Anda di halaman 1dari 4

Leukosit

Leukosit adalah sel darah putih yang diproduksi oleh jaringan hemopoetik yang berfungsi untuk

membantu tubuh melawan berbagai penyakit infeksi sebagai bagian dari sistem kekebalan tubuh.
Nilai normal :
Bayi baru lahir
Bayi/anak
Dewasa

9000 -30.000 /mm3


9000 - 12.000/mm3
5000-10.000/mm3

Peningkatan jumlah leukosit (disebut Leukositosis) menunjukkan adanya proses infeksi atau
radang akut,misalnya pneumonia (radang paru-paru), meningitis (radang selaput otak), apendiksitis
(radang usus buntu), tuberculosis, tonsilitis, dan Iain-Iain. Selain itu juga dapat disebabkan oleh obatobatan misalnya aspirin, prokainamid, alopurinol, antibiotika terutama ampicilin, eritromycin,
kanamycin, streptomycin, dan Iain-Iain.
Penurunan jumlah Leukosit (disebut Leukopeni) dapat terjadi pada infeksi tertentu terutama
virus, malaria, alkoholik, dan Iain-Iain. Selain itu juga dapat disebabkan obat-obatan, terutama
asetaminofen (parasetamol),kemoterapi kanker, antidiabetika oral, antibiotika (penicillin,
cephalosporin, kloramfenikol), sulfonamide (obat anti infeksi terutama yang disebabkan oleh bakteri).
Cara paling efektif menangani leukopenia adalah dengan cara mengatasi penyebabnya. Misalnya bila
disebabkan oleh infeksi maka obati saja infeksi nya dan apabila disebabkan oleh kanker maka obati
saja kankernya.

Trombosit
Trombosit adalah fragmen atau kepingan-kepingan tidak berinti dari sitoplasma megakariosit

yang berukuran 1-4 mikron dan beredar dalam sirkulasi darah selama 10 hari. Jumlah trombosit normal
adalah 150.000 450.000 per mmk darah.
Dikatakan trombositopenia ringan apabila jumlah trombosit antara 100.000 150.000 per mmk
darah. Apabila jumlah trombosit kurang dari 60.000 per mmk darah maka akan cenderung terjadi
perdarahan. Jika jumlah trombosit di atas 40.000 per mmk darah biasanya tidak terjadi perdarahan

spontan, tetapi dapat terjadi perdarahan setelah trauma. Jika terjadi perdarahan spontan kemungkinan
fungsi trombosit terganggu atau ada gangguan pembekuan darah. Bila jumlah trombosit kurang dari
40.000 per mmk darah, biasanya terjadi perdarahan spontan dan bila jumlahnya kurang dari 10.000 per
mmk darah perdarahan akan lebih berat.
Penyebab trombositopenia :
1. sumsum tulang menghasilkan sedikit trombosit

Leukemia

Anemia aplastic

Hemoglobinutia nocturnal paroksismal

Pemakaian alcohol yang berlebihan

Kelainan sumsum tulang

2. Trombosit terperangkap di dalam limpa yang membesar

Sirosis disertai splenomegaly kongestif

Mielofibrosis

Penyakit gaucher

3. Trombosit menjadi terlarut

Penggantian darah yang massif atau transfuse ganti (karena platelet tidak dapat bertahan
di dalam darah yang ditransfusikan)

Pembedahan bypass kardiopulmoner

4. Meningkatnyan penggunaan atau penghancur trombosit

Infeksi HIV

Purpura setelah transfuse darah

Obat-obatan (misalnya : heparin, kuinidin, antibiotic yang mengandung sulfa, dll.)

Leukemia kronik pada bayi baru lahir

Limfoma

Keadaan-keadaan yang melibatkan pembekuan dalam pembuluh darah, misalnya


komplikassi kebidanan, kanker, keracunan darah akibat bakteri gram negative,
kerusakan otak traumatic.

Sindroma gawat pernafasan dewasa

Infeksi berat disertai septikemia,

Dilihat dari segi klinik, penurunan jumlah trombosit (trombositopenia) lebih memerlukan perhatian
daripada kenaikannya (trombositosis) karena adanya resiko perdarahan.
Jika didapatkan jumlah trombosit dalam darah di atas nilai 450.000 per mm3 maka kondisi
tersebut disebut dengan trombositosis. Secara umum terjadinya trombositosis ini disebabkan oleh
adanya gangguan dari proses pembentukan di dalam sumsum tulang atau sering disebut dengan
gangguan mieloproliferatif (kondisi ini sering disebut juga sebagai esensial trombositosis), sedangkan
yang kedua adalah trombositosis yang disebabkan oleh proses reaksi terhadap kondisi tertentu
(misalnya: peradangan, infeksi, neoplasma atau kanker, akibat penggunaan obat seperti: vincristine,
hormon pertumbuhan, asam retinoid, dsb.).
Dalam sistem imun, trombosit tidak boleh dilupakan. Trombosit yang sebenarnya bukan sel
melainkan pecahan2 sitoplasma leukosit ini sangat memegang peranan dalam mengatasi infeksi dengan
melancarkan aliran darah dan permeabilitas kapiler. Trombosit juga penting untuk pembekuan darah.

CRP
C-reactive protein (CRP) adalah protein yang dihasilkan oleh hati pada proses kerusakan

jaringan dan peradangan. Hati merupakan tempat utama sintesis protein fase akut. C-reactive
protein(CRP) merupakan salah satu protein fase akut. Dinamakan CRP oleh karena pertama kali
protein khas ini dikenal karena sifatnya yang dapat mengikat protein C dari pneumokok. Interaksi CRP
ini juga akan mengaktivasi komplemen jalur alternatif yang akan melisis antigen. Kadarnya akan
meningkat di dalam darah 6 10 jam setelah peradangan akut atau kerusakan jaringan dan mencapai
puncak 24 72 jam. Peningkatan kadar CRP dapat terjadi pada arthritis rheumatoid, infeksi akut, infark
jantung, dan keganasan. Kadar CRP akan menjadi normal 3 hari setelah kerusakan jaringan membaik.
Makin tinggi kadar CRP, maka makin luas proses peradangan atau kerusakan jaringan. Pemeriksaan
CRP lebih dini menunjukkan hasil yang abnormal dibanding dengan pemeriksaan laju endap darah.

Orang yang sehat biasanya memiliki kadar CRP di bawah 5 mg/l, sedangkan adanya proses
inflamasi ditunjukkan dengan kadar CRP sebesar 20-500 mg/l.
Peranan fundamental yang dimiliki CRP adalah dalam inflamasi, yaitu sebuah proses yang
sangat penting untuk penyembuhan luka, untuk menghilangkan bakteri dan virus, dan untuk berbagai
proses kunci yang penting bagi kelangsungan hidup.

Referensi:
http://kreatifberpikir.blogspot.com/2008/09/sistem-imun-dan-peradangan.html
http://www.farmasiku.com/index.php?target=pages&page_id=Makna_Hasil_Lab_Anda
http://labkesehatan.blogspot.com/2009/12/hitung-trombosit.html
http://www.tropicanaslim.com/crp-indikator-baru-penyakit-jantung
http://pur07.wordpress.com/2009/07/05/fisiologi-imun-dan-mekanisme-pertahanan/
http://www.biomedika.co.id/svimunologi.php
http://www.gkisuryautama.org/artikel.php?id=123&kategori=kesehatan
http://medicastore.com/penyakit/773/Trombositopenia.html

Anda mungkin juga menyukai