Anda di halaman 1dari 10

Manajemen Sumber Daya Manusia

dalam Usaha bidang jasa

Oleh
Siti Fatimah
(131810401036)

Pengertian MSDM
Manajemen sumber daya manusia, disingkat
MSDM, adalah suatu ilmu atau cara bagaimana
mengatur hubungan dan peranan sumber daya
(tenaga kerja) yang dimiliki oleh individu secara
efisien dan efektif serta dapat digunakan secara
maksimal sehingga tercapai tujuan (goal)
bersama perusahaan, karyawan dan masyarakat
menjadi maksimal.

Proses Tahapan Manajemen


Sumber Daya Manusia
1. Perencanaan.
Melakukan persiapan dan seleksi tenaga kerja (Preparation and
selection). Dalam proses persiapan dilakukan perencanaan
kebutuhan akan sumber daya manusia dengan menentukan berbagai
pekerjaan yang mungkin timbul.
2. Rekrutmen & Seleksi.
Dalam tahapan ini diperlukan analisi jabatan yang ada untuk
membuat deskripsi pekerjaan/ job description dan juga spesifikasi
pekerjaan / job specification.
3. Pelatihan dalam pengembangan pekerjaan
Diperlukan suatu pembekalan agar tenaga kerja yang adadapat
lebih menguasai dan ahli di bidangnya masing-masing serta
meningkatkan kinerja yang ada.

Analisis MSDM usaha dalam bidang jasa


FITNES
Struktur Kerja

Tugas dan wewenang dari setiap


Bagian
1. Pemimpin
- Mengatur usaha secara keseluruhan.
- MemPHK karyawan apabila sudah menyimpang
dari pekerjaannya.
- Menyediakan biaya perencanaan dan
pelaksanaan pekerjaan.
- Mengesahkan atau menolak perubahan
pekerjaan yang telah direncanakan.
2. Asisten
- Penanggung jawab di tempat usaha.
- Sebagai pengganti pemilik di tempat usaha.

3. Bagian Keuangan
- Mengatur biaya pengeluaran untuk perencanaan
maupun pelaksanaan pekerjaan
- Mengendalikan dan mengawasi keuangan yang ada.
- Mengelola alat-alat pembayaran dan surat-surat
berharga.
- Melakukan penelitian dan analisa keuangan.
- Melaksanakan pengelolaan gaji dan penghasilan.
- Memantau kegiatan di bagian keuangan.
4. Bagian Pengawasan
- Mengetahui adanya penyimpangan pada bidang
yang lain dalam melaksanakan tugas-tugasnya.
- Mengetahui sejauh mana tugas yang sudah
dilakukan

5. Bagian Keamanan
- Menjaga dan bertanggung jawab dalam keamanan
- Memantau kegiatan di bagian keamanan.
- Menjaga seluruh aset dari usaha.
- Menjaga situasi agar tetap kondusif.
6. Bagian Pelayanan
- Menerima setiap keluhan dari para pengunjung.
- Memberikan fasilitas yang baik terutama pada alat-alat
yang digunakan
- Menyediakan serta memberikan inovasi dalam suasana
tempat yang dikunjungi sehingga pengguna merasa
nyaman.

Tantangan dan Kendala


yang Dihadapi
Dalam menjalani setiap usaha pasti mengalami adanya kendala serta
rintangan dalam menjalankannya, dan berikut beberapa kendala yang
dihadapi dalam usaha fitnes ini:
Kurangnya publikasi terhadap masyarakat.
Keterbatasan alat elektronik seperti CCTV yang dapat memantau
seluruh keadaan di tempat usaha.
Kurangnya pencapaian yang berharga.
Kesulitan memberikan pelayanan yang benar-benar memuaskan
para pelanggan, karena kurangnya soft skill dari karyawan.
Karena latar pendidikan dan pengalaman yang tidak masuk
dalam kriteria karyawan, sehingga karyawan masih kesulitan
dalam menjalankan tugasnya.
Kurangnya kesadaran masyarakat tentang pentingnya olahraga.

Solusi dan rencana kedepan untuk


mengatasi kendala yang dihadapi
Mempromosikan tempat usaha dengan keunggulan yang
dimiliki.
Memiliki target pencapaian berharga.
Memberikan pelatihan terhadap para karyawan, sehingga
dapat membantu meningkatkan kualitas pekerjaan.
Adanya koordinasi yang baik antar karyawan sehingga
apabila terjadi masalah dalam manajemen usaha dapat
diselesaikan dengan baik.

Anda mungkin juga menyukai