Anda di halaman 1dari 8

USAHA WARNET DI SEKOLAH

Makalah Ini Dibuat Guna Memenuhi Tugas Mata Kuliah Kewiraswastaan Dosen Pengampu : Hasan,S.E, M.M.

Disusun Oleh : Maslihan 096012992 Ahmad Sulichan Umriyah Ali Ahmadi Marifah 096012994 096012822 096012989 096012725

FAKULTAS PENDIDIKAN AGAMA ISLAM JURUSAN TARBIYAH UNIVERSITAS WAHID HASYIM 2012

USAHA WARNET DI SEKOLAH Kita tahu semakin berkembangnya teknologi di Indonesia ini menuntut tenaga pengajar untuk lebih kreatif dalam melakukan terobosan. Konsep pembelajaran pada jaman sekarang didasarkan pada pembelajaran berbasis IT atau Teknologi Informasi. Akibatnya adalah seetiap personal pendidikan harus akrab dengan segala hal yang berbau teknologi informasi, termasuk dalam hal internet. Ini adalah peluang usaha yang sangat menjanjikan bagi sekolah dengan membuka warung internet atau warnet. Dengan jumlah siswa yang besar, maka pengunjung warnet sekolah pasti besar pula. Selanjutnya yang penting bagi kita adalah memahami kiat sukses usaha warnet di sekolah. Usaha warnet memang merupakan peluang usaha bagi sekolah. Hal ini terkait peranan TI dalam pendidikan kita. Selama ini yang terjadi adalah setiap kali ada tugas maka siswa harus pergi ke warnet di lingkungannya. Seringkali untuk sekali kunjungan , mereka harus mengeluarkan dana sebesar tiga ribu untuk satu jam pemakaian. Belum lagi jika mereka harus print data yang diambil dari internet, dana mereka bisa sepuluh ribu. Ini merupakan sumber pemasukan yang sangat menggiurkan bagi sekolah. Untuk menangkap peluang ini dengan sebaik-baiknya, maka kita harus dapat menentukana kiat sukses usaha warnet disekolah. Kiat ini sangat penting agar langkah usaha kita benar-benar efektif dan tidak banyak mengalami kendala. Selama ini yang terjadi disekolah adalah pembelajaran TI yang terintegrasi dalam kurikulum. Akibatnya, proses tersebut terikat dalam jam belajar, misalnya hanya dua jam pelajaran atau sembilan puluh menit saja. Untuk menyelenggarakan warung internet yang efektif, maka kita perlu memahami kiat sukses usaha warnet, yaitu:

1. Mengusahakan Akses yang Cepat Salah satu tujuan menggunakan akses internet adalah agar kita dapat dengan mudah tergabung dengan yang kita tuju. Demikian juga halnya dengan para siswa. Umumnya, mereka mencari warnet dengan tingkat kemampuan terhubung tinggi. Dengan demikian, maka apa yang dibutuhkan siswa segera didapatkan. Akses yang cepat ini merupakan salah satu kiat yang harus kita perhatikan jika menangkap peluang usaha untuk berwirausaha. Jika akses internet kita kuat dan cepat, maka anak merasa lega sebab yang dibutuhkan segera didapatkan. Hal ini sangat penting jika yang membutuhkan akses tersebut sangat banyak. Misalnya, siswa satu kelas mendapatkan tugas mengakses materi dari internet. Akses yang cepat memang sangat menentukan ramai tidaknya pengunjung di warnet kita. Semakin cepat, maka semakin bayak pengunjung dan itu artingya semakin banyak uang yang masuk. 2. Ruangan yang Nyaman Kenyamanan adalah aspek yang diperlukan setiap orang saat melakukan kegiatan. Dengan kenyamanan ini, maka siswa merasa kerasan berada di ruangan warnet kita, berarti semakin banyak uang yang dihabiskan untuk itu. Oleh karena itu harus mendesain ruangan warnet sedemikian rupa sehingga siswa kerasan di dalam. Ruangan yang nyaman berarti mempunyai penerangan yang cukup sehingga siswa tidak bingung saat harus menggunakan keyboard saat menulis. Dengan penerangan yang jelas, mata juga tidak gampang lelah saat menatap layar monitor yang memancarkan cahaya ke mata kita. Ruangan yang nyaman berarti sirkulasi udaranya bagus. Tidak ada pengantongan udara di dalam ruangan sehingga tidak menyebabkan ruangan pengap atau gerah. Oleh karena itu, kita perlu memasang kipas angin atau

jika perlu ruangan warnet kita buat berAC. Dengan fasilitas ini, maka siswa atau pelanggan betah menggunakan internet kita. 3. Harga yang Bersaing Pada umumnya, setiap warnet memasang tarif berbeda untuk memikat pelanggan. Untuk warnet yang dikelola disekolah yang menerapkan kiat sukses usaha warnet sekolah, maka tarif ini sebaiknya disesuaikan dengan kondisi siswa. Setidaknya kita memasang tarif sesuai dengan kemampuan kantong siswa. Warnet sekolah adalah kegiatan kewiraswastaan yang diselenggarakan sekolah sebagai langkah menangkap peluang usaha yang prospek ke depannya cukup besar. Hal ini karena sekolah sudah mempunyai pangsa pasar khusus, yaitu para siswa. Pangsa pasar ini sudah pasti jumlahnya sehingga kita dapat hitung pemasukan kita. Pemasukan kita dapat kita rencanakan untuk memperbesar usaha warnet sekolah. 4. Pelayanan Prima Pada umumnya, untuk satu server, kita membaginya menjadi minimal lima komputer. Tetapi, untuk warng internet di sekolah tidak dapat seperti itu. Jika hanya lima, tentunya tidak mampu melayani siswa yang jumlahnya besar. Hal ini tentunya menjadikan siswa kecewa. Oleh karena itu, untuk dapat memberikan pelayanan prima, maka kita harus dapat melayani siswa dalam jumlah yang banyak. Pelayanan prima merupakan salah satu kiat sukses usaha warnet sekolah. Dalamhal ini kita berprinsip bahwa langganan adalah raja. Kita harus memberikan pelayanan prima jika kita ingin anak-anak respon terhadap keberadaan warnet sekolah. Begitulah seharusnya yang kita lakukan agar usaha warnet sekolah yang kita kelola benar-benar mampu memberikan kontribusi pada pembelajaran siswa. Kiat sukses warnet sekolah pada dasarnya merupakan

