JENIS KELAMIN

JUMLAH

PROSENTASE (%)

1
2

Laki Laki
Perempuan
Jumlah

1.816
1.794
3.610

50,3 %
49,7 %
100 %

Berdasarkan Tabel tersebut diatas dapat diketahui bahwa penduduk


yang paling banyak di Desa Pasirnagara berada pada usia produktif (16 tahun
sampai 60 tahun) sebesar 2.311 orang atau sekitar 64.01 persen. Sedangkan
penduduk bukan usia produktif Golongan umur 0 sampai 15 tahun 864 orang
atau sekitar 23,93 Persen, dan penduduk bukan produktif golongan umur dan
61 sampai 75 tahun sebesar 435 orang atau 12.04 persen.
Tingkat kepadatan penduduk adalah jumlah penduduk dibagi dengan
luas areal dalam satuan kilometer persegi dengan rumus sebagai berikut :
Jumlah Penduduk
Kepadatan penduduk = Luas Areal ( Km2 )
=

3.610
583

= 5 orang per km2


Hasil perhitungan diketahui bahwa kepadatan penduduk Desa
Pasirnagaraadalah 6 orang per kilometer persegi, Kepadatan penduduk antara
180 sampai 250 orang perkilometer persegi masih menunjukan adanya
keseimbangan yang proporsional antara jumlah penduduk di bawah 180 orang
per kilometer persegi atau di atas 250 orang per kilometer persegi menunjukan
tidak adanya keseimbangan antara jumlah penduduk dengan luas tanah yang
diusahakan.
Dengan demikian Desa Pasirnagara menunjukan adanya ketidak
keseimbagan antara jumlah penduduk dengan luas tanah yang tersedia.
1) Keadaan Pendidikan
Pendidikan baik berupa pendidikan formal maupun non formal
merupakan salah satu faktor yang dapat mempengaruhi pada penerapan
teknologi baru di perdesaan artinya cepat atau lambatnya suatu teknologi baru
diterapkan tergantung pada jenjang pendidikan pendudukan di suatau tempat.

Adapun keadaan penduduk berdasarkan tingkat pendidikan formal di


Desa Pasirnagara tertera pada Tabel di bawah ini.

TINGKAT PENDIDIKAN PENDUDUK


NO

TINGKAT PENDIDIKAN
PENDUDUK

JUMLAH

PROSENTASE
(%)

Tidak Tamat SD

120

2
3
4
5
6

Belum Tamat SD
Tamat SD
Tamat SLTP
Tamat SLTA
D1

552
1785
715
391

15,29%
3,32%
49,44%
19,80%
10,83%

7
8
9
10
11

D2
D3
S1
S2
S3
Jumlah

8
36
3

0,22%

3.610

100 %

0,99%
0,08%

2) Mata Pencaharian Penduduk


Mata pencaharian penduduk Desa Pasirnagara sebagian besar
bertani dan sisanya Buruh, Pedagang, Pertukangan, Wiraswasta,
Pegawai Negri Sipil (PNS). Untuk lebih jelasnya dapat dilihat pada Tabel
di bawah ini.

JENIS MATA PENCAHARIAN


N
O
1
2
3
4
5
6
7
8
9
10
11
12

JENIS MATA
PENCAHARIAN
PNS Umum
PNS Guru
Guru Honor
TNI
POLRI
Pensiunan TNI POLRI
Pensiunan PNS
Karyawan Swasta
Buruh
Tukang
Pedagang Keliling
Pedagang

13 Petani
14 Buruh Tani
15 Kuli
16 Pengemudi Ojeg
17 Ustadz

JUMLAH

KETERANGA
N

4
18
21
2
10
23
280
21
23
246

2.330
518
30
23
18

18
19
20
21
22
23
24
26
27
28
28

Doktor
Pengrajin
Perawat
Bidan
Dukun Beranak
Pegawai Seni
Wrtawan / Koresponden
Politikus
Mahasiswa
TKI
Tidak Bekerja

