Anda di halaman 1dari 4

PEMERINTAH KABUPATEN GROBOGAN

DINAS KESEHATAN
UPTD PUSKESMAS KARANGRAYUNG I
Jl. Raya Godong-Juwangi Km. 7 No.234 Telp. (0292) 658596
Karangrayung 58163
Email : puskesmas_karangrayung1@yahool.com

KEPUTUSAN
KEPALA UPTD PUSKESMAS KARANGRAYUNG I
Nomor : 445.61/ II / 11/IV /2017
TENTANG
HAK DAN KEWAJIBAN SASARAN PROGRAM DAN PASIEN PENGGUNA
PELAYANAN
KEPALA UPTD PUSKESMAS KARANGRAYUNG I,

Menimbang : a. bahwa hak dan kewajiban pengguna puskesmas


merupakan hal yang harus dipahami diperhatikan oleh
pengelola, pelaksana serta pengguna puskesmas itu
sendiri dalam pelaksanaan program Puskesmas;
b. bahwa keberadaan puskesmas dalam mengemban misi
meningkatkan derajat kesehatan masyarakat yang
berfokus pelanggan maka perlu ditetapkan hak dan
kewajiban pengguna Puskesmas;
c. bahwa untuk melaksanakan maksud tersebut point a dan
b, perlu ditetapkan Keputusan Kepala UPTD Puskesmas
KarangrayungI;

Mengingat : 1. Undang-undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang


Pemerintahan Daerah sebagaimana telah beberapa kali
diubah terakhir dengan Undang-Undang Nomor 23
Tahun 2014 ;

2. Undang-undang Nomor 36 Tahun 2009 tentang


Kesehatan ;

3. Undang-undang Praktik Kedokteran no. 29 tahun 2004


pasal 50 dan 51 tentang hak dan kewajiban pasien;

4. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor


75 Tahun 2014 tentang Pusat Kesehatan Masyarakat;
MEMUTUSKAN

Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA UPTD PUSKESMAS


KARANGRAYUNG I TENTANG HAK DAN KEWAJIBAN
SASARAN PROGRAM DAN PASIEN PENGGUNA
PELAYANAN.

Kesatu : Penyelenggaraan pelayanan dan pelaksanaan program


harus memperhatikan hak dan kewajiban sasaran
program dan pasien pengguna pelayanan puskesmas
sesuai dengan yang telah ditetapkan.

Kedua : Untuk memberikan kejelasan hak dan kewajiban sasaran


program dan pasien pengguna pelayanan maka dilakukan
sosialisasi kepada masyarakat dan semua pihak terkait.
Ketiga : Hak dan kewajiban sasaran program dan pasien
pengguna pelayanan terlampir dan menjadi satu
kesatuan dalam keputusan ini.

Keempat : Segala biaya yang dikeluarkan sebagai akibat


diterbitkannya surat keputusan ini dibebankan pada
anggaran UPTD Puskesmas Karangrayung I.

Kelima : Surat keputusan ini berlaku mulai tanggal ditetapkan.

Ditetapkan di : Karangrayung
Pada tanggal : 21 April 2017
KEPALA UPTD PUSKESMAS
KARANGRAYUNG I

M.SHOLKHAN
LAMPIRAN KEPUTUSAN KEPALA
PUSKESMAS
NOMOR : 445.61 /II /11 /2017
TENTANG HAK DAN KEWAJIBAN
SASARAN PROGRAM DAN PASIEN
PENGGUNA PELAYANAN.

A. Hak dan Kewajiban Sasaran Program

Hak Sasaran Program


1. Setiap sasaran program mempunyai hak yang sama dalam memperoleh
akses atas sumber daya dibidang kesehatan.
2. Setiap sasaran program mempunyai hak dalam memperoleh pelayanan
kesehatan yang aman, bermutu dan terjangkau.
3. Setiap sasaran program berhak secara mandiri dan bertanggung jawab
menentukan sendiri pelayanan kesehatan yang diperlukan bagi dirinya.
4. Setiap sasaran program mempunyai hak mendapatkan lingkungan sehat
bagi pencapaian derajat kesehatan.
5. Setiap sasaran program mempunyai hak mendapatkan informasi tentang
data kesehatan dirinya termasuk tindakan dan pengobatan yang telah
maupun yang akan diterima.
Kewajiban Sasaran Program
1. Mewujudkan,m mempertahankan dan meningkatkan derajat kesehatan
yang setinggi-tinginya.
2. Menghormati hak orang lain
3. Berperilaku hidup sehat untuk mewujudkan, mempertahankan
danmemajukan kesehatan yang setinggi-tingginya.
4. Menjaga dan meningkatkan derajat kesehatan bagi orang lain yang
menjadi tanggung jawabnya.
5. Turut serta dalam program jaminan kesehatan nasional

B. Hak dan Kewajiban pasien Pengguna Layanan


Karangrayung, 21 April 2017
Kepala UPTD Puskesmas
Karangrayung I

dr.M.SHOLKHAN
NIP.19780515 201001 1 016

Anda mungkin juga menyukai