langkah-langkah konkrit yang harus kita lakukan agar usaha ini lancar dan efektif serta semua itu tidak sulit untuk diterapkan. Kemudian untuk lebih detailnya kami sampaikan proposal usaha kami yakni usaha warnet sekolah sebagai berikut: A. Nama Usaha Usaha yang akan dikembangkan diberi nama Miftahul Ulum.net yang bergerak dalam bidang usaha Teknologi dan Informasi dengan mengedepankan Jasa Warung Internet sebagai salah satu usaha andalan dalam 2 tahun pertama. B. Rencana Lokasi Usaha Rencana lokasi operasional usaha akan ditempatkan di area sekolah MA. Miftahul Ulum Loram Kulon Kecamatan Jati Kabupaten Kudus dengan menempati ruangan kosong atau gudang yang selama ini tidak terpakai. C. Target Pelanggan Target pelanggan warnet ini adalah pelajar MTs. Dan MA Miftahul ulum yang pada umumnya mereka menggunakan internet sebagai media untuk mencari bahan ajar ataupun membuat tugas mereka. D. Jenis Usaha Jenis usaha yang direncanakan sesuai dengan keahlian yang kami miliki

adalah : 1. Warnet (Usaha Utama) 2. Service komputer (Usaha Sampingan) 3. Penjualan Voucer Pulsa (Usaha Sampingan) 4. Digital Printing (Usaha Sampingan) 5. Dan lain sebagainya, disesuaikan dengan kebutuhan pasar dan anggaran yang tersedia.

E. Perangkat Keras Dan Lunak Perangkat keras yang akan digunakan dalam komputer ini adalah : Komputer Pentium 4 second sebanyak 8 unit beserta perangkat jaringan. Karena keterbatasan modal maka untuk pertama kali launching kami hanya pakai sebanyak 8 unit komputer dan tidak menutup kemungkinan akan bertambah seiring dengan bertambahnya modal. Koneksi internet menggunakan Speedy Sistem operasi yang akan digunakan adalah Windows XP.

F. Modal & Keuntungan Modal yang kami butuhkan untuk mendirikan warnet adalah Rp. 15.000.000 dengan rincian kebutuhan sebagai berikut : Keterangan Komputer Meja & karpet Meja Lesehan Meja Kantor Karpet Puzel Pasilitas Pendukung Speaker Simbada Printer EPSON T11+Inpus Perlengkapan Jaringan Perlengkapan Listrik Spanduk Biaya Akomodasi Jumlah 230.000 1 770.000 1 290.000 150.000 90.000 200.000 230.000 770.000 290.000 150.000 90.000 200.000 11.728.000 110.000 7 230.000 1 33.000 6 770.000 230.000 198.000 Harga/Unit (Rp.) Qty Jumlah (Rp.) 1.100.000 8 8.800.000 Total

1. Dana Cadangan Bayar Piutang 2. Dana Tidak Terduga Jumlah

1.234.000 2 804.000

2.468.000 804.000 3.272.000

Jumlah Total Dengan asumsi sebagai berikut :

15.000.000

Keuntungan laba minimal yang saya perkiraan Rp. 3.105.000 per bulannya.

Penggunaan warnet perhari, perkomputer sejumlah masing-masing 5 jam. Maka pemasukan dari warnet itu sendiri dapat dihitung : 7 komputer x 5 jam x Rp. 3.000 per jam = Rp. 105.000 Maka dalam 1 bulan dengan asumsi sebanyak 30 hari, maka : Rp. 105.000 x 30 hari = Rp. 3.150.000 Taksasi biaya pengeluaran: Biaya Speedy Biaya Listrik Biaya Makan Biaya Sewa Tempat Total semua Rp. Rp. Rp. Rp. Rp. 710.000 300.000 450.000 417.000 1.877.000

Dari perhitungan di atas dapat disimpulkan bahwa laba bersih yang didapat adalah: Laba bersih = Pemasukan Pengeluaran = Rp. 3.150.000 Rp. 1.877.000 = 1.273.000 G. Pelelangan Usaha Macet Ada dua kemungkinan yang kami ketahui dari setiap usaha yang berjalan yaitu berkembang dan macet. Karena itu kami berani berspekuliasi bila suatu waktu

usaha dalam keadaan macet yaitu dengan : 1. Melelang usaha dengan semua manajemen dan cashflow; atau 2. Melelang semua perangkat komputer dan Warnet; atau 3. Menjual satu persatu ke pasaran komputer

Keterangan Creemping tool 3 hole LAN Tester standard TP Link Switch Hub 16 Port Card Reader Jumlah

Harga/Unit (Rp.)

Qty

Jumlah (Rp.)

Total 55.000 35.000 300.000 40.000 430.000

55.000 1 35.000 1 300.000 1 40.000 1

Anda mungkin juga menyukai