29

Lain Lain
Jumlah

3
1
3
27
4
5

3.610

3) Kesehatan
Upaya penanganan kesehatan masyarakat Desa Pasirnagara
sampai saat ini masih bisa ditangani secara cepat, karena dengan
adanya tenaga kesehatan yang ada di Desa Pasirnagara, yaitu Bidan,
Paraji dan Kader Posyandu.
Dengan adanya tenaga-tenaga kesehatan tersebut, pelayanan
kesehatan terhadap masyarakat di Desa Pasirnagara bisa dilaksanakan,
walaupun letak Puskesmas yang jauh dari Desa Pasirnagara.
Guna pelayanan terhadap Masyarakat pra keluarga sejahtera,
Pemerintah

Desa

Pasirnagara

memberikan

pelayanan

terhadap

masyasrakat dengan menginventarisi dan mengajukan masyarakat yang


tergolong Pra Keluarga Sejahtera untuk mendapatkan dan mempunyai
Askeskin. Sehingga masyarakat Pra Keluarga Sejahtera tersebut bisa
menikmati pelayanan kesehatan yang semastinya dari puskesmas atau
rumah sakit, walaupun masih banyak keluarga pra keluarga sejahtera
lainya yang belum mempunyai Askeskin yang disebabkan oleh
terbatasnya quota. Dan dalam upaya pelayanan bidang kesehatan,
Pemerintah Desa pun berupaya memberikan pelayanan terbaik kepada
masyarakat

dengan

jalan

mengantarkan

atau

membantu

proses

pengobatan mereka, dengan harapan Pemerintah Desa selaku Pioner


Pemerintah dapat memberikan pelayanan prima terhadap masyarakat.
E. S O T K DESA
Daftar perangkat Desa Pasirnagara Kecamatan Pamarican Kabupaten Ciamis,
adalah sebagai berikut :

PERANGKAT DESA PASIRNAGARA


NO
1
2

NAMA
Zenal Somadin
Bunyamin

PENDIDIKAN
SLTP
SLTA

JABATAN
Kepala Desa
Sekretaris Desa

3
4
5
6
7
8
9
10
11
12

Anang
Ahmad Jaelani, S.IP
Diding
Mamay Abdul Majid
E. Kosmana
Kusnadi
Jaja Saripudin
Kusmana
Usup Suparman
Ruhdi

SLTA
S1
SLTP
SLTA
SLTP
SLTP
SD
SLTP
SLTP
SD

Kaur Umum
Kaur Keuangan
Kasi,Bip,Pem,KAm,Tib
Kasi,Bid Ekbang
Kasi, Bid,Kes Masy
Kadus Cilangkap
Kadus Pasireungit
Kadus Cibuluh
Kadus Caringin
Pesuruh Desa

F. MASALAH MENDASAR
Berdasarkan gambaran umum Desa Pasirnagara Kecamatan Pamarican,
dapat disimpulkan sebagai berikut :
1. Dilihat dari keadaan fisik geografis, Desa Pasirnagara berbatasan dengan
Pemerintahan Kota Banjar. Tentunya harus bisa memberikan yang terbaik bagii
2.

masyarakat, yang dapat dilakukan khususnya bidang pembangunan masyarakat.


Dilihat dari penggunaan lahan yang paling luas adalah sawah yaitu Seluas 240
hektar dan areal Perkebunan seluas 143 hektar dari wilayah Desa Pasirnagara
adalah pesawahan dan Perkebunan. Oleh karena itu upaya Optimalisasi
penggunaan lahan pesawahan

