Anda di halaman 1dari 2

Muhammad Eric Cantona

111.140.171
Kelas F
Endapan Mineral
Mineralogical Composition of Sedimentary and Residual Kaolin Deposits from Portugal

Endapan kaolin di Portugal terdapat pada bagian barat laut dari Portugal, di daerah pesisir
antara sungai Douro dan sungai Minho. Endapan sedimen kaolin di Alvaraes dan Vila Fria
terletak di cekungan tekto-sedimen di Alvaraes, barat daya dari Viana do Castelo pada zona
tengah Iberian dari Hesperian, sampai ke barat dari patahan Vigo-Regua. Pada endapan di
Alvaraes dan Vila Fria, batuan dasar dari cekungan mengandung granit Herician yang
terargilisasi dan alterasi metasedimen. Endapan kaolin di Alvaraes mengandung 2 jenis kaolin
khusus, yaitu sedimen dan residual.
Mineral dari kelompok kaolinit memiliki komposisi kimia yang mirip dan yang
mempengaruhi keanekaragaman strukturnya adalah sintesis, pelapukan, dan pengendapan
kembali. Jenis struktur dari kaolinit dan hallosit dapat dideskripsi dengan XRD atau alanisis IR.
Dengan analisa dapat diketahui struktur dari mineral kaolinit dapat membantu dalam
memisahkan formasi berfosil dari pengendapan kembali lapukan lempeng dan dapat menentukan
daerah batuan sumbernya.
Pengukuran XRD menggunakan Panalytical diffractometer XPert PW3040/60 dengan
radiasi Cu K alpha. Semua sampel yang diambil juga dianalisis dengan IR-spectroscopy dan
Scanning Electron Microscopy (SEM). Analisis SEM untuk mempelajari morfologinya dan
ikatan kimia kristalnya. Analisi IR untung mengetahui informasi mengenai kaolinit dan dapat
mendeteksi jumlah dari hallosit.
pH dari sampel umumnya asam karena proses hidrolisi yang intens. Sebagian besar dari
sampel mengandung clay fraction, sampel dari batuan sedimen lebih kaya daripada hasil
residual. Bagian terbesar dari mineralogi adalah filosilikat (kaolinit dan mika), kuarsa, K-

feldspar, dengan gypsum/anhidirt, karbonat (siderit dan/atau kalsit) dan geotit. Sampel hasil dari
residual lebih miskin kuarsa dan lebih kaya filosilikat dan oksida besi.

Anda mungkin juga menyukai