tersebut harus di lakukan secara baik melalui

penanganan sarana prasarana yang mendukungnya. Hal tersebut dapat dilakukan


dengan cara membangun secara Fisik seperti pembenahan saluran irigasi maupun
pembangunan non fisik seperti peningkatan sumber daya manusia kelompok tanii
yang ada di Desa Pasirnagara.
3. Dilihat keadaan sosial ekonomi masyarakat Desa Pasirnagara seperti keadaan
penduduk, keadan pendidikan, mata pencaharian penduduk, dan kesehatan dapat
ditarik kesimpulan bahwa :
a. Keadan pendudukan Desa Pasirnagara dilihat jumlah penduduknya yang sangat
banyak dan struktur penduduknya tergolong pada struktur tua (produktif), dapat
dijadikan sebagai modal dasar bagi pembangunan desa.
b. Berdasarkan tabel keadaan pendidikan penduduk Desa Pasirnagara, ternyata
penduduk Desa Pasirnagara sebanyak 1785 orang atau 49.44 persen telah
menempuh pendidikan formal setingkat Sekolah Dasar. Sedangkan Sekolah
Lanjutan Pertama sebanyak 715 orang atau 19.80 persen, Sekolah Lanjutan
Atas sebanyak 391 orang atau 10.83 persen, dan Perguruan Tinggi sebanyak 47
orang atau 1.29 persen. Sedangkan tidak SD sebanyak 120 orang atau sekitar
3.32 persen dan Belum tamat SD sebanyak 552 orang atau 15,29 persen. Hal ini
dapat dijadikan suatu modal awal pembangunan Desa.
c. Apabila dilihat dari data mata pencaharian penduduk berdasarkan Tabel di atas,
diketahui bahwa sebagian besar penduduk Desa Pasirnagara yaitu sebanyak
2.330 orang atau 64.54 persen bekerja pada sektor pertanian, hal tersebut
disebabkan

sebagian

luas

Desa

Pasirnagara

adalah

pesawahan

dan

perkebunan. Hal ini merupakan suatu aset / potensi Desa Pasirnagara Untuk

dijadikan salah satu sentral produksi beras di Kabupaten Ciamis Khususnya di


Kecamatan Pamarican.
4. Evaluasi Pelaksanaan Pembangunan
Bertolak belakang gambaran

umum

Desa

Pasirnagara

Kecamatan

pamarican Kabupaten Ciamis dan isu strategis desa, dapat dievaluasi pelaksanan
pembangunann yang telah dilaksanakan sebelumnya. Hal ini tentu dapat dijadikan
suatu bahan kajian bagi Pemerintah Desa Pasirnagara guna

meningkatkan

pembangunan di segala bidang.


Setelah dilakukan kajian tersebut, pemerintah Desa Pasirnagara Kecamatan
Pamarican Kabupaten Ciamis dapat menarik kesimpulan Sebagai Berikut :
a. Dilihat Dari Keadaan Fisik Geografis
Desa Pasirnagara yang berdekatan dengan kota Banjar, harus
menata lebih baik bagi pembangunan diberbagai sektor, karena dengan
notabene Wilayah Pamarican yang berdekatan dengan Kota Banjar yang
merupakan pemerintah baru setingkat Kabupaten dan Merupakan pecahan dari
Kabupaten

Ciamis

yang

bersetatus

kota,

sehingga

pelaksanaan

pembangunannya bisa secara merata ke setiap desa, tentunya akan berdampak


terjadi suatu kesenjangan sosial bagi masyarakat Desa Pasirnagara.
Hal ini tentunya bukan saja merupakan suatu beban Pemerintahan
Desa Pasirnagara khususnya, tetapi juga merupakan beban yang harus diambil
jalan keluarnya oleh Pemerintah Kabupaten Ciamis, sebab dengan adanya
kesenjangan tadi akan menimbulkan gejolak di masyarakat seperti timbulnya
pemikiran untuk ingin bergabung dengan Kota Banjar.
Dan apabila kekhawatiran itu terjadi, maka nantinya masyarakat Desa
Pasirnagara akan sulit untuk dilakukannya kerjasama dengan Pemerintah Desa
Pasirnagara guna membangun desa.
Mengingatkan hal tersebut,

Pemerintahan

Desa

Pasirnagara

berupaya untuk membangun sarana prasarana umum yang sangat dibutuhkan


oleh masyarakat, seperti pembangunan / pengerasan dan / atau pengaspalan
jalan desa, pembangunan / perbaikan saluran irigasi,pembangunan / pebaikan
sanitasi desa dan sebagainya.
b. Dilihat dari Penggunaan Lahan
Sebagian besar penggunaan lahan di desa Pasirnagara adalah
sawah, oleh karena itu upaya optimalisasi penggunaan lahan pesawahan
tersebut harus dilakukan secara optimal yang diharapkan Desa Pasirnagara
nantinya bisa menjadi salah satu desa swasembada beras yang ada di
Kabupaten Ciamis.
Hal ini akan

bisa terwujud apabila

sarana prasarana

yang

mendukungnya dapat terpenuhi, seperti pembangunan sarana irigasi, dan yang


tidak kalah pentingnya adalah mengenai pembangunan non fisiknya, yaitu
peningkatan sumber daya manusia kelompok tani yang ada di Desa
Pasirnagara .

Mengingat hal tersebut, kiranya Pemerintah Desa Pasirnagara akan


melakukan optimalisasi penggunaan lahan yang bekerja sama dengan
kelompok tani, yang ditunjang dengan pembangunan sarana irigasi pedesaan
(irdes) yang memadai.
c. Dilihat dari Keadaan Sosial Ekonomi Masyarakat
Berkenaan dengan keadaan sosial ekonomi masyarakat Desa
Pasirnagara seperti keadaan penduduk, dan kesehatan dapat ditarik kesimpulan
bahwa :
1. Dilihat dari keadaan penduduk Desa Pasirnagara yang sangat banyak dan
struktur penduduknya tergolong pada struktur tua (produktif), dapat dijadikan
sebagai modal dasar bagi pembangunan desa, yang dituntut adanya
swadaya dari masyatakat desa.
2. Berdasarkan keadaan pendidikan penduduk Desa Pasirnagara , yang
sebagian besar masyarakat telah menempuh pendidikan formal dapat
dijadikan suatu modal awal pembangunan desa, karena dengan masyarakat
mempunyai tingkat pendidikan yang tinggi diharapkan akan menimbulkan
suatu kesadaran tentang pentingnya kebersamaan dalam membangun.
3. Apabila dilihat dari data mata pencaharian penduduk berdasarkan Tabel di
atas, diketahui bahwa sebagian besar penduduk Desa Pasirnagara yaitu
sebanyak 3.490 orang atau 89,44 persen bekerja pada sektor pertanian,
yang kebanyakan adalah petani dan buruh tani. Hal ini harus dilakukannya
upaya penyediaan alternatif lain supaya masyarakat Desa Pasirnagara dapat
mempunyai nilai tambah selain bertani atau menjadi buruh tani.
4. Dengan keterbatasan tenaga kesehatan yang ada di Desa Pasirnagara dan
sudah adanya Poskesdes Pembantu di Desa, merupakan suatu bahan kajian
bagi Pemerintahan Desa Pasirnagara untuk merecanakan upaya lain
terhadap keterbatasan tenaga kesehatan tersebut, sehingga diharapkan
dengan adanya tenaga kesehatan yang memadai yang ada di Desa
Pasirnagara, maka pelayanan kesehatan dasar kepada masyarakat bisa
ditingkatkan.
G. PRIORITAS PEMBANGUNAN DESA
1. Potensi Sumber Daya Alam (SDA)
Desa Pasirnagara Kecamatan Pamarican banyak mempunyai Potensi
Sumber Daya Alam (SDA) yang bisa dikembangkan dan dapat dijadikan aset yang
dapat dimanfaatkan untuk kesejahteraan rakyat. Potensi tersebut, diantaranya :
a. Mempunyai areal pesawahan yang produktif .
b. Mempunyai jaringan irigasi yang walaupun belum begitu memadai.
c. Mempunyai akses transportasi yang relatif, walaupun belum memadai.
2. Potensi Sumber Daya Manusia (SDM)
Desa Pasirnagara Kecamatan Pamarican banyak mempunyai Potensi
Sumber Daya Manusia (SDM) yang menjadi aset yang berharga bagi Pelaksanaan
penbangunan di Desa Pasirnagara , dan dapat dilihat dari beberapa aspek, seperti :
a. Aspek Pendidikan

Dilihat

dari Aspek

Pandidikan, Desa

Pasirnagara

Kecamatan

Pamarican mempunyai potensi yang bisa diandalkan, mengingat Desa


Pasirnagara merupakan salah satu desa di Kecamatan Pamarican yang
mempunyai tingkatan pendidikan, yang dimulai Pendidikan Usia Dini, Taman
Kanak-kanak (TK) Sekolah Dasar (SD) dan Madrasah Tsanawiyah.
b. Aspek Kelembagaan
Dilihat dari Aspek Kelembagaan, Desa Pasirnagara Kecamatan
Pamarican mempunyai kelembagaan yang lengkap sesuai dengan Peraturan
Desa Pasirnagara Nomor :14 Tahun 2008, yang meliputi :
1. Lembaga Pemberdayaan Masyarakat.
Memberdayakan seluruh potensi masyarakat yang ada di Desa
Pasirnagara

dengan

meningkatkan

partisipasi

masyarakat

dalam

membangun tata kehidupan menuju masyarakat Madani yang mampu


memanfaatkan dinamika masyarakat untuk mendukung dan menyalurkan
kepala pemerintahan dan pihak terkait lainnya.
Meningkatkan kesejahteraan sosial, pendidikan, ekonomi dan
pembangunan

melalui

wahana

pemberdayaan

masyarakat

bertanggung jawab, akuntabilitas dan transparan.


2. Tim Penggerak PKK Desa
Sebagai salah satu kelembagaan yang

ada

di

yang

Desa

Pasirnagara, Tim Penggerak PKK Desa Pasirnagara telah melaksanakan


tugas-tugas sesuai dengan ketentuan, mengingat Tim Penggerak PKK
Desa Pasirnagara telah :
a. Melaksanakan penyuluhan dan menggerakan kelompok-kelompok
PKK Dusun, RW, RT dan dasa wisma agar dapat mewujudkan
kegiatan-kegiatan yang telah disusun dan disepakati,
b. Menggali,menggerakan dan mengembangkan potensi masyarakat,
khususnya keluarga untuk meningkatkatkan kesejahteraan keluarga
sesuai dengan kebijaksanaan yang telah ditetapkan;
c. Melaksanakan kegiatan penyuluhan kepada keluarga-keluarga yang
mencakup kegiatan bimbingan dan motivasi dalam upaya mencapai
keluarga sejahtera;
d. Mengadakan pembinaan dan bimbingan mengenai pelaksanaan
program kerja;
e. Berpatisipasi dalam pelaksanaan program instansi yang berkaitan
dengan kesejahteraan keluarga di desa;
3. RT/RW
Keberadaan RT / RW dalam pemerintah Desa mempunyai arti
positif, terutama dalam hal :
a. Pendataan penduduk dan pelayanan administrasi pemerintah
lainnya;
b. Pemeliharaan keamanan, ketertiban dan kerukunan hidup antar
warga;
c. Pembuatan gagasan dalam pelaksanaan pembangunan dengan
mengembangkan aspirasi dan swadaya murni masyarakat; dan

d. Penggerak swadaya gotong royong dan partisipasi masyarakat di


wilayahnya.
4. Karang Taruna
KarangTaruna

Desa

sebagai

penyelenggara

usaha

kesejahteraan sosial di Desa Pasirnagara, keberadaannya dapat


memberikan nuansa positif, karena karang taruna Desa Pasirnagara
sudah melaksanakan tugas dan fungsinya, yaitu :
a. Penyelenggara pendidikan dan pelatihan bagi masyarakat;
b. Penyelenggara pemberdayaan masyarakat terutama generasi muda
di lingkungan secara komprehensif, terpadu dan terarah serta
berkesinambungan;
c. Penyelenggara kegiatan pengembangan jiwa kewirausahaan bagi
generasi muda di lingkungannya;
d. Penanaman pengertian, memupuk dan meningkatkan kesadaran
tanggung jawab social generasi muda;
e. Penumbuhan dan pengembangan semangat kebersamaan, jiwa
kekeluargaan, kesetiakawanan sosial dan memperkuat nilai-nilai
kearifan dalam bingkai Negara Kesatuan Republik Indonesia;
f. Pemupukan kreatifitas generasi muda untuk dapat mengembangkan
tanggung jawab sosial yang bersifat rekreatif, kreatif, ekonomis
produktif dan kegiatan praktis lainnya dengan mendayagunakan
segala sumber dan potensi kesejahteraan sosial di lingkungannya
secara swadaya;
g. Penyelenggara rujukan, pendampingan dan advokasi sosial bagi
penyanndang masalah kesejahteraan sosial;
h. Penguatan system jaringan komunikasi, kerjasama, informasi dan
kemitraan dengan berbagai sektor lainnya;
i. Penyelenggara usaha-usaha pencegahan permasalahan
yang aktual;
j. Pengembangan

kreatifitas

remaja,

pencegahan

sosial

kenakalan,

penyalahgunaan obat terlarang (narkoba) bagi remaja dan;


k. Penanggulangan masalah-masalah sosial,baik secara preventif,
rehabilitatif

dalam

rangka

pencegahan

kenakalan

remaja,

penyalahgunaan obat terlarang (narkoba) bagi remaja.


5. MUI
Keberadaan MUI Desa Pasirnagara Kecamatan

Pamarican

mempunyai peranan penting dalam pemahamam dan pengkajian


Ajaran Kaidah Islam sebagai inti menumbuh kembangkan Syiar Islam di
Desa Pasirnagara Kecamatan Pamarican.
MUI Desa Pasirnagara yang mempunyai peranan untuk
pengembangan agama Islam di wilayah Desa, juga mempunyai
peranan penting yaitu sebagai penyeimbang.
6. Badan Musyawarah Desa
Bahwa untuk menunjang program demokratisasi di tingkat
Desa telah di bentuk suatu lembaga yang mencerminkan kedaulatan

rakyat dengan Keputusan Bupati Ciamis yaitu Badan Permusyawaratan


Desa (BPD).
a. BPD Desa Pasirnagara Kecamatan Pamarican merupakan lembaga
yang berfungsi sebagai legislasi, fungsi anggaran dan fungsi
pengawasan.
b. Fungsi dari BPD itu sendiri adalah sebagai lembaga yang secara
aktif menggali, menampung, menghimpun, merumuskan dan
menyalurkan aspirasi masyarakat.
7. Lembaga Pengajian Al-hidayah
Fungsi dari lembaga alhidayah itu sendiri adalah sebagai lembaga
yang

secara

aktif

menggali,

menampung,

menghimpun,

dan

menumbuhkan Syiar Islam di Desa Pasirnagara Kecamatan Pamarican.


Lembaga Pengajian Al-Hidayah
Desa Pasirnagara yang
mempunyai peranan untuk pengembangan agama Islam di wilayah
Desa, juga mempunyai peranan penting yaitu sebagai penyeimbang
Pemerintah dan agama .
8. Aspek Kemasyarakatan
Dilihat
dari

Aspek

kemasyarakatan,

Desa

Pasirnagaramempunyai potensi yang baik apabila dilihat dari hal sebagai


berikut :
a. Adanya Rasa Gotong Royong di Masyarakat
b. Adanya kepedulian / Solidaritas yang baik di Masyarakat
Dengan melihat potensi dan kondisi di atas, maka skala prioritas
pembangunan jangka menengah desa tahun 2011 2015 adalah
sebagai berikut :
1. Program Peningkatan Minat Masyarakat Dalam Bidang Pertanian
Desa Pasirnagara sebagai salah satu Desa yang berbatasan
dengan Ibu Pemerintah Kota Banjar, tentunya harus berusaha
berbenah diri dan menjadi desa yang refresntatif.
Desa dapat dikatagorikan refresentatif salah satunya adalah
memiliki tempat / gedung pertemuan dan sarana olahraga yang
Walupun belum begitu memadai , dan Pemerintah Desa Pasirnagara
telah Membangun Sarana Pertanian yang berfungsi mengembangkan
Pangan bagi Masyarakat Desa Pasirnagara dan dapat digunakan
untuk Sarana Pengairan Pembudidayaan Udang Galah ,
2. Program Peningkatan Jalan Desa
Program Peningkatan Jalan Desa yang dilaksanakan selain
Pengerasan, juga dapat dilakukan pengaspalan jalan, disesuaikan
dengan kondisi jalan yang ada.
Selain itu juga, perlu

dilaksanakannya

pemeliharaan-

pemeliharaan rutin jalan, supaya kualitas jalan bisa dipertahankan


sehingga

dapat

transportasi.
H. PERMASALAHAN

bermanfaat

bagi

masyarakat,

untuk

sarana

Mengingat saat ini masih kurangnya kinerja pemerintah desa dalam rangka
urusan pemerintahan

di wilayah

Desa Pasirnagara

Kecamatan Pamarican

Kabupaten Ciamis dan dalam upaya meningkatkan produktivitas, akuntabilitas dan


sinergitas antar susunan pemerintahan Provinsi, Kabupaten/Kota dan Desa perlu
diberikan

bantuan

keuangan

kepada

pemerintah

desa

dalam

penyelenggaraan urusan pemerintahan.

Kepala Desa Pasirnagara

ZENAL SOMADIN

rangka

Anda mungkin juga menyukai